Anda di halaman 1dari 12

Sumberrejo - Mertoyudan  0293-

326635
SABTU MINGGU
NYANYIAN
17.00 WIB 07.00 WIB
PS. 320 PS. 320
Pembuka
(dinyanyikan) (dinyanyikan)
Kyrie (didaraskan) (didaraskan)
PS. 348 PS. 348
Gloria
(didaraskan) (didaraskan)
Persembahan Instrumentalia Instrumentalia
PS. 390 PS. 390
Sanctus
(dinyanyikan) (dinyanyikan)
Bapa Kami (didaraskan) (didaraskan)
PS. 411 PS. 411
Agnus Dei
(didaraskan) (didaraskan)
Komuni Instrumentalia Instrumentalia
PS. 432 PS. 432
Penutup
(dinyanyikan) (dinyanyikan)

DAFTAR LAGU

----------------------------------------------------------------------------------------------------------
Perayaan Ekaristi Hari Raya Tubuh & Darah Kristus – Tahun B | Juni 2021
2
RITUS PEMBUKA

Nyanyian Pembuka (berdiri)


Tanda Salib, Salam & Pengantar (berdiri)
Seruan Tobat (berdiri)
I Tuhan Yesus Kristus, Engkau menghendaki
kami selalu mengenangkan Dikau dengan
merayakan Ekaristi.
Tuhan, kasihanilah kami.
U Tuhan, kasihanilah kami.
I Engkau menghendaki kami ikut serta dalam
hidup, wafat, dan kebangkitan-Mu dengan
makan Tubuh-Mu dan minum Darah-Mu.
Kristus, kasihanilah kami.
U Kristus, kasihanilah kami.
I Engkau menghendaki kami bersatu dengan
Dikau dan sesama dengan makan roti
kehidupan dan minum darah keselamatan yang
satu dan sama.
Tuhan, kasihanilah kami.
U Tuhan, kasihanilah kami.

Kemuliaan (berdiri)

Doa Pembuka (berdiri)


I Marilah kita berdoa (hening sejenak) :
Allah Bapa Yang Mahakudus, dalam Sakramen
Ekaristi yang luhur ini Putra-Mu mewariskan
kepada kami kenangan mulia akan wafat dan
kebangkitan-Nya. Bimbinglah kami untuk
----------------------------------------------------------------------------------------------------------
Perayaan Ekaristi Hari Raya Tubuh & Darah Kristus – Tahun B | Juni 2021
3
selalu mengagungkan misteri kudus Tubuh dan
Darah-Nya, sehingga pantas bersatu dalam
karya penebusan-Nya. Dengan pengantaraan
Yesus Kristus, Putra-Mu, Tuhan kami, yang
bersama dengan Dikau dalam persatuan Roh
Kudus, hidup dan berkuasa, Allah sepanjang
segala masa.
U Amin.

LITURGI SABDA
(duduk)

L Bacaan dari Kitab Keluaran (24:3-8)


Inilah darah perjanjian yag diikat Allah dengan kamu.
Ketika Musa turun dari Gunung Sinai, dan
memberitahukan kepada Bangsa Israel segala
firman dan peraturan Tuhan, maka seluruh
bangsa itu menjawab serentak, “Segala firman
yang telah diucapkan Tuhan itu, akan kami
laksanakan!” Lalu Musa menuliskan segala
firman Tuhan itu. Keesokan harinya, pagi-pagi,
didirikannyalah mezbah di kaki gunung itu,
dengan dua belas tugu sesuai dengan kedua
belas suku Israel. Kemudian disuruhnyalah
orang-orang muda dari Bangsa Israel memper-
sembahkan kurban bakaran dan menyembelih
lembu-lembu jantan sebagai kurban keselamat-
an kepada Tuhan. Sesudah itu Musa meng-
ambil sebagian dari darah itu, lalu ditaruhnya
ke dalam pasu; sebagian lagi dari darah itu
disiramkannya pada mezbah itu. Lalu diambil-
----------------------------------------------------------------------------------------------------------
Perayaan Ekaristi Hari Raya Tubuh & Darah Kristus – Tahun B | Juni 2021
4
nya kitab perjanjian itu dan dibacakannya, dan
bangsa itu mendengarkan. Lalu mereka
berkata, “Segala firman Tuhan akan kami
laksanakan dan kami taati!” Kemudian Musa
mengambil darah itu dan memercikkannya
kepada bangsa itu seraya berkata, “Inilah darah
perjanjian yang diikat Tuhan dengan kamu,
berdasarkan segala firman ini.”
L Demikianlah Sabda Tuhan.
U Syukur kepada Allah.

