Anda di halaman 1dari 8

1. Jelaskan cara mengetahui indikator komputer berjalan dengan normal.

 PC menyala seperti biasa


 Tidak ada masalah pada tampilan layar monitor
 Tidak terdengar bunyi beep pada PC
 Hardware berjalan sesuai dengan fungsinya
 USB Drive dapat terbaca oleh computer
 Keyboard dapat terbaca oleh computer
 Mouse dapat berjalan sesuai dengan fungsinya
 Tidak terjadi hang pada CPU

2. Bagaimana mengatasi masalah jika komputer tidak bisa booting ke windows


 Gunakan System Restore
Fitur ini memungkinkan penggunanya untuk mengembalikan semua perubahan pada sistem
laptop maupun komputer. Cara ini cukup efektif karena kerusakan yang ada, bisa dikembalikan
lagi sampai sistem normal kembali.
 Masuk ke Safe Mode
Fitur safe mode merupakan fitur yang membuat pengguna laptop atau komputer visa memasuki
Windows tanpa software atau driver tambahan yang sedang running di dalamnya. Berbeda
dengan Windows biasa, safe mode umumnya masih bisa dibuka meski laptop atau komputer
gagal booting.
 Scan Memakai Antivirus Virus laptop atau komputer bisa merusak segala macam perangkat
software termasuk sistem di dalamnya. Sehingga mengakibatkan gagal booting. Salah satu cara
untuk menghilangkan virus itu dengan menggunakan antivirus. Caranya: Masuk ke Safe Mode
sama seperti sebelumnya. Kemudian buka antivirus lalu lakukan full scan.
 Periksa RAM dan Hardisk
RAM yang kotor, longgar, tidak terpasang dengan benar, atau bahkan rusak, bisa membuat
sistem tidak menampilkan apa-apa saat dinyalakan. mengakibatkan sistem tidak menampilkan
apa-apa saat dinyalakan. Selain RAM, Hardisk juga berpotensi membuat laptop atau komputer
gagal booting yakni jika ditemukan kerusakan bad sector. Awalnya akan terjadi penurunan
kinerja (lemot). Tapi lama kelamaan, bisa mendatangkan error lainnya seperti gagal booting.
 Install Ulang Windows
Kalau masih belum berhasil dengan semua cara di atas, solusi paling ampuh adalah dengan
melakukan install ulang. Metode install ulang juga bisa digunakan untuk menghilangkan virus.
Caranya yakni dengan melakukan format semua data harddisk.

3. Sebutkan jenis-jenis komponen yang ada didalam cpu beserta fungsinya.


 Casing CPU

Komponen CPU pertama adalah casing CPU, yang merupakan bagian paling luar. Umumnya CPU
terbuat dari aluminium atau bahan-bahan yang sejenis. Fungsi casing CPU adalah untuk
melindungi berbagai komponen CPU lainnya yang ada di dalam dari debu, panas, air, atau
kotoran lainnya pada saat bekerja.
Casing juga berfungsi sebagai tempat kita meletakkan dan memasang berbagai komponen
seperti motherboard, power supply, optical disc drive, hard disk, dan lain-lain. Peran casing
penting agar komponen lain terjaga dan tidak rusak.

 Motherboard

Motherboard juga termasuk salah satu bagian-bagian CPU. Motherboard merupakan papan
sirkuit tempat berbagai komponen elektronik atau komponen komputer lainnya saling
terhubung seperti seperti processor, video card, sound card, hard disk, dan lain sebagainya. Ada
beberapa komponen motherboard seperti socket, slot SATA, slot PCI, dan I/O ports.

Fungsi motherboard adalah untuk menghubungkan setiap komponen-komponen komputer


tersebut agar bisa saling berkomunikasi satu sama lain. Motherboard menyatukan semua
perangkat keras komputer menjadi satu kesatuan.

 Processor
pengertian processor
Processor atau prosesor merupakan perangkat keras komputer yang memiliki tugas untuk
memahami dan melaksanakan perintah dan data dari perangkat lunak. Dalam sistem kerja
komputer, prosesor melakukan manajemen arus data sehingga tidak terjadi stack data dalam
proses operasinya.

