Anda di halaman 1dari 78

LAPORAN MANAJEMEN KEPERAWATAN

PRAKTIK KLINIK DI RUANG ALAMANDA RUMAH SAKIT UMUM


DAERAH PRINGSEWU

Disusun Oleh :

FREDI CANDRA IRAWAN APRILIANI ASTUTI


RAHMAT HIDAYAT FEBY SYAFTRIANA
FERI SETIADI INDAH PRALISTIAWATI
BAGAS RIANGI NETI ASTARI
IDA ROYANI BRYAN VALAS
NABILLA WULAN SUCI MUHAMAD FAISAL KHUSAINI
AMY RANISA YUDI NOVRIANSYAH

PROGRAM PROFESI NERS FAKULTAS KESEHATAN

UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH PRINGSEWU

TAHUN 2022/2023
KATA PENGANTAR

Puji syukur kehadirat Allah SWT yang telah melimpahkan rahmat dan
hidayah-Nya sehingga kami dapat menyelesaikan Laporan Manajemen
Keperawatan Praktik Klinik Di Ruang Alamanda Rumah Sakit Umum Daerah
Pringsewu.

Laporan hasil kegiatan ini disusun untuk memenuhi salah satu tugas
dalam menyelesaikan study Ners khususnya pada stase manajemen tahun
akademik 2022/2023.

Pada Kesempatan ini penyusun mengucapkan terimakasih kepada semua


pihak yang telah memberikan bantuan baik secara moril maupun materil, ucapan
terimaksih ini kami penyusun ucapkan kepada :

1. Ns. Nurhasanah,S.Kep,MMR, selaku pembimbing akademik stase manajemen


2. Ns. Dian Asih Riyanti,M.Kep.,Sp.Kep.Kom, selaku pembimbing lahan stase
manajemen
3. Karu dan Perawat ruang alamanda.
4. Semua pihak yang telah membantu
Akhir kata kami menyadari dalam melaksanakan Praktik dan penyusunan
laporan keperawatan manajemen ini masih banyak kekurangannya dan belum
sempurna, untuk itu kami bersifat terbuka menerima kritik dan saran yang bersifat
membangun sebagai masukan untuk memperbaiki laporan kegiatan ini.
Harapan kami laporan ini dapat menjadi bahan acuan dan pembanding
untuk melaksanakan kegiatan keperawatan manajemen berikutnya.

Pringsewu, 2 Juli 2023

Kelompok A

ii
KATA PENGANTAR.............................................................................................ii
DAFTAR ISI..........................................................................................................iii
BAB I.......................................................................................................................1
PENDAHULUAN...................................................................................................1
A. Latar Belakang................................................................................................1
B. Tujuan.............................................................................................................2
C. Manfaat...........................................................................................................3
BAB II......................................................................................................................4
TINJAUAN TEORITIS...........................................................................................4
A. Pengertian Manajemen...................................................................................4
B. Fungsi Manajemen.........................................................................................6
1. Fungsi Perencanaan ..................................................................................6
2. Fungsi Pengorganisasian...........................................................................6
3. Fungsi Pengarahan..................................................................................13
4. Fungsi Pengendalian................................................................................21
C. Pilar-Pilar Dalam Model Praktik Keperawatan Profesional (MPKP) .........21
1. Pilar I.......................................................................................................21
2. Pilar II......................................................................................................27
3. Pilar III....................................................................................................28
D. Ronde Keperawatan......................................................................................30
E. Conference....................................................................................................39
1. Definisi....................................................................................................39
2. Tujuan Umum Conference......................................................................39
3. Pedoman Pelaksanaan Conference..........................................................40
4. Post Conference.......................................................................................40
BAB III..................................................................................................................43
KAJIAN SITUSIONAL MANAJEMEN RUANGAN..........................................43
1. Analisa Situasi Ruangan...............................................................................43
A. Man..........................................................................................................43
B. Ketenagaan..............................................................................................45
C. Metodhe...................................................................................................50
D. Material...................................................................................................55
E. Money......................................................................................................61
2. Analisa SWOT..............................................................................................62
3. PerumusanMasalah.......................................................................................61
4. POA..............................................................................................................64
BAB IV..................................................................................................................65
PEMBAHASAN....................................................................................................65
A. Analisis Kesenjangan Teori..........................................................................64
B. Analisa Intervensi.........................................................................................69
C. Alternatif Pemecahan
Masalah..............................................................67

BABV.....................................................................................................................73

iii
KESIMPULAN DANSARAN...............................................................................73
A. Kesimpulan...................................................................................................73
B. Saran.............................................................................................................73
DAFTARPUSTAKA.............................................................................................75

iv
BAB I
PENDAHULUAN

A. Latar Belakang
keselamatan pasien adalah memperhatikan isu-isu budaya/iklim
keselamatan pasien dilangkah awal. Survei untuk mengukur iklim
keselamatan di rumah sakit kemudian berkembang dan digunakan secara rutin
dan berperan dalam memprediksi perhatian RS terhadap keselamatan pasien.
Menurut Agencyof Health Care Research and Quality dalam menilai budaya
keselamatan pasien di rumah sakit terdapat beberapa aspek dimensi yang
perlu diperhatikan, yaitu harapan dan tindakan supervisor/manajer dalam
mempromosikan keselamatan pasien, pembelajaran peningkatan
bekerlanjutan, kerjasama tim dalam unit, keterbukaan komunikasi, umpan
balik terhadap error, respon tidak menyalahkan, staf yang adekuat, persepsi
secara keseluruhan, dukungan manajamenen rumah sakit, kerjasama tim antar
unit, penyerahan dan pemindahan pasien dan frekuensi pelaporan
kejadian.World Health Organization (WHO) mencanangkan Safety Is a
Fundamental Principle of Patient Care and a Critical Component of Quality
Management, program tersebut merupakan program bersama dengan berbagai
negara untuk meningkatkan keselamatan pasien di rumah sakit. Berdasarkan
hal tersebut rumah sakit harus menerapkan sistim keselamatan pasien. (Liza
Salawati,2020).

Menurut Nursalam (2015) Keperawatan sebagai pelayanan yang


professional bersifat humanistic, menggunakan pendekatan holistic,
dilakukan berdasarkan kiat keperawatan, berorientasi kepada kebutuhan
objektif klien, mengacu pada standar professional Keperawatan dan
menggunakan etika keperawatan sebagai tuntunan utama. Keperawatan
professional secara umum merupakan tanggung jawab seorang Perawat yang
selalu mengabdi kepada manusia dan kemanusian, sehingga dituntut untuk
selalu melaksanakan asuhan keperawatan dengan benar (rasional) dan baik

1
(etika). Tuntutan masyarakat terhadap kualitas pelayanan keperawatan di era
global sekarang dirasakan sebagai siatau fenomena uamh harus direspon oleh
perawat. Oleh karena itu, keperawatan di Indonesiapada saat ini dan di masa
akan yang dating perlu mendapatkan prioritas utama dalam pengembangan
keperawatan dengan memperhatikan dan mengelola perubahan di Indonesia
secara professional. Konstribusi pelayanan keperawatan terhadap pelayanan
kesehatan yang dilaksanakan di sarana kesehatan sangat tergantung pada
manajemen pelayanan keperawatan yang ada di rumah sakit maupun tatanan
pelayanankesehatan.

Manajemen keperawatan harus dapat diaplikasikan dalam tatanan


pelayanan nyata di Rumah Sakit, sehingga perawat perlu memahami
bagaimana konsep dan aplikasinya di dalam organisasi keperawatan itu
sendiri. Ciri-ciri mutu asuhan keperawatan yang baik antara lain: memenuhi
standar profesi yang ditetapkan, sumber daya untuk pelayanan asuhan
keperawatan dimanfaatkan secara wajar, efisien, dan efektif, aman bagi
pasien dan tenaga keperawatan, memuaskan bagi pasien dan tenaga
keperawatan serta aspek social, ekonomi, budaya, agama, etika dan tata nilai
masyarakat diperhatikan dan dihormati. Hal ini dapat dicapai dengan adanya
manajemen yangbaik.
B. Tujuan
1. Tujuan umum
Mahasiswa mampu memahami dan mampu menerapkan konsep
teori dalam aplikasi prinsip-prinsip manajemen keperawatan dalam
pelaksanaan manajemen asuhan keperawatan dengan menggunakan
keterampilan menajemen keperawatan di ruangAlamanda RSUD
Pringsewu.
2. Tujuan Khusus
Selama berlangsungnya praktek manajemen keperawatan mahasiswa
diharapkan mampu untuk :
a. Mempraktekkan konsep teori manajemen asuhan keperawatan, baik
manajemen pelayanan maupun manajemen asuhan keperawatan.

2
b. Memudahkan perawat yang ada di ruangAlamanda RSUD Pringsewu
dalam mengatasi masalah yang terkait dengan manajemen
keperawatan dengan metode 5M (Man, Methode, Material, Money
dan Marketing) yang dipaparkan dalam analisa SWOT.
c. Meningkatkan mutu asuhan keperawatan yang berkualitas sesuai
dengan standart keperawatan yang berlaku

C. Manfaat
1. Ruang Alamanda
Dapat meningkatkan mutu pelayanan dan asuhan keperawatan
sesuai standar profesional melalui pengelolaan manajemen keperawatan
sesuai peran dan fungsi menejemen diruang Alamanda.
2. Perawat di Ruang Alamanda RSUD Pringsewu
Meningkatkan mutu pengetahuan dan kemampuan perawat
dalam memberikan pelayanan dan asuhan keperawatan. Dapat
mengaplikasikan konsep-konsep manajemen keperawatan terutama
diruang Alamanda RSUD Pringsewu
3. Rumah Sakit Umum Daerah Pringsewu
Diharapkan RSUD Pringsewu khususnya bagian manajemen
dapat memfasilitasi Ruangan Alamanda RSUDP untuk dapat
meningkatkan mutu pelayanan sesuai dengan standar yang ada, baik dari
segi keadaan.

3
BAB II
TINJAUAN TEORITIS

A. Pengertian Manajemen
Manajemen merupakan suatu pendekatan yang dinamis dan proaktif
dalam menjalankan suatu kegiatan di organisasi yang mencakup kegiatan
koordinasi dan supervise terhadap staf, sarana dan prasarana dalam mencapai
tujuan organisasi (Nursalam 2014).Manajemen keperawatan adalah cara
untuk mengelola sekelompok perawat dengan menggunakan fungsi-fungsi
manajemen untuk dapat memberikan pelayanan dan asuhan keperawatan
kepada klien secara professional (Gillies, dalam Nursalam 2014).

Melalui manajemen ini diharapkan dapat meningkatkan kualitas


pelayanan. Dalam manajemen terdapat suatu proses yang mengubah suatu
input menjadi suatu output yang diharapkan. Input manajemen ini terdiri atas
manusia, uang, dan material, alat dan metode yang selanjutnya akan
mengalami proses manajemen sehingga tercapailah output. Output pada
manajemen berupa efisiensi dalam pelayanan, staf yang kompeten dan ahli
dibidangnya serta peningkatan mutu suatu pelayanan.Pengetahuan
manajemen merupakan pengetahuan yang universal, demikian juga
pengetahuan manajemen yang ada di dalam ilmu keperawatan. Pengetahuan
manajemen keperawatan menggunakan konsep-konsep yang berlaku terhadap
semua situasi manajemen keperawatan. Teori manajemen keperawatan
berkembang dari teori manajemen umum yang memprioritaskan penggunaan
sumber daya manusia dan materi secara efektif. Sejalan dengan prinsip
manajemen secara umum, manajemen dalam keperawatan juga terdiri atas
input, proses dan output.Input dari manajemen keperawatan terdiri atas
tenaga keperawatan, bahan-bahan, peralatan, bangunan fisik, klien,
pengetahuan, dan keterampilan yang akan mengalami suatu proses
transformasi melalui manajemen asuhan keperawatan oleh tenaga
keperawatan sehingga dihasilkan suatu resolusi masalah keperawatan klien.

4
Prinsip-prinsip manajemen ini diterapkan oleh perawat klinis,
perawat kepala, pengawas, direktur dan tingkat eksekutif di bidang
keperawatan. Tapi pada dasarnya, prinsip manajemen yang diterapkan adalah
sama. Lima elemen besar dari teori manajemen seperti perencanaan,
pengorganisasian, ketenagaan, pengarahan dan pengendalian. Seluruh
aktivitas manajemen serta sumber daya yang ada bergerak secara simultan
untuk mencapai output yang diinginkan. Adapun output yang diinginkan
dalam proses manajemen keperawatan adalah resolusi masalah keperawatan
sehingga dapat memberikan pelayanan keperawatan yang efektif kepada
klien, keluarga, dan masyarakat. Aktifitas ini dilakukan secara mandiri dan
saling ketergantungan.

