Anda di halaman 1dari 4

KEPUTUSAN DIREKTUR UTAMA KLINIK HARAPAN KITA

NOMOR : 089/SK/KLHK/VII/2022

TENTANG

VISI, MISI, TUJUAN, TATA NILAI DAN MOTTO FKTP HARAPAN KITA
DIREKTUR UTAMA KLINIK HARAPAN KITA

MENIMBANG : a. bahwa dalam rangka mengoptimalkan fungsi klinik


dalam mendukung penyelenggaraan pembangunan
kesehatan diperlukan pembentukan Visi, Misi, Tujuan
dan Tata Nilai Klinik sebagai kebijakan dan langkah –
langkah pelayanan yang digunakan sebagai acuan
dalam penyelenggaraan klinik;
b. bahwa berdasarkan point a, maka perlu ditetapkan
kebijakan dasar klinik dengan keputusan Direktur
KLINIK HARAPAN KITA

MENGINGAT : 1. Undang-Undang Nomor 39 Tahun 2009 tentang


Kesehatan (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun
2009 Nomor 144, Tambahan Lembaran Negara Republik
Indonesia Nomor 5063);
2. Peraturan Pemerintah Nomor 2 Tahun 2018 tentang
Standar Pelayanan Minimal;
3. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia No. 9
Tahun 2014 tentang Klinik.

MEMUTUSKAN

Menetapkan : KEPUTUSAN DIREKTUR UTAMA KLINIK HARAPAN KITA


TENTANG VISI, MISI, TUJUAN, TATA NILAI DAN MOTTO
FKTP KLINIK HARAPAN KITA

Kesatu : Ketentuan tentang Visi, Misi, Tujuan, Tata Nilai FKTP


dan Motto FKTP Klinik Harapan Kita sebagaimana
tercantum dalam lampiran Keputusan ini.
Kedua : Keputusan ini mulai berlaku sejak tanggal ditetapkandan
apabila dikemudian hari terdapat kekeliruan perlu
dilakukan perbaikan.

ditetapkan di : Batam
Pada tanggal : 29 Juli 2022
DIREKTUR UTAMA KLINIK HARAPAN KITA

Hj. YULIANA., S.Tr.Keb., SE., MARS


VISI, MISI, TUJUAN, TATA NILAI DAN MOTTO
FKTP KLINIK HARAPAN KITA

A. Visi
Menjadi penyelenggara pelayanan kesehatan terbaik dengan memberikan
hasil layanan yang berkualitas dan profesional.

B. Misi
- Memberikan pelayanan kesehatan prima dengan pemanfaatan teknologi
informasi dan teknologi medis canggih.
- Mengutamakan kepecayaan dan kepuasan pengunjung (pasien) dengan
memberikan pelayanan kesehatan prima.
- Melaksanakan pekerjaan dalam tim yang professional, dinamis, inovatif,
berdedikasi tinggi dan terpercaya.
- Meningkatkan kualitas dan kuantitas sarana/prasarana pelayanan dari
semua bidang secara terus menerus.
- Meningkatkan kualitas SDM sesuai dengan perkembangan ilmu
pengetahuan dan teknologi.

C. Tujuan
Menciptakan seluruh Visi dan Misi dari sebuah pelayanan sangat dipengaruhi
oleh sistem administrasi manajemen yang efisien dan efektif. Dengan
dukungan perangkat teknologi terkini, perkembangan sebuah usaha
pelayanan dapat bertumbuh secara sehat sehingga seluruh proses
pelayanannya dapat dilakukan secara mudah dan terhubung dengan cepat
dan tepat.

D. Tata nilai
Nilai-nilai yang telah di bentuk dan disepakati bernsama seluruh jajaran klinik
Harapan Kita adalah :
Inovatif
Kreatif dalam menemukan ide baru untuk mensiasati permasalahan
kesehatan klien.
Berdaya saing
Siap meningkatkan kemampuan untuk tumbuh dan berkembang sesuai
dengan peraturan.
Adil
Memberikan pelayanan tanpa membedakan status Polri,keluarga,siswa
ataupun masyarakat.
Disiplin
Sesuai dengan peraturan dan keputusan yang telah ditetapkan tanpa
pamrih.
AmanaH
Amanah dalam menjaga kerahasiaan pasien sesuai dengan kode etik tenaga
kesehatan
E. MOTTO
“KESEMBUHAN DAN KENYAMANAN ANDA ADALAH HARAPAN KITA”

Ditetapkan di : Batam
Pada tanggal : 29 Juli 2022
DIREKTUR UTAMA KLINIK HARAPAN KITA

Hj. YULIANA., S.Tr.Keb., SE., MARS

Anda mungkin juga menyukai