Anda di halaman 1dari 7

INTISARI MODUL BAHASA INDONESIA SMK KELAS XII

RINGKASAN MODUL
MATA PELAJARAN BAHASA
INDONESIA UNTUK SMK KELAS XII
(Disesuaikan dengan KI dan KD Kurikulum 2013
revisi Permendikbud Nomor 36 Tahun 2018)

DISUSUN OLEH:

NAMA : MUNAWIR, S. Pd., M. Pd.

NIP : 198307152009031006

GURU MAPEL : BAHASA INDONESIA

PEMERINTAH PROVINSI NUSA TENGGARA BARAT


DINAS PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN
SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN NEGERI 1 NARMADA
TAHUN PELAJARAN 20.. - 20..
Jalan Ahmad Yani No.23 Narmada Lombok Barat 83371

e-mail: smkn1narmada@ymail.com

1
INTISARI MODUL BAHASA INDONESIA SMK KELAS XII

MATERI 1
SURAT LAMARAN PEKERJAAN

Kompetensi Inti Pengetahuan:


Memahami, menerapkan, menganalisis, dan mengevaluasi tentang pengetahuan factual,konseotual,
operasional dasar, dan metekognitif sesuai dengan bidang lingkup kajian bahasa Indonesia

Kompetensi Inti Ketrampilan:


Melaksanakan tugas spesifik dengan menggunakan alat, informasi, dan prosedur kerja yang lazim
dilakukan serta memecahkan masalah sesuai dengan bidang kajian bahasa Indonesia. Menampilkan
kinerja dibawah bimbingan dengan mutu dan kuantitas yang terukur sesuai dengan standar
kompetensi kerja.

Kompetensi Dasar Pengetahuan:


3.1 Mengidentifikasi isi dan sistematika surat lamaran pekerjaan
3.2 Mengidentifikasi unsur kebahasaan surat lamaran pekerjaan

Kompetensi Dasar Keterampilan:


4.1 Menyajikan sistemetika surat lamaran pekerjaan
4.2 Menyusun surat lamaran pekerjaan

A. Pengertian Surat Lamaran Pekerjaan

Surat Lamaran kerja adalah surat yang dibuat sepanjang satu halaman penuh yang berisi tentang
informasi pelamar kerja dan permohonan untuk menempati posisi tertentu, biasanya surat lamaran
kerja dikirim beserta surat riwayat. Surat lamaran pekerjaan barfungsi mengajukan permohonan untuk
berkerja disuatu perusahaan atau seseorang dengan syarat- syarat yang ditentukan.

B. Sistematika dalam pembuatan surat lamran kerja

1. kepala surat
2. alamat yang dituju
3. tanggal penulisan surat
4. salam pembuka
5. pembuka surat
6. isi
7. identitas atau jati diri pelamar
8. tujuan surat lamaran pekerjaan
9. lampiran persyaratan yabg ditentukan
10. penutup surat
11. tanda tangan dan nama jelas pelamar

Uraian sistematika surat lamaran pekerjaan

1. Tempat dan tanggal


Tempat dan tanggal ditempatkan di pojok kanan atas tanpa titik di akhir, karena bukan merupakan
kalamat.

Contoh : Bumiayu, 28 Agustus 2013

2
INTISARI MODUL BAHASA INDONESIA SMK KELAS XII

2. Lampiran dan perihal


Ø Kata ‘Lampiran’ dan ‘perihal’ tidak disingkat seperti lamp. atau hal.
Ø Angka dalam kolom lampiran ditulis menggunakan huruf.

Contoh :
Lampiran : Empat lembar
Perihal : Pemberitahuan

Adapun lampiran surat lamaran pekerjaan diantaranya ialah :


1. fotokopi identitas diri;
2. fotokopi ijazah terakhir;
3. surat keterangan kelakuan baik;
4. surat keterangan pencari kerja;
5. daftar riwayat hidup;
6. foto.

3. Alamat surat
Ø Tidak menggunakan kata “Kepada”
Ø Alamat disarankan tidak lebih dari tiga baris
Ø Jabatan tidak boleh menggunakan jenis kelamin seperti bapak atau ibu
Ø Tulisan “Jalan pada alamat tidak boleh disingkat
Ø Tidak menggunakan titik di masing – masing akhir barisnya

Contoh :
Yth. Manager Sukses Mandiri
Jalan M. Yamin No. 02, Kalibata
Jakarta

4. Salam Pembuka
Ø Setelah kata “Dengan Hormat” menggunakan koma
Ø Kata dengan hormat sebaiknya dijadikan satu dengan kalimat selanjutnya, walaupun diganti baris
seperti biasa juga tetap dapat digunakan.

