Anda di halaman 1dari 9

NOTULEN

BIMBINGAN PERKAWINAN PRANIKAH BAGI CALON PENGANTIN


KANTOR URUSAN AGAMA KECAMATAN CIBUAYA
TANGGAL : 20-21 Juli 2023

MATERI : PEMBUKAAN DAN PENGARAHAN/KEBIJAKAN PELAKSANAAN


BIMBINGAN PERKAWINAN PRA NIKAH
Narasumber : H. DENI FIRMAN NURHAKIM, S.Ag, M.Si
Jabatan : Kepala KUA Kec, Cibuaya
Tanggal : 20 Juli 2023
Waktu : 08.00 - 10.00 WIB
Jumlah peserta yang di undang : 30 Orang
Jumlah Peserta yang Hadir : 30 Orang

Ringkasan Materi :
 Masalah perkawinan dan keluarga diantaranya : perceraian, perkawinan tak tercatat,

perkawinan di bawah umur, kekerasan dalam rumah tangga (KDRT), dll


 Perceraian di Jawa cukup tinggi. Faktor dominan penyebab perceraian adalah
penggunaan keunggulan teknologi informasi dalam kemasan yang salah.
 Tujuan bimbingan perkawinan, diantaranya : Mempersiapkan calon pengantin agar
terhindar dari problema perkawinan yang umum terjadi;
 Perkawinan yang diharapkan (Ekspektasi) : Langgeng, Rukun dan Tentram, Anak terdidik
dan bermental sholeh/sholehah, Hubungan sosial baik.

Cibuaya, 20 Juli 2023


Notulen

MA’MUN ZEN, S.Ag

NOTULEN
BIMBINGAN PERKAWINAN PRANIKAH BAGI CALON PENGANTIN
KANTOR URUSAN AGAMA KECAMATAN CIBUAYA
TANGGAL : 20-21 Juli 2023

MATERI : PERKENALAN, HARAPAN DAN KONTRAK BELAJAR


BIMBINGAN PERKAWINAN PRA NIKAH
Narasumber : IHAT SOLIHAT, S.Ag
Jabatan : PAI KUA Kec, Cibuaya
Tanggal : 20 Juli 2023
Waktu : 10.00 - 11.00 WIB
Jumlah peserta yang di undang : 30 Orang
Jumlah Peserta yang Hadir : 30 Orang

Ringkasan Materi :
 Tujuan : Membangun suasana pelatihan (bimbingan perkawinan) yang akrab,

komunikatif, dan partisipatoris, serta memetakan latar belakang peserta bimbingan.


 Perkawinan dan keluarga adalah proses panjang di mana suami-istri perlu saling secara
sengaja mengenal lebih banyak hal terkait pasangannya.
 Pasangan suami istri juga harus terbuka dalam menyesuaikan diri satu sama lain menuju
kualitas hidup yang lebih baik.
 Peserta yang dapat nilai tinggi jangan lengah karena masih banyak yang perlu dikenali
dari pasangannya dan yang dapat nilai rendah jangan berkecil hati karena proses saling
mengenal secara intens baru saja akan dimulai.

Cibuaya, 20 Juli 2023


Notulen

MA’MUN ZEN, S.Ag

NOTULEN
BIMBINGAN PERKAWINAN PRANIKAH BAGI CALON PENGANTIN
KANTOR URUSAN AGAMA KECAMATAN CIBUAYA
TANGGAL : 20-21 Juli 2023

MATERI : MEMPERSIAPKAN KELUARGA SAKINAH

Narasumber : IHAT SOLIHAT, S.Ag


Jabatan : PAI KUA Kec, Cibuaya
Tanggal : 20 Juli 2023
Waktu : 11.00 - 12.00 WIB
13.00 - 14.00 WIB
Jumlah peserta yang di undang : 30 Orang
Jumlah Peserta yang Hadir : 30 Orang