B. Fungsi-Fungsi Manajemen
Dalam keperawatan, manajemen berhubungan dengan perencanaan
(planning), pengorganisasian (organizing), pengaturan staf (staffing),
kepemimpinan (leading), pengendalian (controling) aktifitas-aktifitas
keperawatan (Swanburg, 2000). Pada dasarnya manajemen keperawatan
adalah proses dimana seorang perawat menjalankan profesi keperawatannya.
Segala bentuk dari organisasi perawatan kesehatan memerlukan manajemen
keperawatan untuk mencapai tujuan yang diinginkan. Berikut ini adalah
pembahasan fungsi-fungsi manajemen secara lebih mendalam, yaitu :
1. Fungsi Perencanaan
Menurut Fayol didalam Swansburg (2000) mendefinisikan bahwa
yang dimaksud dengan manajemen adalah membuat suatu rencana untuk
memberikan pandangan kedepan. Perencanaan merupakan fungsi
manajemen yang penting karena mengurangi risiko pembuatan keputusan
yang kurang tepat atau membantu mengantisipasi jika suatu proses tidak
berjalan sebagaimana mestinya. Perencanaan juga dapat menolong
pekerja-pekerja mencapai kepuasan dalam bekerja.selain itu perencanaan
juga membantu penggunaan waktu yang efektif.
Dalam manajemen keperawatan, perencanaan dimulai dengan
kegiatan menentukan tujuan, mengumpulkan data, menganalisis dan

5
mengorganisasikan data-data yang akan digunakan untuk menentukan
kebutuhan asuhan keperawatan dan menentukan sumber-sumber untuk
memenuhi kebutuhannya. Selain itu perencanaan juga membantu untuk
menjamin bahwa klien dapat menerima pelayanan yang mereka inginkan
serta mereka butuhkan. Selain itu sumber daya yang digunakan dapat
digunakan seefektif dan seefisien mungkin.
2. Fungsi Pengorganisasian
Pengorganisasian adalah pengelompokan aktivitas-aktivitas untuk
tujuan mencapai objektif, menentukan cara untuk pengorganisasian
aktivitas yang tepat dengan unit lainnya baik secara vertikal maupun
horisontal yang bertanggungjawab untuk mencapai objektif organisasi
(Swansburg, 2000).
Prinsip-prinsip pengorganisasian diantaranya adalah prinsip rantai
komando, kesatuan komando, rentang kontrol, dan spesialisasi. Prinsip
rantai komando menggunakan hubungan dalam alur yang hirarkis dalam
alur autokratis dari atas kebawah. Komunikasi terjadi sepanjang rantai
komando dan cenderung satu arah. Sedangkan dalam prinsip kesatuan
komando memiliki satu pengawas, satu pemimpin, dan satu rencana untuk
kelompok aktifitas dengan objektif yang sama. Prinsip rentang kontrol
menyatakan bahwa individu harus menjadi pengawas yang mengawasi
secara efektif dalam hal jumlah, fungsi maupun geografi. Prinsip
spesialisasi menampilkan satu fungsi kepemimpinan tunggal.
a. Struktur Organisasi
Masing-masing organisasi memiliki struktur formal dan
informal yang menentukan alur kerja dan hubungan timbal balik antar
pribadi. Struktur fotmal direncanakan dan dipublikasikan, struktur
informal tidak direncanakan dan samar. Seorang manajer perawatan
harus mengerti dan memakai keduanya secara efektif. Struktur formal
organisasi merupakan penyusunan resmi jabatan kedalam pola
hubungan kerja yang mengatur usaha banyak pekerja dari bermacam-
macam kepentingan dan kemauan. Struktur informal organisasi terdiri
dari hubungan timbal balik pribadi yang tidak resmi diantara para

6
pekerja yang mempengaruhi efektifitas kerja mereka. Kualitas
hubungan timbal balik seorang manajer dengan lainnya langsung
dikaitkan dengan kemampuan kepemimpinan.
Mengingat struktur formal dan informal organisasi saling
melengkapi, manajer perawat bisa memakai struktur organisasi
informal unttuk mengganti kerugian karena kekurangan atau
kegagalan dalam struktur formal.
b. Job Deskriptions
Merupakan suatu uraian pembagian tugas sesuai peran yang
dijalankan, misalnya seorang kepala ruang maka tugas dan tanggung
jawabnya, jadi antara satu dengan yang lainnya mempunyai tugas dan
tanggung jawab yang berbeda sesuai dengan perannya.
c. Metode Penugasan Pemberian Pelayanan Kesehatan
Metode penugasan yang ditetapkan harus dapat memudahkan
pembagian tugas perawat yang disesuaikan dengan pengetahuan dan
ketrampilan perawat dan sesuai dengan kebutuhan klien. Apabila
metode penugasan tidak diterapkan maka pelayanan asuhan
keperawatan yang diberikan kepada klien menjadi tidak opimal.
Menurut Ann Marriner Tomei (2009) Grat & Massey (2009)
dan Marquis & Huston (2010) metoda pemberian asuhan keperawatan
profesional yang sudah ada dan akan terus di kembangkan di masa
depan dalam menghadapi trend pelayanan keperawatan yaitu:
a. Metode Fungsional
Metode fungsional dilakukan oleh perawat dalam
pengelolaan asuhan keperawatan sebagai pilihan utama pada saat
perang dunia ke II. Pada saat itu karena masih terbatasnya jumlah
dan kemampuan perawat maka setiap perawat hanya melakukan 1
sampai 2 jenis intervensi (merawat luka kepada semua pasien di
bangsal).
a) Kelebihan
1) Manajemen klasik yang menekankan efisiensi, pemberian
tugas yang jelas dan pengawasan yang baik

7
2) Sangat baik untuk rumah sakit yang tenaga dengan
perbandingan tenaga perawat profesional (pelaksana lanjutan
atau penyedia) yang lebih sedikit di bandingkan dengan
tenaga perawat pelaksana san perawat pembantu (pemula)
b) Kekurangan
1) Tidak memberikan kepuasan pasa pasien ataupun perawat
2) Pelayanan keperawatan silakukan terpisah-pisah sehingga
tidak dapat menerapkan proses keperawatan
3) Perawat cenderung berorientasi pasa tindakan yang berkaitan
dengan keterampilan saja.
Bagan 2.1
Skema Model Fugsional

Kepala Ruangan

Perawat Visit Perawat Perawat Injeksi Perawat


Pengobatan Perawatan Luka

Pasien

b. Metode Tim
Metoda ini menggunakan tim yang terdiri dari anggota
yang berbeda-beda dalam memberikan askep terhadap pasien.
Perawat dibagi menjadi 2-3 grup yang terdiri dari tenaga
profesional teknikal pembantu dalam satu grup kecil yang saling
membantu bengan jumlah tenaga 6-7 orang dalam satu tim.
a) Konsep metoda tim:
1) Ketua tim sebagai perawat profesional harus mampu
menggunakan berbagai teknik kepemimpinan
2) Pentingnya komunikasi yang efektif agar kontinuitas rencana
dan pelaksanaan pemberian pelayanan keperawatan terjamin
3) Anggota tim harus menghargai kepemimpinan ketua tim

8
4) Peran kepala ruangan penting dalam model ini model tim
akan berhasil baik bila di dukung oleh KARU.
b) Tanggung jawab ketua tim
1) Membuat perencanaan
2) Membuat koordinasi, penugasan, supervisi,dan evaluasi
3) Mengenal atau mengetahui kondisi pasien dan dapat menilai
tingkat kebutuhan pasien
c) Tanggung jawab anggota tim
1) Memberikan askep kepada pasien sesuai tanggung jawab
secara langsung
2) Kerja sama antar anggota tim dan antar tim
3) Memberikan laporan
4) Mengembangkan kepemimpinan anggota
5) Menyelenggarakan konferensi selama 15-20 menit setiap hari
untuk pengembangan dan revisi rencana askep
d) Kelebihan metode tim
1) Memungkinkan pelayanan keperawatan yang menyeluruh
2) Mendukung pelaksanaan proses keperawatan
3) Memungkinkan komunikasi antar tim sehingga konflik
mudah di atasi dan memberikan kepuasan kepada anggota
tim
e) Kekurangan metode tim
Komunikasi antar tim bisa membutuhkan waktu dimana sulit
melaksanakan di waktu sibuk.

9
Bagan 2.2
Skema Model TIM

Kepala Ruang

Ketua TIM Ketua Tim

Anggota TIM Anggota TIM

Pasien Pasien

c. Metode Keperawatan Primer


Metode primer yaitu metode pemberian asuhan
keperawatan komprehensif yang merupakan penggabungan model
praktik keperawatan profesional. Setiap perawat profesional
bertanggung jawab terhadap asuhan keperawatan pasien yang
menjadi tanggung jawabnya. Model penugasan dimana 1 orang
perawat bertanggung jawab penuh selama 24 jam terhadap askep
pasien mulai dari pasien masuk sampai keluar rumah sakit.

a) Konsep dasar metode primer


 Ada tanggung jawab dan tanggung gugat.
 Ada otonomi
 Ketertiban pasien dan keluarga

b) Ketenagaan metode primer


 Setiap perawat primer adalah perawat “bed side”
 Beban kasuspasien 4-6 orang untuk satu perawat
 Penugasan ditentukan oleh kepala bangsal
 Perawat primer dibantu oleh perawat professional lainnya
maupun non professional sebagai perawat asisten.

10
c) Kelebihan metode keperawatan primer
 Bersifat kontinuitas dan komprehensif
 Perawat primer mendapatkan akuntabilitas yang tinggi
terhadap hasil dan memungkinkan pengembangan diri.
d) Kelemahan metode keperawatan primer
 Hanya dapat dilakukan oleh perawat yang memiliki
pengalaman dan pengetahuan yang memadai dan kriteria
asertife, self direction, kemampuan mengambil keputusan
yang tepat, menguasai keperawatan klinik, accountable
serta mampu berkolaborasi dengan berbagai disiplin.

Bagan 2.3
Skema Model TIM

Dokter Kepala Ruang Penunjang

Primary Nurse

Pasien

Tugas Gilir Sore Tugas Gilir Malam Tugas Gilir Sesuai Kebutuhan

d. Metode Manajemen Kasus


Setiap perawat ditugaskan untuk melayani seluruh
kebutuhan pasien saat dinas. Pasien akan dirawat oleh perawat
yangberbeda untuk setiap shift dan tidak ada jaminan bahwa pasien
akan dirawat oleh orang yang sama pada hari berikutnya. Metode
penugasan kasus biasa diterapkan 1pasien 1perawat, dan hal ini
umumnya dilakukan untuk perawat privat atau keperawatan khusus
seperti isolasi dan intensive care.

11
3. Fungsi Pengarahan (Actuating)
Menurut Douglas didalam Swansburg (2000), pengarahan adalah
pengeluaran penugasan, pesanan dan instruksi yang memungkinkan
pekerja memahami apa yang diharapkan darinya dan pedoman serta
pandangan pekerja sehingga ia dapat bekerja dan berperan secara efektif
dan efisien untuk mencapai objektif organisasi. Pada pengarahan yang
harus dipertimbangkan adalah komunikasi dalam hubungan interpersonal.
Pengarahan itu dapat terjadi apabila seorang pemimpin mendapatkan
masukan yang optimum dari bawahannya untuk kepentingan semua
masalah oleh karena itu seorang pemimpin harus benar-benar mengerti
keterbatasan bawahannya.
Komponen yang terdapat dalam pengarahan (actuating) antara lain :
a. Motivasi
Motivasi adalahkarakteristikpsikologi manusiayangmemberi
konstribusipadatingkatkomitmenseseorang,halinitermasukfaktoryang
menyebabkan, menyalurkan danmempertahankan tingkah
lakumanusia dalamarahtekadtertentu(Stoner,Freman
1995).Motivasiadalahsesuatu
yangmendorongseseoranguntukmelakukansesuatu (Ngalim, 2000).
Dari pengertian di atas dapat diambil 3 point penting yaitu :
kebutuhan, dorongan dan tujuan. Kebutuhanmunculapabila
seseorangmerasakansesuatuyangkurang baik fisiologismaupun
psikologis, dorongan merupakan arahan untuk memenuhi
kebutuhantadi sedangkantujuanadalahakhirdari satusiklus motivasi.
(Luthan, 2000).
b. Sistem Klasifikasi Pasien
Sistem klasifikasipasienadalahmetodepengelompokanpasien
menurut jumlahdankompleksitaspersyaratanperawatanmereka.Di
dalam kebanyakan sistem klasifikasi, pasien dikelompokkan sesuai
dengankebergantunganmereka pada pemberi perawatanatausesuai
dengan waktu pemberian perawatan dan kemampuan yang diperlukan

12
untukmemberikan perawatan. Tujuan setiap sistemklasifikasipasien
adalah untuk mengkaji pasien dan menghargai masing-masing nilai
angkanya yang mengukur volume usaha yang diperlukan untuk
memenuhi kebutuhan perawatan pasien.
Untuk dapat mengembangkan sistem klasifikasi pasien yang
akan dijalankan, manajer perawat harus menentukan jumlah
kategori pembagian pasien, karakteristik pasien dimasing-masing
kategori, jumlah dan jenis prosedur perawatan yang akan dibutuhkan
oleh jenis pasien di dalam masing-masing kategori, dan waktu yang
dibutuhkan untuk melakukan prosedur tersebut, memberikan
dukungan emosional serta memberikan pengajaran kesehatan kepada
pasien masing-masing kategori. Karena tujuan sistem klasifikasi
pasien adalah menghasilkan informasi mengenai perkiraan beban
kerja keperawatan, masing-masing sistem membolehkan usaha
kualifikasi waktu.
Sistem klasifikasi pasien yaitu mengelompokkan pasien
sesuai dengan ketergantungannya dengan perawat atau waktu dan
kemampuan yang dibutuhkan untuk memberi asuhan keperawatan
yang dibutuhkan. Klasifikasi tingkat ketergantungan pasien menurut
Douglas(1984) adalah:
1) Minimalcare
Perawatan minimal memerlukan waktu selama 1-2 jam/24 jam
dengan kriteria :
 Kebersihan diri,mandi, ganti pakaian dilakukan sendiri
 Makan dan minum dilakukan sendiri
 Ambulasi dengan pengawasan
 Observasi tanda- tanda vital dilakukan tiap shift
 Pengobatan minimal, status psikologis stabil
 Persiapan pengobatan memerlukan prosedur
2) Interme dietcare
Memerlukan waktu 3-4 jam/24 jam dengan kriteria:
 Kebersihan diri dibantu, makan minum dibantu

13
 Observasi tanda-tanda vital tiap 4 jam
 Ambulasi dibantu
 Pengobatan lebih dari sekali
 Klien dengan pemasangan infus, persiapan pengobatan
memerlukan prosedur.
3) Perawatan intensif
Perawatan total care memerlukan waktu 5-6 jam/24jam dengan
kriteria :
 Segalanya diberikan atau dibantu
 Posisidiatur, observasi tanda-tanda vital tiap 2 jam
 Makan memerlukan NGT
 Menggunakan terapi intravena
 Pemakaian suction
 Gelisah atau disorientasi
c. Ketenagaan Keperawatan dan Pasien
Tujuan manajemen ketenagaan di ruangrawat adalah untuk
mendaya gunakan tenaga keperawatan yang efektif dan produktif
yang dapat memberikan pelayanan bermutu sehingga dapat
memenuhi pengguna jasa. Perkiraan kebutuhan perawat harus
memperhatikan kategori klien yang dirawat, ratio perawat dan metode
penugasan. Terdapat beberapa formula dalam perhitungan kebutuhan
tenaga, yaitu sebagai berikut:
1) Rumus Gillies
Σ jamkep yg dibutuhkan klien/hr xrata-rataklien/hrxΣ hr/tahun

