Anda di halaman 1dari 34

NGEMAT SHAKTI GENDAM

CARA CEPAT, MUDAH, &


ALAMIAH MENJADI PRIBADI
YANG LINUWIH & UNGGUL.
By. Edi Sugianto (GUBES NAQS DNA)
GENDAM ONLINE

SHAKTI GENDAM
MODUL 7 PELATIHAN GENDAM ONLINE
NGEMAT LESSON 2, SHAKTI GENDAM
Ngemat Mind Programming adalah metode pemrograman
pikiran yang menggunakan cara-cara yang mudah serta alamiah.

Jika otak diibaratkan sebagai komputer dan pikiran adalah


software yang terinstal di dalam komputer, maka Ngemat Mind
Programming adalah cara mudah untuk meng-instal sebuah
Program pikiran positif dan memberdayakan ke dalam pikiran
bawah sadar.

Anda tentu tahu, bahwa kualitas hidup seseorang sangat


tergantung dengan kualitas pikirannya. Pikiran negatif
menyebabkan kita pesimis, sedangkan pikiran positif
memunculkan semangat dan optimis. Orang sukses punya pola
pikir kesuksesan, sedangkan orang gagal punya pola pikir
kegagalan.

Masalahnya adalah, meskipun Anda tahu bahwa pikiran


menentukan kualitas hidup, Anda tidak bisa dengan mudah
mengubah pikiran Anda sendiri. Mungkin Anda sadar bahwa
sekarang ini Anda merasa perlu "membenahi" pikiran Anda.
Namun Anda tidak tahu atau belum bertemu cara yang efektif.

1
MODUL 7 GENDAM ONLINE, Supported by. WWW.NAQSDNA.COM
Untuk itulah, kami memperkenalkan Ngemat Mind Programming
yang yang dikembangkan dari ranah keilmuan tradisional di
Nusantara dan sudah kami sesuaikan dengan keilmuan Modern
dari dunia Metafisika, Hypnosis, dan juga NLP sehingga mudah
untuk dipelajari oleh siapapun saja.

Dari sekian banyak metode pemrograman pikiran, Ngemat Mind


Programming merupakan metode yang sangat efektif dan sangat
mudah dilakukan oleh siapapun.

Sigmund Freud, seorang tokoh psikologi terkemuka mengatakan


bahwa sebagian besar perilaku manusia dipengaruhi oleh Pikiran
Bawah Sadarnya. Kekuatan pikiran bawah sadar mempengaruhi
sebesar 88% dari tindakan kita, sedangkan kekuatan pikiran
sadar hanya berpengaruh sebesar 12%.

Banyak orang berjuang untuk berubah atau berjuang untuk


sukses dengan kerja keras, namun tidak kunjung berhasil. Itu
karena mereka tidak tahu bagaimana menggunakan kekuatan
pikiran bawah sadar.

2
MODUL 7 GENDAM ONLINE, Supported by. WWW.NAQSDNA.COM
Alam bawah sadar kita sangat kuat sekali….

Dalam proyeksi kehidupan….

Alam bawah sadar ini merupakan sebuah gudang yang luas,


yang menyimpan semua pengalaman hidup kita, citra diri kita.

Alam bawah sadar bisa terprogram. Dan, kata-kata yang negatif


lebih cepat diserap dan tersimpan dalam gudang alam atau
pikiran bawah sadar. Sebagai contoh, sebut saja si A. Ketika
duduk di sekolah dasar, guru si A terlihat putus asa melihat nilai
matematikanya selalu empat. Sang guru pun berkata, “Kamu
bodoh, tak bisa hitung-hitungan.”

Seiring pertumbuhan dirinya, si A pun membenci matematika dan


merasa bodoh di bidang yang satu ini. Sebetulnya, ketika dibilang
bodoh, tanpa disadari kita mencitrakan diri sebagai orang bodoh,
dan alam bawah sadar mengambil alih pencitraan diri Anda.

Setiap kali Anda mencoba menghitung dan merasa bodoh, alam


bawah sadar memasuki pikiran Anda, mengatakan bahwa Anda
tidak bisa matematika. Sehingga akhirnya Bodoh dalam hal
matematika menjadi sebuah keyakinan di dalam diri si A dan
akhirnya mempengaruhi sikap dan perilaku si A terhadap
matematika. Dan pada akhirnya, jadilah si A mempunyai citra diri
bahwa dirinya tidak pandai matematika.

