Anda di halaman 1dari 14

PEMERINTAH PROVINSI JAWA TIMUR

DINAS PENDIDIKAN
SEKOLAH MENENGAH ATAS NEGERI 5 MALANG
Jl. Tanimbar No 24 65117, Telp (0341)364580, Fax (0341)348498
Website http://sman5malang.sch.id, E-Mail inbox@sman5malang.sch.id

LATIHAN SOAL PENILAIAN AKHIR TAHUN (PAT)

Mata Pelajaran : Sejarah Indonesia


Semester : Genap

1. Sejak 8 Maret 1942 wilayah Indonesia resmi di bawah pemerintahan Jepang. Peristiwa
tersebut ditandai dengan ….
a. Serangan Jepang atas Pearl Harbour
b. Penandatanganan Kapitulasi Kalijati
c. Penandatanganan Kapitulasi Tuntang
d. Pendudukan Jepang atas kota Tarakan
e. Pendudukan Jepang di Kota Bandung
2. Sejak kedatangannya di Indonesia pada awal 1942, Jepang disambut dengan euforia dan
sukacita oleh bangsa Indonesia. Sambutan baik bangsa Indonesia terhadap kedatangan
Jepang tidak lepas dari propaganda yang disampaikan oleh Jepang. Salah satu
propaganda Jepang untuk meraih simpati bangsa Indonesia adalah ….
a. Membebaskan petani dari ketetapan pajak tanah
b. Memberikan bantuan dana untuk perbaikan infrastruktur
c. Mengaku sebagai saudara tua
d. Mengizinkan organisasi pergerakan nasional tetap beraktivitas
e. Memberikan pelatihan militer bagi kaum pemuda usia produktif
3. Sejak awal kedatangannya, Jepang berusaha menarik simpati rakyat Indonesia. Berkaitan
dengan bidang politik, upaya Jepang untuk mencapai tujuan tersebut adalah …
a. Membubarkan organisasi-organisasi keagamaan
b. Menjadikan Jawa sebagai pusat pemerintahan
c. Menyamakan tatanan pemerintahan di Indonesia
d. Menetapkan kedudukan Indonesia setara dengan Jepang
e. Menunjuk tokoh nasionalis berpartisipasi dalam pemerintahan
4. Perhatikan tabel pembagian wilayah kekuasaan militer Jepang di Indonesia berikut!
No. Pemerintahan Militer Wilayah
1) Rikugun ke – 25 A
2) B Sulawesi, Kalimantan, Maluku
Berdasarkan tabel di atas, jawaban yang tepat untuk melengkapi kolom A dan B adalah
….
a. Pulau Jawa dan Kaigun ke – 2
b. Pulau Bali dan Rikugun ke – 16
c. Pulau Papua dan Kaigun ke – 2
d. Pulau Sumatra dan Kaigun ke – 2
e. Pulau Bangka dan Rikugun ke – 16
5. Perhatikan wilayah-wilayah berikut!
No. X Y
1) Sumatra Jawa
2) Sulawesi Maluku
3) Kalimantan Madura
Wilayah kekuasaan pemerintahan Kaigun ditunjukkan oleh angka …
a. X1), X2), dan Y1)
b. X1), X3), dan Y1)
c. X2), X3), dan Y2)
d. X2), Y1), dan Y3)
e. X3), Y2), dan Y3)
6. Pada masa pendudukannya di Indonesia, Jepang membubarkan semua organisasi
pergerakan nasional yang telah terbentuk pada masa kolonial Belanda dan menggantinya
dengan organisasi pergerakan bentukan Jepang sendiri. Langkah Jepang tersebut
dilakukan dengan tujuan ….
a. Mengorganisasi para pemuda agar mendapatkan pendidikan militer secara berkala
b. Mengakomodasi kaum nasionalis agar tidak melalukan gerakan bawah tanah
c. Memanfaatkan kaum nasionalis untuk menjadi pegawai pemerintah Jepang
d. Menunjukkan kepedulian terhadap kondisi sosial masyarakat Indonesia
e. Mengubah pemikiran kaum nasionalis sesuai perkembangan zaman
7. Dalam pembentukan organisasi-organisasi pergerakan, pemerintah Jepang menjalin
kerjasama dengan tokoh-tokoh nasionalis. Tujuan tindakan Jepang tersebut adalah …
a. Mengindoktrinasi tokoh-tokoh nasionalis
b. Mencegah munculnya gerakan bawah tanah
c. Meningkatkan kepercayaan rakyat terhadap Jepang
d. Memecah-belah pergerakan tokoh-tokoh nasionalis
e. Melatih tokoh nasionalis untuk menjalankan pemerintahan
8. Majelis Islam A’la Indonesia (MIAI) merupakan salah satu organisasi yang dibentuk
pada masa pergerakan nasional (masa kolonial Belanda) dan satu-satunya organisasi
yang tidak dibubarkan oleh pemerintah Jepang. Salah satu pertimbangan Jepang tidak
membubarkan organisasi MIAI adalah ….
a. Jepang menggunakan MIAI untuk menghilangkan sisa-sisa kekuatan pemerintah
kolonial Belanda di Indonesia
b. MIAI tidak berupaya menghimpun massa untuk melakukan perlawanan terhadap
Jepang
c. MIAI tidak berhasil mengoordinasi rakyat Indonesia dalam perjuangan bawah tanah
d. Jepang menginisiasi pembentukan Majelis Syuro Muslimin (Masyumi) dari anggota
MIAI
e. Jepang ingin memanfaatkan organisasi Islam untuk membentuk Hizbullah
9. Perhatikan wacana berikut!
Pada 1 November 1944 Jepang membentuk organisasi baru yang dinamakan Barisan
Pelopor. Organisasi tersebut beranggotakan pemuda dari seluruh kalangan, baik
kalangan berpendidikan maupun tidak berpendidikan. Jepang menempatkan Barisan
Pelopor di bawah naungan Jawa Hokokai untuk memudahkan kontrol terhadap
aktivitasnya.
