Anda di halaman 1dari 7

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP)

Sekolah : SMK …………………


Mata Pelajaran : Otomatisasi Tata Kelola Sarana dan Prasarana
Kelas / Semeseter : XI/3 (Tiga)
Materi Pokok : K3 Perkantoran
Alokasi Waktu : 4 x 6 Jam pelajaran @ 45 menit.

A. Tujuan Pembelajaran.
Setelah mengikuti proses pembelajaran, peserta didik dapat :
1. Menjelaskan definisi K3
2. Mengemukakan tujuan K3
3. Mengklasifikasi kerugian kecelakaan
4. Mengidentifikasi klasifikasi kecelakaan
5. Menguraikan prosedur K3 Perkantoran
6. Menjelaskan ergonomik di lingkungan kantor
7. Mampu dan terampil dalam melakukan identifikasi K3 di lingkungan kantor sesuai
dengan klasifikasi bahaya
8. Mampu dan terampil dalam melaksanakan prosedur K3 perkantoran sesuai dengan
standar prosedur yang berlaku

B. Langkah-langkah Pembelajaran
. Pertemuan 1
Kegiatan Pendahuluan (15 menit)
1. Guru melakukan pembukaan dengan salam pembuka dan berdoa untuk memulai
pembelajaran, memeriksa kehadiran peserta didik sebagai sikap disiplin.
2. Guru melakukan apersepsi dengan cara menghubungkan materi yang akan disampaikan
dengan kejadian sehari-hari.
3. Guru memotivasi peserta didik untuk lebih fokus dan semangat dalam mengikuti
pembelajaran dengan cara menyampaikan manfaat dari materi yang akan disampaikan untuk
kedepannya.
4. Peserta didik menerima informasi kompetensi, tujuan, dan teknik penilaian mempelajari
materi K3 Perkantoran.
5. Peserta didik menerima informasi sumber belajar yang bisa digunakan.
Kegiatan Inti (240 menit)
1. Kegiatan 1. Guru menampilkan materi tentang K3 Perkantoran
Literasi 2. Peserta didik mengamati materi yang ditampilkan oleh guru.
2. Critical Guru memberikan kesempatan kepada peserta didik untuk mengajukan
Thinking pertanyaan yang berkaitan dengan gambar yang telah ditampilkan.
3. Collaboration Peserta didik berdiskusi secara berkelompok untuk mengidentifikasi materi
definisi K3
4. Communication Beberapa perwakilan peserta didik diminta untuk mempresentasikan hasil
diskusinya, sementara kelompok lain menanggapi dan menyempurnakan
apa yang telah di presentasikan.

5. Creativity Peserta didik menganalisis tujuan K3


Kegiatan Penutup (15 menit)
1. Peserta didik.
 Peserta didik menyimpulkan hasil belajar pada pertemuan tersebut secara lisan.
 Peserta didik mencatat tugas yang diberikan oleh Guru
2. Guru
 Guru mengarahkan semua peserta didik pada kesimpulan materi hari ini sebagai kegiatan
refleksi terhadap proses pembelajaran.
 Guru memberikan tugas individu kepada peserta didik untuk membaca materi selanjutnya
 Guru mengakhiri kegiatan belajar dengan memberikan pesan moral kepada peserta didik
untuk tetap belajar di rumah.
 Guru menutup pembelajaran dengan ucapan hamdalah dan salam.

