Anda di halaman 1dari 3

PEMERINTAH KABUPATEN BANGKA BARAT

KECAMATAN JEBUS
Jl.Kampak Nomor 97 Jebus Telp.(0715) 3560042 Kode Pos 33362,
Emai : jebusbetuah@gmail.comw

KEPUTUSAN CAMAT JEBUS


NOMOR : 188.45/06/4.1.7.1/2018
TENTANG
TIM PEMBINA USAHA KESEHATAN SEKOLAH/MADRASAH
KECAMATAN JEBUS TAHUN 2018

CAMAT JEBUS,
Menimbang : a. bahwa dalam rangka meningkatkan program Usaha Kesehatan
Sekolah/Madrasah (UKS/M) di Sekolah dipandang perlu adanya Pengurus
Tim Pembina UKS/M Kecamatan Jebus
b. bahwa dalam rangka melakukan Pembinaan terhadap Usaha Kesehatan
Sekolah/Madrasah, maka perlu membentuk kepengurusan Tim Pembina
UKS/M Tahun 2018 dengan Keputusan Camat Jebus;
Mengingat : 1. Undang-Undang Nomor 36 Tahun 2009 tentang Kesehatan
2. Undang-Undang Nomor 27 Tahun 2000 tentang Pembentukan Provinsi
Kepulauan Bangka Belitung (Lembaran Negara Republik Indonesia
Tahun 2000 Nomor 217, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia
Nomor 4033);
3. Undang-Undang Nomor Nomor 5 Tahun 2003 tentang Pembentukan
Kabupaten Bangka Selatan, kabupaten Bangka Tengah, Kabupaten
Bangka Barat dan Kabupaten Belitung Timur di Provinsi Kepulauan
Bangka Belitung ( Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2003
Nomor 4268 );
4. Undang-Undang Nomor 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan
Nasional ( Lembaran Negara Republik Indonesia tahun 2003 Nomor 78,
tambahan Lembaran Negara Rebpublik Indonesia Nomor 4301 );
5. Peraturan Pemerintah Nomor 25 Tahun 2000 tentang Kewenangan
Pemerintah dan Kewenangan Provinsi sebagai daerah Otonom (Lembaran
Negara Republik Indonesia Tahun 2000 Nomor 54, Tambahan Lembaran
Negara Republik Indonesia Nomor 3952 );
6. Peraturan Daerah Kabupaten Bangka Barat Nomor 5 Tahun 2005 tentang
Penjabaran Tugas Pokok, Fungsi, Kewenangan dan Susunan Organisasi
Dinas daerah Kabupaten Bangka Barat ( Lembaran Daerah Kabupaten
Bangka Barat tahun 2005 Nomor 5 Seri D );
7. Peraturan Bersama antara Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik
Indonesia, Menteri Kesehatan Republik Indonesia, Menteri Agama
Republik Indonesia, dan Menteri Dalam Negeri Republik Indonesia
Nomor 6/X/2014, Nomor 73 Tahun 2014, Nomor 41 Tahun 2014 dan
Nomor 81 Tahun 2014 tentang Pembinaan dan Pengembangan Usaha
Kesehatan Sekolah/Madrasah.
MEMUTUSKAN :
Menetapkan : KEPUTUSAN CAMAT JEBUS TENTANG TIM PEMBINA USAHA
KESEHATAN SEKOLAH/MADRASAH KECAMATAN JEBUS
TAHUN 2018

KESATU : Membentuk tim Pembina Usaha Kesehatan Sekolah Sehat di Kecamatan


Jebus Tahun 2018 dengan susunan keanggotaan sebagaimana dinyatakan
dalam lampiran keputusan ini.
KEDUA : Tim sebagaimana dimaksud pada dictum KESATU mempunyai fungsi
dan tugas sebagai berikut :
1. Berfungsi
sebagai pembina, penanggung jawab dan pelaksana program UKS/M
di wilayah Kecamatan Jebus, yang ditetapkan TP UKS/M Kabupaten
Bangka Barat.
2. Bertugas
a. Membina dan melaksanakan UKS/M;
b. Mensosialisasikan kebijakan pembinaan dan pengembangan
UKS/M;
c. Melaksanakan program pembinaan dan pengembangan UKS/M;
d. Pemantauan dan evaluasi pelaksanaan pembinaan dan
pengembangan UKS/M;
e. Mengkoordinasikan pelaksanaan program UKS/M di wilayah
kecamatan Jebus sesuai dengan pedoman dan petunjuk Tim
Pembina UKS/M;
f. Membuat laporan pelaksanaan program pembinaan dan
pengembangan UKS/M kepada Tim Pembina UKS/M Kabupaten
Bangka Barat;
g. Melaksanakan ketatausahaan Tim Pembina UKS/M Kecamatan
Jebus.
KETIGA : Semua biaya yang dikeluarkan guna pelaksanaan kesekretariatan TIM
Pembina UKS/M Kecamatan Jebus dibebankan pada masing-masing
instansi lintas sektoral sesuai fungsinya dan sumber dana yang sah
lainnya.
KEEMPAT : Keputusan ini mulai berlaku pada tanggal ditetapkan dan apabila
dikemudian hari terdapat kesalahan dan kekeliruan akan diadakan
perbaikan sebagaimana mestinya.

Ditetapkan di Jebus
Pada tanggal, 12 Januari 2018
CAMAT JEBUS

A. AMIR
Lampiran : Keputusan Camat Jebus
Nomor : 188.45/ 06 /4.1.7.1/2018
Tanggal : 12 Januari 2018

TIM PEMBINA USAHA KESEHATAN SEKOLAH/MADRASAH


KECAMATAN JEBUS TAHUN 2018

Ketua : A.Amir, S.Sos (Camat Jebus)

Ketua I : Ridwan,S.Pd (Kepala UPT Dikpora Kecamatan Jebus)

Ketua II : Yudistira Panjaitan, S.Kep.Ns (Kepala Puskesmas Jebus)

Ketua III : M. Aji Ahaddian, S.S (Kepala KUA Kecamatan Jebus)

KetuaIV : Ny. Arjuna (Ketua TP. PKK Kecamatan Jebus)

Sekretaris : Zulian Habson Jaya, S.AP (Sekretaris Kecamatan Jebus)

Anggota :

1. Hj. Suparmi (Kasie Kesmas Kecamatan Jebus)

2. Amsyuri (Staf Kecamatan)

3. Jakasia (Staf Kecamatan)

4. Lismawarni, A.Md (Staf Dikpora)

5. Hariyanto,S.T (Staf Puskesmas/UKS)

6. Widi Krisnanto, AMKL (Staf Puskesmas/Sanitasi)

7. M.Fauzan Reza, AMK (Staf Puskesmas/ PMI)

8. Siti Hartika, AMK (Staf Puskesmas/Promkes)

9. Retno Wulandari, S.Gz. (Staf Puskesmas/PKPR)

10. Saptiana, AMK ((Staf Puskesmas/Pos Bindu Cerdik)

11. Agus Yestriningrum, AMG (Staf Puskesmas/Gizi)

Ditetapkan di Jebus
Pada tanggal, 12 Januari 2018

CAMAT JEBUS

A.AMIR

Anda mungkin juga menyukai