Ringkasan Materi :
 Tujuan : Calon pengantin mampu menyelaraskan cara memandang dan mengelola
keluarga.
 Gambaran kondisi keluarga yang dicita-citakan di akherat tersebut adalah gambaran
sakinah yang hakiki. Kondisi tersebut perlu diproses terus menerus selama di dunia
dengan cara memantaskan diri untuk mengelola perkawinan dan keluarga sesuai dengan
status melekat setiap manusia sebagai hanya hamba Allah dan amanah melekat sebagai
khalifah fil ardl yang bertugas mewujudkan kemaslahatan di muka bumi termasuk di
keluarga.
 Penerapan tauhid atau iman yang benar secara otomatis melahirkan amal shaleh yang
berimplikasi kemaslahatan (kebajikan) dan sebaliknya kemafsadatan (kerusakan)
merupakan tanda bermasalahnya kualitas keimanan kita. Kemudian berilah kesempatan
pada peserta untuk tanya jawab.
 Standar kesepadanan suami-istri yang diajarkan Islam adalah agama, yakni keteguhan
memegang prinsip tauhid, yaitu hanya dan hanya menghamba kepada Allah Swt dan
konsisten mewujudkan kemaslahatan sebagai khalifah di muka bumi, termasuk di dalam
keluarga.
 Keluarga sakinah dapat dipahami sebagai keluarga yang tetap tenang (harmonis),
meskipun ketika menghadapi masalah sebesar dan sebanyak apapun,
 Mawaddah adalah perasaan cinta yang melahirkan keinginan untuk membahagiakan
dirinya.
 Rohmah adalah perasaan cinta yang melahirkan keinginan untuk membahagiakan orang
yang dicintainya.
 Pasangan suami-istri memerlukan mawaddah dan rohmah sekaligus, yakni perasaan
cinta yang melahirkan keinginan untuk membahagiakan dirinya sendirisekaligus
pasangannya dalam suka maupun duka.

Cibuaya, 20 Juli 2023


Notulen

MA’MUN ZEN, S.Ag

NOTULEN
BIMBINGAN PERKAWINAN PRANIKAH BAGI CALON PENGANTIN
KANTOR URUSAN AGAMA KECAMATAN CIBUAYA
TANGGAL : 20-21 Juli 2023

MATERI : MEMBANGUN HUBUNGAN DALAM KELUARGA

Narasumber : IHAT SOLIHAT, S.Ag


Jabatan : PAI KUA Kec, Cibuaya
Tanggal : 20 Juli 2023
Waktu : 14.00 - 17.00 WIB
Jumlah peserta yang di undang : 50 Orang
Jumlah Peserta yang Hadir : 50 Orang

Ringkasan Materi :
 Perkawinan bukanlah hal yang statis, tetapi merupakan sesuatu yang dinamis karena
memiliki banyak faktor dan dipengaruhi oleh proses yang terjadi.
 Banyak perkawinan menjadi tidak harmonis atau bahkan gagal karena pasangan suami
istri tidak siap menjalani perannya dalam perkawinan, dan tidak siap dengan berbagai
tantangan yang datang silih berganti.
 Ada 4 pilar Perkawinan Kokoh dalam Islam, yaitu relasi berpasangan, (Zawaj, Qs. al-
Baqarah/2:187), janji kokoh (Mitsaqan ghalizhan, Qs. an-Nisa/4:21), saling
memperlakukan pasangan dengan baik (mu’asyarah bil ma’ruf, Qs. an-Nisa/ 4:19), dan
rembug (musyawarah, Qs. al-Baqarah/2:23), maka dinamika hubungan perkawinan pun
akan mengacu kepada keempat hal ini.
 Komponen Utama Relasi Suami-Istri
 Dalam sebuah perkawinan, ada 3 komponen utama yang akan menentukan bentuk
hubungan antara suami dan istri, yaitu:
 Kedekatan emosi muncul dalam bentuk rasa kasihsayang, mawaddah dan rohmah,
di antara pasangan suami istri (Qs. ar-Rum/30:21). Mereka menjadikan pasangan
sebagai pasangan jiwa, tempat berbagi kehidupan yang sesungguhnya (Zawaj).
 Gairah adalah adanya dorongan untuk mendapatkan kepuasan seksual dari
pasangannya, sebagaimana menjadi salah satu tujuan perkawinan yaitu
menghalalkan hubungan seksual antara laki-laki dan perempuan. Demikian
pentingnya komponen ini, Al-Qur’an banyak menyebutkannya di dalam berbagai
ayat, misalnya Qs. al- Baqarah/2: 187.
 Komitmen, yaitu bagaimana suami-istri sama-sama memandang ikatan perkawinan
sebagai ikatan yang kokoh (Mitsaqan ghalizhan, Qs. an-Nisa 4:21) agar bisa menyangga
seluruh sendi-sendi kehidupan rumah tangga. Kedua pihak diharapkan menjaga ikatan ini
dengan segala upaya yang dimiliki.