Pertemuan 2
Kegiatan Pendahuluan (15 menit)
1. Guru melakukan pembukaan dengan salam pembuka dan berdoa untuk memulai
pembelajaran, memeriksa kehadiran peserta didik sebagai sikap disiplin.
2. Guru melakukan apersepsi dengan cara menghubungkan materi yang akan disampaikan
dengan kejadian sehari-hari.
3. Guru memotivasi peserta didik untuk lebih fokus dan semangat dalam mengikuti
pembelajaran dengan cara menyampaikan manfaat dari materi yang akan disampaikan untuk
kedepannya.
4. Peserta didik menerima informasi kompetensi, tujuan, dan teknik penilaian mempelajari
materi K3 Perkantoran.
5. Peserta didik menerima informasi sumber belajar yang bisa digunakan.
Kegiatan Inti (240 menit)
1. Kegiatan Literasi  Guru menampilkan gambar mengenai kecelakaan
 Peserta didik mengamati gambar yang ditampilkan oleh guru.
2. Critical Thinking Guru memberikan kesempatan kepada peserta didik untuk mengajukan
pertanyaan yang berkaitan dengan gambar yang telah ditampilkan.
3. Collaboration Peserta didik berdiskusi secara berkelompok untuk mengidentifikasi
definisi kecelakaan dan klasifikasinya
4. Communication Beberapa perwakilan peserta didik diminta untuk mempresentasikan hasil
pekerjaannya, sementara yang lain menanggapi dan menyempurnakan
apa yang telah di presentasikan
5. Creativity Peserta didik mengklasifikasi kerugian kecelakaan
Kegiatan Penutup (15 menit)
1. Peserta didik.
 Peserta didik menyimpulkan hasil belajar pada pertemuan tersebut secara lisan.
 Peserta didik mencatat tugas yang diberikan oleh guru
2. Guru
 Dengan tanya jawab dan sedikit permainan pengetahuan, guru mengarahkan semua
peserta didik pada kesimpulan sebagai kegiatan refleksi terhadap proses pembelajaran
 Guru memberikan tugas individu kepada peserta didik untuk membaca materi selanjutnya
 Guru mengakhiri kegiatan belajar dengan memberikan pesan moral kepada peserta didik
untuk tetap belajar di rumah.
 Guru menutup pembelajaran dengan ucapan hamdalah dan salam.

Pertemuan 3
Kegiatan Pendahuluan (15 menit)
Guru melakukan pembukaan dengan salam pembuka dan berdoa untuk memulai pembelajaran, memeriksa keh
Guru melakukan apersepsi dengan cara menghubungkan materi yang akan disampaikan dengan kejadian seha
Guru memotivasi peserta didik untuk lebih fokus dan semangat dalam mengikuti pembelajaran dengan cara m
Peserta didik menerima informasi kompetensi, tujuan, dan teknik penilaian mempelajari materi K3 Perkantora
Peserta didik menerima informasi sumber belajar yang bisa digunakan.
Kegiatan Inti (240 menit)
1. Kegiatan Literasi  Mengamati gambar mengenai kecelakaan
2. Critical Thinking Guru memberikan kesempatan kepada peserta didik untuk mengajukan
pertanyaan yang berkaitan dengan gambar yang telah ditampilkan.
3. Collaboration Peserta didik berdiskusi secara berkelompok untuk mengidentifikasi
bahaya
4. Communication Beberapa perwakilan kelompok diminta untuk mempresentasikan hasil
diskusinya, sementara kelompok lain menanggapi dan menyempurnakan
apa yang telah di presentasikan
5. Creativity Peserta didik berdiskusi tentang penyebab kecelakaan
Kegiatan Penutup (15 menit)
1. Peserta didik.
 Peserta didik menyimpulkan hasil belajar pada pertemuan tersebut secara lisan.
 Peserta didik mencatat tugas yang diberikan oleh guru
2. Guru
 Dengan tanya jawab dan sedikit permainan pengetahuan, guru mengarahkan semua
peserta didik pada kesimpulan sebagai kegiatan refleksi terhadap proses pembelajaran
 Guru memberikan tugas individu kepada peserta didik untuk melakukan identifikasi K3
sesuai dengan klasifikasi bahaya
 Guru mengakhiri kegiatan belajar dengan memberikan pesan moral kepada peserta didik
untuk tetap belajar di rumah.
 Guru menutup pembelajaran dengan ucapan hamdalah dan salam.

