Anda di halaman 1dari 5

A.

Pengertian malaikat

Malaikat adalah makhluk yang diciptakan oleh Allah tidak makan dan minum dan juga tiak
mempunyai nafsu seperti manusia. Malaikat merupakan makhluk yang selalu taat kepada Allah dan tidak
pernah membangkang kepada- Nya.

B. Penciptaan Malaikat

Allah SWT menciptakan malaikat dari cahaya. Hal ini sebagaimana Muhammad SAW kabarkan
melalui sabdanya dalam sebuah riwayat Aisyah RA,

‫ُخ ِلَق ْت اْلَم اَل ِئَكُة ِم ْن ُنوٍر َوُخ ِلَق اْلَج اُّن ِم ْن َم اِرٍج ِم ْن َناٍر َوُخ ِلَق آَد ُم ِم َّم ا َوَص َف َلُك ْم‬
Artinya: "Malaikat itu diciptakan dari cahaya, jin diciptakan dari nyala api, dan Adam (manusia)
diciptakan dari apa yang telah diterangkan kepadamu semua." (HR Muslim, Ahmad, Tirmidzi & Ibnu
Majah)

Sementara yang dikabarkan dalam sekian ayat Al-Qur'an dan hadits Muhammad SAW, wujud
malaikat yang bermacam-macam bentuknya dan sejumlah sifat yang dimiliki mereka. Seperti,
penyebutan rupa malaikat yang memiliki sayap dalam Surah Fathir ayat 1 berikut,

‫َاْلَحْم ُد ِلّٰل ِه َف اِط ِر الَّس ٰم ٰو ِت َو اَاْلْرِض َج اِع ِل اْلَم ٰۤل ِٕىَكِة ُر ُس ۙاًل ُاوِلْٓي َاْج ِنَح ٍة َّم ْثٰن ى َو ُثٰل َث َو ُر ٰب‬
1 - ‫َۗع َيِزْي ُد ِفى اْلَخ ْلِق َم ا َيَش ۤا ُۗء ِاَّن الّٰل َه َع ٰل ى ُك ِّل َش ْي ٍء َق ِد ْي ٌر‬
Artinya: "Segala puji bagi Allah, Pencipta langit dan bumi yang menjadikan malaikat sebagai
utusan-utusan (untuk mengurus berbagai macam urusan) yang mempunyai sayap. Masing-masing (ada
yang) dua, tiga, dan empat. Dia menambahkan pada ciptaan-Nya apa yang Dia kehendaki. Sesungguhnya
Allah Maha Kuasa atas segala sesuatu." ( Yongki Anggara )

C. Sifat Malaikat

Malaikat merupaka makhluk Allah yang tugasnya adalah menjalankan kewajiban yang diberikan
langsung oleh Allah. Berikut ini keistimewaan dan sifat-sifat malaikat yang dihimpun dari Mengenal
Malaikat-Malaikat Allah oleh Ihsan (2007):

1. Malaikat adalah makhluk halus, sehingga tidak bisa dilihat oleh mata
2. Malaikat tidak memiliki hawa nafsu
3. Malaikat memiliki akal pikiran
4. Malaikat tidak memiliki jenis kelamin
5. Malaikat tidak pernah makan, minum, dan tidur
6. Malaikat tidak pernah berbohong
7. Malaikat bisa menjelma menjadi apa saja yang dikehendakinya
8. Malaikat tidak berayah dan beribu
9. Malaikat merasa bahagia dan mendoakan orang yang memperoleh lailatul qodar
10. Malaikat juga selalu memintakan ampun terhadap orang-orang beriman
11. Malaikat selalu beribadah
12. Malaikat memiliki kecepatan yang luar biasa. Misalnya saja Malaikat Jibril membutuhkan
waktu satu hari untuk menghadap Allah, sedangkan manusia membutuhkan 50.000
tahun untuk melakukan hal yang sama
13. Malaikat tidak pernah merasa letih
14. Malaikat selalu patuh dan taat menjalankan segala perintah Allah SWT dan tidak pernah
melanggar serta mendurhakai-Nya. (Zicho Candra)

D. Nama Malaikat dan Tugasnya

KH Nasaruddin Umar dalam buku Menelisik Hakikat Silaturahim mengatakan jika jumlah
malaikat tidak terhitung. Jumlahnya bahkan lebih banyak dari populasi manusia di bumi.