Contoh :
Dengan Hormat, berdasarkan . . . . . . . . . . ( yang dianjurkan )
Dengan Hormat,
Berdasarkan . . . . . . . . . . ( tetap dapat digunakan )

5. Alinea pembuka
Dalam alinea pembuka sebaiknya menggunakan bahasa yang baik dan sopan serta membuat instansi
yang membacanya tidak tersinggung.

6. Isi
Dalam isi terdapat :

Ø Identitas
Yaitu keterangan berupa nama, tempat tanggal lahir, alamat, pendidikan terakhir dan dapat dtambah
lagi sesuai dengan kebutuhan. Dalam menuliskan keterangan diatas, awalan kata tidak menggunakan
huruf besar.
Contoh :
nama : Nitriana Safitri
tempat tanggal lahir : Jakarta, 7 Januari 1995
pendidikan terakhir : S1 Sastra Inggris
alamat : Dukuhturi, Bumiayu, Brebes, 52273

3
INTISARI MODUL BAHASA INDONESIA SMK KELAS XII

Ø Maksud dan tujuan


Merupakan keterangan tentang alasan pengirim atau pelamar pekerjaan menulis surat lamaran
pekerjaan merupakan bagian .....

Ø Menyatakan lampiran
Dalam lamaran pekerjaan terdapat beberapa lampiran tentang syarat yang telah diminta oleh instansi
yang membutuhkan pekerja, maka sang pelamar harus memenuhi lampiran yang diminta tersebut.
Dalam lampiran ini setiap akhir kalimatnya menggunakan tanda titik dua, dan di akhir lampiran
mengggunakan titik.

Contoh :
1. Fotokopi ijazah yang telah dilegalisir;
2. Fotokopi kartu tanda penduduk;
3. Foto ukuran 3x4 dua lembar.

7. Penutup
Pelamar pekerjaan harus menunjukan keantusiasan kita dalam melamar pekerjaan pada instansi yang
kita tuju. Ini merupakan yang dicantum dalam bagian surat.....

Contoh : Demikian surat lamaran pekerjaan yang saya buat, besar harapan saya untuk dapat menjadi
bagian dari perusahaan . . . . . . . . .

8. Tanda tangan dan nama terang


Tanda tangan ini berada di pojok kanan bawah surat, kemudiandibawahnya ditulis nama lengkap.
Contoh : Hormat saya,

C. Ciri kebahasaan surat lamaran pekerjaan

(1) Ketepatan pilihan kata


(2) Bahasa yang digunakan sopan dan simpatik.
(3) Kalimat yang digunakan efektif dan komunikatif.
(4) Kebenaran dan keefektifan struktur kalimat
(5) Menggunakan bahasa yang baku dan ejaan yang tepat.
(6) Kepaduan paragraf
(7) menggunakan bahasa yang baik, sopan dan simpatik agar menarik hati orang yang memberikan
lowongan pekerjaan
(8) Penggunaan kalimat pun harus disingkat dan jelas. Jangan menulis dengan panjang lebar karena
akan membuat jenuh saat membacanya
(9) Ketepatan penggunaan ejaan dan tanda baca

Saat menulis surat lamaran pekerjaan harus memperhatikan penggunaan kebahasaannya, diksi,
kejelasan kalimat, kaitan antarkalimat, dan EYD.

Dalam hal struktur, kamu dapat melihat dari susunan kalimat, seperti contoh ini :
Atas perhatian Bapak/Ibu, saya mengucapkan terima kasih. ( benar)
Atas perhatiannya, saya mengucapkan terima kasih. (salah)

4
INTISARI MODUL BAHASA INDONESIA SMK KELAS XII

Diksi atau pilihan kata dalam surat lamaran pekerjaan harus tepat. Hal ini dapat dilihat dalamcontoh
berikut.

Dengan hormat, (benar)


Dengan salam, (salah)

Adapun mengenai kaitan antarkalimat (kohesi), haruslah saling berkaitan antara kalimat yang satu
dengan yang lainnya. Selain itu tanda baca pun harus diperhatikan.