Cibuaya, 20 Juli 2023


Notulen

MA’MUN ZEN, S.Ag

NOTULEN
BIMBINGAN PERKAWINAN PRANIKAH BAGI CALON PENGANTIN
KANTOR URUSAN AGAMA KECAMATAN CIBUAYA
TANGGAL : 20-21 Juli 2023
MATERI : MEMENUHI KEBUTUHAN KELUARGA

Narasumber : IHAT SOLIHAT, S.Ag


Jabatan : PAI KUA Kec, Cibuaya
Tanggal : 21 Juli 2023
Waktu : 08.00 - 10.00 WIB
Jumlah peserta yang di undang : 30 Orang
Jumlah Peserta yang Hadir : 30 Orang

Ringkasan Materi :
 Menjalani sebuah perkawinan membutuhkan kesiapan, baik kesiapan fisik, mental,
spiritual, sosial, dan ekonomi. Kesiapan ini dibutuhkan dari kedua belah pihak, baik laki-
laki dan perempuan
 Menjalani perkawinan merupakan bagian dari ibadah kepada Allah. Oleh karena itu,
setiap yang dijalani di dalam perkawinan harus bertujuan untuk mendapatkan ridha Allah
SWT.
 Kebutuhan keluarga terdiri dari kebutuhan fisik dan non fisik. Kedua jenis kebutuhan ini
harus dipenuhi oleh suami istri secara bersama-sama. Untuk mencapainya diperlukan
sikap saling mendukung satu sama lain.
 Kebutuhan Fisik terdiri dari seluruh kebutuhan finansial dalam keluarga. Di antara
kebutuhan fisik dalam keluarga adalah kebutuhan sandang, pangan, papan, dan biaya-
biaya yang terkait dengan kesehatan, pendidikan, dan pengamanan, dan lainnya. Selain
itu, untuk mendukung terpenuhinya kebutuhan fisik, diperlukan kemampuan dalam
mengelola keuangan keluarga dan penggunaannya untuk kebutuhan prioritas dan
jaminan masa depan.
 Kebutuhan non fisik merupakan kebutuhan yang terkait dengan psikologi anggota
keluarga. Di antara contoh kebutuhan non fisik adalah rasa mencintai dan dicintai, kasih
sayang, rasa aman, tenang atau tidak khawatir, merasa terlindungi, diperhatikan, dijaga,
dihormati, dihargai, dan lainnya. Semua kebutuhan non fisik ini dibutuhkan oleh seluruh
keluarga, baik suami, istri, orang tua, dan anak-anak. Untuk memenuhinya, seluruh
anggota keluarga kepada anggota keluarga harus memperhatikan dan melakukannya.
Dengan demikian, dalam keluarga akan terjadi sikap saling menjaga, saling
menghormati, saling menyayangi, saling mencintai, saling memperhatikan, dan
seterusnya.
 Dalam memenuhi kebutuhan keluarga, diperlukan kerjasama antara suami dan istri.
Tanpa kerjasama di antara keduanya, maka tujuan perkawinan untuk membangun
keluarga yang sakinah, mawaddah dan rohmah tidak akan pernah terwujud. Kerjasama
adalah pilar utama dari perkawinan dan kehidupan berkeluarga.

Cibuaya, 21 Juli 2023


Notulen

MA’MUN ZEN, S.Ag

NOTULEN
BIMBINGAN PERKAWINAN PRANIKAH BAGI CALON PENGANTIN
KANTOR URUSAN AGAMA KECAMATAN CIBUAYA
TANGGAL : 20-21 Juli 2023
MATERI : MENJAGA KESEHATAN KELUARGA
Narasumber : dr.EVA NURHASANAH KUSUMAH
Jabatan : Kepala Puskesmas Cibuaya
Tanggal : 21 Juli 2023
Waktu : 10.00 - 12.00 WIB
Jumlah peserta yang di undang : 30 Orang
Jumlah Peserta yang Hadir : 30 Orang

Ringkasan Materi :

