Anda di halaman 1dari 7

MAKALAH

BAHAYA NARKOBA DAN PENCEGAHANNYA


D

OLEH

ERLIN SANDRI

SISWI SMA NEGERI 2 SINGKEP


KATA PENGANTAR

Puji syukur kita panjatkan kehadirat Allah SWT. Karena atas limpahan rahmat dan
karunia-nya lah sehingga dapat menyelesaikan makalah ‘Bahaya Narkoba dan
Pencegahannya’ ini sesuai waktunya.

Penulis mencoba berusaha menyusun makalah ini sedemikian rupa dengan harapan dapat
membantu pembaca dalam memahami apa saja bahaya narkoba dan cara pencegahannya bagi
tiap-tiap individu. Di samping itu, penulis berharap bahwa makalah ini dapat dijadikan bekal
pengetahuan untuk pembaca yang belum begitu mengetahui apa saja bahaya narkoba dan cara
pencegahannya. Penulis menyadari bahwa di dalam pembuatan makalah sejarah ini masih ada
kekurangan sehingga penulis berharap saran dan kritik dari para pembaca sekalian agar dapat
meningkatkan mutu dalam penyajian berikutnya.

Semoga makalah ini dapat berguna dan bermanfaat bagi pembaca. Akhir kata, terima
kasih.

Dabo Singkep, 11 Juli 2021

Penyusun

Erlin Sandri
DAFTAR ISI
BAB I

PENDAHULUAN

A. LATAR BELAKANG

Mendengar kata narkoba, adalah hal yang sudah tidak asing di telinga kita. Di
Indonesia sendiri, kasus-kasus terkait penyalahgunaan narkoba sangat menjamuri berita di
televisi. Para korban terkait ada bermacam-macam jenisnya, dimulai dari orang biasa, artis
tanah air, petinggi negara, hingga para pelajar di bawah umur. Baru-baru ini, juga
dihebohkan dengan artis tanah air kita, Nia Ramadhani, yang juga terseret ke dalam kasus
penyalahgunaan narkoba hingga membuat warganet heboh. Belum lagi masih ada sederet
kasus lainnya terkait penyalahgunaan narkoba.
Jika dilihat-lihat, hal ini terus saja terjadi, dan tidak dapat benar-benar tertuntaskan.
Sudah ada banyak sekali pemakai narkoba di luar sana yang telah ditangkap oleh pihak
berwajib, begitu pula bandar serta para distributornya. Namun, kasus serupa ini akan terus
terjadi, seakan berantai-rantai.
Dikutip dari SINDONEWS.COM, data 2015 menyebutkan, sekitar 5,6% dari populasi
orang dewasa global atau sekitar 275 juta orang telah menggunakan narkoba. Akibatnya
sekitar 31 juta orang menderita gangguan dan 450.000 lainnya meregang nyawa akibat
narkoba. Salah satu penyebab kematian akibat narkoba adalah overdosis, dan negara-
negara dengan jumlah kematian yang banyak akibat narkoba di antaranya adalah : Amerika
Serikat (245,8 per 1 juta penduduk), Islandia (221,2 per 1 juta penduduk), El Salvador
(160,1 per 1 juta penduduk), Swedia (124,5 per 1 juta penduduk), Australia (116,2 per 1
juta penduduk), Ukraina (104,9 per 1 juta penduduk), Kanada (104,5 per 1 juta penduduk),
Estonia (102,9 per 1 juta penduduk), Rusia (81,1 per 1 juta penduduk), dan Seychelles
(80,2 per 1 juta penduduk).
Tentulah Indonesia tidak ingin menjadi seperti negara-negara di atas. Oleh karena itu,
penting bagi kita untuk mengetahui benar-benar apa sebenarnya narkona itu, bagaimana
bahayanya dan cara pencegahannya, dan pada makalah ini, akan dibahas hal-hal tersebut.
B. RUMUSAN MASALAH

1. Apa yang dimaksud dengan narkoba?


2. Apa saja jenis-jenis narkoba, dan bagaimana efek samping terkait obatnya?
3. Apa kegunaan sesungguhnya dari narkoba?
4. Bagaimana bahaya dari narkoba?
5. Bagaimana cara pencegahannya?
6. Apa saja modus-modus dari penyalahgunaan narkoba?

C. TUJUAN PENULISAN
Makalah ini dengan tujuan untuk menjelaskan kepada pembaca agar mengetahui
bahaya dari penyalahgunaan narkoba dan hal terkait lainnya yang berhubungan dengan
narkoba, serta cara pencegahannya.
BAB II

PEMBAHASAN

A. Pengertian Narkoba
UU Narkotika pasal 1 ayat 1 menyatakan bahwa pengertian narkoba adalah zat buatan
atau pun yang berasal dari tanaman yang memberikan efek halusinasi, menurunnya
kesadaran, serta menyebabkan kecanduan. Dari pengertian narkoba tersebut dapat
dipahami zat ini tidak boleh digunakan tanpa izin dari pihak yang berwenang. Meski
pengertian narkoba demikian, bukan berarti zat ini tidak bisa dimanfaatkan.
Menurut Kurniawan menurut Kurniawan, pengertian narkoba adalah zat kimia yang
dapat mengubah keadaan psikologi seperti perasaan, pikiran, suasana hati, dan perilaku
jika masuk ke dalam tubuh manusia baik dengan cara dimakan, diminum, dihirup, suntik,
intravena, dan lain sebagainya.

B.
https://hot.liputan6.com/read/4590207/pengertian-narkoba-macam-macam-dan-efek-sampingnya

Anda mungkin juga menyukai