Corak keanggotaan organisasi bentukan Jepang seperti dijelaskan pada wacana di atas
bertujuan untuk ….
a. Memudahkan pemerintah Jepang dalam merekrut anggota organisasi
b. Meningkatkan ikatan emosional dan semangat kebangsaan
c. Menumbuhkan dedikasi dan kesetiaan terhadap pemerintah Jepang
d. Memudahkan pemerintah Jepang menghimpun bantuan rakyat
e. Menghilangkan diskriminasi status sosial masyarakat
10. Pada Oktober 1943 pemerintah Jepang membubarkan MIAI dan menggantinya dengan
Masyumi. Salah satu tujuan tindakan Jepang tersebut adalah …
a. Mengubah citra MIAI yang bercorak Islam menjadi bercorak Jepang
b. Membedakan organisasi bentukan Jepang dengan bentukan Belanda
c. Menggerakkan umat Islam untuk mendukung Jepang dalam Perang Pasifik
d. Memudahkan MIAI memperoleh status berbadan hukum dari kaisar Jepang
e. Memudahkan pemerintah Jepang dalam menyisipkan budaya-budaya Jepang
11. Gerakan Tiga A merupakan organisasi sosial kemasyarakatan pertama yang dibentuk
pemerintah Jepang di Indonesia. Meskipun demikian, eksistensi organisasi ini tidak
berlangsung lama karena …
a. Kinerja Gerakan Tiga A dalam mengerahkan masa dianggap tidak efektif
b. Rakyat Indonesia menolak propaganda Gerakan Tiga A
c. Gerakan Tiga A lebih menguntungkan bangsa Indonesia
d. Kedudukan Jepang dalam Perang Pasifik semakin sulit
e. Tokoh organisasi melakukan perlawanan terhadap Jepang
12. Pada tanggal 16 April 1943 Jepang membentuk organisasi Putera untuk menggantikan
Gerakan Tiga A. Akan tetapi, Jepang menganggap pembentukan Putera gagal membantu
Jepang dalam usaha pengerahan rakyat sehingga dibubarkan pada tahun 1944. Organisasi
Putera justru menguntungkan bangsa Indonesia karena digunakan untuk ….
a. Mengerahkan rakyat Indonesia untuk berbalik melawan Jepang
b. Mempersiapkan rakyat secara mental untuk meraih kemerdekaan Indonesia
c. Menggerakkan rakyat untuk merebut senjata milik pasukan Jepang
d. Mewujudkan rencana kemerdekaan sesuai tujuan pergerakan nasional
e. Merebut hati rakyat untuk mendukung perjuangan golongan nasionalis
13. Perhatikan gambar berikut!
Pada masa pendudukannya di Indonesia, Jepang memberikan pelatihan militer kepada
para pemuda di Indonesia. Tujuan utama pemerintah Jepang mengadakan latihan militer
seperti pada gambar di atas adalah ….
a. Membentuk pasukan khusus guna mempersiapkan kemerdekaan Indonesia
b. Menyusun kekuatan untuk menghadapi pertempuran dengan Sekutu di Laut Jawa
c. Memunculkan tokoh-tokoh militer besar dari kalangan bangsa Indonesia
d. Mempersiapkan pasukan cadangan guna mendukung Jepang dalam Perang Asia
Timur Raya
e. Merekrut kelompok pemuda yang belum terpengaruh pergerakan kaum nasionalis
Indonesia
14. Salah satu perlawanan terhadap Jepang dilakukan oleh rakyat Aceh. Selain dipicu oleh
pengerahan romusa, perlawanan rakyat Aceh yang dipimpin oleh Tengku Abdul Jalil
pada tahun 1942 dilatarbelakangi oleh ….
a. Penangkapan ulama-ulama oleh pasukan Jepang
b. Penghancuran masjid-masjid di wilayah Cot Plieng
c. Penyerahan wajib hasil panen yang memberatkan rakyat
d. Pengambilalihan perkebunan-perkebunan milik Belanda
e. Penolakan atas kebijakan seikerei yang diterapkan Jepang
15. Pasukan Giyugun pimpinan Tengku Hamid di Aceh juga melakukan perlawanan
terhadap Jepang. Upaya Jepang dalam memadamkan perlawanan tersebut adalah …
a. Menawarkan jabatan tinggi kepada Tengku Hamid
b. Mendatangkan tambahan pasukan dari Kalimantan
c. Mengepung pasukan Tengku Hamid dari segala penjuru
d. Mengadakan perundingan damai dengan Tengku Hamid
e. Mengancam keselamatan keluarga para pejuang
16. Romusa merupakan salah satu cara pemerintah Jepang untuk memobilisasi massa.
Perekrutan romusa menyebabkan perekonomian di perdesaan pada masa itu terbengkalai
karena …
a. Dana untuk pengembangan desa dialihkan bagi para romusa
b. Banyak kaum tani di perdesaan dikerahkan menjadi romusa
c. Anggota romusa melakukan blokade ekonomi di perdesaan
d. Pengusaha swasta di perdesaan direkrut menjadi romusa
e. Anggota romusa memonopoli perdagangan di perdesaan
17. Romusa merupakan salah satu cara pemerintah Jepang untuk memobilisasi massa.
Romusa dipekerjakan untuk membangun prasarana perang seperti kubu-kubu
pertahanan, jalan raya, dan lapangan udara. Dalam perkembangannya, romusa
diperlakukan secara buruk. Untuk menghapus citra buruk romusa, pemerintah
pendudukan Jepang melakukan berbagai propaganda. Bentuk propaganda yang
dilakukan pemerintah pendudukan Jepang adalah ….
