Anda di halaman 1dari 4

PROPOSAL PRAKTEK KERJA – PRODI TEKNIK LINGKUNGAN

2020/2021

Nama : Ismi Herdiyanti


NRP : 25-2017-069

1. Judul

Identifikasi Persamaan Haul Time Untuk Optimalisasi Sistem Pengangkutan dengan Metoda Hauled
Container System (HCS) di Kota Bandung

2. Subjek
Tuliskan subjek/fokus dan besaran kegiatan yang akan dilakukan dengan detail. Contoh besaran kegiatan: IPAL
dengan kapasitas XXX m3/detik; timbulan limbah B3 sebanyak YYY kg/hari; jumlah pekerja ZZZ orang; dll.

Subjek dari topik yang akan diteliti yaitu sistem pengangkutan sampah di Kota Bandung berdasarkan
wilayah pelayanan dan waktu (haul time) dari titik-titik TPS ke TPA Legok Nangka.

3. Alasan memilih Subjek tersebut Penilaian reviewer


Tuliskan alasan pentingnya kegiatan terkait Subjek tersebut untuk
dilakukan, bisa karena kebutuhan perusahaan atau kebutuhan
sendiri, atau yang lainnya.

Dalam pengelolaan persampahan terdapat 2 sistem


pengangkutan sampah yaitu SCS (Stationary Container System)
dan HCS (Hauled Container System). Pada pola pengangkutan
HCS dapat dioptimalkan sistemnya jika mengetahui efisiensi dari
waktu pengangkutan/haul time. Dengan mengidentifikasi
persamaan haul time dapat menggambarkan hubungan antara
waktu tempuh dan jarak kendaraan dari TPS ke TPA, sehingga
sistem pengangkutan sampah metode HCS dapat optimal. Selain
itu, dengan adanya pembangunan TPA Legok Nangka yang akan
beroperasi nanti, subjek ini dapat direkomendasikan
penggunaannya.

Proposal Praktek Kerja Prodi TL – Itenas – Ver.01/082020


4. Kaitan dengan mata kuliah yang telah dipelajari Penilaian reviewer
Tuliskan kesesuaian Subjek dengan mata kuliah yang telah dipelajari
Mata kuliah yang terkait :
1. Pengelolaan Persampahan (TLA-305)
2. TPPS (Teknik Pengumpulan dan Pengangkutan Sampah)
TLA-354

5. Tempat
Tuliskan dengan rinci dan detail nama tempat dimana kegiatan akan dilakukan, termasuk
Departemen/Divisi/Laboratorium/dll. tempat kegiatan dilakukan.
Kota Bandung, dilakukan via daring (online)

6. Waktu pelaksanaan
Kapan? Terkait dengan kondisi pandemi, bagaimana kegiatan KP ini akan dilakukan? Jika di industri, apakah
setiap hari hadir? dll.
Waktu pelaksanaan dimulai pada bulan September 2020 – Desember 2020 . Kerja Praktik dilakukan
secara daring.

Proposal Praktek Kerja Prodi TL – Itenas – Ver.01/082020


7. Metodologi
Tuliskan runtutan kegiatan yang akan dilakukan sehingga tujuan dari kegiatan ini dapat terlaksana dengan
baik. Juga kaitannya dengan pandemi, bagaimana langkah mencapai tujuan dengan tetap sesuai "protokol
kesehatan" di tempat KP.

Mulai

Studi Literatur

Pengumpulan Data

1. Data Sekunder Lokasi TPS di Kota Bandung


2. Data Sekunder Jumlah Armada/Kendaraan Alat Angkut
3. Data Sekunder Sistem Pengangkutan Sampah Di Kota Bandung
4. Data Primer Waktu Tempuh Kendaraan dari TPS ke TPA via Aplikasi Waze

Pengolahan Data

Analisis Data

Selesai

8. Perangkat lunak/alat ukur/alat pantau


Tuliskan nama perangkat lunak (software)/alat ukur/alatu pantau jika menggunakannya. Kosongkan jika tidak
menggunakan.
Perangkat lunak yang akan digunakan :
1. Microsoft Office ( Untuk pengolahan data dan penyusunan laporan )
2. ArcGIS/ArcMap ver. 10.3 ( Untuk pengolahan lokasi wilayah pelayanan )
3. Google Maps/Google Earth Pro ( Untuk mapping data TPS Kota Bandung )
4. Waze Navigation & Live Traffic ( Untuk pengambilan data waktu tempuh TPS ke TPA )

9. Referensi
Tuliskan jurnal/buku panduan/laporan, dll. yang akan digunakan sebagai acuan/referensi dalam pelaksanaan
kegiatan ini. Referensi harus yang diterbitkan pada 10 tahun terakhir dengan jumlah minimal 10 buah.
 Achmad Kadariswan. 2017. Kajian Sistem Transfer dan Pengangkutan Sampah di Kecamatan

Proposal Praktek Kerja Prodi TL – Itenas – Ver.01/082020


Mejayan, Kabupaten Madiun. Fakultas Teknik Sipil dan Perencanaan. Surabaya: Thesis ITS.
 Artika Rahma Diana. 2019. Kontribusi Pengangkutan Sampah Terhadap Optimalisasi
Pengelolaan Sampah di Kota Bandung. Fakultas Teknik. Bandung: Universitas Pasundan.
 Damanhuri, Enri dan Padmi, Tri. 2016. Pengelolaan Sampah Terpadu (Edisi Pertama). Bandung
: ITB.
 Oktavanus Tonny Supit, IDAA Warmadewanthi, Ellina S. Pandebesie. 2015. Optimasi Teknis
Pengangkutan Sampah Sistem Kontainer Tetap di Kota Bitung. Fakultas Teknik Sipil dan
Perencanaan. Surabaya: Thesis ITS.
 Peraturan Daerah Kota Bandung Nomor 9 Tahun 2018. 2018. Tentang Pengelolaan Sampah.
Sekretariat Daerah Kota Bandung. Bandung.
 Peraturan Menteri Pekerjaan Umum Nomor 03/PRT/M/2013. 2013. Tentang Penyelenggaraan
Prasarana dan Sarana Persampahan dalam Penanganan Sampah Rumah Tangga dan Sampah
Sejenis Rumah Tangga. Kementerian Pekerjaan Umum. Jakarta.
 Peraturan Pemerintah Nomor 81 Tahun 2012. 2012. Tentang Pengelolaan Sampah Rumah
Tangga dan Sampah Sejenis Sampah Rumah Tangga. Sekretariat Negara. Jakarta.
 Tchobanoglous, G (dkk). 1993. Integrated Solid Waste Management. Singapura : McGraw-Hill,
Inc.
 Tim Konsultan. 2016. Rencana Induk Persampahan Kota Bandung Tahun 2017-2037. Bandung.
 Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 13 Tahun 2003. 2003. Ketenagakerjaan. Sekretaris
Negara. Jakarta.

Proposal Praktek Kerja Prodi TL – Itenas – Ver.01/082020

Anda mungkin juga menyukai