Σ hr/tahun – hr libur perawatxΣ jamkerja/hari


= Σ jamkep yg dibutuhkan klien/ tahun
Σ jamkerja/tahun
Catatan :
 Waktu perawatan menurutGillies(1989) :
a) Waktu perawatan langsung
 Self care = ½ x4 jam = 2 jam
 Partial care = ¾ x4 jam = 3 jam

14
 Total care = 1 – 1½ x4 jam = 4-6 jam
 Intensivecare =2 x 4 jam = 8 jam
 Rata-rataperawatan langsung = 4-5 jam
b) Waktu perawatan tak langsung = 38 menit/klien/hari
c) Waktu penyuluhan = 15 menit/klien/hari
 Ratio perawat ahli:trampil = 55 % :45 %
 Proporsidinaspagi:sore:malam : 47 % :36 % :17 %

2) Rumus Douglas
∑ perawat = ∑ pasien x derajat ketergantungan

Tabel2.1
Derajat KetergantunganKlien

Minimalcare Partialcare Totalcare


Pagi Sore Malam Pagi Sore Malam Pagi Sore Malam
Σ
1 0,17 0,14 0,07 0,27 0,15 0,10 0,36 0,30 0,20
2 1,34 0,28 0,14 0,54 0,30 0,20 0,72 0,60 0,40

3) Rumus Depkes2003
Berdasarkan :
 Tingkat ketergantungan klien
 Rata-rata klien/hari
 Jamperawatan yang diperlukan/hari/klien
 Jamperawatan yang diperlukan/ruangan/hr
 Jam kerja efektif setiap perawat

Caraperhitungan:
a) Hitung jumlah perawat yang tersedia
Σ jamperawat =A
Jam kerja efektif per shift

15
b) Tambahkan dengan faktor koreksi hari libur/cuti/hari besar dan
tugas- tugas non keperawatan

Σ hr minggu/th +cuti+ hr besar x hasil A = B


Jumlah hari kerja efektif

c) Tugasnon keperawatan
Jumlah tenaga keperawatan + B x 25% = C
d) Jumlah perawat yang dibutuhkan adalah : A=B=C
e) Berdasarkan hasil workshop Depkes diCiloto di tetapkan
bahwa:
 Libur minggu :52 hari
 Cuti tahunan :12 hari
 Libur Nasional :10 hari
 Sakit/ijin :7-12 hari

d. Penjadwalan
Penjadwalan adalah satu aspek dari fungsi kepegawaian.
Kepegawaian adalah perhimpunan dan persiapan pekerja yang
dibutuhkan untuk melakukan misi dari sebuah organisasi.
Penjadwalan adalah penentuan pola jam kerja masuk dan libur
mendatang untuk pekerja dalam sebuah unit, seksi atau divisi.
Agarsupervisordankepala perawat dapat mengaturjadwal
waktu
personilyangliburdanyangmasuksecaraadil,harusadadepartemenatau
divisi yangmengaturkebijaksanaanpenjadwalanuntukmemandu
pembuatankeputusan.Apabila kebijaksanaanmenyangkut persoalan
berikut tidakada,maka manajerperawat harusbersatusebagai sebuah
kelompok untukmenyusun:
1) Orangdengan jabatan yang bertanggungjawab mempersiapkan
jadwalwaktu untuk personildi masing-masing unit.

16
2) Periodewaktuuntukdiliputiolehmasing-masingjadwalmasuk/
libur.
3) Banyaknya pemberitahuan di muka yang diberikan para pekerja
menyangkut jadwalmasuk/libur
4) Waktumasuk/liburtotalyangdiperlukanolehmasing-
masingpekerja per hari, minggu atau bulan.
5) Haridimulainyaminggu kerja
6) Dimulaidandiakhirinyawaktuuntukmasing-
masingpergilirantugas.
7) Jumlahpergiliranyangharusdipergilirkandiantaramasing-masng
pekerja.
8) Frekuensiyang diperlukan daripergiliran pergantian.
9) Keperluanpergilirandarisatuunitkelainunitdanfrekuensipergiliran
tersebut.
10) Keperluanpenjadwalanduahariliburpermingguataurata-ratadua
hari libur per minggu
11) Frekuensilibur akhir pekan untuk masing-masing
kategoripersonil.
12) Definisidari“liburakhir pekan”untuk personiltugasmalam.
13) Perlunyaperluasan harilibur yang berurutan dan yang tak
berurutan
14) Harikerjaberurutan maksimumyang diperbolehkan
15) Jarakwaktuminimumyangdiharuskanantaraurutanpergantiantugas
16) Jumlahhariliburyangdibayaruntukdiberikanpadamasing-masing
pekerja.
17) Jumlah hari libur yang diharuskan pertahun saat pegawaiharus
dijadwalkan libur kerja.
18) Panjangnya pemberitahuan dimuka untuk diberikan
pegawaimengenai jadwaltugasliburan masuk /libur.
19) Proseduryangharusdiikutidalammeminta liburkerjapadaharilibur
tertentu.
20) Jumlahhari-hariliburyangdibayaruntukdiberikanpadamasing-

17
masing pekerja.
21) Lamanyawaktupemberitahuandimukauntukdiberikanpegawai
mengenai jadwal liburan.
22) Prosedur yang diikutidalam memohon waktu libur khusus.
23) Pembatasanpadapenjadwalanliburanselamaharilibur,natal,tahun
baru.
24) Jumlah personil masing-masing kategori yang akan dijadwalkan
untuk liburanatau harilibur padasaat tertentu.
25) Prosedurpenyelesaianperselisihanantarpersonil
sehubungandengan permintaan waktuliburan dan harilibur.
26) Prosedurpemrosesanpermintaan“darurat”untukpenyesuaianjadwa
lwaktu
e. Pengembangan Staf
Program pendidikan dan pelatihan dirancang untuk
meningkatkan prestasi kerja, mengurangi absensi dan
perputaran,serta memperbaiki kepuasan kerja.Ada beberapa metode
pendidikan dan latihan yang digunakan untuk meningkatkan prestasi
kerja (Moenir,1994), yaitu:
1) Metode Seminar atau Konferensi
Biasanya diselenggarakan bagi pegawai yang menduduki jabatan
sebagai kepala atau pegawai yangdalam waktusingkat
akandiserahi jabatansebagai kepala.Masalah-
masalahbaikyangmenyangkut segi manajemen maupun
penyelenggaraannyaatauprosesdari kegiatan yang
dipermasalahkan.
2) Metode Lokakarya(Workshop)
Penyelenggaraannya tidak jauh berbeda dengan seminar,letak
perbedaannya ada pada materinya. Pada materi loka karya bersifat
teknis, administrative dan sedikit bersifat manajerial.
3) Metode Sekolah atau Kursus
Metode ini digunakan sebagai usaha memberikan informasia
danya aturan-aturan atau hal-hal baru dalam organisasi yang harus

18
dimengerti dan dilaksanakan oleh peserta. Metode ini juga
digunakan untuk menambah pengetahuan baru bagi
pesertayangada kaitannya dengan pekerjaan peserta.Pada akhir
sekolah atau kursus, biasanya diberikan ujian-ujian dengan atau
tanpa kriteria kelulusan.
4) Metode Belajar Sambil Bekerja (Learning byDoing)
Pada metode ini latihan ketrampilan menjadi tujuan utama
sehingga mereka dapat menguasai teknik dalam melaksanakan
pekerjaan yang dibebankan kepada mereka.Biasanya metode ini
dilakukan oleh atasan pada bawahan secara langsung dalam
membimbing pegawai kantor.Dalam prakteknya metode
pendidikandanlatihanini disesuaikan dengan pertimbangantujuan,
fasilitasyang tersedia,biaya, waktu dan kegiatan instansilainnya.

4. Fungsi Pengendalian
Pengendalian adalah pemeriksaan untuk melihat apakah segala
sesuatunya terjadi sesuai rencana yang telah disepakati, instruksi yang
telah dikeluarkan, serta prinsip-prinsip yang telah ditentukan, yang
bertujuan untuk menunjukkan kekurangan dan kesalahan agar dapat
diperbaiki dan tidak terjadi lagi (Fayol dalam Swansburg, 2000).
Pengontrolan dilakukan sesuai fakta yang ada. Bila isu muncul sebaiknya
satu sama lain bertemu dan menenangkan mereka melalui kontak
langsung. Untuk merangsang kerja sama, perlu peran serta sejak semula.
Proses pengontrolan dapat digambarkan dengan salah satunya membuat
standar bagi semua dasar-dasar manajemen dalam istilah-istilah yang
diterima serta hasil yang dapat diukur yang ukuran ini harus dapat
mengukur pencapaian dan tujuan yang ditentukan.

C. Pilar – Pilar Dalam Model Praktik Keperawatan Professional (MPKP)


Dalam model praktik keperawatan professional terdiri dari empat pilar yaitu :
1. Pilar I : pendekatan manajemen (manajemen approach)

19
Dalam model praktik keperawatan mensyaratkaan pendekatan
manajemen sebagai pilar praktik perawatan professional yang
pertama.Pada pilar I yaitu pendekatan manajemen terdiri dari :
a. Perencanaan
Kegiatan perencanaan yang dipakai di ruang MPKP
meliputi (perumusan visi, misi, filosofi, kebijakan dan rencana
jangka pendek: harian,bulanan,dan tahunan). Perencanaan adalah
keseluruhan proses pemikiran dan penentuan secara matang hal-hal
yang akan dikerjakan dimasa mendatang dalam rangka pencapaian
tujuan yang telah ditetapkan (Siagian, 1990). Perencanaan dapat juga
diartikan sebagai suatu rencana kegiatan tentang apa yang harus
dilakukan, bagaimana kegiatan itu dilaksanakan, dimana kegiatan itu
dilakukan.Jenis-jenis perencanaan terdiri dari :
1) Rencana Harian Kepala Ruangan
a) Isi rencana harian Kepala Ruangan meliputi :
 Asuhan keperawatan
 Supervisi Katim dan Perawat pelaksana
 Supervisi tenaga selain perawat dan kerja sama dengan
unit lain yang terkait
 Kegiatan tersebut meliputi antara lain: Operan, pre
conference dan post conference, mengecek SDM dan
sarana prasarana, melakukan interaksi dengan pasien
baru atau pasien yang memerlukan perhatian khusus,
melakukan supervisi pada ketua tim/perawat pelaksana,
hubungan dengan bagian lain terkait rapat-rapat
terstruktur/insidentil, mengecek ulang keadaan pasien,
perawat, lingkungan yang belum teratasi,
mempersiapkan dan merencanakan kegiatan asuhan
keperawatan untuk sore, malam, dan besok sesuai
tingkat ketergantungan pasien.
b) Uraian tugas kepala ruangan dalam fungsi perencanaan
meliputi :

20
 Menunjuk ketua tim
 Mengikuti serah terima pasien
 Mengidentifikasi tingkat ketergantungan pasien
 Mengidentifikasi jumlah perawat yang dibutuhkan
berdasarkan aktivitas dan kebutuhan pasien
 Merencanakan strategi pelaksanaan keperawatan
 Merencanakan logistik ruangan/fasilitas ruangan
 Melakukan pendokumentasian

2) Rencana Harian Ketua Tim


a) Isi rencana harian Ketua Tim adalah:
 Penyelenggaraan asuhan keperawatan pasien pada tim
yang menjadi tanggungjawabnya.
 Melakukan supervisi perawat pelaksana.
 Kolaborasi dengan dokter atau tim kesehatan lain.
 Alokasi pasien sesuai perawat yang dinas
 Operan shift dan pre conference & post conference
 Merencanakan asuhan keperawatan
 Melakukan supervisi perawat pelaksana.
 Menulis dokumentasi
 Memeriksa kelengkapan dokumentasi askep
 Alokasi pasien sesuai dengan perawat yang dinas
b) Tanggung jawab ketua tim :
 Mengkaji klien dan menerapkan tindakan keperawatan
yang tepat dan dapat melakukan serah terima tugas
 Mengkoordinasikan rencana keperawatan yang tepat
waktu membimbing anggota tim untuk mencatat
tindakan keperawatan yang telah dilaksanakan
 Menilai keadaan klien dari hasil pengawasan langsung /
laporan anggota
c) Kemampuan ketua tim :

21
 Mengkomunikasikan dan mengkoordinasikan semua
kegiatan tim
 Menjaga kesesuaian dalam asuhan keperawatan
 Melaksanakan pengkajian dan menentukan kebutuhan
pasien
 Menyusun rencana keperawatan untuk semua pasien
 Melaksanakan observasi baik terhadap perkembangan
pasien maupun kerja dari anggota tim
 Menjadi role model
 Melaksanakan evaluasi secara fisik dan objektif
d) Uraian tugas Ketua Tim:
 Bertugas pada setiap sift jaga
 Bersama anggota tim menerima operan tugas jaga dari
katim yang jaga sebelumnya
 Bersama anggota tim melakukan doa bersama sebagai
awal dan akhir tugas dilakukan setelah operan jaga
sebelumnya
 Bersama anggota tim melakukan konfimasi / superfisi
tentang kondisi pasien segera setelah selesai operan jaga
sebelumnya
 Melakukan pre conference dengan semua anggota tim
yang lain yang ada dalam timnya setiap awal dinas
 Membagi tugas asuhan pasien kepada anggota tim sesuai
dengan kemampuan dan kebutuhan pasien
 Mendelegasikan tugas kepada anggota tim pada setiap
sift jaga
 Melakukan pengkajian, melaporkan masalah atau
dignosa dan perencanaan keperawatan pada semua
pasien yang menjadi tanggung jawabnya dan ada bukti
dengan keperawatan

22
 Membantu tugas anggota tim untuk kelancaran
pelaksanaan asuhan pasien
 Mengoreksi, merevisi, dan melengkapi catatan asuhan
keperawatan yang dilakukan oleh anggota tim yang ada
dibawah tanggung jawabnya
 Melakukan evaluasi hasil kepada setiap pasien sesuai
dengan tujuan yang ada didalam perencanaan askep dan
ada bukti dalam rekap keperawatan
 Melakukan post conference pada setiap akhir dinas dan
menerima laporan akhir tugas