a. Memberikan gaji besar kepada para romusa
b. Menjamin kelayakan hidup keluarga romusa
c. Melunasi tanggungan utang keluarga romusa
d. Mengkampanyekan romusa sebagai prajurit ekonomi
e. Menyekolahkan keluarga romusa hingga jenjang tinggi
18. Pada 16 Agustus 1945 golongan muda mengamankan Soekarno dan Mohammad Hatta
ke suatu daerah di luar Jakarta yang bernama Rengasdengklok. Selama di
Rengasdengklok Soekarno – Hatta terus didesak oleh golongan muda agar segera
memproklamasikan kemerdekaan. Tujuan golongan muda mengamankan kedua tokoh
tersebut ke Rengasdengklok adalah ….
a. Soekarno – Hatta mengetahui segala rencana Jepang
b. Golongan muda ingin Soekarno tidak lagi mematuhi Jepang
c. Golongan muda berupaya menjauhkan Soekarno – Hatta dari pengaruh Jepang
d. Jepang meminta golongan muda untuk mengamankan Soekarno – Hatta
e. Soekarno – Hatta berusaha menghalangi rencana golongan muda
19. Perhatikan gambar rumah berikut!

Rumah Djiaw Kie Song


Golongan muda menggunakan rumah pada gambar di atas sebagai tempat untuk
mengamankan Soekarno dan Mohammad Hatta karena ….
a. Berada di bawah penguasaan tentara Heiho dan Barisan Pelopor
b. Berdekatan dengan kediaman Sutan Sjahrir yang mendukung kemerdekaan Indonesia
c. Terletak di kompleks asrama tentara Peta sehingga tidak dicurigai oleh Jepang
d. Terletak di dekat markas golongan muda yang ikut memperjuangkan kemerdekaan
Indonesia
e. Terdapat markas Peta yang perwiranya sangat mendukung perjuangan kemerdekaan
Indonesia
20. Peristiwa Rengasdengklok pada 16 Agustus 1945 bermula dari perbedaan pendapat
antara golongan tua dan golongan muda. Perbedaan pendapat tersebut berkaitan dengan
masalah
….
a. Tokoh yang menandatangani naskah proklamasi
b. Waktu pelaksanaan proklamasi kemerdekaan
c. Lokasi tempat pelaksanaan proklamasi kemerdekaan
d. Bentuk dan dasar negara Indonesia setelah proklamasi
e. Tokoh yang membacakan naskah proklamasi
21. Setelah semua pihak menyetujui naskah proklamasi yang dirumuskan, Soekarno
meminta seluruh tokoh yang hadir di kediaman Laksama Maeda untuk menandatangani
naskah tersebut. Akan tetapi, usul tersebut ditentang oleh Chairul Saleh dari golongan
muda. Akhirnya Sukarni mengusulkan agar tokoh yang menandatangani naskah
Proklamasi Kemerdekaan Indonesia cukup Soekarno dan Mohammad Hatta sebagi
wakil-wakil
bangsa Indonesia. Penolakan penandatanganan oleh golongan muda tersebut terjadi karena
….
a. Golongan muda tidak ingin ada unsur Jepang dalam naskah proklamasi
b. Naskah proklamasi disusun di kediaman seorang kebangsaan Jepang
c. Anggota PPKI dinilai oleh golongan muda sebagai tokoh yang pro-Jepang
d. Perumusan naskah proklamasi dihadiri oleh tokoh-tokoh yang pro-Jepang
e. Isi naskah proklamasi dirumuskan berdasarkan keinginan pemerintah Jepang
22. Berita proklamasi kemerdekaan menyebar dengan cepat ke seluruh penjuru Jakarta dan
seluruh wilayah di Indonesia. Dampak penyebaran berita tersebut adalah …
a. Para penyebar berita kemerdekaan ditangkap Jepang
b. Jepang bersiap melakukan perang terhadap rakyat Indonesia
c. Jepang meminta PPKI segera mengadakan sidang
d. Jepang menangkap Soekarno dan Mohammad Hatta
e. Semua organisasi massa dibubarkan oleh Jepang
23. Dalam melaksanakan tugas mempersiapkan pelaksanaan kemerdekaan dan pemindahan
kekuasaan dari Jepang kepada Indonesia, PPKI melaksanakan sidang sebanyak tiga kali
yang dilaksanakan pada 18, 19, dan 22 Agustus 1945. Hasil keputusan sidang pertama
PPKI adalah ….
