Anda di halaman 1dari 2

PEMERINTAH KOTA SUKABUMI

DINAS KESEHATAN
UOBK RSUD AL-MULK
Jl. Pelabuhan II KM.6 Lembur situ Kota Sukabumi 43169
Telp (0266) 6243088 email : rsudalmulk@gmail.com

KEPUTUSAN DIREKTUR UOBK RSUD AL-MULK KOTA SUKABUMI


NOMOR : 11 / SK / I / 2023

PERUBAHAN SURAT KEPUTUSAN NOMOR 154/SK/II/2019 TENTANG


PEMBERLAKUAN PEDOMAN PELAYANAN PENCEGAHAN DAN PENGENDALIAN
INFEKSI DI UOBK RSUD AL-MULK KOTA SUKABUMI

DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA

DIREKTUR UOBK RSUD AL-MULK,

Menimbang : a. bahwa dalam upaya meningkatkan mutu pelayanan UOBK


RSUD Al-Mulk, maka diperlukan penyelenggaraan
pelayanan yang bermutu tinggi;
b. bahwa pelayanan pencegahan dan pengendalian infeksi
merupakan salah satu unit pelayanan UOBK RSUD Al-Mulk
yang harus mendukung pelayanan rumah sakit secara
keseluruhan, maka diperlukan penyelenggaraan pelayanan
pencegahan pengendalian infeksi yang bermutu tinggi;
c. bahwa agar pelayanan pencegahan dan penegndalian
infeksi dapat terlaksana dengan baik, perlu adanya Surat
Keputusan Direktur UOBK RSUD Al-Mulk tentang Kebijakan
pedoman pelayanan pencegahan pengendalian infeksi
sebagai landasan bagi penyelenggaraan pelayanan;
d. bahwa berdasarkan pertimbangan sebagaimana dimaksud
pada huruf a , b dan c, dipandang perlu ditetapkan
dengan Surat Keputusan Direktur;
Mengingat : 1. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 29 Tahun 2004
tentang Praktik Kedokteran (Lembaran Negara Republik
Indonesia Tahun 2004 Nomor 116, Tambahan Lembaran
Negara Republik Indonesia Nomor 4431);

2. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 36 Tahun 2009


tentang Kesehatan (Lembaran Negara Republik Indonesia
Tahun 2009 Nomor 144, Tambahan Lembaran Negara
Republik Indonesia Nomor 5063);
3. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 44 Tahun 2009

tentang Rumah Sakit (Lembaran Negara Republik Indonesia


-2-

Tahun 2009 Nomor 153, Tambahan Lembaran Negara


Republik Indonesia Nomor 5072);
4. Permenkes No. 27 tahun 2017 tentang Pedoman
Pencegahan dan Pengendalian Infeksi di Fasilitas
Kesehatan;
5. Ijin Rumah Sakit 40/97/DINKES Tanggal 10 Januari 2022
Tentang Perpanjangan Ijin Rumah Sakit;

MEMUTUSKAN

Menetapkan KEPUTUSAN DIREKTUR UOBK RSUD AL-MULK TENTANG


PERUBAHAN SURAT KEPUTUSAN NOMOR 154/SK/II/2019
TENTANG PEMBERLAKUAN PEDOMAN PELAYANAN
PENCEGAHAN DAN PENGENDALIAN INFEKSI DI UOBK
RSUD AL-MULK KOTA SUKABUMI
KESATU : Mencabut Keputusan Direktur UOBK RSUD Al-Mulk terkait
Perubahan Surat Keputusan Nomor 154/SK/II/2019 tentang
Pemberlakuan Pedoman Pelayanan Pencegahan dan
Penegndalian Infeksi di UOBK RSUD Al-Mulk Kota Sukabumi;
KEDUA : Menetapkan Keputusan Direktur UOBK RSUD Al-Mulk Kota
Sukabumi Nomor 11 / SK / I / 2023 tentang Pemberlakuan
Pedoman Pelayanan Pencegahan dan Pengendalian Infeksi di
UOBK RSUD Al-Mulk Kota Sukabumi
KETIGA : Keputusan ini berlaku sejak tanggal ditetapkannya, dan apabila
dikemudian hari ternyata terdapat kekeliruan dalam penetapan
ini, akan dilakukan perbaikan sebagaimana mestinya.

Ditetapkan di : Sukabumi
Pada tanggal : 1 Januari 2023
DIREKTUR UOBK RUMAH SAKIT
UMUM DAERAH AL-MULK

MUNIFAH BUDI ISNAENI

Anda mungkin juga menyukai