Anda di halaman 1dari 3

SOAL 1

Buat jurnal umum perusahaan dagang dengan nama Jelly yang memiliki transaksi pada bulan
September 2021 dengan rincian sebagai berikut:
1. Pada tanggal 2 September 2021 melakukan pembelian terhadap bahan dagang dengan
harga Rp 1.500.000,00 secara kredit.
2. Pada tanggal 7 September 2021 melakukan penjualan barang dagang dengan harga
sebesar Rp 300.000,00 secara kredit. Harga pokok penjualan barang senilai Rp
220.000,00. Syarat kredit 2/10, n/30.
3. Pada tanggal 8 September 2021 menjual tunai barang dagang seharga Rp 200.000,00
yang mempunyai harga pokok penjualan Rp 135.000,00,-.
4. Pada tanggal 11 September 2021 melakukan pembayaran terhadap sewa tempat sebesar
Rp 50.000,00.
5. Pada tanggal 14 September 2021 mendapatkan retur barang yang sudah dijual dengan
harga sebesar Rp 75.000,00 dikarenakan terdapat kerusakan. Harga pokok barang yang
diretur adalah Rp 50.000,00
6. Pada tanggal 15 September 2021 melakukan pembelian tunai barang dagang dengan
harga Rp 230.000,00. FOB Shipping point.
7. Pada tanggal 17 September 2021 menerima kas untuk penjualan dagang pada tanggal 7
September 2021 setelah dikurangi dengan jumlah potongan tunai.
8. Pada tanggal 18 September 2021 membayarkan beban angkut sebesar Rp 30.000,00
untuk keperluan pengangkutan barang dagang yang dibeli pada tanggal 15 September.
9. Pada tanggal 20 September 2021 melakukan penjualan dengan kredit barang sebesar Rp
400.000,00. Harga pokok barang yang dijual sebesar Rp 310.000,00. Syarat kredit 3/10,
n/eom.
10. Pada tanggal 22 September 2021 membeli barang secara tunai dengan harga Rp
250.000,00.
11. Pada tanggal 23 September 2021 membayar secara tunai untuk beban iklan sebesar Rp
100.000,00.
12. Pada tanggal 26 September 2021 menerima pembayaran untuk penjualan tanggal 20
September 2021 setelah dikurangi dengan potongan tunai.
Buatlah:
1. Jurnal umum untuk transaksi-transaksi di atas
2. Buku besar

Jawaban (dalam Rp 000,-)


1. Persediaan barang (Merchandise Inventory) 1.500
Utang Dagang 1.500

2. Piutang Dagang (Accounts Receivable) 300


Penjualan (Sales) 300
(Jurnal untuk mencatat penjualan kredit)

HPP (COGS) 220


Persediaan (Merchandise Inventory) 220
(Jurnal untuk mencatat harga pokok penjualan)

3. Kas (Cash) 200


Penjualan (Sales) 200
(jurnal untuk mencatat penjualan tunai)

HPP (COGS) 135


Persediaan (Merchandise Inventory) 135
(jurnal untuk mencatat harga pokok penjualan)

4. Beban sewa (Rent Expense) 50


Kas (cash) 50
(jurnal mencatat pembayaran beban sewa)

5. Retur penjualan dan allowance (Sales return&Allw) 75


Piutang Dagang (Accounts Receivable) 75
(mencatat retur penjualan)

Persediaan (Merchandise Inventory) 50


HPP (COGS) 50
(mencatat pengembalian barang dagangan)

6. Persediaaan Barang (Merchandise Inventory) 230


Kas (Cash) 230
(mencatat pembelian secara tunai)

7. Kas (Cash) {300,000 – (300,000 x 2%)} 294


Diskon penjualan (Sales Discount) {300,000 x 2%} 6
Piutang Dagang (Account Receivable) 300
(mencatat pelunasan piutang dagang dalam periode diskon)

8. Persediaan (Merchandise Inventory) 30


Kas (Cash) 30
(mencatat pembayaran biaya angkut secara tunai)
9. Piutang (account receivable) 400
Penjualan (Sales) 400
(mencatat penjualan secara kredit)

HPP (COGS) 310


Persediaan (Merchandise Inventory) 310
(mencatat harga pokok penjualan barang)

10. Persediaan (merchandise inventory) 250


Kas (Cash) 250
(mencatat pembelian barang secara tunai)

11. Beban iklan (Advertising Expense) 100


Kas (Cash) 100
(mencatat pembayaran biaya iklan)

12. Kas (Cash) {400 – (3% x 400)} 388


Diskon penjualan (Sales discount) {3% x 400} 12
Piutang Dagang (Account Receivable) 400
(mencatat penerimaan kas untuk penjualan kredit dalam periode diskon)

Anda mungkin juga menyukai