a. - Mengesahkan UUD Negara Republik Indonesia tahun 1945
- Memilih presiden dan wakil presiden
b. - Mengesahkan UUD Negara Republik Indonesia tahun 1945
- Membentuk departemen dan lembaga tinggi negara
c. - Memilih presiden dan wakil presiden
- Membentuk pemerintahan daerah
d. - Mengesahkan dasar negara Indonesia
- Membentuk pemerintahan daerah
e. - Mengesahkan dasar negara Indonesia
- Membentuk Komite Nasional di seluruh Indonesia
24. Rumusan Undang-Undang Dasar 1945 yang dirancang oleh BPUPKI mengalami
beberapa perubahan dalam PPKI. Perubahan tersebut dilakukan untuk …
a. Melindungi kepentingan rakyat
b. Menyempurnakan hukum nasional
c. Menghindari perpecahan antargolongan
d. Menyesuaikan kondisi politik global
e. Menghindari kepentingan suatu kelompok
25. Sebelum mengesahkan Undang-Undang Dasar 1945, anggota PPKI sepakat mengubah
kalimat “Ketuhanan dengan kewajiban menjalankan syariat Islam bagi pemeluk-
pemeluknya” menjadi “Ketuhanan Yang Maha Esa”. Perubahan tersebut dilakukan agar

a. Struktur ketatanegaraan yang dimuat dalam undang-undang dasar lebih jelas
b. Isi undang-undang dasar tidak menimbulkan perdebatan dari anggota sidang
c. Undang-undang dasar yang menjadi dasar hukum Indonesia lebih nasionalis
d. Aturan dasar yang dimuat dalam undang-undang dasar lebih lengkap
e. Dasar hukum Indonesia sesuai aspirasi dan kepentingan rakyat Indonesia.
26. Perhatikan tabel berikut!
No. P Q
1) Menerima penyerahan kekuasaan Melucuti dan memulangkan orang-
tentara Jepang tanpa syarat orang Jepang ke negaranya
2) Membebaskan tawanan perang dan Melanjutkan masa pemerintahan
interniran Sekutu Jepang di Indonesia
3) Mengembalikan kekuasaan Belanda di Menjadikan Indonesia sebagai sekutu
Indonesia negara-negara blok Barat
Untuk menyelesaikan masalah daerah jajahan Jepang di wilayah Asia Tenggara, Sekutu
menunjuk Inggris dengan membentuk AFNEI. Tugas AFNEI di Indonesia ditunjukkan
oleh kombinasi ….
a. P1), P2) dan Q1)
b. P1), P3) dan Q1)
c. P2), P3) dan Q2)
d. P2), Q1) dan Q3)
e. P3), Q2) dan Q3)
27. Bandung Lautan Api adalah sebuah peristiwa pembakaran wilayah Bandung bagian
Utara yang dilakukan oleh tentara gerilya. Penyebab utama peristiwa Bandung Lautan
Api adalah …
a. Serangan pasukan sekutu dan aksi bumi hangus wilayah bandung bagian utara
b. Tindakan balasan pasukan sekutu atas perebutan pabrik senjata
c. Ultimatum dari pasukan sekutu agar rakyat Indonesia meninggalkan Kota Bandung
d. Penolakan pasukan Republik untuk menyerakhan senjata kepada pihak sekutu
e. Serangan pasukan Republik ke markas utama pasukan KNIL di Bandung
28. Perhatikan isi ultimatum Sekutu berikut!
Para pejuang dan rakyat Surabaya harus menyerah kepada Sekutu. Apabila ultimatum
tersebut tidak dihiraukan, seluruh kekuatan pasukan Sekutu akan mengempur Kota
Surabaya.
Ultimatum tersebut dikeluarkan Sekutu pada tanggal 9 November 1945. Peristiwa yang
melatarbelakangi Sekutu mengeluarkan ultimatum tersebut adalah ….
a. Penculikan para pemimpin Sekutu oleh pemuda Surabayas
b. Hasutan pasukan Jepang agar rakyat Surabaya menolak kedatangan Sekutu
c. Serangan rakyat Surabaya ke kantor pemerintahan dan kamp tawanan Sekutu
d. Insiden pertempuran yang mengakibatkan terbunuhnya Brigjend A.W.S. Mallaby
e. Ancaman rakyat Surabaya kepada pasukan AFNEI dan Brigjen A.W.S. Mallaby
29. Perhatikan beberapa kesepakatan berikut!
1) Belanda mengakui kekuasaan Republik Indonesia meliputi wilayah Jawa, Madura,
dan Sumatra.
2) Pasukan Indonesia yang berada di wilayah pendudukan Belanda harus ditarik ke
wilayah Indonesia.
3) RI dan Belanda bekerja sama menyelenggarakan berdirinya Republik Indonesia
Serikat (RIS).
4) Akan diadakan plebisit (pemungutan suara) bagi rakyat di wilayah pendudukan
Jepang.
5) Pemerintah RIS dan Belanda akan membentuk Uni Indonesia–Belanda dengan ratu
Belanda sebagai ketua.
Berdasarkan kesepakatan di atas, hasil kesepakatan dalam perundingan Linggarjati
ditunjukkan oleh angka ….
a. 1), 2), dan 3)
b. 1), 3), dan 4)
c. 1), 3), dan 5)
d. 2), 3), dan 4)
e. 3), 4), dan 5)
30. Sejak kedatangannya di Indonesia, Jepang mengubah sistem pemerintahan di Indonesia
menjadi sistem militer. Pada tanggal 1 April 1942, pemerintah Jepang mengeluarkan
Osamu Seirei (undang-undang yang dikeluarkan Panglima Militer Angkatan Darat ke–
16) Nomor 4. Kebijakan yang ditetapkan Jepang berdasarkan undang-undang tersebut
adalah
….