Contoh :
PT. GAS Surabaya (salah)
Seharusnya “PT” tidak diikutu dengan tanda baca titik (.)
PT GAS Surabaya (benar)

D. Contoh surat lamaran pekerjaan yang umum

Contoh 1

Perihal : Lamaran pekerjaan Jakarta, 20 Mei 2007


Yth. Pimpinan PT Wahana Karya
Jalan Pemuda I no. 10
Jakarta

Dengan hormat,

Berdasarkan pengumuman yang dimuat pada harian umum Merdeka, tanggal 16 Mei 2007, dengan ini
saya berminat untuk mengajukan diri menjadi staf bagian Marketing di PT Wahana Karya yang
Bapak/Ibu pimpin.

Data diri saya sebagai berikut.


Nama : Sinta Nur Ramadhani
Tempat, tanggal lahir : Jakarta, 8 September 1982
Pendidikan terakhir : Sarjana Ekonomi
Universitas Indonesia, Jakarta
Alamat : Jalan Lembah Griya Indah No. 10, Depok

Sebagai bahan pertimbangan, bersama ini saya lampirkan :


1. satu lembar dafar riwayat hidup
2. satu lembar fotokopi ijazah terakhir
3. satu lembar transkrip nilai
4. tiga lembar fotokopi sertifikat pendidikan komputer dan bahasa
Inggris
5. satu lembar fotokopi KTP
6. dua lembar pasfoto ukuran 4 x 6 cm
7. satu lembar surat pengalaman kerja.

Demikian surat lamaran ini saya sampaikan dengan harapan mendapat perhatian dari Bapak/Ibu. Atas
perhatian Bapak/Ibu, saya mengucapkan terima kasih.

Hormat saya,
Ttd.
Sinta Nur Ramadhani

5
INTISARI MODUL BAHASA INDONESIA SMK KELAS XII

E. Cara menulis surat lamaran pekerjaan yang baik dan benar sebagai berikut.
1. Gunakan bahasa yang baik dan benar.
2. Tulislah dengan kalimat singkat, padat, dan jelas.
3. Tulislah secara manual menggunakan tangan.
4. Perhatikan kebersihan surat lamaran pekerjaan.
5. Isi secara jelas data diri dan informasi tentang diri Anda dan lampirkan dokumen-dokumen
pendukung.
6. Lampirkan sertifikat pendukung yang bisa menambah nilai lebih pada diri Anda.

F. Cara Mengirim Surat Lamaran Lewat Email

1.Kumpulkan Berkas Persyaratan


2.Ubah Berkas Cetak Menjadi PDF
3.Buat atau Gunakan Email yang Profesional
4.Perhatikan Waktu Pengiriman
5.Login ke Gmail
6.Pilih Menu Compose/Tulis
7.Isikan Alamat Email
8.Isikan Subjek Email
9.Isikan Body Email
10.Lampirkan Berkas Persyaratan
11.Periksa Ulang Alamat, Subjek, dan Isi Email
12.Periksa Ulang Persyaratan
13.Kirim Lamaran

6
INTISARI MODUL BAHASA INDONESIA SMK KELAS XII

DAFTAR PUSTAKA

Husnul Mawahda, Ade. 2012. Bahasa Indonesia 3. Bogor: Yudhitistira.


Kemendikbud. 2013. Buku Paket Siswa Bahasa Indonesia Kelas XII. Jakarta: Menteri Pendidikan dan
Kebudayaan.
Kemendikbud. 2013. Buku Paket Guru Bahasa Indonesia Kelas XII. Jakarta: Menteri Pendidikan dan
Kebudayaan.
Kosasih, Engkos. 2014. Cerdas Berbahasa Indonesia Kelompok Peminatan Ilmu Bahasa dan Budaya
Untuk SMA/MA Kelas XII. Jakarta:Erlangga.
Kosasih, Engkos. 2014. Kreatif Berbahasa Indonesia Untuk SMK/MAK Kelas XII. Jakarta: Erlangga.
Suwandi, Sarwiji. 2008. Maju Bersama Bahasa Indonesia 3. Solo: PT Tiga Serangkai Pustaka
Mandiri.
Yustinah, 2018, Produktif Berbahasa Indonesia Kelas XII. Jakarta: Erlangga.

Anda mungkin juga menyukai