Pertemuan 4
Kegiatan Pendahuluan (15 menit)
1. Guru melakukan pembukaan dengan salam pembuka dan berdoa untuk memulai pembelajaran,
memeriksa kehadiran peserta didik sebagai sikap disiplin.
2. Guru mengulas sedikit materi pelajaran pertemuan sebelumnya, kemudian mengkaitkannya
dengan materi yang akan dipelajari.
3. Guru melakukan apersepsi dengan cara menghubungkan materi yang akan disampaikan dengan
kejadian sehari-hari.
4. Guru memotivasi peserta didik untuk lebih fokus dan semangat dalam mengikuti pembelajaran
dengan cara menyampaikan manfaat dari materi yang akan disampaikan untuk kedepannya.
5. Peserta didik menerima informasi sumber belajar yang bisa digunakan.
Kegiatan Inti (240 menit)
1. Kegiatan  Mengamati materi prosedur K3 Perkantoran
Literasi
2. Critical Guru memberikan kesempatan kepada peserta didik untuk mengajukan
Thinking pertanyaan yang berkaitan dengan gambar yang telah ditampilkan.
3. Collaboration Peserta didik secara individu mengidentifikasi ergonomi
4. Communication Beberapa perwakilan kelompok diminta untuk mempresentasikan hasil
diskusinya, sementara kelompok lain menanggapi dan menyempurnakan apa
yang telah di presentasikan
5. Creativity Peserta didik melaksanakan prosedur K3 perkantoran sesuai dengan standar
prosedur yang berlaku
Kegiatan Penutup (15 menit)
1. Peserta didik.
 Peserta didik menyimpulkan hasil belajar pada pertemuan tersebut secara lisan.
 Peserta didik mencatat tugas yang diberikan oleh guru
2. Guru
 Dengan tanya jawab dan sedikit permainan pengetahuan, guru mengarahkan semua peserta
didik pada kesimpulan sebagai kegiatan refleksi terhadap proses pembelajaran
 Guru memberikan tugas individu kepada peserta didik untuk membaca materi selanjutnya
 Guru mengakhiri kegiatan belajar dengan memberikan pesan moral kepada peserta didik
untuk tetap belajar di rumah.
 Guru menutup pembelajaran dengan ucapan hamdalah dan salam.

C. Penilaian Hasil Pembelajaran.


- Penilaian sikap terdiri dari penilaian sikap spiritual dan penilaian sikap sosial.
- Penilaian Pengetahuan berupa tes tertulis uraian, diskusi tanya jawab, dan penugasan.
- Penilaian Keterampilan berupa penilaian unjuk kerja.

…………., Juli 2021


Mengetahui
Kepala Sekolah Guru Mata Pelajaran

… …………………….
…………………………
KOMPONEN PENDUKUNG

A. MEDIA, BAHAN, DAN SUMBER BELAJAR


Media/Alat : Spidol, papan tulis, laptop. dll
Bahan : Modul, dll
Sumber belajar : Otomatisasi Tata Kelola Sarana dan Prasarana SMA/MAK XI,
Sri
Endang R, dkk

B. BAHAN AJAR DAN PENILAIAN


1. Bahan Ajar / Materi Pelajaran
K3 Perkantoran
2. Instrumen Penilaian
a. Soal
1) Jelaskan pengertian K3!
2) Apakah tujuan dari K3?
3) Apa sajakah kerugian dari kecelakaan
4) Bagaimana klasifikasi kecelakaan?
5) Bagaimana prosedur K3 perkantoran?
b. Kunci jawaban
1) K3 adalah suatu upaya guna memperkembangkan kerja sama, saling
pengertian dan partisipasi efektif dari pengusaha atau pengurus dan tenaga
kerja dalam tempat – tempat kerja untuk melaksanakan tugas dan kewajiban
bersama dibidang keselamatan, kesehatan, dan keamanan kerja dalam rangka
melancarkan usaha berproduksi.
2) tujuan K3 antara lain sebagai berikut :
Untuk mencapai derajat kesehatan yang setinggi – tingginya baik buruh,
petani, nelayan, pegawai negeri, maupun pekerja – pekerja bebas.
Untuk mencegah dan memberantas penyakit dan kecelakaan – kecelakaan
akibat kerja perlu memelihara dan meningkatkan kesehatan efisiensi dan daya
produktivitas kerja serta meningkatkan kegairahan dan kenikmatan kerja.
3) Kerugian akibat kecelakaan kerja
 Kerusakan
 Kekacauan organisasi
 Keluhan dan kesedihan
 Kelainan dan cacat
 Kematian
4) Klasifikasi Kecelakaan
Menurut jenis kecelakaan
1. Terjatuh
2. Tertimpa benda jatuh
3. Tertimpa atau terkena benda
4. Terjepit oleh benda
5. Gerakan yang melebihi kemampuan
6. Pengaruh suhu tinggi
7. Terkena sengatan arus listrik
8. Tersambar petir
9. Kontak dengan bahan-bahan berbahaya
Menurut luka atau kelainan
 Patah tulang
 Memar
 Gagar otak
 Luka bakar
 Keracunan mendadak
 Akibat cuaca
Menurut sumber / penyebab
1. Dari mesin
2. Alat angkut dan alat angkat
3. Bahan atau zat berbahaya dan radiasi
4. Lingkungan kerja
5) Melaksanakan prosedur dengan memerhatikan K3, yaitu seluruh unsure yang
ada (pimpinan, karyawan0 mempunyai “tugas perawatan” yang berkaitan
dengan masalah K3.
a) Pimpinan atau pengusaha harus menyiapkan dan menyediakan :
 Kesejahteraan, keselamatan, dan kesehatan bagi karyawan/tenaga
kerja di tempat kerja.
 Akses yang aman di tempat kerja
 Informasi, pelatihan, dan supervise
b) Karyawan atau tenaga kerja harus :
 Bekerja sama dengan pimpinan dna tenaga kerja yang lain secara
baik
 Bekerja dan menggunakan peraltan dengan aman
 Memerhatikan keselamatan dan kesehatan orang lain di tempat kerja
 Bekerja sesuai dengan peraturan atau prosedur kerja.
c. Skor penilaian
Nilai 4 : Jika sesuai dengan kunci jawaban dan ada pengembangan jawaban
Nilai 3 : Jika jawaban sesuai kunci jawaban
Nilai 2 : Jika jawaban kurang sesuai dengan kunci jawaban
Nilai 1 : Jika jawaban tidak sesuai dengan kunci jawaban