Mazmur Tanggapan
Ulangan 856 la = E 2/4, 3/4

Ayat:
1. Bagaimana akan kubalas kepada Tuhan segala
kebaikan-Nya kepadaku? Aku akan mengangkat
piala keselamatan, dan akan menyerukan nama
Tuhan.
2. Sungguh berhargalah di mata Tuhan kematian
semua orang yang dikasihi-Nya. Ya Tuhan, aku
hamba-Mu; aku hamba-Mu, anak dari sahaya-Mu.
Engkau telah melepas belengguku.

----------------------------------------------------------------------------------------------------------
Perayaan Ekaristi Hari Raya Tubuh & Darah Kristus – Tahun B | Juni 2021
5
L Bacaan dari Surat Kepada Orang Ibrani (9:11-15)
Darah Kristus akan menyucikan hati nurani kita.
L Saudara-saudara terkasih, Kristus telah datang
sebagai Imam Agung demi kesejahteraan masa yang
akan datang; Ia telah melintasi kemah yang lebih
besar dan lebih sempurna, yang bukan buatan
tangan manusia, – artinya yang tidak termasuk
ciptaan ini, – dan Ia telah masuk satu kali untuk
selama-lamanya ke dalam tempat yang kudus
bukan dengan membawa darah domba jantan dan
darah anak lembu, tetapi dengan membawa darah-
Nya sendiri. Dan dengan itu Ia telah mendapat
pelunasan yang kekal. Sebab, jika darah domba
jantan dan lembu jantan dan percikan abu lembu
muda mampu menguduskan mereka yang najis,
sehingga mereka disucikan secara lahiriah, betapa
lebihnya darah Kristus, yang atas dorongan Roh
Abadi telah mempersembahkan diri-Nya sendiri
kepada Allah sebagai persembahan yang tidak
bercacat; betapa darah ini akan menyucikan hati
nurani kita dari perbuatan-perbuatan yang sia-sia,
supaya kita dapat beribadah kepada Allah yang
hidup. Karena itu Kristus adalah Pengantara dari
suatu perjanjian yang baru, supaya mereka yang
telah terpanggil dapat menerima bagian kekal yang
dijanjikan, sebab Ia telah mati untuk menebus
pelanggaran-pelanggaran yang telah dilakukan
selama perjanjian yang pertama.
L Demikianlah Sabda Tuhan.
U Syukur kepada Allah.

Bait Pengantar Injil (berdiri)


Ulangan 953 do = D 2/2
----------------------------------------------------------------------------------------------------------
Perayaan Ekaristi Hari Raya Tubuh & Darah Kristus – Tahun B | Juni 2021
6
Ayat:
Akulah roti hidup yang turun dari surga; siapa yang
makan roti ini akan hidup selama-lamanya.

