Anda di halaman 1dari 8

DOKUMEN PENCAIRAN

BANTUAN KEUANGAN UNTUK PEMBANGUNAN SARANA DAN


PRASARANA PERDESAAN DI LINGKUNGAN
KABUPATEN BANDUNG
BARAT TAHUN ANGGARAN
2023

DESA : WARGASALUYU

KECAMATAN : GUNUNGHALU

PEMERINTAH DESA WARGASALUYU KECAMATAN GUNUNGHALU


Alamat Jl. Raya Sasakluhur No.01 Desa Wargasaluyu Kecamatan Gununghalu
PEMERINTAH KABUPATEN BANDUNG BARAT
KECAMATAN GUNUNGHALU
KANTOR DESA WARGASALUYU
Alamat : Jln Raya Sasak Luhur No. 01 Ds. Wargasaluyu Kec. Gununghalu KODE POS 40565
Website : http://wargasaluyu.site Email : wargasaluyu.gesit@gmail.com

A. Latar Belakang
Dalam rangka mempercepat pelaksanaan Program Pemerintah Desa untuk pelaksanaan
pembangunan, serta upaya untuk penanggulangan Kemiskinan, maka dibutuhkan kerja sama
dari semua pihak, baik dari Pemerintah, Lembaga Sosial Masyarakat (LSM), maupun Kelompok
Masyarakat secara bersama dan terkoordinasi. Berbagai upaya yang dilakukan diharapkan
dapat memecahkan akar masalah dalam bidang pembangunan sarana prasarana di Desa.
Berdasarkan kondisi yang ada di Desa Wargasaluyu, masih banyak sarana prasarana
umum, terutama halaman Kantor Kepala Desa Wargasaluyu yang belum memenuhi persyaratan
minimal sebagai sarana umum, terutama halaman yang belum memenuhi persaratan minimal
sebagai sarana yang layak, maka perlu adanya bantuan Pembangunan dari Pemerintah.
Berdasarkan kondisi tersebut, maka Panitia Pembangunan Desa Wargasaluyu mengajukan
permohonan bantuan kepada Bapak Bupati Bandung Barat.

B. Maksud dan Tujuan Kegiatan


1. Meningkatkan partisipasi masyarakat dalam percepatan pembangunan perdesaan guna
kemajuan desa dan kesejahteraan masyarakat;
2. Mendukung terwujudnya proses perencanaan dan pembangunan partisipatif masyarakat
dengan semangat gotong-royong masyarakat dalam kegiatan pembangunan;
3. Meningkatkan kapasitas kelembagaan masyarakat dalam kegiatan pembangunan;
4. Melancarkan mobilitas/transpormasi ekonomi di desa.

C. Manfaat Kegiatan
1. Terbangunnya infrastruktur desa dalam rangka meningkatkan pelayanan di Kantor kepala Desa
Wargasaluyu
2. Tercukupinya kebutuhan masyarakat akan sarana prasarana jalan.

D. Rencana Kegiatan
Berdasarkan analisa permasalahan yang dihadapi oleh warga untuk infrastruktur Desa dalam
menunjang kebutuhan dasar masyarakat guna meningkatkan kesejahteraan ekonomi dan transportasi di
desa telah dibahas dalam musyawarah desa yang dihadiri oleh Kepala Desa, Ketua LKMD/LPMD,
BPD, tokoh dan anggota masyarakat sejumlah 33 orang berhasil memutuskan kegiatan yang akan
dilaksanakan yaitu Rabat Beton Jalan Lingkungan Kp Babakan Sirna RT.02 RW.12 Desa Wargasaluyu.

E. Lokasi Kegiatan
Pelaksanaan kegiatan Rabat Beton Jalan Lingkungan dari dana Bantuan Keuangan APBD
Kepada Pemerintahan Desa Tahun 2023 dialokasikan untuk Pembangunan Rabat Beton Jalan
Lingkungan Kp Babakan Sirna RT.02 RW.12

F. Pembiayaan
Untuk melaksanakan kegiatan sebagaimana tersebut diatas, diperkirakan menghabiskan biaya
sebesar Rp. 90.000.000,- (Sembilan puluh juta rupiah) Dana tersebut berasal dari APBD Tahun 2023.
G. Pelaksana Kegiatan
Sesuai hasil musyawarah telah dibentuk panitia pelaksana pembangunan yang susunanya
sebagai berikut :
- Tim Pengelola Kegiatan (TPK)

Penanggung jawab : Ismail Saleh (Kepala Desa)


a. Ketua : Deni Setiadi (Ketua LKMD/LPMD)
b. Sekretaris : Asep Saepudin (Sekretaris Desa)
c. Bendahara : Irfan Ferdiansyah P (Bendahara Desa)
d. Seksi Teknis : Asep Nurjaman (Kasi Pembangunan)
e. Pelaksana teknis : Asep Rustandi (TPK)
- Anggota : Ayi Yana
- Anggota : Andri Saripudin
- Anggota : Ade Samsudin
- Anggota : M LAmng Kharisma
- Kegiatan dilaksanakan secara swakelola masyarakat.

H. Jadwal Waktu Pelaksanaan


No Uraian Kegiatan Bulan (Tahun 2023)
1 Persiapan Agustus s/d Oktober 2023
2 Belanja Material Oktober s/d November 2023
3 Pelaksanaan Pembangunan Desember 2023
4 Laporan Januari 2023

I. Penutup
Demikian proposal Pembangunan Infrastruktur Desa dari dana Bantuan Keuangan APBD
Kepada Pemerintahan Desa Tahun 2023, semoga mendapatkan persetujuan dan hasilnya dapat
bermanfaat bagi masyarakat desa.

Wargasaluyu, 03 Oktober 2023


Mengetahui :
BPD Wargasaluyu Kepala Desa Wargasaluyu

JANGIN MAOLANA ISMAIL SALEH


KTP KEPALA DESA WARGASALUYU

KTP BENDAHARA DESA WARGASALUYU


KPP PRATAMA CIMAHI

00.179.149.0-421.000
DESA WARGASALUYU KECAMATAN GUNUNGHALU KAB.
NPWP DESA WARGASALUYU
BANDUNG BARAT

JL RAYA SASAK LUHUR, WARGASALUYU,


GUNUNGHALU, KAB. BANDUNG BARAT, JAWA BARAT,
40565

Tanggal Terdaftar 01/04/2020

NPWP KEPALA DESA

NPWP BENDAHARA
BUKU REKENING BANK
GAMBAR TEKNIS

KEGIATAN RABAT BETON JALAN


LINGKUNGAN KP BABAKAN SIRNA

TAMPAK MELINTANG RABAT BETON

1.2 M

Pasir Urug 5 cm
Rabaat Beton 10 cm Berm (Bahu Jalan)
cm

3% 3%

TAMPAK PERMUKAAN A

1.2 M

380 M
. A
Keterangan :
Panjang : 380 m
Lebar : 1.2 m
Tebal : 0,1m
Ketua TPK

ASEP RUSTANDI
Mengetahui :

Pendamping Teknis Kepala Desa Wargasaluyu


Kec Gununghalu Kab. Bandung Barat. Kec. Gununghalu Kab. Bandung Barat
DADAN HAMDANI ISMAIL SALEH

Anda mungkin juga menyukai