Kekuatan pikiran bawah sadar begitu besar. Kekuatan pikiran


bawah sadar dapat dimanfaatkan untuk mencapai tujuan tiga
sampai tujuh kali lebih cepat.

Pikiran bawah sadar tidak pernah mengetahui perbedaan antara


imajinasi dengan kenyataan. Pikiran bawah sadar tidak pernah

3
MODUL 7 GENDAM ONLINE, Supported by. WWW.NAQSDNA.COM
memiliki mekanisme untuk mengetahui hal-hal yang nyata
ataupun bukan.

Ada empat hukum pikiran bawah sadar, yaitu positif, kalimat


saat ini (present tense), bersifat pribadi, dan pengulangan.

Dalam memprogram diperlukan emosi positif dengan


mencurahkan segenap jiwa. Saat meditasi, kita harus
membayangkan bahwa keinginan kita benar-benar terjadi. Ketika
menginginkan menikah, maka pikiran alam bawah sadar kita
tuntun dan ciptakan sebuah visual yang indah. Begitu juga saat
kita menginginkan gaji Rp 20 juta perbulan, maka visualisasikan
dalam alam pikiran bahwa kita secara mental telah menerima
uang sebanyak itu.

Sifat fikiran selalu penuh dengan keraguan. Kondisi Beta akan


mendorong kita untuk merasa ragu melakukan sesuatu. Karena
itu, alam bawah sadar memerlukan sifat tegas, tentu saja
dibarengi dengan unsur emosi yang kuat, dalam hal ini hindari
emosi negatif, tetapi gunakan emosi positif.

Adi W. Gunawan dalam bukunya yang berjudul Hypnotherapy,


The Art of Subconscious Restructuring menyatakan bahwa
pikiran sadar dan pikiran bawah sadar mempunyai fungsinya
masing-masing, yang dapat dijelaskan sebagai berikut:

1. Pikiran Sadar mempunyai empat fungsi spesifik, yaitu:

1. Mengidentifikasi informasi yang masuk


2. Membandingkan
3. Menganalisis
4. Memutuskan

4
MODUL 7 GENDAM ONLINE, Supported by. WWW.NAQSDNA.COM
2. Pikiran Bawah Sadar mempunyai fungsi atau menyimpan hal-
hal sebagai berikut:

1. Kebiasaan (baik, buruk dan refleks)


2. Emosi
3. Memori jangka panjang
4. Kepribadian
5. Intuisi
6. Kreatifitas,
7. Persepsi
8. Belief dan value.

Berdasarkan uraian di atas anda bisa melihat bahwa salah satu


fungsi pikiran bawah sadar adalah sebagai tempat penyimpanan
memori atau informasi.

Memori yang tersimpan dalam pikiran bawah sadar bersifat


permanen. Memori atau informasi yang tersimpan ini bisa berupa
informasi yang baik dan buruk.

Apa yang akan terjadi jika memori atau informasi yang tersimpan
dalam diri seseorang adalah hal-hal buruk atau yang bersifat
traumatis. Tentu saja hal tersebut akan mempengaruhi
kepribadian, cara berpikir dan pola laku orang tersebut.

Kita ambil contoh kasus sebagai ilustrasi, ada seorang anak yang
memiliki tingkat kepercayaan diri yang rendah dan memiliki

5
MODUL 7 GENDAM ONLINE, Supported by. WWW.NAQSDNA.COM
prestasi sekolah yang sangat rendah. Setelah diteliti ternyata
anak ini sejak masa kecilnya sering dikatakan bodoh, baik oleh
guru dan juga orantuanya sendiri. Karena sering dikatakan bodoh
maka lama kelamaan pikiran bawah sadar anak itu akan
menangkap dan menerima informasi ini sebagai sebuah
kebenaran. Hasilnya? Ya, anak ini akan merasa dirinya benar-
benar bodoh seperti yang sering dilontarkan oleh gurunya tadi. Ia
menjadi bodoh bukan karena tidak mempunyai kapasitas untuk
pintar, tetapi lebih karena didikte oleh program "bodoh" yang telah
terinstall di pikirannya (Adi W. Gunawan).