IPK No. Soal Skor Penilaian 1 Nilai


1 1 ….
2 2 ….
3 3 …. Nilai perolehan KD-3 =
4 4 …. Rerata dari nilai IPK x 100 = ….
5 5 ….
Jumlah ….

3. Lembar kerja/jobsheet
Soal :
Amatilah Lab OTKP dan Lab Kearsipan SMK Boedi Oetomo Cilacap Jalan Bali No.
100 Cilacap Utara Cilacap.
1) Bagaimana Standar penerapan K3 yang ada di Lab OTKP dan Lab kearsipan
tersebut !
2) Apa saja yang kalian temukan berkaitan dengan K3 Perkantoran !
3) Buatlah laporannya
4) Presentasikan

N Teknik Skor
Indikator
o Penilaian
1 2 3 4
1 Unjuk kerja peserta didik dalam mempresentasikan
Praktik
hasil diskusi kelompok
2 Keaktifan siswa dalam bertanya mengenai materi yang
Praktik
dipresentasikan oleh kelompok lain
3 Keterampilan siswa dalam menanggapi dan Praktik
memberikan jawaban atas pertanyaan pada saat
presentasi
4 Kemampuan siswa dalam mempresentasikan konsep
Praktik
hakikat administrasi untuk memecahkan masalah

Keterangan : Skor 4 ( 85-100 ) : Sangat baik


Skor 3 ( 70-84 ) : Baik
Skor 2 ( 60-69 ) : Cukup baik
Skor 1 ( 1-59 ) : Kurang baik

C. PROGRAM REMIDIAL DAN PENGAYAAN


1. Remidial
Soal Remidi:
Risiko kecelkaan kerja dapat terjadi kapan saja dan dimana saja. Oleh karena itu,
kesadaran mengenai keselamatan dan kesehetan kerja atau K3 menjadi sangat penting
untuk diperhatikan semua pihak yang terlibat dalam pekerjaan tersebut. Tulilskan
mengenai tujuan penerapan K3 di perusahaan secara lebih lanjut.
2. Pengayaan
Soal pengayaan:
Pada hakikatnya, kecelakaan merupakan peristiwa yang tidak pernah diharapkan oleh
siapapun. Kecelkaan kerja dapat terjadi akibat banyak factor, mulai dari manusia,
pekerjaan, hingga lingkungan. Tuliskan mengenai penyebab-penyebab kecelakaan
berdasarkan ketiga factor tersebut.

…………., Juli 2021


Mengetahui
Kepala Sekolah Guru Mata Pelajaran

… …………………….
…………………………

Anda mungkin juga menyukai