Adapun fungsi processor adalah melakukan pemrosesan data dan informasi pada komputer,
mengintegrasikan seluruh komponen internal yang ada pada komputer, serta meningkatkan
performa komputer.

 RAM
komponen cpu ram
RAM adalah singkatan random access memory dan merupakan salah satu komponen CPU.
Kinerja RAM sangat berpengaruh pada performa komputer secara keseluruhan, terutama untuk
keperluan multitasking atau melakukan beberapa aktivitas secara bersamaan.

Fungsi RAM adalah untuk menyimpan data sementara dari suatu aplikasi, yang bisa dijalankan
secara acak. Hal ini membuat daya kapasitas RAM menjadi penting, selain untuk keperluan
multitasking, juga untuk penggunaan aplikasi berat, seperti game atau software desain grafis.

 Harddisk
komponen cpu harddisk
Bagian-bagian CPU berikutnya adalah harddisk. Harddisk atau biasa disingkat HDD, merupakan
tempat penyimpanan data konvensional pada komputer yang bekerja secara mekanik. Harddisk
berisi sebuah piringan atau cakram.
Fungsi harddisk adalah untuk media penyimpanan data, serta media penyimpanan instalasi dari
sistem operasi yang digunakan untuk menjalankan CPU. Semakin besar kapasitas harrdisk, maka
semakin banyak pula data-data konvensional yang dapat disimpan.

 CD/DVD ROM

Komponen CPU yang selanjutnya adalah CD/DVD ROM, biasa juga dikenal sebagai optical disk
drive. Komponen ini merupakan piranti yang dapat digunakan untuk menulis dan membaca
kaset atau kepingan CD/DVD.

Dengan kata lain, fungsinya adalah membaca file dan data pada kepingan CD atau DVD atau
format lain yang sesuai. Adapun format yang termasuk ke dalam CD/DVD ROM adalah CD-ROM
drive, CD-RW drive, DVD-ROM drive, dan DVD-RW drive.

 VGA Card
komponen cpu vga card
VGA, singkatan dari video graphic adapter merupakan perangkat keras komputer yang berfungsi
sebagai pengolah data grafis sebelum ditampilkan ke monitor. VGA juga dikenal sebagai kartu
grafis, dan termasuk komponen CPU yang sangat penting.

Fungsi VGA card yang utama adalah sebagai pengolah data grafis sebelum ditampilkan ke
monitor komputer. VGA juga sangat penting untuk menentukan kualitas gambar yang akan
ditampilkan pada layar monitor.

 Sound Card

Sound card juga termasuk salah satu bagian-bagian CPU pada komputer. Bagian ini memiliki
fungsi sebagai pengolah audio untuk perangkat komputer. Fungsi sound card yang lainnya
adalah sebagai prosesor audio untuk komputer.

Sound Card juga memiliki fungsi untuk mengontrol semua audio yang terdapat pada perangkat
komputer. Tanpa perangkat ini, maka bisa dipastikan komputer tidak akan bisa mengeluarkan
suara.

 Power Supply
bagian-bagian cpu power supply
Power supply merupakan salah satu bagian CPU yang sangat penting, karena menyangkut masa
pakai komputer. Fungsi power supply adalah untuk memberikan daya atau sumber listrik pada
komponen-komponen komputer. Jika power supply tidak bekerja baik, maka kinerja CPU
komputer juga akan terganggu.

Power supply juga berfungsi merubah tegangan DC menjadi AC sebelum dialirkan ke setiap
komponen-komponen komputer itu sendiri. Power Supply memiliki tegangan daya yang
berbeda-beda ada dari 300 watt, 380 watt, 400 watt, 450 watt, 500 watt, 600 watt, dan
sebagainya.

 Cooling Fan

Komponen CPU terakhir yang dibahas adalah cooling fan atau kipas angin pendingin. Fungsi
cooling fan penting dalam menjaga dan menstabilkan suhu pada CPU. Hal ini penting untuk
mengantisipasi peningkatan suhu, terutama jika melakukan aktivitas berat pada komputer.