3) Rencana Harian Perawat Pelaksana


a) Isi rencana harian perawat pelaksana
Isi rencana harian perawat pelaksana adalah tindakan
keperawatan untuk sejumlah pasien yang dirawat pada shift
dinasnya. Rencana harian perawat pelaksana shift sore dan
malam sedikit berbeda jika hanya satu orang dalam satu tim
maka perawat tersebut berperan sebagai ketua tim dan
perawat pelaksana sehingga tidak ada kegiatan pre dan post
conference.
Kegiatan tersebut meliputi antara lain:
 Operan
 Pre conference dan Post conference
 Mendokumentasikan askep
b) Tanggung JawabPerawat Pelaksana
Dalam pelaksanaan tugasnya perawat pelaksana bertanggung
jawab pada penanggung jawab kepada kepala ruangan /
kepala instalasi tersebut, anta lain sebagai berikut :
 Kebenaran dan ketepatan dalam memberikan asuahan
keperawatan sesuai standar

23
 Kebernaran dan ketepatan dalam mendokumentasikan
pelaksanaan asuhan keperawatan / kegiantan yang
dilakukan.

c) Wewenang
Dalam pelaksanaan tugasnya perawat pelaksana mempunyai
wewenang sebagai berikut:
 Meminta informasi dan penjelasan kepada atasan
 Memberikan asuhan keperawatan kepada
pasien/keluarga pasien sesuai kemampuan dan batas
kewenangan
d) UraianTugas
 Memelihara kebersihan ruang rawat dan lingkungannya
 Menerima pasien baru sesuai prosedur dan ketetntuan
yang berlaku
 Memelihara peralatan keperawatan dan medis agar selalu
dalam keadaan siap pakai
 Melakukan pengkajian keperawatan dan menentukan
diagnosa keperawatan sesuai batas kewenangan
 Menyusun rencana keperawatan sesuai dengan
kemampuan

b. Pengorganisasian
Melaksanakan fungsi pengorganisasian, meliputi:
 Merumuskan sistem pengorganisasian
 Menjelaskan rincian tugas ketua tim
 Menjelaskan rentang kendali diruang rawat
 Mengatur dan mengendalikan logistik ruangan/fasilitas
 Mengatur dan mengendalikan situasi lahan praktek
 Mendelegasikan tugas kepada ketua tim
 Melakukan pelaporan dan pendokumentasian

24
c. Pengarahan
Melaksanakan fungsi pengarahan antara lain :
 Memberikan pengarahan kepada ketua tim
 Memberikan motivasi dalam meningkatkan pengetahuan,
ketrampilan dan sikap anggota tim

2. Pilar II: sistem penghargaan (Compensatory Reward)


Compensatory reward (kompensasi penghargaan) menjelaskan
manajemen keperawatan khususnya manajemen sumber daya manusia
(SDM) keperawatan. Fokus utama manajemen keperawatan adalah
pengelolaan tenaga keperawatan agar dapat produktif sehingga misi dan
tujuan organisasi dapat tercapai. Perawat merupakan SDM kesehatan yang
mempunyai kesempatan paling banyak melakukan praktek profesionalnya
pada pasien yang dirawat di Rumah Sakit. Seorang perawat akan mampu
memberikan pelayanan dan asuhan keperawatan yang profesional apabila
perawat tersebut sejak awal bekerja diberikan program pengembangan staf
yang terstruktur. Metode dalam menyusun tenaga keperawatan seharusnya
teratur, sistematis, rasional, yang digunakan untuk menentukan jumlah dan
jenis tenaga keperawatan yang dibutuhkan agar dapat memberikan asuhan
keperawatan kepada pasien sesuai yang diharapkan.

a) Proses Rekruitmen Tenaga Perawat di Ruang MPKP


Rekruitmen di ruang MPKP berfokus pada rekruitmen perawat
yang ada di rumah sakit.Dalam menentukan perawat yang diperlukan di
ruang MPKP, perlu diketahui kategori Ruang MPKP yang akan
dikembangkan. Misalnya Untuk level MPKP Profesional I diharapkan
Karu dan Katim mempunyai latar belakang pendidikan Ners, Sarjana
Keperawatan dengan jenjang karir minimal Perawat Klinik 3 (PK 3),
serta seluruh perawat pelaksana minimal mempunyai latar belakang
pendidikan D III Keperawatan dengan jenjang karir minimal Perawat
Klinik 2 (PK 2). Proses rekuitmen perawat di ruang MPKP :

25
 Seluruh perawat di Rumah Sakit harus menyepakati level MPKP
yang akan dipilih, disesuaikan dengan sumber daya keperawatan
yang ada di rumah sakit tersebut, diharapkan minimal memilih
MPKP level pemula.
 Setelah level disepakati maka kepala bidang perawatan melakukan
sosialisasi pembentukan ruang MPKP kepada pimpinan dan para
pejabat struktural yang ada di rumah sakit untuk mendapatkan
komitmen dan dukungan.
 Kepala ruangan melakukan sosialisasi kepada semua perawat yang
ada di ruangan tentang pembentukan ruang MPKP disertai kriteria
perawat yang dibutuhkan dengan tujuan merekrut perawat yang
memenuhi kriteria. Kepala ruangan memotivasi perawat di
ruangannya yang memenuhi kriteria untuk mendaftarkan diri dengan
mengisi formulir pendaftaran dan biodata.

b) Proses seleksi tenaga perawat di ruang MPKP


Proses seleksi perawat di ruang MPKP :
 Proses seleksi dimulai dari telaah dokumen untuk menetapkan
perawat yang memenuhi syarat menjadi kepala ruangan, perawat
primer/ketua tim, dan perawat pelaksana/asosiet.
 Semua perawat yang memenuhi kriteria dipanggil untuk tes tulis.
Hasil tes tulis menetapkan perawat pelaksana yang memenuhi
kriteria dan bakal calon ketua tim dan kepala ruangan.
 Perawat yang lulus tes tulis mengikuti tes wawancara.
 Tahap seleksi selanjutnya adalah presentasi yang diikuti oleh
perawat yang memenuhi kriteria karu dan katim untuk memilih
kepala ruangan.
 Jika nama dan jumlah perawat telah ditetapkan sesuai dengan hasil
tes maka pimpinan rumah sakit membuat surat keputusan (SK)
penempatan perawat yang bekerja di ruang MPKP.
 Sebelum perawat bekerja di ruang MPKP, mereka diminta untuk
membuat pernyataan akan kesediaannya bekerja dan

26
mengembangkan ruang MPKP dan menandatanganinya. Perawat
diberikan penjelasan tentang lingkup kerja dan pengembangan karir.

c) Proses orientasi tenaga perawat di ruang MPKP


Setiap perawat yang akan bekerja di ruang MPKP harus
melalui masa orientasi yang sering disebut pelatihan awal sebelum
seseorang bekerja pada unit kerja tertentu. Orientasi berupa pelatihan
tentang informasi budaya kerja MPKP dan informasi umum tentang
rumah sakit (visi, misi, program jangka pendek dan jangka panjang,
program mutu, kebijakan dan peraturan). Kegitatan orientasi
menggunakan metode klasikal, praktik lapangan dan praktik
kerja.Kegiatan orientasi dilakukan pada perawat baru yang akan bekerja
di ruang MPKP. Karu dan Katim membuat rencana orientasi.

3. Pilar III (Professional Relationship)


Sosialisasi tentang case conference dan menganjurkan kepada kepala
ruangan untuk melakukan case conference.

4. Pilar IV
Buat format TAK, melaksanakan kegiatan TAK seminggu minimal sekali
sesuai dengan kasus, dan menyusun jadwal perawat yang bertanggung
jawab dalam kegiatan TAK serta membuat leaflet sesuai dengan diagnosa
pasien untuk keluarga di ruang perawatan.

D. Ronde Keperawatan
1. Pengertian Ronde Keperawatan
Ronde Keperawatan (Nursing Rounds) adalah kegiatan yang
bertujuan untuk mengatasi masalah keperawatan klien yang akan
dilaksanakan oleh perawat disamping melibatkan klien untuk membahas
dan melaksanakan asuhan keperawatan. Pada kasus tertentu harus
dilakukan oleh perawat primer dan /atau perawat konselor, kepala ruangan,

27
perawat associate yang perlu juga melibatkan seluruh anggota tim
kesehatan (Nursalam, 2009). Beberapa ahli mengungkapkan pengertian
dari rondekeperawatan. Chambliss (2009), ronde keperawatan adalah
pertemuan antara staff yang usai kerja melaporkan pada staf yang mulai
kerja tentang kondisi pasien, dengan staf menjelaskan apa yang telah
dilakukan dan mengapa dilakukan yang membawa setiap kasus ke dalam
kerangka kerja berfikir staf, dan secara sistematis menegakkan
kemampuan sistem untuk menangani masalah medis.
Didalam ronde keperawatan terjadi proses interaksi antara
perawat dengan perawat, perawat dengan pasien. Kozier et al. (2004)
menyatakan bahwa ronde keperawatan merupakan prosedur dimana dua
atau lebih perawat mengunjungi pasien untuk mendapatkan informasi yang
akan membantu dalam merencanakan pelayanan keperawatan dan
memberikan kesempatan pada pasien untuk mendiskusikan masalah
keperawatannya serta mengevaluasi pelayanan keperawatan yang telah
diterima pasien.Ronde keperawatan merupakan proses interaksi antara
pengajar dan perawat atau siswa perawat dimana terjadi proses
pembelajaran. Ronde keperawatan dilakukan oleh teacher nurse atau head
nurs dengan anggota stafnya atau siswa untuk pemahaman yang jelas
tentang penyakit dan efek perawatan untuk setiap pasien (Clement,
2011).Ronde keperawatan adalah suatu kegiatan untuk mengatasi
keperawatan klien yang dilaksanakan oleh perawat dengan melibatkan
pasien untuk membahas & melaksanakan asuhan keperawatan, yang
dilakukan oleh Perawat Primer dan atau konsuler, kepala ruang, dan
Perawat pelaksana, serta melibatkan seluruh anggota tim.
Rondekeperawatan merupakan suatu metode pembelajaran klinik
yang memungkinkan peserta didik mentransfer dan mengaplikasikan
pengetahuan teoritis ke dalam peraktik keperawatan secara langsung.

2. Karakteristik Ronde Keperawatan


Ronde keperawatan mempunyai beberapa karakteristik sebagai
berikut :

28
a. Klien dilibatkan secara langsung
b. Klien merupakan fokus kegiatan
c. Perawat asosiet, perawat primer dan konsuler melakukan diskusi
bersama
d. Kosuler memfasilitasi kreatifitas
e. Konsuler membantu mengembangkan kemampuan perawat
asosiet danperawat primer untuk meningkatkan kemampuan dalam
mengatasi masalah.

3. Tujuan Ronde Keperawatan


Tujuan dari pelaksanaan ronde keperawatan terbagi menjadi 2
yaitu: tujuan bagi perawat dan tujuan bagi pasien. Tujuan ronde
keperawatan bagi perawat menurut Armola et al. (2010) adalah:
 Melihat kemampuan staf dalam managemen pasien
 Mendukung pengembangan profesional dan peluang pertumbuhan
 Meningkatkan pengetahuan perawat dengan menyajikan dalam format
studi kasus
 Menyediakan kesempatan pada staf perawat untuk belajar
meningkatkan penilaian keterampilan klinis
 Membangun kerjasama dan rasa hormat, serta
 Meningkatkan retensi perawat berpengalaman dan mempromosikan
kebanggaan dalam profesi keperawatan

Ronde keperawatan selain berguna bagi perawat juga berguna


bagi pasien. Hal ini dijelaskan oleh Clement (2011) mengenai tujuan
pelaksanaan ronde keperawatan bagi pasien, yaitu:
 Untuk mengamati kondisi fisik dan mental pasien dan kemajuan hari
ke hari
 Untuk mengamati pekerjaan staff
 Untuk membuat pengamatan khusus bagi pasien dan memberikan
laporan kepada dokter mengenai, missal: luka, drainasi, perdarahan,
dsb.

29
 Untuk memperkenalkan pasien ke petugas dan sebaliknya
 Untuk melaksanakan rencana yang dibuat untuk perawatan pasien
 Untuk mengevaluasi hasil pengobatan dan kepuasan pasien
 Untuk memastikan bahwa langkah-langkah keamanan yang diberikan
kepada pasien
 Untuk memeriksakan kondisi pasien sehingga dapat dicegah, seperti
ulcus decubitus, foot drop, dsb
 Untuk membandingkan manifestasi klinis penyakit pada pasien
sehingga perawat memperoleh wawasan yang lebih baik
 Untuk memodifikasi tindakan keperawatan yang diberikan

4. Manfaat Ronde Keperawatan


Banyak manfaat dengan dilakukannya ronde keperawatan oleh
perawat, diantaranya:
a. Ronde keperawatan dapat meningkatkan keterampilan dan
pengetahuan pada perawat. Clement (2011) menyebutkan manfaat
ronde keperawatan adalah membantu mengembangkan keterampilan
keperawatan, selain itu menurut Wolak et al. (2008) dengan adanya
ronde keperawatan akan menguji pengetahuan perawat. Peningkatan
ini bukan hanya keterampilan dan pengetahuan keperawatan saja,
tetapi juga peningkatan secara menyeluruh. Hal ini dijelaskan oleh
Wolak et al. (2008) peninkatan kemampuan perawat bukan hanya
keterampilan keperawatan tetapi juga memberikan kesempatan pada
perawat untuk tumbuh dan berkembang secara profisonal.
b. Melalui kegiatan ronde keperawatan, perawat dapat mengevaluasi
kegiatan yang telah diberikan pada pasien berhasil atau tidak. Clement
(2011) melalui ronde keperawatan, evaluasi kegiatan, rintangan yang
dihadapi oleh perawat atau keberhasilan dalam asuhan keperawatan
dapat dinilai. Hal ini juga ditegaskan oleh O’connor (2006) pasien
sebagai alat untuk menggambarkan parameter penilaian atau teknik
intervensi.

