Anda di halaman 1dari 1

Nyeri Payudara

Penyebab utama nyeri payudara pada ibu ketika menyusui ini adalah dikarenakan
meningkatnya produksi ASI dalam tubuh ibu. Ibu tidak usah cemas karena rasa nyeri ini
perlahan akan menghilang apabila payudara sudah bisa menyesuaikan produksi ASI dengan
kebutuhan bayinya. Biasanya sekitar tuga bulan pertama menyusui

Dan untuk meredakan nyeri payudara ibu bisa melakukan hal hal seperti memastikan posisi
yang yang nyaman dan benar saat menyusui, memebrikan ASI secara tepat waktu untuk
menghindari penumpukan ASI yang dapat menyebabkan payudara membengkak,
mengompres payudara menggunakan kompres hangat dan dingin guna mengurangi rasa nyeri
juga dapat melakukan kompres hangat payudara sebelum menyusui karena bisa
memperlancar aliran ASI

Selain cara meredakan nyeri payudara ibu juga harus melakukan perawatan pada payudara
ibu yaitu dengan cara menjaga payudara tetap kering dan bersih terutama di bagian puting
susu, ibu juga harus menggunakan bra yang menyongkong payudara dan apabila puting susu
lecet ibu bisa mengoleskan kolostrum atau ASI yang keluar pada sekitar puting susu setiap
selesai menususi.

Untuk menghilangkan rasa nyeri pada payudara ibu ini saya berikan obat paracetamol yang
dapat diminum 1 tabletnya setiap 4-6 jam.

Penyakit Mastitis (Nyeri pada payudara dan ditandai demam tinggi)

Selain nyeri pada payudara ini ibu juga sedang mengalami penyakit mastitis. Dikarenakan ibu
mengalami gejala demam tinggi dan saat ibu mengalami mastitis akan ada gejala yang ibu
rasakan pada payudara seperti payudara membengkak, memerah, dan terasa sakit.

Ibu tidak usah khawatir karena penyakit mastitis ini umumnya tidak berbahaya dan akan
sembuh dengan sendirinya ketika sudah tidak ada penumpukan ASI di dalam payudara, tetapi
ibu tidak dianjurkan untuk mengatasi sendiri dan harus segera diperiksakan ke dokter.

Meski begitu cara mengatasi mastitis pada ibu tetap bisa dicoba sendiri untuk menghilangkan
rasa nyeri dan membantu mengeluarkan ASI yang menumpuk seperti Ibu bisa melakukan
kompres payudara menggunakan handuk yang dibahasahi air hangat selama 2 menit dan bisa
melakukan pijat ringan untuk mengurangi rasa nyeri

Anda mungkin juga menyukai