Cooling fan juga mampu menghindari kejadian-kejadian yang tidak diinginkan, misalnya seperti
overheat atau mati mendadak karena berhentinya kinerja CPU. Posisi cooling fan pada CPU juga
harus disusun dengan tepat, agar semua komponen bisa terkena dampaknya.

4. Sebutkan jenis penyimpanan yang terdapat pada komputer.


 HDD dan SSD eksternal
 Perangkat flash memory
 Perangkat Penyimpanan Optik.
 Floppy Disks
 Penyimpanan Utama: Random Access Memory (RAM)
 Penyimpanan Sekunder: Hard Disk Drive (HDD) & Solid-State Drive (SSD)
 Hard Disk Drives (HDD)
 Solid-State Drive (SSD)

5. Sebutkan jenis-jenis RAM pada perangkat komputer.

 Static RAM (SRAM) : Biasanya digunakan dalam kamera digital, router, printer, layar LCD.
 Synchronous Dynamic RAM atau SDRAM : Perangkat yang biasanya menggunakan SDRAM
adalah memori komputer dan konsol video game.
 Single Data Rate Synchronous Dynamic RAM sering disingkat sebagai SDR SDRAM, biasanya
digunakan untuk memori komputer, konsol video game.
 Double Data Rate Synchronous Dynamic RAM (DDR SDRAM) digunakan untuk memori
komputer. Pada prinsipnya, DDR SDRAM beroperasi seperti SDR SDRAM, tetapi dua kali lebih
cepat.

DDR SDRAM mengalami upgrade evolusioner beberapa kali:

 DDR2 SDRAM lebih cepat daripada DDR SDRAM karena dapat berjalan pada kecepatan clock
yang lebih tinggi.
 DDR3 SDRAM memiliki peningkatan kinerja dibandingkan DDR2 SDRAM, kapasitas memori
yang lebih besar, konsumsi daya yang lebih rendah, dan kecepatan clock standar yang lebih
tinggi.
 DDR4 SDRAM memiliki kinerja yang lebih baik dibandingkan DDR3 SDRAM melalui
pemrosesan sinyal yang lebih canggih, kapasitas memori yang lebih besar, konsumsi daya
yang lebih rendah, dan kecepatan clock standar yang lebih tinggi.
6. Jelaskan perbedaan system operasi Windows, Linux, dan Mac.
 Windows adalah sistem operasi berbayar bersifat closed source yang dikeluarkan oleh pabrikan
Microsoft.
 Linux adalah sistem operasi gratis bersifat open source.
 MacOS adalah sistem operasi berbayar bersifat closed source yang dikeluarkan oleh pabrikan
Apple.

