Anda di halaman 1dari 4

PEMERINTAH KABUPATEN SITUBONDO

DINAS KESEHATAN
UPTD PUSKESMAS SUBOH
Jl. Raya Arak - Arak Bondowoso No. 04 Telp. (0338) 893762 Suboh 68354
E-mail : Puskesmassuboh@gmail.com

KERANGKA ACUAN KEGIATAN


SUPERVISI UPAYA KESEHATAN MASYARAKAT

I. PENDAHULUAN

Dalam pasal 1 Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia


Nomor 43 Tahun 2019 tentang Puskesmas diamanatkan bahwa Puskesmas
adalah fasilitas pelayanan kesehatan yang menyelenggarakan upaya kesehatan
masyarakat dan upaya kesehatan perseorangan tingkat pertama, dengan lebih
mengutamakan upaya promotif dan preventif, untuk mencapai derajat kesehatan
masyarakat yang setinggi-tingginya di wilayah kerjanya. Sedangkan dalam
pasal 2 disebutkan bahwa Pembangunan kesehatan yang diselenggarakan di
Puskesmas bertujuan untuk mewujudkan masyarakat yang :
1. Memiliki perilaku sehat yang meliputi kesadaran, kemauan dan
kemampuan hidup sehat

2. Mampu menjangkau pelayanan kesehatan bermutu


3. Memiliki derajat kesehatan yang optimal, baik individu, keluarga,
kelompok dan masyarakat.
Supervisi dilaksanakan untuk menilai kepatuhan terhadap standart secara mandiri yang
kemudian dilakukan verifikasi oleh Tim Supevisi untuk memastikan peningkatan mutu
pelayanan secara keseluruhan.

II. LATAR BELAKANG


Berdasarkan data dasar pemerintah memprioritaskan aspek promotif dan
preventif untuk mencapai derajat kesehatan yang optimal. Aspek promotif
berhubungan dengan bagaimana peran puskesmas dalam mengerakkan upaya
kesehatan masyarakat dengan melibatkan masyarakat di wilayah
kerjanya.UKM tingkat pertama meliputi UKM Esensial dan UKM
Pengembangan menjadi prioritas utama penyelenggaraan upaya Puskesmas.
Agar program kegiatan upaya kesehatan masyarakat (UKM) dapat
terlaksana sesuai target/ output, perlu dilakukan monitoring/ supervisi, agar
setiap kegiatan dapat berjalan secara optimal. Hal- hal yang menjadi faktor
penghambat pencapaian target dapat segera diatasi melalui penyesuaian
perencanaan selanjutnya.Supervisi dilaksanakan terhadap kegiatan UKM
esensial yaitu Pelayanan Promosi Kesehatan, Kesehatan Lingkungan,
Kesehatan Keluarga, Gizi dan Pencegahan, Pengendalian Penyakit. Serta
UKM Pengembangan yaitu UKGM, Posbindu, kesehatan mata, kesehatan
olah raga, kesehatan lansia, kesehatan tradisional dan kesehatan kerja
Berdasarkan data di Puskesmas terdapapat berbagai kegiatan UKM yang
melibatkan kader,:

1. Koordinasi antara puskesmas sebagai penanggung jawab pelayanan


kesehatan di wilayah kerja dengan pelaksana dan kader.
2. Kunjungan langsung Tim Puskesmas untuk memantau pelayanan UKM

dan permasalahannya
III.TUJUAN UMUM DAN TUJUAN KHUSUS

1.TUJUAN UMUM

Terselenggarakan kegiatan supervisi kegiatan UKM di wilayah kerja


Puskesmas.sesuai dengan jadwal dan target yang ditetapkan.
2.TUJUAN KHUSUS.

a. Meningkatkan kualitas pelayanan UKM sesuai standar


b. Meningkatkan koordinasi lintas program pada Pelayanan UKM
c. Pendekatan baru dalam Kegiatan Supervisi
d. Memiliki pengetahuan dan keterampilan terkini baik klinis maupun manajerial.
e. Meningkatkan kinerja program
IV. KEGIATAN POKOK DAN RINCIAN KEGIATAN
NO KEGIATAN POKOK RINCIAN KEGIATAN

1 Supervisi 1. Koordinasi PJ UKM dan Kepala Puskesmas


Pelayanan UKM 2. Orientasi Supervisi dan daftar tilik
3. Penilaian kinerja oleh Tim Supervisi
4. Verifikasi dan rekap oleh Supervisi Puskesmas
5. Pengisian matrik rencana aksi koreksi
6. Rencana dan tindakan aksi koreksi, evaluasi
status kinerja

V. CARA PELAKSANAAN KEGIATAN


Metode yang digunakan adalah pengamatan langsung menggunakan daftar tilik, kajian
dokumen, wawancara.
VI. SASARAN DAN PELAKSANA
Sasaran : Koordinator Pelayanan UKM
Pelaksana : 1. Kepala Puskesmas : Sulistyo Budiwiyono,S.Kep.Ners
2. Bidan Koordinator : Hepi Andalas NPA,STr.Keb
VII. JADWAL PELAKSANAAN KEGIATAN
Tahun 2023
No Kegiatan Jan Feb Mar Apr Mei Jun Jul Ags Sep Okt Nov Des
1 Kegiatan Supervisi V V V V V V V V V V V V

VIII. KELUARAN / OUTPUT


- Terpenuhinya data dan informasi kepatuhan petugas kesehatan di wilayah Kecamatan Suboh.
- Pelayanan kesehatan UKM sesuai standart
- Tercapainya Kinerja Target Program
IX. PENCATATAN, PELAPORAN DAN EVALUASI KEGIATAN
1. Pencatatan menggunakan formulir Supervisi tingkat puskesmas
2. Pelaporan dan Evaluasi dari kegiatan Supervisi yaitu matrik aksi - koreksi
X. BIAYA
Dana didapatkan dari anggaran BOK Puskesmas Suboh tahun 2023 dengan rincian sebagai berikut :
Transport Petugas : 3 ptgs x 8 desa x 2 kl x Rp. 45.000 = Rp. 2.160.000.-

TOTAL = Rp. 2.160.000.-


Demikian Kerangka Acuan Supervisi pelayanan UKM, sebagai acuan dalam melakukan kegiatan tersebut
pada tahun 2023.

Mengetahui, Suboh,15 Pebruari 2023


Kepala UPTD Puskesmas Suboh Penanggung jawab KIA

Sulistyo Budiwiyono, S,Kep.Ners Bd.Hepi Andalas NPA. STr.Keb


NIP. 19670525199103 1009 NIP.197310141993032006

Anda mungkin juga menyukai