1. Hanya bendera Jepang “Hinomaru” yang boleh dikibarkan pada hari-hari besar
2. Penggunaan tarikh Sumera untuk mengantikan tarikh Masehi
3. Menetapkan mata uang Hindia Belanda sebagai mata uang untuk pembayaran
4. Hanya lagu kebangsaan Jepang “Kimigayo” yang boleh diperdengarkan
5. Penempatan pasukan militer Jepang di bawah penguasa lokal
31. Untuk mendukung kelancaran pemerintahan militer, Jepang juga membentuk
pemerintahan sipil. Pembentukan pemerintahan sipil oleh Jepang diatur dalam Undang-
Undang No. 27 tentang aturan pemerintah daerah serta Undang-Undang No. 28 tahun
1942 mengenai aturan pemerintahan Syu (karesidenan) dan Tokubetsushi Syi (daerah
istimewa). Berikut ini struktur pemerintahan yang termasuk dalam pemerintahan sipil
masa pendudukan Jepang di Indonesia adalah ….
1. Gun
2. Ken
3. Zaimubu
4. Aza
5. Shihobu
32. Gerakan Tiga A merupakan organisasi sosial kemasyarakatan pertama yang dibentuk
pemerintah Jepang di Indonesia. Organisasi ini dibentuk pada tanggal 29 April 1942,
yang memiliki tugas untuk melakukan propaganda agar seluruh rakyat Indonesia berada
dipihak pemerintah Jepang sepenuhnya guna mendukung kepentingan Perang Asia
Timur Raya. Organisasi ini dipimpin oleh tokoh-tokoh Indonesia yang ditunjuk langsung
oleh Jepang. Tokoh-tokoh Indonesia yang ditunjuk Jepang untuk memimpin Gerakan
Tiga A adalah ….
1. Gatot Mangkupraja
2. Mohammad Saleh
3. K. Sutan Pamuntjak
4. Mr. Syamsuddin
5. K.H. Mas Mansur
33. Selain membentuk organisasi sosial kemasyarakatan dan semimiliter, pemerintah Jepang
juga membentuk organisasi militer. Salah satu organisasi militer yang dibentuk Jepang
pada masa pemerintahannya di Indonesia adalah Heiho. Syarat menjadi anggota
organisasi Heiho berdasarkan keterangan di bawah ini adalah ….
1. Memiliki kemampuan dalam berperang
2. Para pemuda yang berusia 18 – 25 tahun
3. Fasih berbahasa Jepang
4. Berbadan sehat dan berkelakuan baik
5. Berpendidikan minimal sekolah dasar
34. Pada tanggal 1 Juni 1945, mendekati hari akhir masa persidangan BPUPKI, Dr.
Radjiman Wedyodiningrat selaku ketua BPUPKI membentuk sebuah kepanitian kecil
beranggotakan sembilan orang yang diketuai oleh Ir. Soekarno. Panitia ini dinamakan
dengan Panitia Sembilan. Tujuan pembentukan panitia sembilan adalah untuk
mempersiapkan kemerdekaan Indonesia. Sementara itu, tugas dari panitia sembilan
adalah ….
1. Membahas bentuk negara dan batas negara Republik Indonesia
2. Merumuskan dan mengesahkan dasar negara Indonesia merdeka
3. Membentuk badan pertahanan dan keamanan Republik Indonesia
4. Menerima penyerahan tanpa syarat pemerintah militer Jepang
5. Menampung berbagai macam masukan, baik secara lisan maupun tulisan terkait
pembentukan dasar negara Indonesia
35. Pada 3 Oktober 1943 pemerintah Jepang mengeluarkan sebuah peraturan Nomor 44 yang
berisi penetapan pembentukan tentara Peta secara resmi. Peta merupakan prajurit
Indonesia yang disiapkan untuk membantu pasukan militer Jepang. Tugas utama pasukan
Peta adalah mempertahankan Indonesia dengan sekuat tenaga dari serangan Sekutu.
Dalam struktur jabatannya, Peta terbagi atas beberapa hierarki. Tingkatan jabatan
anggota dala organisasi Peta adalah ….
1. Budanco
2. Shihobu
3. Chudanco
4. Sangyobu
5. Giyuhei
36. Pada masa kekuasannya di Indonesia, pemerintah Jepang menerapkan sistem ekonomi
yang disebut sistem ekonomi perang. Sistem ekonomi perang dapat diartikan bahwa
segala kegiatan ekonomi yang dilakukan bertujuan untuk kepentingan perang. Tujuan
Jepang menerapkan sistem ekonomi perang di Indonesia adalah ….
1. Mengambil alih perkebunan-perkebunan milik penduduk pribumi
2. Mengurangi jumlah pengangguran di Indonesia
3. Memotong garis suplai musuh yang bersumber dari Indonesia
4. Menguasai dan memperoleh sumber bahan mentah terutama minyak bumi untuk
keperluan perang
5. Mengatur peredaran mata uang Belanda dalam masyarakat
37. Pada tanggal 15 Agustus, golongan menemui Soekarno di kediamannya setelah
mendengar berita menyerahnya Jepang melalui siaran radio BCC. Tujuan golongan
muda menemui Soekarno adalah untuk mendesak Soekarno dan Mohammad Hatta agar
segera
melaksanakan proklamasi kemerdekaan Indonesia. Tokoh-tokoh yang termasuk dalam
golongan muda tersebut adalah ….