7. Sebutkan masing-masing minimal 3 versi system operasi Windows, Linux dan Mac.
 Windows
 Windows 1.0
Windows 1.0 – Windows Graphic Environment 1.0 selanjutnya mengalami pengembangan
dan menjadi Windows 1.0, dimana system ini merupakan OS pertama di dunia yang berbasis
GUI (Graphical User Interface) serta dapat melakukan banyak tugas dalam satu waktu
(Multi-tasking Operating System).
 Windows 2.0
Windows 2.0 – Belum berhenti sampai di situ, Windows 1.0 berevolusi lagi menuju Windows
2.0. Perkembangan yang tampak pada Windows 2.0 ini selain memanfaatkan GUI ternyata
juga memanfaatkan VGA (Video GraphicsArray) dan memotivasi demi berkembangnya
Multi-Tasking. Selain itu Windows 2.0 juga memanfaatkan Processor Intel 80286 (Processor
pertama dengan kemampuan dapat memproteksi area memory).
 Windows 3.0
Windows 3.0 – Setelah itu, tampil versi selanjutnya yang lebih dikenal dengan Windows 3.0.
Kemampuan yang dimilikinya sama dengan versi windows sebelumnya, hanya saja pada
versi ini terdapat tambahan kartu grafis SVGA/XGA serta icon-icon yang lebih baik tentunya.
Di masa itu, Microsoft juga menyediakan SDK (Software Development kit) sehingga para
pengembang perangkat lunak dapat menumbuhkembangkan aplikasinya agar dapat
terkoneksi pada Windows 3.0. Selain itu, Windows 3.0 juga mendukung VDX (Virtual Device
Driver). Kegunaan VDX ini yaitu untuk memperkecil kemungkinan tingkat ketergantungan
setiap driver pada hardware tertentu.
 Mac
 Mac OS X 10.0.0 – Cheetah
Mac OS X 10.0.0 (Cheetah) merupakan versi pertama dari Mac OS X yang dirilis pada 24
Maret 2001. Pada awal pengembangannya, versi ini termasuk versi yang lambat, tidak
kompleks dan aplikasinya terlalu sedikit. Namun seiring dengan pertumbuhan dan
perkembangannya, versi ini memberikan banyak pembaharuan dari versi-versi Mac OS
sebelumnya. Pembaharuan dan perubahan besar yang dibawa oleh versi ini diantaranya
yaitu diterapkannya berbagai kode program yang baru, gaya tampilan desktop yang baru
bahkan system pengaturan memori yang juga baru. Bisa dikata bahwa Cheetah merupakan
evolusi PC (personal computer) serta Laptop dari Apple. Cheetah juga merupakan Sistem
Operasi paling stabil di masa itu.
 Mac OS X 10.1 – Puma
Mac OS X 10.1 – Puma merupakan salah satu versi terbaru yang open source dari Cheetah
yang juga diluncurkan pada 25 September 2001. Beberapa pembaharuan yang tampak dari
versi Puma diantaranya yaitu semakin meningkatnya kemampuan serta kemudahan dan
kecepatan burning CD/DVD, peningkatan terhadap mutu DVD Player dan beberapa
tambahan terhadap driver printer.
 Mac OS X 10.2 – Jaguar
Mac OS X 10.2 – Jaguar merupakan versi lanjutan dari Puma yang diluncurkan pada 23
Agustus 2002. Perkembangan yang tampak dari versi Jaguar diantaranya adalah adanya
peningkatan kecepatan, kompatibilitas, stabilitas serta penambahan fitur-fitur dan fasilitas-
fasilatas baru lainnya. Beberapa fitur tambahan yang menjadi daya tarik tersendiri dari versi
Jaguar ini adalah Address Book, Handwriting recognition software Inkwell, Mail program dan
lain sebagainya. Pemasaran dari versi jaguar ini dipakai nama kodenya (Jaguar) bukan nama
versinya (Mac OS X 10.2)
 Mac OS X 10.3 – Panther
Mac OS X 10.3 – Panther merupakan versi lanjutan dari versi Jaguar yang dirilis pada 24
Oktober 2003 (Setahun setelah perilisan versi jaguar). Versi ini diperkenalkan dengan fitur
terbarunya yang berjumlah lebih dari 150 fitur termasuk di dalamnya live search engine di
finder, Expose, Preview, Quick Time, TextEdit dan sebagainya. Selain itu, Perkembangan lain
yang tampak dari Panther adalah diperkenalkannya web browser hasil karya Apple yang
diberi nama Safari dimana web browser ini secara formal mengalihkan pemanfaatan
Internet Explorer khusus untuk computer MAC.
 Pembaharuan lain yang tampak dari versi Panther yaitu diperbaharuinya Finder,
menghubungkan interface diskat-logam, Expose, FileVault, iChat AV, peningkatan dalam
fitur Portable Document Format (PDF) rendering dan lain sebagainya.
 Linux
 Xandros Linux
Xandros Linux merupakan salah satu varian Linux yang beroperasi berdasarkan pada sistem
KDE. Tak dapat dipungkiri bahwa tampilannya hampir sangat serupa dengan Microsoft
Windows. Xandros Linux juga merupakan varian yang murah, mudah dan nyaman. Hingga
detik ini, Xandros telah mengalami evolusi sampai pada versi yang ke-4.
 Gentoo Linux
Gentoo Linux merupakan salah satu varian linux yang memanfaatkan paket sistem
manajemen Portage. Paket ini didesain secara modular (dapat ditambah-tambah), portabel
(dapat di salin pada OS yang lain), mudah ditata serta fleksibel dan tentunya telah
dioptimalkan pada user komputer.
 Nama pemasaran yanag digunakan adalah nama dari salah satu jenis penguin yang dikenal
dengan sebutan Gentoo. Dengan adanya manajemen Portage inilah Gentoo dapat menjadi
server yang aman, profesional dan fleksibel.
 Fedora Core/Fedora/Fedora Linux
Fedora merupakan varian linux yang berbasis pada RPM dan YUM yang
ditumbuhkembangkan oleh Fedora Project yang didukung langsung oleh Red Hat. Versi
terbaru dari Fedora adalah Fedora 10, dimana di dalamnya terdapat beberapa fitur
tambahan yang menakjubkan dan dapat menjadi daya tarik tersendiri seperti desktop
GNOME 2.24.1, KDE 4.1.2, OpenOffice 3.0, Firefox 3.0.4, Linux 2.6.27.5, X.org-X-Server 1.5.3,
Glibc 2.9, RPM 46 dan lain sebagainya. Fitur lainnya yaitu seperti sistem Security, Audit dan
Intrusion-Detection Sectool, PackageKit-Framework dan lain sebagainya.
8. Apa fungsi dari tombol restore down dan maximize.
Maximize Button : Untuk memperbesar ukuran jendela menjadi layar penuh.
Restore Button : Untuk mengembalikan jendela ke ukuran semula

