Anda di halaman 1dari 1

Kelompok Rangka Penyusun Tubuh Manusia

Secara garis besar, rangka penyusun tubuh manusia dikelompokkan menjadi tiga

berdasarkan bagian tubuh yang disusun, yaitu tulang tengkorak, tulang badan, dan

tulang anggota badan.

1. Tulang Tengkorak
Tengkorak tersusun dari tulang-tulang pipih yang bersambungan satu sama lain dan

membentuk rongga. Tulang tengkorak memiliki fungsi yang sangat penting, yaitu

melindungi otak manusia dan organ-organ di wajah.

2. Tulang Badan
Tulang badan terdiri dari ruas-ruas tulang punggung, tulang rusuk, tulang dada, tulang

gelang bahu, dan tulang gelang panggul. Tulang badan pada bagian atas membentuk

rongga dada yang melindungi jantung dan paru-paru.

3. Tulang Anggota Badan


Kelompok rangka penyusun tubuh manusia yang terakhir adalah tulang anggota badan.

Tulang-tulang dalam kelompok ini terdiri dari tulang lengan (tulang anggota gerak atas)

dan tulang tungkai (anggota gerak bawah).

Anda mungkin juga menyukai