Anda di halaman 1dari 1

Nama : Dian Pramonia

Jurusan : Sistem Informasi Angkatan 21

kebudayaan daerah merupakan faktor utama berdirinya kebudayaan yang lebih global,
atau yang biasa kita sebut dengan budaya nasional. segala bentuk kebudayaan daerah
akan sangat berpengaruh terhadap budaya nasional, begitu pula dengan sebaliknya,
kebudayaan nasional yang bersumber dari kebudayaan daerah akan sangat
berpengaruh pula terhadap kebudayaan daerah atau kebudayaan lokal.Hubungan
antara budaya nasional dan budaya daerah dapat dipahami oleh makna kebudayaan
itu sendiri. Kebudayaan merupakan suatu kekayaan yang sangat bernilai karena selain
merupakan ciri khas suatu daerah juga menjadi lambang dari kebudayaan suatu
bangsa atau daerah. sebagai masyarakat Indonesia kita harus menjaga, memelihara,
dan melestarikan budaya. Ya, menjaga kebudayaan merupakan kewajiban dari setiap
individu, dengan kata lain kebudayaan merupakan kekayaan yang harus dijaga, dan
dilestarikan oleh setiap suku bangsa.
Budaya nasional bersumber dari budaya daerah, yang mana kebudayaan nasional akan
bersumber dari kebudayaan daerah yang sudah tumbuh sejak lama. Adapun bentuk
keragaman budaya dapat dilihat pada bahasa daerah, sistem kemasyarakatan, rumah
adat, upacara adat, pakaian adat, senjata tradisional, kesenian, dan lainnya.

Anda mungkin juga menyukai