9. Apa fungsi dari atribut Hidden dan Read Only.


 Read-Only – Memberikan fungsi baca-saja pada file dimana file hanya akan bisa di-eksekusi atau
dibuka saja namun tidak bisa diedit, untuk melakukan edit biasanya akan muncul
pemberitahuan bahwa file tersebut memiliki atribut Read-Only.
 Hidden – Berfungsi untuk menyembunyikan file dan folder yang terpilih.

10. Sebutkan perangkat input dan output yang anda ketahui minimal 4.

Beberapa contoh perangkat input pada komputer antara lain: keyboard, perangkat piranti (mouse,
touchpad, touchscreen, trackball, lightpen), microphone, scanner, web cam, dan lain-lain.

 Keyboard terdiri dari tombol-tombol yang difungsikan untuk memasukkan perintah perintah ke
dalam sistem komputer.
 Mouse bentuknya mirip seperti tikus (mouse), berfungsi untuk memasukkan perintah pada
komputer.
 Scanner berfungsi sebagai perangkat input gambar dari materi cetak.
 Microphone berfungsi sebagai perangkat input audio.
 Webcam biasanya terdapat di atas bagian komputer, yang berfungsi sebagai alat pengambil
gambar, maupun video.
 Flashdisk

Contoh dari perangkat output antara lain: monitor, speaker, printer, amplifier, proyektor.

 Monitor berfungsi sebagai alat yang menampilkan grafis visual, dalam interaksi perangkat input
dengan perangkat lunak pada komputer.
 Printer berfungsi sebagai alat untuk mencetak keluaran dari proses yang dilakukan oleh
komputer, berupa tulisan maupun gambar secara langsung dengan menggunakan media kertas.
 Proyektor berfungsi sebagai alat untuk menampilkan keluaran dalam ukuran yang leih besar dan
lebar
 Speaker berfungsi untuk mengeluarkan audio atau suara/bunyi.

11. Jelaskan langkah-langkah installasi printer.


 Koneksikan kabel printer pada printer dan konektor pararel port male atau konektore USB Port
pada komputer dengan benar
 Pastikan cartridge printer sudah terpasang dengan benar
 Hubungkan kabel power printer ke stop kontak
 Dan pastikan printer beroperasi dengan ditandai catridge bergerak
 Sampai langkah ini instalasi peripheral secara fisik sudah selesai
 Selanjutnya tinggal instalasi software untuk menghubungkan hardware ke antarmuka
12. Sebutkan minimal 3 penyebab jika printer tidak bisa dioperasikan
 Printer dan komputer tidak terkoneksi, cek segera kabel USB-nya.
 Driver printer bermasalah, hapus dan instal ulang kembali.
 Tinta habis atau kering.
 Catridge tidak terpasang dengan benar atau sudah rusak.
 Printer melampaui batas pencetakan (harus di-reset)

Anda mungkin juga menyukai