30
c. Ronde keperawatan merupakan sarana belajar bagi perawat dan
mahasiswa perawat. Ronde keperawatan merupakan studi percontohan
yang menyediakan sarana untuk menilai pelaksanaan keperawatan
yang dilakukan oleh perawat (Wolak et al, 2008). Sedangkan bagi
mahasiswa perawat dengan ronde keperawatan akan mendapat
pengalaman secara nyata dilapangan (Clement, 2011).
d. Manfaat ronde keperawatan yang lain adalah membanu
mengorientasikan perawat baru pada pasien. Banyak perawat yang
baru masuk tidak mengetahui mengenai pasien yang dirawat di
ruangan. Dengan ronde keperawatan hal ini bisa dicegah, ronde
keperwatan membantu mengorientasikan perawat baru pada pasien
(Clement, 2011).
e. Ronde keperawatan juga meningkatkan kepuasan pasien. Penelitian
Febriana (2009) ronde keperwatan meningkatkan kepuasan pasien lima
kali dibanding tidak lakukan ronde keperawatan. Chaboyer et al.
(2009) dengan tindakan ronde keperawatan menurunkan angka insiden
pada pasien yang dirawat.

5. Tipe - Tipe Ronde Keperawatan


Berbagai macam tipe ronde keperawatan dikenal dalam studi
kepustakaan. Diantaranya adalah menurut Close dan Castledine (2005) ada
empat tipe ronde yaitu matrons’ rounds, nurse management
rounds, patient comfort rounds dan teaching nurse.
a. Matron nurse menurut Close dan Castledine (2005) seorang perawat
berkeliling ke ruangan-ruangan, menanyakan kondisi pasien sesuai
jadwal rondenya. Yang dilakukan perawat ronde ini adalah memeriksa
standart pelayanan, kebersihan dan kerapihan, dan menilai penampilan
dan kemajuan perawat dalam memberikan pelayanan pada pasien.
b. Nurse management rounds menurut Close dan Castledine (2005) ronde
ini adalah ronde manajerial yang melihat pada rencana pengobatan dan
implementasi pada sekelompok pasien. Untuk melihat prioritas
tindakan yang telah dilakukan serta melibatkan pasien dan keluarga

31
pada proses interaksi. Pada ronde ini tidak terjadi proses pembelajaran
antara perawat dan head nurse.
c. Patient comport nurse menurut Close dan Castledine (2005) ronde
disini berfokus pada kebutuhan utama yang diperlukan pasien di
rumah sakit. Fungsi perawat dalam ronde ini adalah memenuhi semua
kebutuhan pasien. Misalnya ketika ronde dilakukan dimalam hari,
perawat menyiapkan tempat tidur untuk pasien tidur.
d. Teaching rounds menurut Close dan Castledine (2005) dilakukan
antara teacher nurse dengan perawat atau mahasiswa perawat, dimana
terjadi proses pembelajaran. Teknik ronde ini biasa dilakukan oleh
perawat atau mahasiswa perawat.Dengan pembelajaran langsung.
Perawat atau mahasiswa dapat langsung mengaplikasikan ilmu yang
didapat langsung pada pasien.
e. Daniel (2004) walking round yang terdiri dari nursing round,
physician-nurse rounds atau interdisciplinary rounds. Nursing rounds
adalah ronde yang dilakukan antara perawat dengan perawat.
Physician-nurse adalah ronde pada pasien yang dilakukan oleh dokter
dengan perawat, sedangkan interdisciplinary rounds adalah ronde pada
pasien yang dilakukan oleh berbagai macam tenaga kesehatan meliputi
dokter, perawat, ahli gizi serta fisioterapi, dsb.

6. Tahapan Ronde Keperawatan


Ramani (2003), tahapan ronde keperawatan adalah :
a. Pre-rounds, meliputi: preparation (persiapan), planning (perencanaan),
orientation (orientasi).
b. Rounds, meliputi: introduction (pendahuluan), interaction (interaksi),
observation (pengamatan), instruction (pengajaran), summarizing
(kesimpulan).
c. Post-rounds, meliputi: debriefing (tanya jawab), feedback (saran),
reflection (refleksi), preparation (persiapan).
Langkah-langkah Ronde Keperawatan adalah sebagai berikut:
Persiapan

32
 Penetapan kasus minimal 1 hari sebelum waktu pelaksanaan ronde.
 Pemberian inform consent kepada klien/ keluarga.

Pelaksanaan
 Penjelasan tentang klien oleh perawat primer dalam hal ini penjelasan
difokuskan pada masalah keperawatan dan rencana tindakan yang
akan/ telah dilaksanakan dan memilih prioritas yang perlu
didiskusikan.
 Diskusikan antar anggota tim tentang kasus tersebut.
 Pemberian justifikasi oleh perawat primer/ perawat konselor/ kepala
ruangan tentang masalah klien serta tindakan yang akan dilakukan.
 Tindakan keperawatan pada masalah prioritas yang telah dan yang
akan ditetapkan.

Pasca Ronde
Mendiskusikan hasil temuan dan tindakan pada klien tersebut serta
menetapkan tindakan yang perlu dilakukan.
Kriteria Evaluasi
Kriteria evaluasi pada pelaksanaan ronde keperawatan adalah sebagai
berikut :
 Struktur
1) Persyaratan administratif (informed consent, alat dan lainnya).
2) Tim ronde keperawatan hadir ditempat pelaksanaan ronde
keperawatan.
3) Persiapan dilakukan sebelumnya.
 Proses
1) Peserta mengikuti kegiatan dari awal hingga akhir.
2) Seluruh perserta berperan aktif dalam kegiatan ronde sesuai peran
yang telah ditentukan.
 Hasil
1) Klien merasa puas dengan hasil pelayanan.
2) Masalah klien dapat teratasi.

33
3) Perawat dapat :
- Menumbuhkan cara berpikir yang kritis.
- Meningkatkan cara berpikir yang sistematis.
- Meningkatkan kemampuan validitas data klien.
- Meningkatkan kemampuan menentukan diagnosis
keperawatan.
- Menumbuhkan pemikiran tentang tindakan keperawatan
yang berorientasi pada masalah klien.
- Meningkatkan kemampuan memodifikasi rencana asuhan
keperawatan.
- Meningkatkan kemampuan justifikasi.
- Meningkatkan kemampuan menilai hasil kerja.

7. Hal yang perlu dipersiapkan dalam ronde keperawatan


Supaya ronde keperawatan yang dilakukan berhasil, maka bisa
dilakukan persiapan sebagai berikut:
a. Menentukan kasus dan topik (masalah yang tidak teratasi dan masalah
yang langka).
b. Menentukan tim ronde keperawatan.
c. Mencari sumber atau literatur.
d. Membuat proposal.
e. Mempersiapkan klien : informed consent dan pengkajian.
f. Diskusi : apa diagnosis keperawatan ?; Apa data yang mendukung ?;
Bagaimana intervensi yang sudah dilakukan?; Apa hambatan yang
ditemukan selama perawatan?

8. Komponen yang terlibat dalam Ronde Keperawatan


Komponen yang terlibat dalam kegiatan ronde keperawatan ini
adalah perawat primer dan perawat konselor, kepala ruangan, perawat
associate, yang perlu juga melibatkan seluruh anggota tim kesehatan
lainnya.
a. Peran Ketua Tim dan Anggota Tim :

34
 Menjelaskan keadaan dan data demografi klien.
 Menjelaskan masalah keperawata utama.
 Menjelaskan intervensi yang belum dan yang akan dilakukan.
 Menjelaskan tindakan selanjutnya.
 Menjelaskan alasan ilmiah tindakan yang akan diambil.
b. Peran Ketua Tim Lain dan/Konselor
Perawat primer (ketua tim) dan perawat asosiet (anggota tim)
dalam menjalankan pekerjaannya perlu adanya sebuah peranan yang
bisa untuk memaksimalkan keberhasilan yang bisa disebutkan antara
lain :
 Menjelaskan keadaan dan adta demografi klien
 Menjelaskan masalah keperawatan utama
 Menjelaskan intervensi yang belum dan yang akan dilakukan
 Menjelaskan tindakan selanjtunya
 Menjelaskan alasan ilmiah tindakan yang akan diambil
c. Peran perawat primer (ketua tim) lain dan atau konsuler
 Memberikan justifikasi
 Memberikan reinforcement
 Menilai kebenaran dari suatu masalah, intervensi keperawatan serta
tindakan yang rasional
 Mengarahkan dan koreksi
 Mengintegrasikan teori dan konsep yang telah dipelajari

Selain perawat, pasien juga dilibatkan dalam kegiatan ronde


keperawatan ini untuk membahas dan melaksanakan asuhan
keperawatan. Pasien yang dipilih untuk yang dilakukan ronde
keperawatan adalah pasien yang memiliki kriteria sebagai berikut :
 Mempunyai masalah keperawatan yang belum teratasi meskipun
sudah dilakukan tindakan keperawatan
 Pasien dengan kasus baru atau langkah.

E. Conference

35
1. Definisi
Conference adalah diskusi kelompok tentang beberapa aspek
klinik dan kegiatan konsultasi. Conference dilakukan sebelum dan sesudah
melaksanakan asuhan pada pasien.

2. Tujuan umum conference


Secara umum tujuan konferensi adalah untuk menganalisa
masalah-masalah secara kritis dan menjabarkan alternatif penyelesaian
masalah, mendapatkan gambaran berbagai situasi lapangan yang dapat
menjadi masukan untuk menyusun rencana antisipasi sehingga dapat
meningkatkan kesiapan diri dalam pemberian asuhan keperawatan dan
merupakan cara yang efektif untuk menghasilkan perubahan non kognitif
(McKeachie, 1962). Juga membantu koordinasi dalam rencana pemberian
asuhan keperawatan sehingga tidak terjadi pengulangan asuhan,
kebingungan dan frustasi bagi pemberi asuhan (T.M. Marelli, et.al, 1997).

3. Pedoman pelaksanaan conference


a. Sebelum dimulai, tujuan conference harus dijelaskan
b. Diskusi harus mencerminkan proses dan dinamika kelompok
c. Pemimpin mempunyai peran untuk menjaga fokus diskusi tanpa
mendominasi dan memberi umpan balik
d. Pemimpin harus merencanakan topik yang penting secara periodic
e. Ciptakan suasana diskusi yang mendukung peran serta, keinginan
mengambil tanggung jawab dan menerima pendekatan serta pendapat
yang berbeda
f. Raung diskusi diatur sehingga dapat tatap muka pada saat diskusi
g. Pada saat menyimpulkan conference, ringkasan diberikan oleh
pemimpin dan kesesuaiannya dengan situasi lapangan

4. Post Conference
a. Definisi

36
Post conference adalah diskusi tentang aspek klinik sesudah
melaksanakan asuhan keperawatan pada pasien. Conferensi merupakan
pertemuan tim yang dilakukan setiap hari. Konferensi dilakukan
sebelum atau setelah melakukan operan dinas, pagi, sore atau malam
sesuai dengan jadwal dinas perawatan pelaksanaan. konference
sebaiknya dilakukan di tempat tersendiri sehingga dapat mengurangi
gangguan dari luar.

b. Tujuan Post Conferenc


Tujuan post conference adalah untuk memberikan kesempatan
mendiskusikan penyelesaian masalah dan membandingkan masalah
yang dijumpai.

c. Syarat post conference


 Post conference dilakukan sesudah pemberian asuhan keperawatan
 Waktu efektif yang diperlukan 10 atau 15 menit
 Topik yang dibicarakan harus dibatasi, umumnya tentang keadaan
pasien, perencanaan tindakan rencana dan data-data yang perlu
ditambahkan
 Yang terlibat dalam conference adalah kepala ruangan, ketua tim dan
anggota tim

d. Pelaksanaan dalam melaksanakan konferensi


Adapun panduan bagi Perawat pelaksana dalam melakukan konferensi
adalah sebagai berikut: (Ratna Sitorus, 2006).
- konferensi dilakukan setiap hari segera setelah dilakukan pergantian
dinas pagi atau sore sesuai dengan jadwal perawatan pelaksana.
- Konferensi dihadiri oleh perawat pelaksana dan PA dalam timnya
masing – masing.
- Penyampaian perkembangan dan masalah klien berdasarkan hasil
evaluasi kemarin dan kondisi klien yang dilaporkan oleh dinas
malam.

37
Hal hal yang disampaikan oleh perawat pelaksana meliputi :
- Utamanya tentang klien (biodata, status sosial, ekonomi, budaya)
- Keluhan klien
- TTV dan kesadaran
- Hasil pemeriksaan laboraturium atau diagnostic terbaru.
- Masalah keperawatan
- Rencana keperawatan hari ini.
- Perubahan keadaan terapi medis.
- Rencana medis selanjutnya (tindak lanjut)

Perawat pelaksana mendikusikan dan mengarahkan perawat tentang


masalah yang terkait dengan perawatan klien yang meliputi :
- Klien yang terkait dengan pelayanan seperti : keterlambatan,
kesalahan pemberian makan, kebisingan pengunjung lain, kehadiran
dokter yang dikonsulkan.
- Ketepatan pemberian infuse.
- Ketepatan pemantauan asupan dan pengeluaran cairan.
- Ketepatan pemberian obat / injeksi.
- Ketepatan pelaksanaan tindakan lain,
- Ketepatan dokumentasi.
- Menggiatkan kembali standar prosedur yang ditetapkan.
- Menggiatkan kembali tentang kedisiplinan, ketelitian, kejujuran dan
kemajuan masing–masing perawatan asosiet.
- Membantu perawat menyelesaikan masalah yang tidak dapat
diselesaikan.
Tahap – tahap inilah yang akan dilakukan oleh perawat – perawat
ruangan ketika melakukan post conference

38
BAB III
KAJIAN SITUASIONAL MANAJEMEN RUANGAN

I. Analisa Situasi Ruangan


A. Man
1. Pasien
Ruang Alamanda adalah ruang rawat inap (peri operatif dan post
operatif) yang terdiri dari ruang A1,2 terdiri 2 bed,A2,3 terdiri 2
bed,A3,4 terdiri 2 bed,A7,8,9 terdiri 3 bed,A10,11,12 terdiri 3
bed,A13,14,15 terdiri 3 bed,A16,17,18 terdiri 3 bed, dengan kapasitas
18 tempat tidur,Nurse stasion,ruang dokter dan ruang tindakan.
B. Rekapitulasi kunjungan rawat inap diruang alamanda
Tabel 3.1
2. Rekapitulasi kunjungan rawat inap diruang alamanda RSUDP
periode tanggal 1-31Mei Tahun 2023
No Uraian Bulan Mei Total
1 Total pasien dirawat 92 92
2 Lama hari rawat 276 276
3 Pasien keluar 92 92
4 Hidup 92 92
5 Mati 0 0
Jumlah Hari 31 31

3. Efisiensi pelayanan di Ruang Alamanda


1) BOR (Bed Occupancy Rate/ Angka penggunaan tempat tidur)

39
Menurut Depkes RI (2005), BOR adalah presentase pemakaian
tempat tidur pada satuan waktu tertentu. Indikator ini memberikan
gambaran tinggi rendahnya tingkat pemanfaatan tempat tidur
rumah sakit. Nilai parameter BOR yang ideal adalah antara 60-
85% (Depkes RI, 2005).