Di antara sekian dari banyaknya malaikat itu, terdapat 7 yang utama. Berikut tugas malaikat:
1. Malaikat Jibril

Malaikat Jibril memiliki nama panggilan lain di antaranya Ar Ruh, Al Amin, dan Ruh Al Qudus.
Salah satu tugasnya adalah menyampaikan wahyu Ilahi kepada para Rasul.

Firman Allah yang menyebutkan tentang tugas malaikat Jibril termaktub dalam Surat Asy Syuara
ayat 193 dan Surat An Nahl ayat 102.

‫ۙ َنَزَل ِبِه الُّرْوُح اَاْلِم ْي ُن‬


Artinya: "Yang dibawa turun oleh ar-Ruh al-Amin (Jibril)." (QS. Asy Syuara: 193).

‫ُق ْل َنَّزَلٗه ُر ْوُح اْلُق ُد ِس ِم ْن َّرِّبَك ِباْلَح ِّق ِلُيَث ِّبَت اَّلِذ ْيَن ٰا َم ُن ْو ا َوُه ًد ى َّوُبْش ٰر ى ِلْلُم ْس ِلِم ْيَن‬
Artinya: "Katakanlah, "Rohulkudus (Jibril) menurunkan Al-Qur'an itu dari Tuhanmu dengan kebenaran,
untuk meneguhkan (hati) orang yang telah beriman, dan menjadi petunjuk serta kabar gembira bagi
orang yang berserah diri (kepada Allah)." (QS. An Nahl: 102).

Tidak hanya sebagai perantara wahyu kepada Rasul, Malaikat Jibril juga mengajarkan agama
melalui Nabi Muhammad SAW kepada sahabat-sahabat Rasul.

2. Malaikat Mikail

Tugas malaikat Mikail adalah menurunkan hujan, menumbuhkan tumbuh-tumbuhan, dan


mengurus rezeki. Keberadaan Malaikat Mikail tercantum dalam Al Quran Surat Al Baqarah ayat 98:

‫َمْن َك اَن َع ُد ًّوا ِلَّلِه َوَم اَل ِئَكِتِه َو ُر ُس ِلِه َوِج ْبِريَل َو ِم يَكاَل َف ِإَّن الَّلَه َع ُد ٌّو ِلْلَكاِفِريَن‬
Artinya: "Barangsiapa menjadi musuh Allah, malaikat-malaikat-Nya, rasul-rasul-Nya, Jibril dan Mikail,
maka sesungguhnya Allah musuh bagi orang-orang kafir." (QS. Al Baqarah: 98). ( Reza Kurniawan )

3. Malaikat Israfil

Malaikat Israfil bertugas untuk meniup sangkakala. Mengutip dari buku yang sama, nama
malaikat Israfil tidak disebutkan secara langsung dalam Al Quran.

Namun tugasnya dalam meniup sangkakala tercantum dalam Quran Surat Az Zumar ayat 68 yang
berbunyi:

‫َوُنِفَخ ِفى الُّصْو ِر َفَص ِعَق َمْن ِفى الَّس ٰم ٰو ِت َوَمْن ِفى اَاْلْرِض ِااَّل َمْن َش ۤا َء الّٰل ُه ۗ ُثَّم ُنِفَخ ِفْي ِه ُاْخ ٰر‬
‫ى َفِاَذا ُه ْم ِقَياٌم َّيْن ُظُر ْو َن‬
Artinya: "Dan sangkakala pun ditiup, maka matilah semua (makhluk) yang di langit dan di bumi kecuali
mereka yang dikehendaki Allah. Kemudian ditiup sekali lagi (sangkakala itu) maka seketika itu mereka
bangun (dari kuburnya) menunggu (keputusan Allah)." (QS. Az Zumar: 68).

4. Malaikat Izrail

Sama seperti malaikat Israfuil, dalam Al Quran pun tidak disebut nama malaikat Izrail. Tugasnya
adalah mencabut nyawa. Hal ini tercantum dalam QS As Sajdah ayat 11:

‫ُق ْل َيَتَوَّفاُك ْم َم َلُك اْلَمْو ِت اَّلِذ ي ُو ِّكَل ِبُك ْم ُثَّم ِإَلٰى َرِّبُك ْم ُتْر َجُع وَن‬
Artinya: "Katakanlah, "Malaikat maut yang diserahi untuk (mencabut nyawa) mu akan mematikan kamu,
kemudian kepada Tuhanmu, kamu akan dikembalikan." (QS. As Sajdah: 11).

