Anda di halaman 1dari 3

NAMA : RISKA AMELIA

NIM : 042471155
KELAS : CSR S1 MANAJEMEN
MATKUL : ESPA4314 - PENGANTAR EKONOMI MIKRO

TUGAS TUTORIAL 1

1. Apa yang anda ketahui tentang Ekonomika menurut Paul Samuelson?


Jawab :Menurut Paul Samuelson, ekonomika adalah studi tentang
bagaimana orang-orang atau masyarakat memilih menggunakan
berbagai sumber daya produktif yang langka dan mempunyai
alternatif penggunaan dalam memproduksi berbagai komoditi dan
mendistribusikan untuk konsumsi masa sekarang maupun masa
yang akan datang diantara berbagai individu maupun kelompok-
kelompok di dalam masyarakat.

2. Fokus ilmu ekonomi adalah menyusun prinsip-prinsip ekonomi yang


kemudian digunakan untuk merumuskan?
Jawab : Kebijakan Ekonomi. Pertama menggambarkan pengumpulam fakta
yang relevan tentang asek atau masalah ekonomi. Dari fakta
tersebut dapat disusun prinsip ekonomi. Selanjutnya dapat
dirumuskan kebijakan ekonomi.

3. Apa manfaat dari prinsip atau teori ekonomi?


Jawab : Manfaatnya ada dua, yaitu :
1. menolong menjelaskan mengapa suatu hal terjadi dan
bagaimana proses kejadiannya, seperti menjelaskan mengapa
terjadi perubahan harga, faktor-faktor apa yang mempengaruhi,
bagaimana prosesnya, dan sebagainya.
2. sebagai basis atau dasar penyusunan kebijakan ekonomi, yaitu
untuk menyelesaikan masalah ekonomi tertentu.
Sesudah disusun prinsip-prinsip ekonomi maka ia dapat
digunakan untuk mengadakan prakiraan yang selanjutnya
digunakan untuk mencapai tujuan-tujuan ekonomi.

4. Apa yang anda ketahui tentang permintaan dan penawaran?


Jawab : Permintaan menurut saya adalah suatu proses permintaan suatu
barang pada suatu harga dan waktu tertentu. Jadi, permintaan
menunjukkan hubungan antara harga dan jumlah barang yang
diminta. Sedangkan,
Penawaran adalah banyaknya barang atau jasa yang tersedia dan
dapat ditawarkan oleh produsen kepada konsumen pada setiap
tingkat harga selama periode waktu tertentu.

5. Faktor apa yang menyebabkan secara umum menentukan elastisitas


permintaan sebut dan jelaskan!
Jawab :
a. Selera
Selera konsumen terhadap suatu barang mungkin berubag,
misalnya karena pengaruh iklan, berarti akan lebih banyak yang
diminta pada setiap tingkat harga. Jadi, permintaan akan naik
atau kurva permintaan bergeser ke kanan.
b. Banyaknya konsumen pembeli
Bila volume pembelian oleh masing-masing konsumen sama
maka kenaikan jumlah konsumen di pasar yang diakibatkan oleh
perbaikan sarana transportasi dan komunikasi atau karena
pertambahan penduduk menyebabkan kenaikan permintaan yang
menggeser kurvanya ke kanan.
c. Pendapatan konsumen
Pengaruh pendapatan terhadap permintaan adalah positif dalam
arti kenaikan pendapatan akan menaikkan permintaan.
d. Harga barang-barang lain yang bersangkutan
Kenaikan harga barang substitusi berarti penurunan harga
tersebut secara relatif meskipun harganya tetap tidak berubah.
e. Ekspektasi
Yang terjadi yaitu penurunan permintaan bila para konsumen
memperkirakan bahwa di masa depan harga-harga naik atau
pendapatannya turun.

6. Apa yang anda ketahui dengan Hukum The Law Of Diminishing Marginal
Utility?
Jawab : Hukum The Law Of Diminishing Marginal Utility menyatakan bila
konsumsi suatu barang terus dipenuhi maka kepuasan total yang
diperoleh konsumen dari proses konsumsi barang tersebut mula-
mula naik, mencapai maksimum (kejenuhan) dan kemudian
menurun. Konsumen yang mengonsumsi barang dalam jumlah
yang semakin meningkat maka kepuasan totalnya (total utility)
akan semakin meningkat, namun tambahan kepuasan (marginal
utility) semakin menurun.

7. Apa yang anda ketahui tentang Daya Guna Marginal?


Jawab : Daya Guna Marginal adalah tambahan kepuasan yang diperoleh
seorang konsumen untuk setiap satu satuan tambahan barang
yang dikonsumsi. Selanjutnya dianggap daya guna yang diperoleh
dapat diukur dengan satuan daya guna.
8. Sebut dan jelaska ciri-ciri kurva indiverensiasi!
Jawab : Ciri-ciri kurva indiverensiasi adalah sebagai berikut :
1. Berlereng menurun atau negatif. Kurvanya berbentuk menurun
dari kiri atas ke kanan bawah.
2. Bentuknya cembung ke arah titik origin. Hal ini menunjukkan
derajat penggantian antar barang konsumsi semakin menurun.
3. Kurva-kurva indiverensiasi tidak saling memotong. Bila kurva
tersebut saling memotong maka tidak konsisten dengan definisi.

9. Apa yang anda ketahui tentang kurva engel?


Jawab : Kurva engel yaitu, kurva yang menunjukkan hubungan antara
pendapatan dan kuantitas yang diminta. Pada kasus barang
normal, kurva engel berlereng menanjak karena kenaikan
pendapatan akan menambah kemampuan konsumen untuk
membeli dan mengonsumsi lebih banyak barang-barang dan jasa-
jasa.

10.Apa yang dibahas dalam teori produksi dalam memproduksi barang?


Jawab : Teori produksi membahas hubungan antara input dan output atau
hubungan antara kuantitas produk dan faktor-faktor produksi
yang digunakan untuk memproduksi. Hubungan ini dapat
dinyatakan sebagai berikut.
Q = f (K,L,T,N)
Dimana Q adalah kuantitas output yang diproduksi, K adalah
faktor kapital, L adalah faktor tenaga kerja, T adalah teknologi, dan
N adalah tanah. Jadi kuantitas yang diproduksi merupakan fungsi
atau dipengaruhi oleh kuantitas dan kualitas faktor-faktor
produksi atau input yang digunakan untuk memproduksi.

Anda mungkin juga menyukai