RumusBOR = (Jumlah hari perawatan rumah


sakit) X 100%
(Jumlah tempat tidur X Jumlah hari dalam satu periode)
= 276 .= 276 X 100% = 49,4 %
(18 X 31) 558
Jadi nilai BOR (angka penggunaan tempat tidur) di ruangan
alamanda dari Mei= 49,4 %angka ini masih kurang dari BOR ideal
yaitu 60-85%.

2) AVLOS (Average Length of Stay = Rata-rata lamanya pasien


dirawat)
AVLOS menurut Depkes RI (2005) adalah rata-rata lama rawat
seorang pasien. Indikator ini disamping memberikan gambaran
tingkat efisiensi, juga dapat memberikan gambaran mutu
pelayanan, apabila diterapkan pada diagnosis tertentu dapat
dijadikan hal yang perlu pengamatan yang lebih lanjut. Secara
umum nilai AVLOS yang ideal antara 6-9 hari (Depkes, 2005).

RumusAVLOS = Jumlah lama dirawat .


Jumlah pasien keluar (hidup + mati)
= 276 = 3
92

Jadi nilai AVLOS (rata-rata lamanya pasien dirawat) di ruang


alamanda periode Meiadalah 3hari. Nilai ini masih kurang dari
nilai ideal AVLOS yaitu 6-9 hari.

40
B. Ketenagaan
1. Karakteristik Ketenagaan Berdasarkan Spesifikasi Pekerjaan
Tabel 3.2
Distribusi Ketenagaan Berdasarkan Spesifikasi Pekerjaan
Di Ruang Alamanda RSUDP Tahun 2023

No Spesifikasi Pekerjaan Jumlah Persentase (%)


1. Perawat 13 86,7
2. Clening Service 2 13,3
Jumlah 15 100
Sumber: data ruang alamanda RSUDP

Berdasarkan tabel 3.2 di atas, dapat dilihat sebagian besar ketenagaan di


Ruang Firdaus RSUDP adalah tenaga keperawatan sebesar 86,7%.

2. Karakteristik Tenaga Keperawatan Berdasarkan Tingkat


Pendidikan
Tabel 3.4
Distribusi Tenaga Keperawatan Berdasarkan Tingkat Pendidikan
Di Ruang Alamanda RSUDP Tahun 2023

No Tingkat Pendidikan Jumlah %


1 Profesi Ners 9 69,2
2 D III Keperawatan 4 30,8
Jumlah 13 100
Sumber: data ruang alamanda rsudp

41
Berdasarkan tabel 3.4 di atas, dapat dilihat sebagian besar tingkat
pendidikan tenaga keperawatan di Ruang Alamanda RSUDP adalah
Profesi Ners 69,2% Diploma III sebesar 30,8% .

3. Karakteristik Tenaga Keperawatan Berdasarkan Masa Kerja


Tabel 3.5
Distribusi Tenaga Keperawatan Berdasarkan Masa Kerja
Di Ruang Alamanda RSUDP Tahun 2023

No Masa Kerja Jumlah %


1 > 5 tahun 9 69,2
2 < 5 tahun 4 30,8
Jumlah 13 100
Sumber: data ruang alamanda RSUDP

Berdasarkan tabel 3.5 di atas, dapat dilihat sebagian besar masa kerja
tenaga keperawatan di Ruang Alamanda RSUDP adalah < 5 tahun sebesar
30,8% dan yang lebih sedikit masa kerja > 5 tahun sebesar 69,2%

4. Karakteristik Tenaga Keperawatan Berdasarkan Diklat Yang


Diperoleh
Tabel 3.6
Distribusi Tenaga Keperawatan Berdasarkan Pernah Pelatihan
BTCLS
Di Ruang Alamanda RSUDP Tahun 2023

No Diklat Jumlah %
1 Pernah diklat BTCLS 13 100
2 Tidak pernah diklat BTCLS 0 0
Jumlah 13 100
Sumber: data ruang bedah RSUD Pringsewu

42
Berdasarkan tabel 3.5 di atas, dapat dilihat sebagian besar tenaga
keperawatan di Ruang Alamanda RSUDP telah mengikuti diklat BTCLS
sebesar 100%.

5. Analisis kebutuhan tenaga keperawatan di Ruang


Analisa kebutuhan tenaga perawat di Ruang Alamanda RSUD Pringsewu
berdasarkan rumus yang ada adalah sebagai berikut:

1) Rumus Gillies
Perhitungan menurut rumus Gillies adalah
Σ jam kep yg dibutuhkan klien/hr X rata-rata klien/hr X Σ
hr/tahun

Σ hr/tahun – hr libur perawat X Σ jam kerja/hari

= Σ jam kep yg dibutuhkan klien / tahun

Σ jam kerja / tahun

 Waktu perawatan langsung

Rata-rata Rata-rata Jam Jumlah Jam


No Kategori
Pasien/hari Perawatan/hari Perawatan/hari
1 Minimal Care 3 2 6
2 Partial Care 0 0 0
3 Total Care
Jumlah 3 2 6

 Waktu perawatan tak langsung : 41 menit x 16 = 10,1 jam


 Waktu Penyuluhan : 15 menit x 16 = 4 jam
 Jumlah jam perawatan perhari = 6+ 10,1 + 4 = 20,1 Jam
 Jumlah kebutuhan tenaga perawat adalah
= 20,1 X 92 = 1.849,2 = 12,8
(92-74) x 8 144

43
 Maka jumlah perawat yang dibutuhkan adalah
= 10 + 3 (1 Karu + 2 PJ) = 13
= 13 orang
 Berdasarkan perhitungan di atas, maka rasio perawat ahli dan
trampil yaitu 69,2% : 30,8%
 Perawat ahli = 69,2% X 13= 9 orang
 Perawat trampil = 30,8% X 13 = 4 orang
 Berdasarkan perhitungan di atas, maka proporsi dinas pagi, sore
dan malam yaitu
 Dinas pagi = 46,1% X 13 = 5,9 = 6 orang
 Dinas sore = 15,4% X 13 = 2,0 = 2 orang
 Dinas malam = 15,4% X 13 = 2,0 = 2 orang

6. Struktur Organisasi
Struktur organisasi di ruangan Alamanda RSUD Pringsewu adalah sebagai
berikut

Kepala Ruang

Ns. Sukanti,S.Kep

Penanggung jawab (PJ) Penanggung jawab (PJ)

Ns. Restiana,S.Kep Endang Suryanti, A.Md.Kep

Anggota TIM 1 Anggota TIM 2


1. Yuyun Wahyudi, A.Md.Kep 1. Agus Setiawan,A.Md.Kep
2. M.Akrom, A.Md.Kep 2. Ns.Putra Santosa, S.Kep
3. Wisnu, A.Md.Kep 3. Ns. Dara Puspita, S.Kep
4. Gita Anggelia 4. Hanna Mutia, A.Md.Kep
Putri,A.Md.Kep 5. Shinta kholisa , A.Md.Kep
5. Ns. Desy Amelia,S.Kep

44
C. Methode
1. Gambaran Umum Ruang Alamanda RSDP
Ruang Alamanda merupakan bagian dari instalasi rawat inap yang
menanganin pasien dengan berbagai penyakit, seperti
bedah,anak,penyakit dalam dll selain tb.

2. Visi Misi RSUDP


Visi “Terwujudnya Pelayanan Prima di RSUD Pringsewu”
Misi 1. Membarikan pelayanan yang prima dan berkualitas.
2. Meningkatkan profesionalisme sumber daya manusia dan berakhlak
mulia.
3. Mengembangkan system keuangan,informasi dan pemasaran Rumah
Sakit Umum Daerah.

3. Visi Misi Ruang Alamanda


Ruang alamandabelum memiliki visi dan misi ruangan tersendiri tetapi
menggunakan visi dan misi dari RSUDP.

4. Model Pratek Keperawatan Professional


a. Wawancara
1) Model praktek yang digunakan di ruang alamanda adalah
fungsional
b. Observasi
1) Model praktek yang digunakan di ruang alamanda belom
menggunakan metode tim

5. Penerimaan Pasien baru


a. Wawancara
1) Pasien baru masuk ke ruangan melalui rujukan poliklinik dan UGD

45
2) Serah terima dilakukan oleh perawat UGD atau perawat poliklinik
alamanda
3) Melakukan pemeriksaan status, seleksi kasus berdasarkan diagnose
4) Memberikan informasi mengenai biaya administrasi dan fasilitas
yang tersedia
5) Memberikan kesempatan kepada klien/keluarga untuk memilih
fasilitas sesuai kemampuan
6) Diberikan Informed consent awal
7) Pengkajian awal meliputi bio psiko sosial dan spiritual
8) Pemenuhan kebutuhan klien sesuai dengan masalah keperawatan
yang di temukan
b. Observasi
1) Penerimaan pasien baru sesuai dengan hasil wawancara KARU dan
PP
2) Ruang alamanda belum Mengorientasikan klien dan keluarga
terhadap ruangan bangsal, kamar mandi, lemari, dan fasilitas
lainnya sering tidak dilakukan
3) Pasien sudah menggunakan gelang identitas

6. Timbang terima/operan/hand over


a. Wawancara
1) Dilakukan timbang terima / operan setiap ganti shif
2) Perawat menulis timbang terima sesuai dengan SBAR
b. Observasi
1) Pada saat operan dinas pagi hanya dilakukan shift pagi saja.
2) Operan keliling keruangan tidak dilakukan

7. Sentralisasi obat
a. Wawancara
1) Pemberian obat telah dilakukan dengan sistem tersentralisasi
2) Keluarga pasien menebus obat di apotek dan menyerahkan kepada
ruangan untuk penyimpanan

46
3) Penyimpanan obat dilakukan di lemari, di ruang perawat
4) Dalam penyimpanan di berikan etiket LASA (Look Alike Sound
Alike) untuk obat yang mempunyai kemiripan bentuk, nama dan
kemasan
5) Ketika akan digunakan obat diambil di lemari obat dan disesuaikan
dengan nama pasien, umur dan diagnosa
b. Observasi
1) Terdapat lemari khusus persedian obat
2) Terdapat LASA
3) Terdapat kotak sampah dengan 2 warna dan sudah difungsikan
sesuai warna

8. Pre &post conference


a. Wawancara
1) Pre dan post conference dilakukan setiap pagi saja atau terkadang
tidak dilakukan.
2) Pre dan post conference hanya dilakukan oleh perawat ruangan saja
tanpa melibatkan program dan profesi lainnya
b. Observasi
1) Selama kelompok melakukan praktek keperawatan di ruang
alamanda dari tanggal 30 juni 2023 s.d 2 juli 2023,belum pernah
dilakukanpre dan post conference
2) Post conference tidak dilakukan

9. Ronde Keperawatan
a. Wawancara
1) Belum pernah dilakukan ronde keperawatan yang melibatkan
semua aspek dan semua bidang yang mendukung dalam
kesembuhan klien
2) Ronde keperawatan hanya dilakukan oleh perawat ruangan saja
tanpa melibatkan program dan profesi lainnya

47
b. Observasi
1) Selama kelompok melakukan praktek keperawatan di ruang
alamanda dari tanggal 30 juni 2023 s.d 2 juli 2023,belum pernah
dilakukan ronde keperawatan

10. Manajemen Asuhan Keperawatan


a. Wawancara karu :
1) Metode pengisian asuhan keperawatan menggunakan lembar yang
telah disediakan oleh Rumah Sakit yang diambil dari buku
NANDA NIC NOC dan belum menggunakan buku SDKI
2) Tidak ada panduan buku SDKI maupun NANDA NIC NOC di
ruangan
3) Pernah di sosialisasikan pentingnya pendokumentasian asuhan
keperawatan setelah tindakan
b. Wawancara PP :
1) Pedoman yang dilakukan dalam memberikan asuhan keperawatan
adalah rencana keperawatan
2) Dalam melakukan tindakan berdasarkan SOP
3) Tiap hari selalu mengisi buku laporan asuhan keperawatan
4) Perlunya di adakan pelatihan ulang pengisian asuhan keperawatan
yang benar
5) Kurangnya waktu jika harus mengisi laporan asuhan keperawatan
secara lengkap
c. Observasi :
1) Laporan asuhan keperawatan terkadang di isi secara singkat
2) Diagnose keperawatan hanya diisi satu diagnose saja sehingga
tidak ada ditulis prioritas diagnose

11. Keselamatan Kesehatan Kerja (K3)


a. Interview
Ruang alamanda terdapat fasilitas kesehatan yang memadai
dengan jumlah pekerja berjumlah 13 orang : Bidang keperawatan

48
13orang, Bidang clining servis 2 orang dan tidak terdapat petugas
keselamatan kerja. Waktu kerja untuk petugas ruang alamanda selama 6
jam dalam satu shift, waktu istirahat diberikan selama 1 ½ jam. setiap
petugas atau pegawai tetap RSUD Pringsewu mendapatkan asuransi
berupa insentif. Di ruang alamanda perawat pernah mengikuti pelatihan
btcls berjumlah 13 orang dan yang aktif btclsnya hanya 1 orang,
perawat di ruang alamanda tidak ada yang mengikuti pelatihan tentang
keselamatan kerja secara rutin.
b. Observasi
1. Lingkungan fisik

Di lingkungan ruang alamanda bersih dan rapih, tidak ada


pencemaran udara, dengan kondisi air baik tidak ada bau, tidak ada
warna dan tidak berasa, pencahayan cukup dengan kelembabpan
baik, ventilasi memadai, kondisi toilet bersih terdapat pembunagn
sampah dan pengolaan limbah di lakukan dengan baik dan benar.

