Anda di halaman 1dari 7

TUGAS SOSIOLOGI

LAPORAN HASIL PENELITIAN


PERISTIWA AKSI BALAP LIAR

D
I
S
U
S
U
N
OLEH :
NURUL AQIILAH
X IPS 2

SMA IT WAHDAH ISLAMIYAH MAKASSAR


2023
BAB I
PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Melihat aksi balap liar bukanlah suatu aksi positif atau karya yang bisa dicontoh,

karena aksi balap liar ini sangat merugikan pelaku sendiri dan bahkan bisa merugikan orang

lain.Faktor penyebab terjadinya tindak pidana balap liar yaitu bisa disebabkan oleh buruknya

kontrol diri dari remaja yang tidak dapat mengkontrol keinginan untuk mencari jati diri

dengan cara melakukan hal hal baru dan juga melemahnya kontrol sosial diakibatkan

kegagalan keluarga, lingkungan, sekolah dan penekagan hukum untuk menjalankan fungsi

kontrolnya.

Alasan saya memilih peristiwa aksi balap liar ini, karena aksi ini sudah banyak

merugikan pengguna jalan lainnya. Dan juga saya ingin lebih mengetahui apa tujuan para

remaja mengikuti aksi balap liar ini.

B. Rumusan Masalah

1. Bagaimana tanggapan masyarakat terhadap aksi balap liar ?

2. Mengapa sering terjadi aksi balap liar ?

3. Bagaimana solusi yang dapat dilakukan untuk mencegah aksi tersebut ?

C. Tujuan Penelitian

1. Untuk mengetahui tanggapan tanggapan masyarakat

2. Untuk lebih mengetahui mengapa sering terjadi aksi balap liar

3. Untuk memahami dan mengetahui apa solusi yang baik terhadap aksi tersebut
BAB II
PEMBAHASAN

A. Hasil Penelitian

Wawancara 1 :

1. Banyak yang mengatakan bahwa aksi balap liar ini menjadi pemicu terjadinya hal hal

yang tidak diinginkan. Aksi balap liar tersebut sudah menjadi masalah sosial yang

meresahkan banyak masyarakat, balap liar tersebut dilakukan dijalan raya tanpa

memikirkan keselamatan berkendara sehingga hal terebut berdampak pada risiko

kecelakaan bahkan merenggut nyawa seseorang

2. Hal ini juga sangat mengganggu ketenangan warga sekitar, karena suara knalpotnya

yang begitu besar sehingga warga sekitar tidak tenang. Balap liar juga mempunyai

banyak sisi negatif yang dapat membahayakan keselamatan

3. Mengapa sering terjadi aksi ini karena kurangnya kasih sayang dan perhatian orang tua

terhadap anaknya, dan juga terpengaruh oleh teman sebaya

4. Karena saat ini remaja mengalami perkembangan dan pertumbuhan psikologis maupun

sosiologis yang pesat, aksi balap liar yang sering terjadi ini merupakan proses dari

penyaluran jati diri seorang remaja yang ingin mencari kebebasan

5. Kurangnya juga perhatian pemerintah terhadap aksi tersebut

6. Solusinya perlunya pengawasan orang tua terhadap pergaulan sang anak, pentingnya

edukasi tentang bahaya melakukan aksi balap liar terhadap diri sendiri maupun bagi

lingkungan
Wawancara 2 :

1. Menurut masyarakat sekitar mungkin hal tersebut bagi mereka sesuatu yang dianggap

keren tapi sebenarnya hal tersebut dapat merugikan, apalagi jika terjadi sesuatu yang

tidak diinginkan

2. Karena kondisi keluarga yang berantakan (broken home) status ekonomi orang tua

yang rendah dan lingkungan pertemanan yang buruk dan juga penerapan kondisi

keluarga yang tidak tepat

3. Solusinya menyalurkan hobinya kepada hal positif, menghindari lingkungan yang

sekiranya dapat menjerumuskan diri terhadap hal hal yang negatif atau tidak

berdampak buruk bagi diri sendiri maupun orang lain.

Wawancara 3 :

1. Banyak juga mengatakan aksi balap liar dapat mengganggu kelancaran jalan dijalan

raya dan melanggar aturan lalu lintas

2. Karena adanya taruhan

3. Jika sudah sangat menganggu bisa dilaporkan kepusat keamanan yang ada disekitar

daerah tersebut
BAB III

PENUTUPAN

A. Kesimpulan

Kesimpulannya adalah banyak masyarakat yang ingin mengtindak lanjutkan kejadian

ini agar tidak terjadi kecelakaan ataupun keributan disekitarnya.

B. Saran

Perhatian orang tua terhadap anak anaknya lebih ditingkatkan, komunikasi yang baik

juga sangat membantu anak untuk mengenali dan memahami masalah yang dihadapinya serta

merasa aman dan nyaman ketika bersama orang orang terdekatnya.Aparat penegak hukum

terutama kepolisian sebaiknya lebih profesional dalam menangani kasus ini.


C. Lampiran

Anda mungkin juga menyukai