Anda di halaman 1dari 12

LAPORAN PRAKTIKUM

PENGOPERASIAN MS-DOS

SRI HARSMI UMAN


0723 1511 097
KATA PENGANTAR

Puji syukur kehadirat Tuhan Yang Maha Kuasa atas segala Rahmat, sehingga kami
dapat menyelesaikan penyusunan makalah ini dalam bentuk maupun isinya yang mungkin
sangat sederhana. Makalah ini berisikan tentang “Sistem Operasi MS-DOS”.

Makalah ini kami buat dalam rangka memenuhi tugas mata pelajaran “Pengenalan
Teknologi Komputer & Informasi B”. Semoga makalah ini dapat dipergunakan sebagai salah
satu acuan, petunjuk dan juga berguna untuk menambah pengetahuan bagi para pembaca.

Makalah ini kami akui masih banyak kekurangan karena pengalaman yang kami miliki
sangat kurang. Oleh karena itu kami harapkan kepada para pembaca untuk memberikan
masukan-masukan yang bersifat membangun untuk kesempurnaan makalah ini.
BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Pada dasarnya MS-DOS (Disk Operating System) adalah suatu program atau system
pengoperasian dasar yang harus dimiliki oleh komputer. Dalam MS-DOS ada tiga jenis DOS
yang popular saat ini diantaranya MS-DOS yang diproduksi oleh Crop, IBM PC-DOS (IBM
Personal komputer DOS) dari Internasional Business Machine dan Dr-DOS.

Dari semua MS-DOS yang terpopuler diatas merupakan suatu system pengoperasian
computer yang berfungsi sebagai megorganisasikan atau mengendalikan kegiatan komputer,
mengatur memori mengatur proses input dan output data, memanagement file dan
memanagement directory.

Yang kita bahas kali ini adalah MS-DOS versi 6.22, karena MS-DOS versi 6.22 memiliki
keunggulan diantaranya memiliki fasilitas Double Space, fasilitas Scan Disk, fasilitas Smart
Drive, fasilitas Drive Copy dan MS Defragmenter.

B. Masalah

Dari pembelajaran ini dapat disimpulkan suatu masalah yaitu bagaimana cara melakukan
pengoperasian MS-DOS dengan baik dan benar, karena tidak semua proses pengoperasian
MS-DOS berjalan dengan baik.

C. Tujuan

Pembelajaran kali ini bertujuan untuk memantapkan kemampuan siswa tentang bagaimana
cara mengoperasikan MS-DOS yang baik dan benar.
BAB II

LANDASAN TEORI

A. Fungsi Ms-Dos

Adapun beberapa fungsi dari Ms-Dos sebagai berikut :

1. mengorganisasikan atau mengendalikan kegiatan komputer

2. mengatur memori

3. mengatur proses input dan output data

4. management directory

B. Sistem Operasi

Sistem operasi bisa didefinisikan sebagai :

1. Perangkat lunak yang bertindak sebagai perantara antara pemakai komputer (user)
dengan perangkat keras (Hardware)

pemakai komputer dibagi menjadi :

a. Common user : Pengguna komputer biasa

b. Pogrammer : Seorang yang memuat aplikasi/program

c. Aplikasi (program) : Seorang yang menjadi operator pengguna program.

C. Pengolahan File dan Directory

Dalam pengoperasian Ms-Dos terdapat Command – command / perintah yang


dikelompokkan dalam 2 kelompok yaitu :

1. Internal Command

Adalah perintah yang tidak lagi membutuhkan file khusus, karena semua intruksi
internal sudah ditampung dalam file command.com

2. External Command

Untuk mempermudah mempelajari fasilitas DOS maka tiap perintah sudah terdapat file help.
a. Contoh Internal Command.

1). Copy

Perintah ini digunakan untuk menyalin atau mengcopy file.

Copy (file_asal) (file_tujuan)

2). Del

Berfungsi untuk menghapus atau mendelete file.

Del (nama_ file)

3). Dir

Perintah dir digunakan untuk melihat isi sebuah directory.

1. /p : Untuk menampilkan nama file perhalaman (page)

2. /w : Untuk menampilkan mana file secara mendatar/melebar

3. /a : untuk menampilkan semua file


4. /o : Untuk menampilkan file dalam bentuk terurut

o n Berdasarkan nama file (alphabet)

o e Berdasarkan tipe file (extention)

o S Berdasarkan ukuran dari terkecil ke yang besar

o D Berdasarkan tanggal dan waktu

o – Untuk mengembalikan instruksi

5. /s : Untuk menampilkan file dan root directory sampai sub-directory

6. /b : Untuk menampilkan file dan directory perbaris

7. /l : Untuk menampilkan file atau directory dalam bentuk huruf kecil

8. /c : Untuk menampilkan rasio pengkompresan

4). Ren

Digunakan untuk mengubah (Rename) nama file dengan file yang baru. Perintah ini tidak
akan mengubah isi dari file tersebut. Bentuk umumnya :

Ren<nama_file_lama><nama_file_baru>
5). Vol

Perintah ini digunakan untuk menampilkan volume label atau nomor seri dari sebuah disk.

6). Type

Digunakan untuk menampilkan file text. Perintah ini hanya bisa digunakan untuk satu file
saja dan hanya untuk file text.

7). Move

Perintah ini digunakan untuk memindahkan satu atau beberapa file pada tempat yang kita
inginkan. Instruksi move selain untuk memindahkan file juga bisa mengganti nama directory
dengan nama file dipindahkan.

