Anda di halaman 1dari 1

Nama : Mohammad Tajuddin

NIM : 71225126
Kelas : 11A

IKHTISAR ARTIKEL JURNAL

1. Tandri dkk. (2015). “Efektivitas Penerapan Sistem Pengendalian Intern Terhadap


Penerimaan dan Pengeluaran Kas di RSU Pancaran Kasih GMIM Manado”. Vol. 3
No. 3. Hal. 208-218.
Berdasarkan pembahasan artikel jurnal tersebut diperoleh sumber-sumber
pengeluaran kas dari Aktivitas Operasional rumah sakit adalah sebagai berikut :
a. Pengeluaran medis yaitu seperti obat-obatan yang menunjang tindakan medis
kepada para pasien rumah sakit.
b. Pengeluaran non medis yaitu seperti buku-buku, kertas, pembayaran jasa dokter,
gaji para tenaga kerja dibidang non medis, listrik, air dan lain-lain.

2. Nurjanah dkk. (2019). “Analisis Sistem Informasi Akuntansi Pengeluaran Kas Untuk
Meningkatkan Pengendalian Internal Organisasi Nirlaba”. Vol.8 No. 6.
Berdasarkan pembahasan artikel jurnal tersebut bahwa dokumen yang digunakan
rumah sakit sebagai dasar perhitungan gaji antara lain :
a. Daftar gaji yang berisi penghasilan karyawan beserta potongannya,
b. Daftar rincian pegawai untuk mendaftar nama karyawan dalam jurnal gaji karyawan,
c. Rekapitulasi gaji dan tunjangan,
d. Analisis kode judul perkiraan debet dan perkiraan kredit berdasarkan daftar gaji.
Pengawasan dalam proses penggajian perlu dilakukan, untuk mencegah
kemungkinan terjadinya tindak penyelewengan atau kesalahan-kesalahan dalam proses
penggajian karyawan.

Berdasarkan kedua artikel jurnal di atas maka dapat disimpulkan bahwa dengan
menerapkan Sistem Informasi Akuntansi pada pengeluaran dana operasional rumah sakit,
contohnya seperti sistem penggajian karyawan sangat berperan dalam meningkatkan
pengendalian internal rumah sakit, karena pengolahan data sudah menggunakan
komputerisasi, dimana sarana tersebut memiliki kelebihan yaitu memberikan kemudahan
dalam melaksanakan input data dan perhitungan gaji karyawan dapat disajikan dengan
cepat dan akurat, sehingga kebutuhan informasi pihak manajemen dapat segera
dipenuhi.

Anda mungkin juga menyukai