1. S. Suhud
2. Suwirjo
3. Wikana
4. Darwis
5. Chairul Saleh
38. Pada tanggal 22 Agustus 1945, PPKI melaksanakan sidang ketiga yang menyepakati
pembentukan Komite Nasional di seluruh Indonesia yang berpusat di Jakarta. Komite
Nasional ditingkat pusat dikenal dengan nama Komite Nasional Indonesia Pusat (KNIP).
Tujuan pembentukan Komite Nasional Indonesia Pusat (KNIP) adalah ….
1. Mempersatukan semua bidang pekerjaan agar tercapai kesatuan nasional.
2. Membantu menentramkan rakyat dan melindungi keamanan.
3. Mempercepat penyebaran paham kebangsaan dan antikolonial.
4. Melucuti senjata dan kantor-kantor serdadu Jepang
5. Mengontrol dan mendisiplinkan perbedaan pendapat antar golongan masyarakat.
39. Berita proklamasi kemerdekaan Indonesia menimbulkan euforia di kalangan rakyat
Indonesia. Euforia tersebut ditunjukkan melalui coretan bertuliskan slogan-slogan
bernuansa semangat kemerdekaan pada dinding-dinding bangunan. Akan tetapi, euforia
tersebut tidak berlangsung lama. Pada masa awal kemerdekaan, kehidupan bangsa
Indonesia harus menghadapi berbagai permasalahan baik internal maupun eksternal.
Rakyat dihadapkan pada situasi negara yang belum stabil dalam berbagai bidang
kehidupan. Permasalahan-permasalahan yang dihadapi Indonesia pada masa awal
kemerdekaan adalah ….
1. Tidak ada negara yang bersimpati kepada kemerdekaan Indonesia
2. Jepang masih berada di Indonesia untuk mengendalikan status quo
3. Peredaran mata uang yang tidak terkendali
4. Revolusi sosial terjadi di berbagai daerah
5. Lembaga militer Indonesia belum terbentuk
40. Setelah Jepang menyatakan menyerah kepada Sekutu dalam Perang Dunia II, pada 14
Agustus 1945 pasukan Sekutu mengambil alih wilayah-wilayah pendudukan Jepang.
Sekutu menunjuk Inggris guna menyelesaikan masalah daerah jajahan Jepang di wilayah
Asia Tenggara, termasuk Indonesia. Untik melaksanakan tugas tersebut, Inggris
membentuk Allied Force Netherlands East Indie (AFNEI). AFNEI tiba di Indonesia
pertama kali pada 16 September 1945 di bawah pimpinan Letnan Jenderal Sir Philip
Christison. Tugas AFNEI di Indonesia adalah …
1. Menjadikan Indonesia sebagai sekutu negara-negara blok Barat
2. Menerima penyerahan kekuasaan tentara Jepang tanpa syarat
3. Mengembalikan kekuasaan Belanda di Indonesia
4. Membebaskan tawanan perang dan interniran Sekutu
5. Melucuti dan memulangkan orang-orang Jepang ke negaranya
41. Konferensi Meja Bundar (KMB) merupakan perundingan yang sangat berarti bagi
perjuangan bangsa Indonesia untuk mendapatkan pengakuan kedaulatan Indonesia. KMB
dilaksanakan di gedung Ridderzaal di Kota Den Haag, Belanda pada 21 Agustus – 2
November 1949. KMB resmi dibuka oleh ketua KMB, yaitu Willem Drees. Dalam
konferensi, anggota delegasi berasal dari negara Indonesia, BFO, dan Belanda. Delegasi
Indonesia dalam Konferensi Meja Bundar (KMB) diwaliki beberapa tokoh, yaitu …
1. Moh. Roem
2. Mr. Assaat
3. Ir. Juanda
4. Ahmad Soebardjo
5. Mr. Ali Sastroamidjoyo
42. Belanda memiliki tasfir yang berbeda mengenai status kemerdekaan RI dalam
perundingan Linggarjati. Oleh karena itu, Belanda menilai perlu melakukan agresi
militer. Agresi Militer Belanda di Indonesia terjadi dua kali. Agresi Milter Belanda I
dimulai pada 21 Juli 1947 – 5 Agustus 1947. Dalam agresi militer ini, Belanda
menggunakan kode Operation Product. Dengan kode operasi tersebut, Belanda berhasil
menerobos daerah- daerah yang dikuasai Republik Indonesia. Tujuan Belanda
melakukan Agresi Militer I di Indonesia adalah …
1. Melucuti senjata tentara Jepang
2. Membangun jaringan transportasi yang penting bagi sarana militer dan ekonomi
Belanda
3. Menguasai daerah perkebunan, industri, dan tambang milik pemerintah Indonesia
4. Menguasai kota pelabuhan Indonesia dan memberlakukan embargo ekonomi
5. Membebaskan tentara Belanda yang ditawan Jepang
43. Sebagai upaya menyelesaikan konflik Indonesia–Belanda, Amerika Serikat memberikan
perhatiannya dengan mengusulkan kepada Dewan Keamanan Perserikatan Bangsa-
Bangsa (DK PBB) agar membantu menyelesaikan konflik tersebut. Usul ini
ditindaklanjuti oleh DK PBB dengan pembentukan Komisi Tiga Negara (KTN). Dalam
perkembangannya, KTN berhasil menyepakati pelaksanaan sebuah perundingan untuk
menyelesaikan konflik Indonesia–Belanda yang dinamakan perundingan Renville. Hasil
kesepakatan yang tercantum dalam perundingan Renville adalah ….
