Anda di halaman 1dari 3

SURAT AQAD SYIRKAH MUDHARABAH

“Dan ALLAH SWT telah menghalalkan jual beli dan mengharamkan riba”
(QS: Al Baqarah 2: 275)

“Hai orang-orang beriman, janganlah kamu makan harta sesama kamu dengan jalan bathil,
kecuali melalui perniagaan yang berlaku dengan suka sama suka diantara kamu” (QS: An-Nissa’4:
29)

Perjanjian kerjasama ini dibuat dan ditandatangani pada hari ……… Tanggal ……….. Bulan ………….
Tahun 2022 oleh dan antara:

I. ……………………………., pekerjaan Wiraswasta beralamat di


………………………………………………………, Pemegang Kartu Tanda Penduduk Nomor :
…………………………………… untuk selanjutnya disebut sebagai PIHAK PERTAMA.

II. ………………………………….., pekerjaan Karyawan Swasta bertempat tinggal di


…………………………………………………………………………………, Pemegang Kartu
Tanda Penduduk Nomor : …………………….., untuk perbuatan hukum ini telah mendapat
persetujuan dari istri, untuk selanjutnya disebut sebagai PIHAK KEDUA.

------------------------------------------------------ MENIMBANG
-------------------------------------------------------

Bahwa antara Pihak Pertama dan Pihak Kedua telah sepakat untuk mengadakan perjanjian kerjasama
pembangunan Rumah dengan Konsumen atas nama …………. yang beralamat di
…………………………………………………………………..

Selanjutnya kedua belah pihak sepakat untuk mengatur perjanjian kerjasama atau Syirkah dengan syarat-
syarat sebagai berikut :

Pasal 1
DESKRIPSI

1. Pihak Pertama adalah Kontraktor Pembangunan Rumah.


2. Pihak Pertama mendapatkan permintaan dari konsumen, untuk dibangunkan Rumah dengan luas
bangunan seluas …. (…………………..) m2
3. Untuk pembangunan Rumah tersebut oleh karenanya maka Pihak Pertama menawarkan
kerjasama dengan Pihak Kedua.
4. Pihak Kedua adalah Shohibul ma’al untuk pembangunan rumah tersebut.

Pasal 2
MODAL DAN BAGI HASIL
1. Pihak Pertama mendapatka proyek pembangunan untuk Jasa Tenaga Kerja senilai harga Rp.
2.000.000,- (Dua Juta Rupiah) /m2 atau sebesar Rp. 400.000.000,- (Empat Ratus Juta Rupiah).
2. Harga tersebut meliputi Jasa Pembangunan Rumah sesuai gambar kerja DED. Gambar
Kerja Terlampir.
3. Pihak Pertama menerima sejumlah uang dari Pihak Kedua sebesar Rp.250.000.000,- (Dua
Ratus Lima Puluh Juta Rupiah) sebagai Modal Kerja untuk pembangunan rumah tersebut.
4. Adapun Nilai Pengeluaran berdasarkan hasil real pengeluaran.
5. Pihak Pertama akan memberikan laporan pengeluaran setiap bulan.
6. Adapun selisih antara Nilai Kontrak sesuai Pasal 2 (1) berbanding pengeluaran adalah Profit.
7. Para Pihak sepakat untuk membagi keuntungan sebagai berikut: Pihak Pertama selaku pengelola
mendapatkan Nisbah sebesar 70 (Tujuh Puluh) % dan Pihak Kedua mendapatkan 30 (Tiga Puluh)
%.

PASAL 3
CARA BAYAR

1. Cara bayar pemberi pekerjaan kepada Pihak Pertama adalah akan dibayar LUNAS pada saat
pekerjaan pembangunan sudah selesai 100%.
2. Pihak Pertama akan mengembalikan Modal dan Sharing Profit Pihak Kedua maksimal 3(Tiga)
hari setelah Pihak Pertama mendapatkan pembayaran dari pemberi pekerjaan.
3. Pekerjaan ditargetkan akan selesai selama 6 (Enam) bulan.

Pasal 4
KETENTUAN TAMBAHAN

1. Segala sesuatu yang belum diatur dalam surat perjanjian ini akan diselesaikan secara
kekeluargaan berdasarkan itikad baik antara Pihak Pertama dan Pihak Kedua.
2. Apabila tidak terdapat kesepakatan sebagaimana Pasal 3 (tiga) diatas, maka permasalahan akan
diselesaikan sesuai dengan jalur hukum yang berlaku di wilayah kejadian.
3. Hal-hal lain yang mungkin kelak akan muncul di kemudian hari dan belum diatur dalam surat
Akad ini akan dimusyawarahkan Para Pihak yang akan dituangkan dalam bentuk addendum.
4. Surat perjanjian ini akan batal dengan sendirinya apabila masa kontrak pembayaran Perjanjian ini
berakhir.

Dalam pelaksanaan perjanjian ini tidak diharapkan terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan, dikarenakan
dasar perjanjian ini adalah semata-mata karena Allah SWT. Namun apabila karena kehendak-Nya pula
terjadi permasalahan kedua belah pihak setuju untuk menyelesaikannya secara musyawarah untuk
mufakat.

Demikian perjanjian Jual-Beli ini kami buat atas dasar kesepakatan bersama tanpa ada unsur paksaan dari
pihak manapun juga, dan ditandatangani oleh Pihak Pertama dan Pihak Kedua.

......................, ................................ 2022

Pihak Kedua Pihak Pertama


(……………………….) (................................ )

SAKSI – SAKSI:

1. Saksi Pihak Pertama


Nama :
Alamat : Tanda tangan: …………….……

2. Saksi Pihak Kedua


Nama :
Alamat : Tanda tangan: …………….……

Anda mungkin juga menyukai