Anda di halaman 1dari 2

BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Praktik Industri


Perkembangan ekonomi yang semakin pesat pada saat ini, menyebabkan
setiap individu harus bersaing dalam dunia kerja. Hal tersebut mengharuskan
setiap individu memiliki kemampuan dalam bidang ilmu pengetahuan dan
juga teknologi yang berkualitas sehingga dapat diandalkan dalam menjalani
semua tugas yang diberikan oleh perusahaan. Oleh sebab itu diperlukan
sebuah lembaga pendidikan yang berkualitas untuk mampu bersaing di dunia
kerja.
Bogor EduCARE adalah lembaga pendidikan yang berada di bawah
naungan Yayasan Peduli Pendidikan Mandiri, yang merupakan lembaga yang
memberikan keterampilan dan ilmu pengetahuan bagi mahasiswa/i nya.
Bogor EduCARE menyediakan dua jurusan pendidikan, yaitu jurusan
Administrasi Perkantoran dan Bisnis. Di akhir masa pembelajaran,
mahasiswa/i jurusan Administrasi Perkantoran diharuskan untuk
melaksanakan Praktik Industri dan mahasiswa/i jurusan Bisnis melaksanakan
Praktik Bisnis sebagai salah satu syarat kelulusan.
PT Indofarma Global Medika Cabang Bogor dipilih sebagai tempat
pelaksanaan Praktik Industri karena dua alasan. Pertama, PT Indofarma
Global Medika telah mendapatkan penghargaan piagam itech sebagai Inovasi
dan Transformasi Digital dalam Category Top Digital Innovation In Smart
Pharmaceutical Process 2019. Kedua, PT Indofarma Global Medika telah
menerapkan System Application and Processing (SAP) dalam kegiatan
administrasinya. Sehingga, dengan melaksanakan Praktik Industri di PT
Indofarma Global Medika cabang Bogor, maka Ilmu Komputer dan Ilmu
Administrasi Perkantoran yang telah dipelajari di Bogor EduCARE dapat
diaplikasikan.

1
2

B. Tujuan Praktik Industri


Tujuan pelaksanan Praktik Industri di PT Indofarma Global Medika
Cabang Bogor:
1. untuk mempelajari Penanganan Berkas Pengeluaran Barang di Divisi
Logistik,
2. untuk mempelajari Aplikasi System Application and Processing (SAP) di
Divisi Logistik.

C. Manfaat Praktik Industri


Manfaat pelaksanaan Praktik Industri di PT Indofarma Global Medika
Cabang Bogor:
1. mampu menangani Berkas Pengeluaran Barang di Divisi Logistik,
2. mampu menggunakan Aplikasi System Application Processing (SAP) di
Divisi Logistik.

Anda mungkin juga menyukai