1. Menarik pasukan Indonesia yang berada di wilayah kekuasaan Belanda.
2. Belanda menyetujui kembalinya ibukota pemerintahan RI ke Yogyakarta.
3. Akan diadakan plebisit (pemungutan suara) bagi rakyat di wilayah pendudukan
Jepang.
4. Permasalahan Irian Barat akan dibicarakan kembali satu tahun kemudian setelah
pengakuan kedaulatan.
5. Menetapkan garis demarkasi van Mook sebagai acuan pemisah wilayah kekuasaan
Indonesia dan wilayah kekuasaan Belanda.
44. Perhatikan pernyataan berikut!
Sasaran awal kedatangan Jepang di Indonesia adalah menguasai kota-kota penting di
Kalimantan seperti Tarakan, Balikpapan, Samarinda dan Kotabangun. Kota tersebut
menjadi sasaran utama pasukan Jepang karena berkedudukan sebagai pusat
pemerintahan Belanda
Menurut Anda, benar atau salah pernyataan tersebut? SALAH
45. Perhatikan pernyataan berikut!
Seinendan merupakan organisasi semimiliter bentukan Jepang yang bertugas
membantu polisi melaksanakan tugas-tugas kepolisian seperti menjaga lalu lintas dan
mengamankan desa. Organisasi ini dibentuk pada tanggal 29 April 1943
Menurut Anda, benar atau salah pernyataan tersebut? SALAH
46. Perhatikan pernyataan berikut!
Pada masa pendudukan Jepang, seluruh lapisan masyarakat Indonesia dapat
mengenyam pendidikan. Tujuan pemerintah Jepang menyelenggarakan pendidikan di
Indonesia adalah untuk menanamkan jiwa militerisme dan kesetiaan terhadap Jepang
Menurut Anda, benar atau salah pernyataan tersebut? SALAH
47. Perhatikan pernyataan berikut!
Setelah menguasai Indonesia, Jepang merombak sistem pemerintahan di Indonesia
menjadi sistem militer. Dalam sistem pemerintahan tersebut jabatan gunshireikan
pertama diduduki oleh Jenderal Hitoshi Imamura
Menurut Anda, benar atau salah pernyataan tersebut?
48. Perhatikan pernyataan berikut!
BENAR
Pembacaan teks Proklamasi Kemerdekaan Indonesia yang rencananya dilakukan di
lapangan Ikada dipindahkan ke kediaman Soekarno. Faktor penyebab dipindahnya
lokasi pembacaan teks proklamasi adalah Jepang telah mengetahui rencana
pelaksanaan proklamasi kemerdekaan Indonesia di lapangan Ikada dan lapangan
Ikada sudah dijaga oleh pasukan Jepang bersenjata lengkap
Menurut Anda, benar atau salah pernyataan tersebut?
49. Perhatikan pernyataan berikut!
BENAR
Dalam sidang kedua pada 19 Agustus 1945, PPKI menetapkan pembentukan
pembentukan delapan provinsi dan dua daerah istimewa. Dua daerah istimewa
tersebut yaitu Daerah Istimewa Yogyakarta dan Cirebon
Menurut Anda, benar atau salah pernyataan tersebut?
50. Perhatikan pernyataan berikut! SALAH
Rapat PPKI yang rencananya akan dilaksanakan pada tanggal 16 Agustus 1945 tidak
dapat dilaksanakan karena terjadi peristiwa Rengasdengklok dan penculikan terhadap
Soekarno - Hatta
Menurut Anda, benar atau salah pernyataan tersebut?
51. Perhatikan pernyataan berikut! BENAR
Kondisi perekonomian Indonesia pada masa awal kemerdekaan Indonesia belum
stabil. Untuk mengendalikan peredaran mata uang pada masa awal kemerdekaan,
pada 1 Oktober 1945 pemerintah mengeluarkan mata uang baru yaitu De Javasche
Menurut
Bank Anda, benar atau salah pernyataan tersebut?
52. Perhatikan pernyataan berikut! SALAH
Penyebaran berita Proklamasi Kemerdekaan Indonesia sempat terhambat karena
dihalangi oleh pemerintah Jepang. Pemerintah Jepang berusaha menghalangi
penyebaran berita Proklamasi dengan cara menyegel kantor berita Domei dan
melarang pegawainya menjalankan tugasnya
Menurut Anda, benar atau salah pernyataan tersebut?
53. Perhatikan pernyataan berikut! BENAR
Pada masa pendudukannya di Indonesia, Jepang merekrut penduduk perdesaan untuk
dijadikan romusa. Kebijakan tersebut menyebabkan perekonomian di perdesaan
terbengkalai karena para romusa melakukan blokade ekonomi di perdesaan BENAR
54. Perhatikan pernyataan berikut!
Pertempuran Medan Area merupakan bentuk perjuangan fisik pada masa revolusi
kemerdekaan. Pertempuran ini dilatarbelakangi oleh peristiwa penginjakan lencana
Merah Putih yang dikenakan seorang pengunjung hotel di lobi Hotel Wilhelmina oleh
Sekutu.