5. Malaikat Nakir

Sama seperti malaikat Munkar, malaikat Nakir bertugas menanyai orang yang mati di dalam kubur. Tugas
dari kedua malaikat ini tercantum dalam hadits yang diriwayatkan oleh Tirmidzi dari Abu Hurairah,
Rasulullah SAW bersabda:

، ‫ِإَذا ُق ِبَر اْلَمِّيُت َأْو َق اَل َأَح ُد ُك ْم َأَتاُه َم َلَكاِن َأْس َوَد اِن َأْزَرَقاِن ُيَقاُل َألَح ِدِه َم ا اْلُم ْن َكُر َو اآلَخ ُر الَّنِكيُر‬
‫ َم ا ُك ْن َت َتُق وُل ِفي َه َذا الَّرُجِل ؟ َف َيُق وُل َم ا َكاَن َيُق وُل‬: ‫َف َيُق واَل ِن‬
Artinya: "Apabila mayat atau salah seorang dari kalian sudah dikuburkan, ia akan didatangi dua malaikat
hitam dan biru, salah satunya Munkar dan yang lain Nakir, keduanya berkata: Apa pendapatmu tentang
orang ini (Nabi Muhammad)? Maka ia menjawab sebagaimana ketika di dunia..." (HR. Tirmidzi).

6. Malaikat Atid

Malaikat Atid bertugas mencatat amal buruk manusia. Para malaikat Raqib dan Atid berada di
sisi kanan dan kiri manusia untuk mengawasi gerak-gerik dan kegiatan manusia. Tugas dari Malaikat
Raqib dan Atid ini termaktub dalam Surat Al Qaf ayat 17 dan 18:

‫ِاْذ َيَتَلَّقى اْلُم َتَلِّقٰي ِن َع ِن اْلَيِم ْي ِن َوَع ِن الِّش َم اِل َق ِع ْي ٌد‬


Artinya: "(Ingatlah) ketika dua malaikat mencatat (perbuatannya), yang satu duduk di sebelah kanan dan
yang lain di sebelah kiri." (QS. Qaf: 17).

‫َم ا َيْلِف ُظ ِم ْن َق ْو ٍل ِااَّل َلَدْي ِه َرِقْي ٌب َعِتْي ٌد‬


Artinya: "Tidak ada suatu kata yang diucapkannya melainkan ada di sisinya malaikat pengawas yang
selalu siap (mencatat)." (QS. Qaf: 18).

7. Malaikat Malik

Selanjutnya, malaikat Malik bertugas untuk menjaga pintu neraka. Al Quran menyebut nama
malaikat Malik dan tugasnya dalam Quran Surat Az Zukhruf ayat 77:

‫َو َناَدْو ا َيا َم اِلُك ِلَيْق ِض َع َلْيَنا َرُّبَك ۖ َقاَل ِإَّنُك ْم َم اِكُث وَن‬
Artinya: "Dan mereka berseru, "Wahai (Malaikat) Malik! Biarlah Tuhanmu mematikan kami saja." Dia
menjawab, "Sungguh, kamu akantetap tinggal (di neraka ini)." (QS. Az Zukhruf: 77).

‫َع َلْيَه ا ِتْس َع َة َع َش َر‬


Artinya: "Dan di atasnya ada sembilan belas (malaikat penjaga)." (QS. Al-Muddassir: 30).

( Rifki Ryandany )
STUDY ISLAM SEBAGAI ILMU AGAMA
Disusun untuk memenuhi tugas
Mata Kuliah : Pendidikan Agama
Dosen Pengampu : Drs. Irsyad Kamil, M.pd.I

Disusun Oleh :

Ramadansyah Rambe : 2302100047


Ahmad Bay Arrahman Nst : 2302100162
Salwajania : 2302100030
Muhammad Rafli : 2302100038

FAKULTAS HUKUM
UNIVERSITAS LABUHANBATU
SUMATERA UTARA
2023

Anda mungkin juga menyukai