8). MD

Perintah ini digunakan untuk membuat directory.

Md (Nama_Directory)

9). CD

Change directory atau pindah directory.

Perintah ini digunakan untuk pindah directory atau mengubah directory aktif.

10). RD (Remove Directory)

Bentuk umum :

RD (nama_sub_directory)
Perintah RD digunakan untuk menghapus subdirectory.

11). Deltree

Bentuk umum :

Deltree (/y)(driveJpath

a. Drive path menentukan letak dan nama directory yang akan dihapus.

b. Switch /y agar perintah deltree tidak menampilakan konfirmasi


penghapusan.

12). Date

Berfungsi untuk mengubah tanggal dari sistem Dos. Bentuk/format pengisiannya adalah mm-
dd-yy atau bulan, tanggal, tahun.

13). Cls

Clear screen digunakan untuk membersihkan semua tulisan yang ada pada layar komputer.

14). Time

Digunakan untuk merubah sistem waktu yang ada pada Dos.

15). Prompt

Bentuk umumnya :

Prompt (prompt_text)($parameter)

b. Contoh Perintah Eksternal.

1). Format

Membersihkan semua isi disk.

2). Chkdsk

Mengecek disk,memperbaiki kerusakan disk.

3). Label

Membuat,mengganti atau menghapus volume label disk.

4). Attrib

Melihat atau mangubah attrib file.


5). Tree

Menampilkan struktur direktory termasuk disk file didalamnya.

6). Doskey

Menyimpan perintah yang diberikan dan membuat macro.

7). SYS

Mentransfer didtem ke disk lain.

8). Diskcopy

Menyalin semua file yang ada di disk.

9). Diskcomp

Membandingkan disk ke disk lain.

10). Comp

Membandingkan isi file dengan file lain.

11). Undelete

Mencari fileyang terhapus dan mengembalikanya.

12). Unformat

Mengembalikan data dalam disk yang telah di format.

13). Backup

Mengcopy dari sebuah media penyimpanan.


BAB III

METODOLOGI

A. Pelaksanaan

Kegiatan ini dilaksanakan masing masing mahasiswa . Sebelum memulai kegiatan harus
mempersiapkan alat dan bahan agar proses kegiatan belajar berjalan lancar dan tanpa
masalah.

B. Jenis Kegiatan

Kegiatan yang dilaksanakan adalah sebagai berikut :

1. Mengoperasikan MS-DOS

2. Mengenal yang dimaksud system

3. Mempelajari perintah-perintah yang ada di MS-DOS

C. Waktu dan Tempat

Hari : kamis

Tanggal : 14 april 2016

Waktu : 09:00-10:00

Tempat : Laboratorium Teknik Komputer fakultas teknik

D. Petunjuk Pelaksanaan

Sebelum memulai kegiatan kita harus mempersiapkan alat dan bahan yang diperlukan dalam
proses kegiatan. Dalam melaksanakan kegiatan kita tidak boleh tegang. Apabila ada hal yang
kurang jelas kita bisa menanyakannya kepada fasilitator.

E. Keselamatan Kerja

Adapun diantaranya sebagai berikut :

1. Berdoalah sebelum memulai kegiatan belajar;

2. Gunakan alat dan bahan sesuai fungsinya;

3. Hindarkan atau hati-hati menentukan setiap langkah

4. Hati-hati dalam meletakkan komponan komputer


5. Jangan memaksakan membongkar atau memasang suatu komponen

NO Nama Alat Dan Bahan Jumlah


1 Komputer 1 unit

Tabel 1.1 Alat dan Bahan.

FLangkah Kerja

1. Mengenai MS-DOS

Ms-Dos merupakan suatu program dasar yang harus dimiliki oleh setiap pelajar komputer.

Adapun beberapa fungsi dari Ms-Dos adalah sebagai berikut :

a. Mengorganisasikan atau mengendalikan kegiatan komputer

b. Mengatur memori

c. Mengatur proses input dan output data

d. Management file

e. Management directory

2. Mengoperasikan MS-DOS

Langkah-langkah mengoperasikan Ms-Dos sebagai berikut :

a. Hidupkan komputer

b. Klik start

c. Pilih/sorot all program

d. Pilih/sorot accessories

e. Klik command prompt

f. Lalu ikuti perintah yang ada di Ms-DOS


Bab IV
PENUTUP
A. Kesimpulan
Sistem Operasi adalah software pada lapisan pertama yang ditaruh pada memori
komputer pada saat komputer dinyalakan. Sedangkan software-software lainnya dijalankan
setelah Sistem Operasi berjalan, dan Sistem Operasi akan melakukan layanan inti umum
untuk software-software itu.
MS-DOS, singkatan dari Microsoft Disk Operating System, adalah sebuah sistem operasi
yang sangat banyak digunakan oleh komputer IBM-PC atau yang kompatibel dengannya.
Sistem Operasi DOS (Disk Operating System) adalah system operasi yang sudah lama ada
namun sangat penting untuk di pelajari dan di pahami. Karena merupakan sistem yang
digunakan untuk mengelola seluruh sumber daya pada sistem komputer.

B. Saran

Apabila dalam penyusunan makalah ini terdapat suatu kekurangan, maka kami sebagai
penyusun menerima dengan besar hati apabila ada kritik, dan saran dari pembaca guna
kesempurnaan dari makalah-makalah selanjutnya.

Anda mungkin juga menyukai