Menurut Anda, benar atau salah pernyataan tersebut? BENAR
55. Jatuhnya bom atom Amerika Serikat di kota Hiroshima pada tanggal 6 Agustus 1945 dan
di kota Nagasaki pada tanggal 9 Agustus 1945 membuat Jepang menyerah tanpa syarat
kepada Sekutu. Penyerahan Jepang kepada Sekutu mengakibatkan Indonesia mengalami
kekosongan kekuasaan (vacuum of power). Adanya kekosongan kekuasaan ini
menyebabkan munculnya konflik antara golongan tua dan golongan muda mengenai
masalah perbedaan waktu memproklamasikan kemerdekaan Indonesia. Pasangan yang
tepat golongan dan pendapatnya adalah …
Uraian 1 Uraian 2
Golongan ini menginginkan agar proklamasi kemerdekaan Golongan tua
Indonesia segera dikumandangkan GOL MUDA
Golongan ini menginginkan agar proklamasi kemerdekaan Golongan muda
Indonesia harus dirapatkan terlebih dahulu dengan anggota PPKI GOLTUA
56. Perumusan naskah proklamasi kemerdekaan Indonesia dilaksanakan di rumah
Laksamana Maeda di Jalan Imam Bonjol No.1. Perumusan naskah proklamasi ini
berlangsung dengan lancar. Rumusan konsep naskah proklamasi kemerdekaan Indonesia
ditulis sendiri oleh Soekarno pada secarik kertas, sedangkan Mohammad Hatta dan
Ahmad Subardjo menyumbangkan pikiran-pikirannya secara lisan. Pasangan yang tepat
antara tokoh yang merumuskan naskah proklamasi dan sumbangan pemikirannya adalah

Uraian 1 Uraian 2
Kami bangsa
AHMAD Indonesia
SUBARJOdengan ini menyatakan Kemerdekaan Mohammad
Indonesia Hatta
Hal-hal yang mengenai pemindahan kekuasaan d.l.l diselenggarakan Soekarno
MOH HATTA
dengan cara saksama dan dalam tempo yang sesingkat-singkatnya
Menambahkan kata “Djakarta, 17 – 08 – ’05” dan “wakil-wakil
SOEKARNO Ahmad
bangsa Subardjo
Indonesia”
57. Banyak tokoh nasional yang terlibat dalam rangkaian peristiwa Proklamasi Kemerdekaan
Indonesia. Mereka menjalankan peran masing-masing dalam perjuangan
memproklamasikan kemerdekaan Indonesia. Berikut pasangan yang tepat antara nama
tokoh dan perannya dalam proklamasi kemerdekaan Indonesia adalah …
BENAR
Uraian 1 BENAR
Uraian 2
Sayuti Melik BENAR Mengetik naskah proklamasi kemerdekaan
Fatmawati Menjahit bendera Merah Putih
S. Suhud Mengibarkan bendera Merah Putih
58. Selama masa pendudukannya, Jepang berhasil membentuk berbagai organisasi yang
umumnya melakukan perekrutan dari rakyat lokal. Organisasi bentukan Jepang ini
bertujuan untuk memperkuat kedudukannya di tanah jajahan dan posisinya di Asia dalam
upaya memerangi Sekutu. Organisasi-organisasi pada masa pendudukan Jepang ada yang
bersifat kemasyarakatan, semimiliter, dan militer. Pasangan yang tepat antara organisasi
semimiliter yang dibentuk pemerintah Jepang dan tugasnya adalah …
Uraian 1 Uraian 2
Bertugas sebagai pasukan cadangan guna mendukung Jepang di Perang
Hizbullah
Asia Timur Raya SEINENDAN
Bertugas untuk melaksanakan tugas-tugas kepolisian, seperti pengaturan
Seinendan
lalu lintas dan pengamanan desa KEIBODAN
Bertugas sebagai tentara cadangan untuk mengintai musuh dan
Keibodan
memperkuat usaha-usaha perang Jepang HIZBULLAH
59. PPKI melaksanakan sidang kedua pada 19 Agustus 1945. Sidang ini membahas
pembentukan pemerintahan daerah dan departemen. Pemerintahan daerah dan
departemen diharapkan mampu membantu kinerja presiden dan wakil presiden yang baru
saja terpilih. Dalam sidang ini, PPKI berhasil membagi wilayah Republik Indonesia
menjadi delapan provinsi. Berikut ini pasangan yang tepat antara wilayah provinsi dan
nama gubernur pada masa awal kemerdekaan adalah ….
Uraian 1 Uraian 2
Provinsi Jawa Barat SUTARDJO KARTO Sam Ratulangi
Provinsi Sulawesi SAM RATULAGI Pangeran Mohammad Noor
Provinsi Borneo (Kalimantan)PANGERAN MOH Sutardjo Kartohadikusumo
60. Sidang ketiga PPKI pada 22 Agustus 1945 memutuskan untuk pembentukan partai
politik. Pada tanggal 3 November 1945, pemerintah mengeluarkan maklumat yang berisi
kesempatan kepada rakyat untuk membentuk partai politik. Maklumat tersebut menandai
sistem multipartai resmi ditetapkan di Indonesia. Terdapat sepuluh partai yang muncul
setelah dikeluarkannya Maklumat Pemerintah tersebut. Pasangan yang tepat antara partai
yang terbentuk pasca maklumat dan tanggal berdirinya adalah …
Uraian 1 Uraian 2
Masyumi (Majelis Syura Muslimin Indonesia) 10 November 1945
7 NOVEMBER 1945
Partai Sosialis Indonesia (PSI) 29 Januari 1946
12 NOVEMBER
Partai Nasional Indonesia (PNI) 7 November 1945
4 JULI

Anda mungkin juga menyukai