1. Definisi sehat menurut WHO adalah suatu keadaan kondisi fisik, mental, dan
kesejahteraan sosial yang merupakan satu kesatuan dan bukan hanya bebas dari
penyakit atau kecacatan.
2. Kesehatan refroduksi adalah kondisi sehat untuk menjalani fungsi dan masa reproduksi
secara :
 Fisik
 Mental
 Sosial
 Intelektual
 Finansial
 Spiritual
 Seksual
 dll

Cibuaya, 21 Juli 2023


Notulen

MA’MUN ZEN, S.Ag

NOTULEN
BIMBINGAN PERKAWINAN PRANIKAH BAGI CALON PENGANTIN
KANTOR URUSAN AGAMA KECAMATAN CIBUAYA
TANGGAL : 20-21 Juli 2023
MATERI : MEMPERSIAPKAN GENERASI YANG BERKUALITAS
Narasumber : DRA. IIS YULIPAH
Jabatan : PLKB Kec. Cibuaya
Tanggal : 21 Juli 2023
Waktu : 13.00 - 15.00 WIB
Jumlah peserta yang di undang : 30 Orang
Jumlah Peserta yang Hadir : 30 Orang

Ringkasan Materi :

 Ciri umum anak yang berkualitas dalam aspek nilai agama dan moral adalah
terbangunnya karakter muslim sebagai rahmat bagi semesta yang sadar akan
keberadaan Allah (saleh/salehah personal), dan karenanya terdorong untuk berbuat baik
bagi lingkungannya (saleh sosial).

 Peran dan Tanggungjawab Orang tua :

1. Perawatan

2. Pengasuhan

3. Perlindungan

4. Pendidikan

 Kesalahan Umum dalam Pola Asuh Anak : Orang tua terlalu lunak/ tidak tegasPola,
komunikasi dan interaksi yang negatif, Menggunakan pola kekerasan, Orang tua yang
kurang peduli dan mengabaikan kebutuhan anak.

 Strategi Menanamkan Kedisiplinan : Contohkan, Jelas, Tegas, Konsisten.

Cibuaya, 21 Juli 2023


Notulen

MA’MUN ZEN, S.Ag

NOTULEN
BIMBINGAN PERKAWINAN PRANIKAH BAGI CALON PENGANTIN
KANTOR URUSAN AGAMA KECAMATAN CIBUAYA
TANGGAL : 20-21 Juli 2023

MATERI : EVALUASI, REFLEKSI, POST TEST DAN PENUTUPAN


Narasumber : IHAT SOLIHAT, S.Ag
Jabatan : PAI KUA Kec, Cibuaya
Tanggal : 21 Juli 2023
Waktu : 15.00 - 17.00 WIB
Jumlah peserta yang di undang : 30 Orang
Jumlah Peserta yang Hadir : 30 Orang

Ringkasan Materi :

 Visi dan misi yang sejalan dengan pasangannya dalam memasuki mahligai rumah
tangga, adalah sejauh mana peserta merasa mengenal pasangannya dan memahami
potensi yang ada pada diri pasangannya, dan sejauh mana peserta merasa mengetahui
strategi dalam menyelesaikan masalah (problem solving) yang sejalan dengan
pasangannya sebagai antisipasi dalam menghadapi riak dan konflik rumah tangga
bersama calon pasangannya.

 menikah dan berkeluarga adalah proses panjang yang memerlukan kerja sama dua belah
pihak sejak masa praperkawinan. Ingatkan pula bahwa relasi suami-istri bisa naik turun
karena beberapa hal sehingga sangat dibutuhkan kerja sama untuk merespons secara
positif setiap perkembangan keluarga.

 Jangan berkecil hati jika ternyata ada banyak hal yang perlu dibenahi dan yang terpenting
adalah kemauan untuk sama-sama menjadikan perkawinan dan keluarga sebagai sarana
untuk meningkatkan kualitas diri sebagai hamba Allah dan Khalifah di muka bumi.

 lembar evaluasi ini penting bagi penyelenggara bimbingan perkawinan agar bisa
meningkatkan kualitasnya.

 Sabar dan terus bekerja sama dalam menyiapkan perkawinan, menjalani perkawinan dan
keluarga sehingga ketenangan jiwa dan keteguhan hati (sakinah) seluruh anggota
keluarga bisa terus terpelihara, apa pun ujiannya.

Cibuaya, 21 Juli 2023


Notulen

MA’MUN ZEN, S.Ag

Anda mungkin juga menyukai