Ingat, pengaruh pikiran bawah sadar itu 85% menguasai diri kita,
jika pikiran anda berisi 85% pikiran negatif maka apa pun yang
anda lakukan hanya akan mendapat pencapaian yang
merugikan.Jika pikiran negatif sudah menguasai diri kita, maka
apa yang harus dilakukan? Cara yang sangat sederhana adalah
dengan melakukan affirmasi positif secara berulang-ulang karena
segala sesuatu yang dilakukan secara konsisten atau berulang-
ulang akan masuk ke bawah sadar dan menjadi kebiasaan.
Sebagai contoh, jika selama ini anda selalu berpikir bahwa anda
bodoh maka gantilah kata-kata itu menjadi "saya cerdas, saya
mampu atau saya bisa". Lakukanlah berulang-ulang setiap hari,

6
MODUL 7 GENDAM ONLINE, Supported by. WWW.NAQSDNA.COM
baik sebelum tidur atau setelah tidur sesuka anda. Sebaiknya
sebelum atau sesudah melakukan afirmasi, lakukan relaksasi.
Cara lain adalah dengan hipnosis dan menurut para ahli yang
bergelut dalam bidang ini menyatakan bahwa hipnosis adalah
cara yang paling efektif dan cepat untuk masuk dalam pikiran
bawah sadar seseorang. Dengan hipnosis pikiran negatif kita
akan dibuang dan program baru akan diinstall secara cepat
dalam pikiran bawah sadar kita.

Dan diantara semua cara-cara di atas tadi, cara yang paling


mudah adalah dengan NGEMAT. Karena dengan tekhnik ini anda
tidak perlu memikirkan affirmasi yang tepat untuk memprogram
ulang pikiran anda. Dengan NGEMAT ini anda juga tidak perlu
menguasai Ilmu Hypnosis, dan juga anda tidak perlu membaca
sebuah affirmasi secara ribuan kali sampai bosan.

Ngemat adalah sebuah cara yang mudah, cepat, dan terbaik


untuk menginstal Program baru ke dalam pikiran bawah sadar
kita.

APA ITU PROGRAM PIKIRAN..?


Ada sesuatu yang selalu menghalangi kita untuk bergerak maju.

7
MODUL 7 GENDAM ONLINE, Supported by. WWW.NAQSDNA.COM
Suara-suara kecil yang kadang muncul tapi cukup merisaukan.
Ketika kita akan melakukan sesuatu yang cukup besar dengan
tujuan yang besar. Suara itu pun membesar untuk sekedar
mengingatkan bahwa itu hal yang tidak mungkin. Parahnya suara
itu seringkali mengungkit-ngungkit keburukan kita. Sehingga
menunjukkan betapa lemah dan hinanya kita.

Jika suara itu berhasil menguasai alam bawah sadar kita, secara
sistematik maka kita pun akan terjungkal dalam kegagalan.
Dalam banyak tulisan dan sering disampaikan di seminar-seminar
motivasi, suara kecil yang mengguman dan berdengung yang
menghalangi kesuksesan kita sering di sebut mental block.
Mental block adalah salah satu program pikiran yang bersifat
negatif sehingga menghambat kesuksesan kita.

Satu hal yang perlu kita mengerti, sebenarnya program pikiran


adalah baik. Program pikiran selalu bertujuan membahagiakan
kita. Program pikiran diciptakan atau tercipta demi kebaikan kita
berdasarkan level kesadaran dan kebijaksanaan kita saat itu.

Program pikiran menjadi mental block apabila bersifat


menghambat kita dalam mencapai impian atau tujuan kita.

8
MODUL 7 GENDAM ONLINE, Supported by. WWW.NAQSDNA.COM
Sebaliknya program pikiran akan menjadi stepping block, batu
lompatan, bila bersifat mendukung kita.

Menurut Adi w Gunawan, salah seorang pakar hypnotherapi,


Proses pemrograman pikiran sebenarnya telah terjadi sejak
seorang anak masih di dalam kandungan ibunya, sejak ia berusia
3 bulan. Pada saat ini pikiran bawah sadar telah bekerja
sempurna, merekam segala sesuatu yang dialami seorang anak
dan ibunya. Semua peristiwa, pengalaman, suara, atau emosi
masuk ke dan terekam dengan sangat kuat di pikiran bawah
sadar dan menjadi program pikiran.

