Anda di halaman 1dari 2

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN HARIAN(RPPH)

KURIKULUM MERDEKA TK NURUL HUDA MUMBULSARI


TAHUN PELAJARAN 2023/2024

KELOMPOK : TK A

HARI : Rabu, 09 Agustus 2023

1. Tujuan kegiatan : Mengenal lambang negara, mengetahui bentuk lambang


sila-sila Pancasila, menunjukkan rasa ingin tahu pada jumlah sila Pancasila,
mengetahui warna lambang negara, dan mengetahui lagu Garuda Pancasila.
2. Topik /sub topik : Lambang Negara
3. Kegiatan
a. 07.30 – 08.00 PEMBUKAAN
• Mengucapkan salam
• Menyapa anak, menanyakan kabar
• Berdo’a menggunakan lagu
• Menanyakan hari, tanggal, bulan, tahun berapa hari ini
• Mengenalkan warna menggunakan lagu beserta Bahasa Inggrisnya
• Mengabsen kehadiran anak

b. 08.00 – 08.45 INTI

• Mengenalkan lambang/bentuk, warna, dan bagian sila Pancasila


• Menyebutkan sila-sila dalam Pancasila
• Menyanyikan lagu Pancasila
• Memberikan materi yakni menebalkan titik pada garis dan mewarnai
lambang negara
• Bermain :
Contoh :
Nama anak Ayu
Ide main Menebalkan titik pada bentuk garis: garis lurus,
garis melengkung ke atas, garis melengkung ke
bawah, garis tegak lurus ke bawah, garis lurus ke
atas pada tanda lambang negara. Serta mewarnai
lambang negara, dan menyanyikan lagu Garuda
Pancasila
Alat dan bahan LKS, penghapus, pewarna, dan pensil
c. 08.45 – 10.00 MAKAN BEKAL

d. 10.00 – 10.30 PENUTUP

• Diskusi pengalaman main


• Persiapan pulang
• Berdo’a

4.Refleksi Guru

Anak-anak sudah mengenal lambang negara, mengetahui bentuk lambang sila-


sila Pancasila, menunjukkan rasa ingin tahu pada jumlah sila Pancasila,
mengetahui warna lambang negara, dan mengetahui lagu Garuda Pancasila.
Semua anak terlihat aktif, senang dan semangat dalam menyanyikan Garuda
Pancasila. Juga antusias dalam mewarnai lambang negara tersebut. Selain itu
cukup telaten dalam menebalkan titik pada garis tersebut.

Mengetahui Mumbulsari, 09-08-2023


Kepala Sekolah, Guru Kelas,

( Abdul Hadi, S.Pd. I ) ( )

Anda mungkin juga menyukai