BACAAN INJIL – Markus 14:12-16. 22-26


Inilah tubuh-Ku, inilah darah-Ku.
I Pada hari pertama dari Hari Raya Roti Tidak
Beragi, pada waktu orang menyembelih domba
Paskah, murid-murid berkata kepada Yesus,
“Ke tempat mana Engkau kehendaki kami pergi
untuk mempersiapkan perjamuan Paskah bagi-
Mu?” Lalu Yesus menyuruh dua orang murid-
Nya dengan pesan, “Pergilah ke kota! Di sana
kamu akan bertemu dengan seorang yang
membawa kendi berisi air. Ikutilah dia, dan
katakanlah kepada pemilik rumah yang
dimasukinya: Guru berpesan: Di manakah
ruangan yang disediakan bagi-Ku untuk makan
Paskah bersama-sama dengan murid-murid-
Ku? Lalu orang itu akan menunjukkan
kepadamu sebuah ruangan yang besar, yang
sudah lengkap dan tersedia. Di situlah kamu
harus mempersiapkan perjamuan Paskah
untuk kita!” Maka berangkatlah kedua murid
itu. Setibanya di kota, mereka dapati semua
seperti yang dikatakan Yesus kepada mereka.
Lalu mereka mempersiapkan Paskah. Ketika

----------------------------------------------------------------------------------------------------------
Perayaan Ekaristi Hari Raya Tubuh & Darah Kristus – Tahun B | Juni 2021
7
Yesus dan murid-murid-Nya sedang makan,
Yesus mengambil roti, mengucap berkat,
membagi-bagi roti itu lalu memberikannya
kepada para murid, seraya berkata, “Ambillah,
inilah tubuh-Ku!” Sesudah itu Ia mengambil
cawan, mengucap syukur, lalu memberikannya
kepada para murid, dan mereka semua minum
dari cawan itu. Dan Yesus berkata kepada
mereka, “Inilah Darah-Ku, darah perjanjian
yang ditumpahkan bagi banyak orang. Aku
berkata kepadamu: Sesungguhnya Aku tidak
lagi akan minum hasil pokok anggur sampai
pada hari Aku meminum yang baru, yaitu
dalam Kerajaan Allah.” Sesudah menyanyikan
lagu pujian, pergilah mereka ke Bukit Zaitun.
I Demikianlah Injil Tuhan.
U Terpujilah Kristus.

Homili (duduk)
Syahadat Singkat (berdiri)
Doa Umat (berdiri)
I Allah menyediakan rezeki bagi kita, dan selalu
menyapa serta memperhatikan kita masing-
masing. Maka marilah kita berdoa kepada Allah
di surga.
L Bagi seluruh kaum beriman.
Ya Bapa, semoga perjamuan Ekaristi yang
setiap kali kami rayakan, memberi kekuatan
nyata kepada umat-Mu untuk meningkatkan
pengabdian kami kepada-Mu serta sesama.
Kami mohon...
----------------------------------------------------------------------------------------------------------
Perayaan Ekaristi Hari Raya Tubuh & Darah Kristus – Tahun B | Juni 2021
8
U Kabulkanlah doa kami, ya Tuhan.
L Bagi keadilan dan kerukunan.
Ya Bapa, semoga semua orang yang berkumpul
di sekeliling altar ini seturut kemampuannya
giat mengusahakan keadilan dan kerukunan di
tengah-tengah masyarakat.
Kami mohon...
U Kabulkanlah doa kami, ya Tuhan.
L Bagi sanak saudara yang sedang menghadapi
ajal.
Ya Bapa, semoga sanak saudara kami yang
sedang menghadapi ajalnya, masih Kau-
perkenankan menyambut Tubuh Kristus se-
bagai bekal serta jaminan kebangkitan.
Kami mohon...
U Kabulkanlah doa kami, ya Tuhan.
L Bagi kita semua yang hadir di sini.
Ya Bapa, semoga kami semakin mencintai
Ekaristi, tekun mengikuti perayaan Ekaristi
sepenuh hati, dan rajin menghayati doa-doa
Devosi Ekaristi bagi kekuatan kami untuk
berbuat baik dan hidup suci.
Kami mohon...
U Kabulkanlah doa kami, ya Tuhan.
(hening sejenak – berdoa ujub pribadi)
I Allah Bapa Yang Mahakudus, dengarkanlah
dan kabulkanlah doa-doa yang kami haturkan.
Semoga, karena berkat-Mu, kami hidup rukun
dan bersatu.
Dengan pengantaraan Kristus, Tuhan kami.
U Amin.
----------------------------------------------------------------------------------------------------------
Perayaan Ekaristi Hari Raya Tubuh & Darah Kristus – Tahun B | Juni 2021
9
LITURGI EKARISTI