2. Ekonomi
Di ruang alamanda para perawat memiliki gaji setiap bulannya dan
mendapatkan tunjangan dari RS.
3. Keamanan dan transportasi
Terdapat petugas keamanan dengan keamanan di lingkungan RS
terbilang aman terkendali.
4. Komunikasi
Di ruang alamanda komunikasi antar perawat dengan atasan baik,
komunikasi antar perawat cukup baik.
5. Keselamatan pekerja
Di RSUD Pringsewu terdapat jalur evakuasi , tersedia alat
kegawatdaruratan dan terdapat alat P3K.
6. Indikator perilaku aman
Di ruang alamanda semua pekerja memakai APD seperti (sarung
tangan maske) , pekerja menggunakan peralatan yang layak pakai,
pekerja melakukan pekerjaan sesuai peraturan yang ada.

49
7. Menggunakan alat layak pakai
Para pekerja di ruang alamanda hanya memakai sarung tangan dan
masker dengan mengambil posisi yang nyama.
8. Para perkerja berdiri pada tempat yang aman
9. Para pekerja mematuhui rambu-rambu yang tertulis
10. Perilaku aman : Para pekerja di ruangalamanda menggunakan
peralatan yang sesuai dan benar dengan posisi yang benar
11.
D. Matetrial
1. Ruang Perawatan
Ruang alamanda merupakan ruang kelas 1,2memiliki 7 ruangan
perawatan yang terdiri dari:
a) Ruang alamanda 1(1,2)
Didalam ruang firdaus 1 terdapat 2 tempat tidur, fasilitas
yang terdapat pada Ruang firdaus antara lain 1 kamar mandi yang
digunakan, 1 AC, 2 tv dan 1 dispenser, terdapat tirai yang
membatasi satu pasien dengan yang lainnya, kamar mandi
menggunakan kloset duduk dan terdapat pegangan disisi kloset,
pintu kamar mandi telah membuka keluar, kebersihan kamar mandi
baik dan tidak tercium aroma yang tidak sedap.
b) Ruang alamanda 2 (3,4)
Didalam ruang alamanda 2 terdapat 2 tempat tidur,
fasilitas yang terdapat pada Ruang firdaus antara lain 1 kamar
mandi yang digunakan, 1 AC, 1 tv dan 1 dispenser, terdapat tirai
yang membatasi satu pasien dengan yang lainnya, kamar mandi
menggunakan kloset duduk dan terdapat pegangan disisi kloset,
pintu kamar mandi telah membuka keluar, kebersihan kamar mandi
baik dan tidak tercium aroma yang tidak sedap.
c) Ruang alamanda 3 (5,6)
Didalam ruang alamanda 3 terdapat 2 tempat tidur,
fasilitas yang terdapat pada Ruang firdaus antara lain 1 kamar
mandi yang digunakan, 1 AC,1 tv dan 1 dispenser, terdapat tirai

50
yang membatasi satu pasien dengan yang lainnya, kamar mandi
menggunakan kloset duduk dan terdapat pegangan disisi kloset,
pintu kamar mandi telah membuka keluar, kebersihan kamar mandi
baik dan tidak tercium aroma yang tidak sedap.

d) Ruang alamanda4 (7,8,9)


Didalam ruang alamanda 4 terdapat 3 tempat tidur,
fasilitas yang terdapat pada Ruang firdaus antara lain 1 kamar
mandi yang digunakan, 1 AC,1 tv dan 1 dispenser, terdapat tirai
yang membatasi satu pasien dengan yang lainnya, kamar mandi
menggunakan kloset duduk dan terdapat pegangan disisi kloset,
pintu kamar mandi telah membuka keluar, kebersihan kamar mandi
baik dan tidak tercium aroma yang tidak sedap.
e) Ruang alamanda 5 (10,11,12)
Didalam ruang alamanda 5 terdapat 3 tempat tidur,
fasilitas yang terdapat pada Ruang alamanda antara lain 1 kamar
mandi yang digunakan, 1 AC,1 tv dan 1 dispenserterdapat tirai,
kamar mandi menggunakan kloset duduk dan terdapat pegangan
disisi kloset, pintu kamar mandi telah membuka keluar, kebersihan
kamar mandi baik dan tidak tercium aroma yang tidak sedap.
f) Ruang alamanda 6 (13,14,15)
Didalam ruang firdaus 6 terdapat 3 tempat tidur, fasilitas
yang terdapat pada Ruang alamanda antara lain 1 kamar mandi
yang digunakan, 1 AC,1 tv dan 1 dispenser terdapat tirai, kamar
mandi menggunakan kloset duduk dan terdapat pegangan disisi
kloset, pintu kamar mandi telah membuka keluar, kebersihan
kamar mandi baik dan tidak tercium aroma yang tidak sedap.

g) Ruang alamanda 7 (16,17,18)


Didalam ruang alamanda 7 terdapat 3 tempat tidur,
fasilitas yang terdapat pada Ruang alamanda antara lain 1 kamar

51
mandi yang digunakan, 1 AC, 1 tv dan 1 dispenserterdapat tirai,
kamar mandi menggunakan kloset duduk dan terdapat pegangan
disisi kloset, pintu kamar mandi telah membuka keluar, kebersihan
kamar mandi baik dan tidak tercium aroma yang tidak sedap.

2. Ruangan Penunjang Perawatan


a) Nurse Station
b) Ruang dokter
c) Ruang Jaga Perawat

3. Analisa Kebutuhan Ruangan


Berdasarkan ruangan yang belum tersedia di Ruangan Rawat Inap
alamanda adalah

a) Pantry / dapur kecil


b) Gudang bersih penyimpanan alat medis dan bahan habis pakai

4. Peralatan
a. Peralatan Medis
1) Peralatan medis yang harus ada di ruangan rawat alamanda

No Nama barang Jumlah Kondisi


1. Hospital Bed 18 Baik
2. Stethoscope 3 Baik
3. Sypgmomanometer / tensi 1 Baik
4. Infusion pump Tidak ada
5. Branchard 1 Baik
6. Examination lamp Tidak ada
7. Film viewer / melihat hasil rontgen 1 Baik
8. Minor surgery instrument set 1 Baik
9. Set Perawatan luka 1 Baik
10 Emergency set 1 Baik

52
.

2) Peralatan medis lainnya


No Nama barang Jumlah Kondisi
1. Suction 1 Baik
2. Perekam EKG 1 Baik
3. Kursi roda 1 Baik
4. Thermometer 1 Baik
5. Timbangan dewasa 1 Baik
6. Oksigen portable 18 Baik
7. Injeksi set 1 Baik
8. Safety bok 1 Baik
9. Handscoon Cukup Baik
10 Masker Cukup Baik
.

b. Peralatan non Medis yang ada di ruangan


No Nama barang Jumlah Kondisi
1. APAR Tidak ada -
2. Papan Tim Penanggulangan Kebakaran 1 Baik
3. Meja 5 Baik
4. Kursi 6 Baik
5. Kotak sampah 3 warna 2 Baik
6. Lemari Penyimpanan obat 1 Baik
7. Lemari penyimpanan alat 1 Baik
8. Lemari penyimpanan berkas penting 1 Baik
9. Telepon 1 Baik
10. Computer 1 Baik
11. Sarana internet 1 Baik
12. Papan Informasi Pasien dirawat 1 Baik
13. Papan struktur organisasi 1 Baik
14. Papan hak dan kewajiban pasien 1 Baik
15. Jadwal kunjungan besuk pasien 1 Baik

53
16. Papan Visi dan Misi Rumah sakit 1 Baik

E. Money
1. Penyediaan kebutuhan bahan habis pakai di ruangan dapat langsung
diperoleh melalui arahan permintaan barang ke depo rumah tangga .
2. Penyediaan alat/ fasilitas ruangan dapat dilakukan melalui prosedur
permintaan barang yang diajukan kebagian administasi rumah sakit.

F. Marketing
1. Adanya pelanggan peserta asuransi kesehatan (BPJS) dan pasien umum.
2. Adanya kerjasama yang baik antara Institusi Pendidikan Kesehatan dan
Rumah Sakit untuk kegiatan praktek klinik mahasiswa.

54
II. Analisa Swot

Strengths Weaknesses Opportunities Threats


(Kekuatan) (Kelemahan) (Kesempatan) (Ancaman)
Man Man Man Man
 Periode  Periode  Adanya  Semakin
MeiJumlah Meinilai kebijakan kritisnya
Pasien 92, BOR 49,4 %, rumah sakit masyarakat
lama hari AVLOS 3 memberika sehingga
rawat 276 hari (s=6-9 n menuntut
hari hari). kesempatan untuk
 Jumlah  Masa kerja bagi mendapat
perawat perawat di perawat pelayanan
(karu+katim+ ruang untuk keperawatan
PP) 13 orang, alamanda30,8 meningkatk yang optimal
kebutuhan % < 5 tahun. an  Semakin maju
menurut 69,2% > 5 pendidikan dan
rumus gillies tahun dan berkembangn
13 orang  Perawat yang pelatihan. ya pemikiran
 Tingkat pernahmengi serta
pendidikan kut diklat pendidikan
perawat DIII BTCLS 13 masyarakat
4 orang dan 9 orang dan mampu
orang S1 yang aktif membandingk
(menurut btcls nya an dan
Gillies hanya 1 memilih
idealnya orang. pelayanan
perawat ahli : yang lebih
perawat baik.
terampil
adalah
69,2% :

55
30,8%)
Method Method Method Method
 Adanya visi dan  Belum adanya Visi  Adanya kerja sama  Adanya banyak
misi Rumah sakit dan Misi ruangan yang baik antara RS yang
 Penerimaan pasien alamanda untuk institusi pendidikan memberikan
baru diberikan meningkatkan kesehatan dan pelayanan yang
informed consent kualitas pelayanan. rumah sakit dalam kompetitif
 Pemenuhan  Pada penerimaan kegiatan praktek
kebutuhan pasien pasien baru terkadang klinik mahasiswa.
sesuai dengan ditemukan keluarga /  Adanya pelatihan
pengkajian dan pasien tidak dan diklat terhadap
masalah yang di diorientasikan perawat untuk
temukan terhadap ruangan dan meningkatkan
 Adanya gelang fasilitas lainnya kapasitas baik
identitas pada  Perawat pelaksana pengetahuan dan
pasien baru yang belom menggunakan tindakan
mencegah metode tim keperawatan
terjadinya  Pada timbang terima ataupun cara
kesalahan pasien untuk dinas sore dan pengisian
 Timbang terima malam tidak dokumentasi askep
dilakukan setiap dilakukan dengan
penggantian shift keliling kekamar
 Pemberian obat pasien
dilakukan dengan  Peningkatan
sistem komunikasi efektif
tersentralisasi, SBAR belum optimal
sehingga obat tidak  Post conference pada
disimpan oleh pagi atau sore hanya
pasien dilakukan di nurse
 Penyimpanan obat station atau terkadang
di lemari tersendiri, tidak dilakukan
diberikan nama  Preconference dan

56
umur dan diagnose postconference belum
perpasien dilakukan setiap hari
 Adanya etiket  Laporan asuhan
LASA (Look Alike keperawatan
Sound Alike) terkadang diisi
 Terdapat safety dengan singkat
book untuk alat  Pada lembar
limbah medis pengkajian
 Adanya kotak ditemukan pengisian
sampah 2 warna yang kurang lengkap
untuk memilah  Diagnose
sampah sejak awal, keperawatan hanya
limbah medis, diisi satu saja
limbah rumah pershift, tidak ada
tangga (plastik, urutan prioritas
kertas dll, diagnose
keperawatan
 Pendokumentasian
asuhan keperawatan
kurang efektif dan
efisien dikarekanan
kurangnya buku
acuan standar asuhan
keperawatan SDKI,
SIKI, SLKI.
 Pendokumentasian
diagnose
keperawatan
menggunakan kertas
yang di tetapkan oleh
RS yang di
perbanyak

57
 Belum pernah
dilakukan ronde
keperawatan

Material Material Material Material


 Ada 7  Pada kamar mandi  Perlunya Semakin banyak RS
RuanganPerawatan didekat closed ada pengemasan alat yang berdiri mulai
dengan fasilitas 18 pegangan untuk yang steril yang dari tipe c dan b
TT, AC, Kamar keselamatan pasien efisien yang berlomba
mandi didalam, ada  alat perawatan luka  Perlunya memberikan
tirai yang dari CSSD kurang penambahan alat pelayanan terbaik
membatasi pasien efisien, sehingga jika yang kurang seperti
satu dengan kemasan dibuka minor surgery, set
lainnya, kamar resiko alat yang lain perawatan luka,
mandi menjadi tidak steril emergency set
menggunakan cukup tinggi
closet duduk,
 Pintu kamar mandi
terbuka keluar
 Ruangan bersih,
nyaman, ventilasi
cukup, air cukup,
tidak ada bau

58
kurang sedap dari
kamar mandi
 Ruangan penunjang
keperawatan yang
cukup memadai
 Sterilisasi telah
tersentralisisasi
dengan
menggunakan
sistem CSSD
 Oksigen yang
tersentralisasi
 Adanya safety box
untuk tempat
pembuangan alat
medis tajam yang
sudah tidak
digunakan
 Adanya kotak
sampah dua warna
untuk memilah
sampah yang ada di
ruangan
 Sarana keselamatan
gedung terhadap
kebakaran tersedia
(APAR)
 Ada papan
informasi visi dan
misi Rumah sakit
 Sarana dan prasara
cukup memadai

59
Money Money Money Money
 Adanya uang jasa  Uang tidak dikelola  Penyediaan  Tidak ada
pelayanan dari sendiri oleh ruangan, kebutuhan bahan ancaman
BPJS sehingga jika ada habis pakai di
keperluan ruangan ruangan dapat
akan sulit untuk langsung diperoleh
memenuhinya melalui amprahan
permintaan barang
ke logistik.
 Penyediaan alat/
fasilitas ruangan
dapat dilakukan
melalui prosedur
permintaan barang
yang diajukan
kebagian
administasi rumah
sakit.
Marketing Marketing Marketing Marketing
 Adanya pelanggan  Pandangan  Biaya yang lebih  Tidak ada ancaman
peserta asuransi masyarakat tentang murah untuk pasien
kesehatan (BPJS) RS yang kurang baik umum
 Adanya pelanggan  Adanya kerjasama
pasien umum. yang baik antara
Institusi Pendidikan
Kesehatan dan
Rumah Sakit untuk
kegiatan praktek
klinik mahasiswa

