Anda di halaman 1dari 3

Pembukaan Penghulu

1. Baca Taawudz dan basmalah

Alhamdulillah hirabbil alamin, wasola tu wassalam asrobil anbiya iwal mursalim, sayyidina wa
maulana muhammadin wa ala ailhi wasohbihi ajmain, walahaula walakuwata ilabillah hilngali
hil adzim.

2. Yang saya hormati, Bapak Mikal beserta ibu dan keluarga, rombongan calon pengantin
laki- laki. Yang kami hormati pula calon pengantin kedua yang berbahagia.
3. Alhamdulilah wasyukurilah, kita panjatkan puja dan puji syukur kepada Allah SWT
atas nikmat dan kesempatan yang telah diberikan kepada kita.
4. Tiada lain pada saat ini kita dimohon untuk memberikan kesaksian serta doa restu akan
berlangsungnya pernihakan pengantin, mudah-mudahan pernikahan mendapatkan
ridho Allah SWT.
5. Untuk itu acara nikah kita awali dengan bacaan basmalah bersama, kemudian sebelum
acara ijab & qobul akan diawali dengan bacaan ayat suci alquran, untuk itu kepada
Bapak Naufal Asyam dipersilahkan.
6. Hadirin rohimakumullah kita lanjutkan acara berikutnya, yaitu pembacaan data-data
calon pengantin yang telah terekap dan jika masih ada kekurangan atau salah tulis akan
bisa kita selesaikan.
7. (Pembacaan data calon pengantin laki-laki) nama, TTL, warga negara, agama,
pekerjaan, tempat tinggal, anak dari Bapak Mikal dan Ibu Otniel.
8. (pembacaaan data calon pengantin perempuan) nama, TTL, warga negara,
agama, pekerjaan, tempat tinggal, penyebutan anak dari ortu Naufal dan kurnia.
9. Untuk pelaksanaan nikah tentu dilaksanakan dengan calon pengantin laki-laki saudara
Budi Setiawan akan menikahi saudari Oen Casseia Johanna Christantia memberikan
mas kawin kepada seperangkat alat sholat dan uang tunai sebesar 10 juta rupiah, nanti
secara simbolik mau diserahkan atau tidak?
10. Kemudian untuk melengkapi buku nikah saya sudah mencatat 4 saksi laki-laki
yang sudah dewasa, saksi dari pihak pengantin laki-laki (Nama Saksi 1) dan (Nama
Saksi 2), pihak pengantin perempuan (Nama Saksi 3) dan (Nama Saksi 3). Untuk
data buku nikah saya rasa sudah cukup.
11. Selanjutnya penyerahan mas kawin dari calon pengantin laki-laki kepada calon
pengantin perempuan.
12. Hadirin sekalian acara selanjutnya adalah khutbah yang akan dilangsungkan oleh
Ustadz Samir Husin dipersilahkan.
13. Hadirin kita lanjutkan acara ijab qobul, pada bapak Haris Setiawan yang berkewajiban
menikahkan putrinya untuk itu mau dilaksanakan sendiri atau diwakilkan, baik bisa
membaca ikrak terlebih dahulu pak.
14. Basmalah, “asyhadu an laa ilaaha illahaahu, wa asyhaduanna muhammadar
rasuulullah”, istighfar 3x innallaha ghofururrohim. Kepada yang saya hormati Bapak
Madriga, saya wali nikahnya anak saya (Oen Casseia Johanna Christantia) saat ini.
15. Basmalah, pada .. (ijab qobul dilakukan sendiri oleh ayahnya)
16. Setelah ijab qobul, apakah para saksi sah? Alhamdulillah hirobbbil alamin, terus
doa setelah ijab qobul.

DOA SETELAH IJAB & QOBUL


17. Selanjutnya kepada pengantin Oen Casseia Johanna Christantiamenghendaki suami
untuk membaca taklik atau cukup tanda tangan?
18. Jika tidak perlu langsung tanda tangan buku nikah suami lalu istri dan berkasnya,
setelah itu ttd wali dahulu baru saksi.
19. Hadirin sekalian, pada kesempatan kali ini saya mengikrarkan bahwa pernikahan
antara saudara aqmar Budi Setiawan dengan saudari Oen Casseia Johanna Christantia
yang telah berlangsung dan sah mudah mudahan kedua pengantin memiliki hidup yang
sakinah mawadah warahmah.
20. Dan secara simbolis akan saya serahkan, yaitu buku nikah kepada kedua pengantin,
maka dari itu kami mohon untuk berdiri.
21. Hadirin sekalian, acara ijab qobul kali ini sudah selesai dilangsungkan. Saya mohon
maaf yang sebesar-sebesarnya apabila ada salah perkataan, serta ditutup dengan bacaan
tahmid “alhamdulilahhirobbilaalamin”. Wassalamuaalikum wr.wb

Anda mungkin juga menyukai