Persiapan Persembahan (duduk)


Doa Persiapan Persembahan
I Berdoalah, Saudara-saudari, supaya per-
sembahanku dan persembahanmu berkenan
pada Allah, Bapa yang Mahakuasa.
U Semoga persembahan ini diterima demi
kemuliaan Tuhan dan keselamatan kita serta
seluruh umat Allah yang kudus.
I Allah Bapa, sumber kedamaian sejati, anuge-
rahilah Gereja-Mu persatuan dan kedamaian,
yang dilambangkan oleh persembahan yang
kami unjukkan ini.
Dengan pengantaraan Kristus, Tuhan kami.
U Amin.
Prefasi – Kudus (berdiri)
Doa Syukur Agung (duduk)
Bapa Kami (berdiri)
Anak Domba Allah (duduk)
Komuni

DOA KOMUNI SPIRITUAL


Yesusku, aku percaya bahwa Engkau
hadir dalam Sakramen Mahakudus.
Aku mengasihi-Mu melebihi segala sesuatu,
dan aku merindukan Engkau
----------------------------------------------------------------------------------------------------------
Perayaan Ekaristi Hari Raya Tubuh & Darah Kristus – Tahun B | Juni 2021
10
dalam seluruh jiwaku.
Karena aku tidak dapat menerima-Mu
secara sakramental saat ini,
maka datanglah, ya Tuhan sekurang-kurangnya
secara rohani dalam hatiku,
meskipun Engkau selalu telah datang.
Aku memeluk-Mu dan ingin mempersatukan
seluruh diriku seutuhnya dengan-Mu,
dan jangan ijinkan aku terpisah dari-Mu.
Amin.

Doa Syukur Atas Tubuh Dan Darah didoakan oleh Lektor bersama Umat
setelah Komuni.
Doa Syukur Atas Tubuh Dan Darah
Ya Tuhan Yesus Kristus, Putra Allah yang hidup,
yang oleh karena kehendak Bapa dan dalam
persekutuan dengan Roh Kudus telah meng-
anugerahkan hidup kepada dunia berkat
kematian-Mu. Demi Tubuh dan Darah-Mu yang
Terkudus bebaskanlah aku dari segala dosaku
dan dari segala yang jahat. Bantulah aku agar
selalu taat pada perintah-perintah-Mu, dan
jangan biarkan aku terpisah dari pada-Mu.
Engkaulah yang bersama dengan Allah Bapa
dan Allah Roh Kudus, hidup dan berkuasa
untuk selama-lamanya. Amin.

Antifon Komuni

----------------------------------------------------------------------------------------------------------
Perayaan Ekaristi Hari Raya Tubuh & Darah Kristus – Tahun B | Juni 2021
11
I Siapa yang makan daging-Ku dan minum
darah-Ku, tinggal di dalam Aku dan Aku di
dalam dia, sabda Tuhan.
Doa sesudah Komuni (berdiri)
I Marilah kita berdoa (hening sejenak):
Ya Allah, kami mengecap Ekaristi Kudus,
sebagai rezeki surgawi yang telah kami sambut.
Semoga kelak kami pun Kauperkenankan
menikmati anugerah perjamuan surgawi dan
menikmati sepenuh-penuhnya kehidupan ilahi-
Mu.
Dengan pengantaraan Kristus, Tuhan kami.
U Amin.

RITUS PENUTUP

Pengumuman (duduk)
Berkat Penutup & Pengutusan (berdiri)
Lagu penutup (berdiri)

----------------------------------------------------------------------------------------------------------
Perayaan Ekaristi Hari Raya Tubuh & Darah Kristus – Tahun B | Juni 2021
12

Anda mungkin juga menyukai