Anda di halaman 1dari 6

1

Bupati Muara Enim


Sambutan Bupati Muara Enim
Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Jabatan
Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama (Eselon II)
dan Pejabat Administrator (Eselon III)
Pemerintah Kabupaten Muara Enim
Senin, 15 Mei 2023

Assalamualaikum Wr. Wb. Selamat siang dan


salam sejahtera bagi kita semua.

Yang terhormat,

Forkopimda Kabupaten Muara Enim.

Yang saya hormati,

1. Sekretaris Daerah, Para Staf Ahli Bupati,


Asisten dan Kepala Organisasi Perangkat
Daerah Kabupaten Muara Enim;
Subbagian Komunikasi Pimpinan
Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan
2

2. Para pejabat yang baru saja dilantik.

Hadirin dan undangan sekalian yang berbahagia,

Marilah senantiasa kita panjatkan puji dan


syukur kehadirat Allah S.W.T, karena berkat
rahmat dan karunia-Nya, saat ini kita masih
diberikan kesempatan nikmat kesehatan dan
kekuatan sehingga pada siang yang berbahagia
ini, kita semua dapat hadir bersama dalam
Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Jabatan
Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama dan Pejabat
Administrator di Pemerintah Kabupaten Muara
Enim.
Shalawat dan juga salam tak lupa kita
sampaikan kepada junjungan kita Nabi Besar
Muhammad S.A.W. beserta para sahabat dan
pengikutnya hingga akhir zaman.

Subbagian Komunikasi Pimpinan


Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan
3

Hadirin sekalian yang saya hormati,

1. Pelantikan dan pengambilan sumpah


jabatan pejabat Pimpinan Tinggi Pratama
dan Pejabat Administrator pada hari ini
merupakan bagian dari dinamisasi, proses
penyegaran dan penyesuaian kebutuhan
personel dalam Pemkab. Muara Enim.

2. Kegiatan ini sudah sesuai prosedur yang


berlaku. Semua ini telah mendapatkan izin
dan memenuhi azas legalitas, baik dari
Surat Ketua Komisi Aparatur Negara,
Menteri Dalam Negeri, Gubernur Sumsel
hingga Kepala Badan Kepegawaian Negara.

3. Pelantikan ini dilaksanakan tak lebih


sebagai upaya menjaga keberlangsungan
roda organisasi agar dapat bekerja dengan
baik.
Subbagian Komunikasi Pimpinan
Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan
4

4. Dengan telah dilantiknya para pejabat


Pimpinan Tinggi Pratama dan Pejabat
Administrator ini, saya berharap mampu
memaksimalkan peran dan fungsinya dalam
mencapai target dari program-program
kegiatan yang sudah direncanakan pada
perangkat daerah tersebut.

5. Dalam kesempatan ini, saya tekankan


bahwa kedudukan dan jabatan bagi seorang
pegawai negeri sipil merupakan amanah
dan kepercayaan yang diberikan oleh
pimpinan sehingga harus dilaksanakan
dengan sebaik-baiknya dan penuh
tanggung jawab, baik tanggung jawab
kepada pimpinan, masyarakat, negara
maupun dihadapan Tuhan Yang Maha Esa.

Subbagian Komunikasi Pimpinan


Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan
5

6. Oleh sebab itu saya mengingatkan agar


amanah dan kepercayaan ini hendaknya
dijaga dan diimbangi dengan kejujuran,
keikhlasan serta prestasi kerja. Laksanakan
pekerjaan dengan penuh komitmen,
berintegritas dan tanggung jawab moral
dalam memberikan pelayanan terbaik bagi
masyarakat Kabupaten Muara Enim demi
mewujudkan visi Kabupaten Muara Enim
yang Merakyat, yaitu Muara Enim untuk
rakyat yang agamis, berdaya saing, sehat,
mandiri dan sejahtera.

7. Demikian. Selamat bekerja dan menjalankan


amanah dengan sebaik-baiknya. Semoga
semua usaha maupun niat baik kita bernilai
ibadah dan dipermudah oleh Allah, S.W.T.
Aamiin Ya Rabalalamin. Terima kasih.

Subbagian Komunikasi Pimpinan


Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan
6

Wabillahitaufiq Walhidayah
Wassalamualaikum Wr.Wb.

Plt. Bupati Muara Enim


Ttd.
Ahmad Usmarwi Kaffah, S.H., L.LM. L.LM., Ph.D.

Subbagian Komunikasi Pimpinan


Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan

Anda mungkin juga menyukai