60
III. Perumusan Masalah
No Identifikasi Masalah Penyebab
1. Belom optimalnya pendokumentasian asuhan 1. Laporan asuhan keperawatan
Keperawatan terkadang diisi dengan singkat
1. Pada lembar pengkajian
ditemukan pengisian yang kurang
lengkap
2. Diagnose keperawatan hanya
diisi satu saja pershift, tidak ada
urutan prioritas diagnose
keperawatan
3. Tidak ada buku acuan standar
asuhan keperawatan SDKI,
SLKI, dan SIKI.
4. Kurangnya waktu jika harus
menulis semua diagnose yang
ada
2. Belum terbentuknya metode tim 1. Jumlah perawat tidak sesuai
dengan kebutuhan
2. Di dalam ruangan menggunakan
metode fungsional
3. Belum maksimalnya penerapan tentang metode Komunikasi efektif dengan tehnik
pre dan post conference SBAR belum optimal
Pre conference belom optimal
4. Belum maksimalnya kegiatan ronde Karena keterbatasan waktu yang
keperawatan diruangan dimiliki manajemen, dokter dan
perawat ruangan

61
Masalah
No A B C D E F G H I J JUMLAH RANK
Manajemen
1. Belom optimalnya
pendokumentasian 3 3 2 3 4 4 4 4 3 3 33 3
asuhan Keperawatan
2. Belum terbentuknya
3 4 4 3 4 3 3 3 3 4 34 2
metode tim
3. Belum maksimalnya
penerapan tentang
3 3 3 3 4 4 5 4 3 3 35 1
metode pre dan post
conference
4. Belum maksimalnya
kegiatan ronde
3 3 4 3 4 3 3 3 3 3 32 4
keperawatan
diruangan

IV. Prioritas Masalah

Keterangan : Keterangan Bobot


A : Resiko terjadi 1 : Sangat Rendah
B : Resiko parah 2 : Rendah
C :Potensialuntuk pelatihan 3 : Cukup
D : Minat perawat 4 : Tinggi
E : Mungkin diatasi 5 : Sangat Tinggi
F : Sesuai program
G : Tempat
H :Fasilitas kesehatan
I : Sumber daya
J : Sesuai dengan peran

62
perawat

Sesuai hasil perhitungan diatas maka prioritas masalah yang ditemukan yaitu :
1. Belum maksimalnya penerapan tentang metode pre dan post conference
2. Belum optimal metode tim
3. Belom optimalnya asuhan Keperawatan

V. POA

Uraian
No Masalah Tujuan Sasaran Metode Media Waktu P
Kegiatan
1. Pre pre confrence, Dapat Perawat Ceramah Laptop, 1
conference, post confrence menjadi Pelaksana , Diskusi, makalah 2
Post dan role play acuan Ruang Role tentang 3
conference video. perawat Alamanda play, pre 4
ruangan rekomen conferen 5
alamanda dasi, ce 6
dalam video 7
melakukan 8
pre 9
confrence, 1
post 1
confrence 1
1
1

2. Belum Video role Berjalanny Semua Diskusi 1


optimalnya play. a metode perawat Tanya 2
metode tim penugasan alamanda jawab, 3
dengan role play. 4
baik dan 5
terciptany 6
a suasana

63
kerja yang
kondusif
di
Ruangala
manda
3. Belum Pengadaan Menjadika Semua Pengada Buku 1
optimalnya buku n buku Perawat aan buku pedoman 2
Pendokume pedoman / acuan Pelaksana panduan asuhan 3
ntasian acuan dalam keperaw 4
asuhan pembuatan melakukan atan 3 S( 5
keperawata Asuhan asuhan SDKI, 6
n keperawatan keperawat SLKI, 7
sesuai dengan an dan
PPNI yaitu SIKI.
SDKI.

64
BAB IV
PEMBAHASAN

A. Analisis Kesenjangan Teori


Dari hasil pengkajian yang telah dilakukan oleh mahasiswa profesi Ners
Universitas Muhammadiyah Pringsewu Fakultas Kesehatan manajemen
keperawatan pada tanggal 30-09 Juli 2023 di ruangan Alamanda, terdapat
beberapa masalah. Setelah dianalisa dan dengan mempertimbangkan
kemampuan kelompok, maka kelompok memutuskan untuk mengatasi
beberapa masalah ruangan Alamanda seperti dibawah ini yang terkait dengan
sistem manajemen yang dapat di intervensi oleh mahasiswa. Setelah
diintervensi dan diimplemntasikan kelompok mengevaluasi kinerja dan
membandingkan kembali dengan konsep teoritis yang ada dan bagaimana
pencapaian kelompok.

Adapun gambaran masalah fungsi manajemen yang di intervensi mahasiswa


dan kinerja kelompok adalah belum maksimalnya pelaksanaan Pre dan Post
Confrens. Conference yaitu rencana kegiatan pada shift tersebut yang
dipimpin oleh ketua tim atau penanggung jawab tim oleh sekelompok perawat
pada sekelompok pasien. Pembagian tugas didalam kelompok dilakukan oleh
pemimpin kelompok selain itu ketua kelompok yang bertugas melaporkan
kepada kepala ruangan tentang kemajuan pelayanan atau asuhan keperawatan
kepada klien.

Pelaksanaan pre dan Post Conference di ruangan perawatan belum


dilaksanakan secara optimal setiap hari, hanya saja ketua tim masing-masing
membacakan laporan pasien secara singkat dan dilanjutkan langusng ke ruang
rawat, atau secara singkat pelaksanaan preconfrens dilakukan bersamaan
dengan operan jaga, sedangkan post confrens dilakukan bersamanaan operan

65
jaga selanjutnya. Tidak tampak ketua tim membagikan perawat pelaksana ke
masing – masing tim di karenakan jumlah perawat yang dinas pagi 6 orang,
dinas sore 2 orang dan dinas malam 2 orang, dan jadwal dokter visite tidak
menentu terkadang saat operan dokter spesialisnya datang dan di tambah
dokter spesialisnya banyak.

Menurut (Suarli, 2012), Conference


adalah diskusi kelompok tentang penyusunan asuhan keperawatan dengan
tujuan untuk mempertahankan asuhan keperawatan agar tetap terbaru dan
dapat di pergunakan secara konstan. Menurut (Sitorus, 2014), Adapun
panduan bagi perawat pelaksana dalam melakukan conference adalah,
Conference dilakukan setiap hari segera setelah di lakukan pergantian dinas
pagi atau sore sesuai dengan jadwal perawat pelaksana, conference di hadiri
oleh perawat pelaksana dalam tim nya masing-masing.

Hal hal yang disampaikan oleh perawat pelaksana meliputi :


- Utamanya tentang klien (biodata, status sosial, ekonomi, budaya)
- Keluhan klien
- TTV dan kesadaran
- Hasil pemeriksaan laboraturium atau diagnostic terbaru.
- Masalah keperawatan
- Rencana keperawatan hari ini.
- Perubahan keadaan terapi medis.
- Rencana medis selanjutnya (tindak lanjut).

B. Analisa Intervensi
Berdasarkan hasil identifikasi dari tanggal 30-09 Juli 2023 terdapat
permasalahan belum optimalnya penerapan pre dan Post Conference maka
pemecahan masalahnya adalah penerapan kepada tenaga perawat tentang
penerapan pre dan Post Conference yang dilaksanakan.

Pemberian pelaksanaan role play sebagai alternatif pemecahan masalah.Hal ini

66
sesuai dengan analisis hasil jurnal (Amalia,E.,Akmal,D.,2015) perlu
dilaksanakannya pelatihan kepada tenaga perawat tentang penerapan pre dan
Post Conference. Anaalisis jurnal ini diambil sesuai dengan permasalahan
yang ada di Ruangan Penyakit Dalam RSUD H, Hanafie Muara Bungo yang
berhubungan dengan pre dan Post Conference. Pelatihan adalah suatu metode
pembelajaran untuk menyebarkan informasi tentang suatu ilmu yang bertujuan
untuk memberikan pengetahuan dan mengubah perilaku sasaran(Roger,2005).
Dalam penelitian (Permatasari, 2014), Efektifitas Post Conference terhadap
operan shift di ruang rawat inap RSUD Ungaran. Kesimpulan penelitian ini
adalah adanya pengaruh Post Conference terhadap operansif, artinya apabila
kepala ruang atau ketua tim mau menyediakan waktu untuk memimpin Post
Conference sebelum dilakukan operan sif maka operan shif akan di adakan
dan berjalan dengan baik.

Begitupun dengan penelitian oleh Seniwati, dkk(2014) tentang evaluasi


operan, pre Post Conference supervisi dan kinerja perawat diRSU Haji
Makassar. Kesimpulan penelitian ini adalah adanya hubungan antara evaluasi
operan,pre dan Post Conference, masa kerja, motivasi dan insentif dengan
kinerja perawat pelaksana di Ruang Perawatan Alamanda Rumah Sakit Umum
Daerah Pringsewu.

Metode roleplay sudah dilaksanakan (berbentuk video), roleplay yang


berbentuk video dikirimkan melalui kepala ruangan dan dari kepala ruangan
akan disebarkan video tersebut kepada semua tim di ruang almnada sebagai
contoh agar pre dan post conferense bisa berjalan dengan sesuai SOP.

C. Alternatif Pemecahan Masalah


Alternatif pemecahan masalah yang dilakukan untuk masalah belum
optimalnya pelaksanaan pre dan Post Conference yaitu Roleplay. Sistem
workshop merupakan sebuah proses yang dirancang dan dilaksanakan untuk
dapat mencapai tujuan yang diharapkan. Perubahan yang signifikan tentu
diharapkan setelah proses kegiatan tersebut berakhir.

67
Penelitian yang dilakukan oleh (Roycha, 2017), yang dilakukan padasiswa
SMA 1 Muhammadiyah Surakarta dengan memberikan intervensipemberian
pembelajaran dengan metode role playing (bermain peran)dengan hasil adanya
peningkatan nilai rata-rata hasil pembelajaran pada mahasiswa.

Sejalan dengan penelitian yang dilakukan oleh (Anwar, 2018), yang


menunjukkan bahwa metode role playing efektif untuk meningkatkan
komunikasi interpersonal. Halter sebut dapat menjadi bahan pertimbangan
dalam pelaksanaan roleplay terhadap perawat untuk penerapan pre dan Post
Conference diruangan.

Role play tentang pre dan Post Conference dapat memberikan gambaran
kepada perawat bagaimana pelaksanaan pre dan Post Conference yang
sebenarnya dan yang sesuai dengan teori. Sehingga perawat dapat
melaksanakan pre dan Post Conference dengan baik dan optimal. Jika
pelaksanaan pre dan Post Conference dilakukan dengan baik dan optimal,
maka pemberian asuhan keperawatan lebih terlaksana dengan baik danterarah.
Sehingga kualitas pelayanan keperawatan di Ruang Almanda Rumah Sakit
Umum Daerah Pringsewu menjadimeningkat.

68
BAB V

KESIMPULAN DAN SARAN

A. KESIMPULAN
Pelaksanan kegiatan praktek manajemen di Ruangan Alamanda dimulai pada
tanggal 30-09 Juli 2023. Kelompok melakukan pengkajian, kemudian data
diolah/analisa dan merumuskan masalah dimana kelompok menemukan
beberapa masalah yang perlu diintervensi. Dari masalah-masalah tersebut
kelompok sudah melakukan intervensi yaitu pembutan video role play tentang
pre dan post conference juga melakukan role play di ruangan dalam
pelaksanaan pre dan post confrens.

B. Saran
1. Perawat di ruang Alamanda
Diharapkan dapat meningkatkan mutu pengetahuan perawat dalam berfikir
lebih kritis untuk memodifikasi tindakan keperawatan yang akan
direncanakan terhadap pasien di ruang penyakit dalam. Serta
meningkatkan kemampuan perawat dan jumlah tenaga keperawatan dalam
memberikan pelayanan dan asuhan keperawatan khususnya dalam
penulisan asuhan keperawatan.

2. Ruang Alamanda
Diharapkan dapat meningkatkan mutu pelayanan dan asuhan keperawatan
professional melalui pengelolaan manajemen keperawatan termasuk peran
dan fungsi manejemen di ruang penyakit dalam khususnya dalam
plaksanaan pre dan post confrence

3. Rumah Sakit Umum Daerah Pringsewu


Diharapkan Rumah Sakit Umum Daerah pringsewu khususnya bagian
manajemen dapat memfasilitasi ruangan Alamanda, dalam menyediakan
tambahan jumlah SDM (perawat) di ruang Alamanda.

69
DAFTAR PUSTAKA

https://scholar.google.co.id/citations?
view_op=view_citation&hl=en&user=Xzsos5MAAAAJ&citation_for_view=X
zsos5MAAAAJ:KlAtU1dfN6UC

http://www.perpus.stiehidayatullah.ac.id/file_ebook/Manajemen
%20Keperawatan:%20Aplikasi%20dalam%20Praktik%20Keperawatan
%20Profesional%20Edisi%204.pdf

http://repository.uki.ac.id/2715/1/
BUKUMATERIPEMBELAJARANMANAJEMENKEPERAWATAN.pdf

https://www.academia.edu/35245578/
KEPEMIMPINAN_ORGANISASI_DALAM_KEGIATAN_MANAJEMEN

https://scholar.google.co.id/scholar?
q=clement+2011+efek+keperawatan&hl=id&as_sdt=0&as_vis=1&oi=scholart

http://scholar.unand.ac.id/54926/4/Teks%20DAFTAR%20PUSTAKA.pdf

https://onesearch.id/Author/Home?author=Ratna+Sitorus

70
LAMPIRAN

1. Peresentasi (Pemamparan Masalah)

2. Struktur

71
3. Pre Conference dan Post Conference

72
73
74

Anda mungkin juga menyukai