Saat kita lahir, kita lahir hanya dengan satu pikiran yaitu pikiran
bawah sadar. Bekal lainnya adalah otak yang berfungsi sebagai
hard disk yang merekam semua hal yang kita alami. Sejak lahir,
dan sejalan dengan proses tumbuh kembang, kita mengalami
pemrograman pikiran terus menerus, melalui interaksi kita
dengan dunia di luar dan di dalam diri kita.

Pada anak kecil, yang memprogram pikirannya adalah terutama


kedua orangtuanya, pengasuh, keluarga, lingkungan, guru, tv,
dan siapa saja yang dekat dengan dirinya. Saat masih kecil

9
MODUL 7 GENDAM ONLINE, Supported by. WWW.NAQSDNA.COM
pemrograman terjadi dengan sangat mudah karena pikiran anak
belum bisa menolak informasi yang ia terima. Ketidakmampuan
memfilter informasi ini disebabkan karena pada saat itu critical
factor, atau faktor kritis, dari pikiran sadar belum terbentuk.
Kalaupun sudah terbentuk critical factor masih lemah.

Pemrograman pikiran saat anak masih kecil terjadi melalui dua


jalur utama yaitu melalui imprint dan misunderstanding. Definisi
imprint adalah adalah apa yang terekam di pikiran bawah sadar
saat terjadinya luapan emosi atau stress, mengakibatkan
perubahan pada perilaku.

Misunderstanding adalah salah pengertian yang dialami


seseorang saat memberikan makna atau menarik simpulan dari
suatu peristiwa atau pengalaman.

Baik imprint maupun misunderstanding, setelah terekam di pikiran


bawah sadar, akan menjadi program pikiran yang selanjutnya
mengendalikan hidup seseorang.

Jadi, cek ulang program pikiran kita. Karena tanpa kita sadari,
hal-hal masa kecil kita sangat dominan menentukan karakter kita

10
MODUL 7 GENDAM ONLINE, Supported by. WWW.NAQSDNA.COM
sekarang. Jika mental blok lebih dominan tercipta, sehingga
kesuksesan lambat sekali menghampiri, perlu rasanya untuk kita
reset ulang program yang tertanam di alam bawah sadar ini. Dan
menginstal sebuah program pikiran yang baru ke dalam pikiran
bawah sadar kita.

Ngemat Virtual Guru


Bagaimana rasanya bila anda dapat belajar dan berguru ke
semua guru yang terhebat yang pernah ada di dunia ini. Baik
yang masih hidup ataupun yang sudah meninggal. Anda dapat
belajar ilmu apa saja yang anda inginkan, dan bahkan anda dapat
berkomunikasi dan berkonsultasi dengan mereka. Guru-guru
terhebat dan bijaksana yang ada di segala zaman. Luar Biasa
bukan.?

Mungkinkah belajar dari Guru Imajiner alias Guru Tanpa


Wujud....???

Mungkin saja dan boleh jadi sangat bisa dilakukan bila anda
sudah memahami Tekhnik Ngemat Virtual Guru.

Faktor Pertama yang terpenting dari tekhnik Ngemat Virtual Guru

11
MODUL 7 GENDAM ONLINE, Supported by. WWW.NAQSDNA.COM
adalah proses Input Data ke dalam pikiran bawah sadar. Ketika
kita mengenal dengan baik kompetensi sang guru, walaupun
hanya dari sekedar informasi dari buku. Maka input data awal itu
sudah cukup dijadikan sebagai bahan untuk menciptakan Guru
Imajiner anda.. Karena seiring dengan kemajuan belajar anda,
maka input data yang anda peroleh pada akhirnya akan semakin
lengkap. Dan sosok Imajiner yang anda ciptakan juga menjadi
semakin sempurna.

Lalu bagaimana hasilnya belajar dari Guru Imajiner..??? Apakah


berhasil dengan baik...? Jawabannya bisa iya dan bisa juga
tidak... tergantung sejauhmana anda menghayati permainan
mental anda ini... dan ini adalah Faktor kedua keberhasilan anda
dalam menerapkan tekhnik Ngemat Virtual Guru. Yaitu Rasa
Suka dan hasrat yang kuat sehingga memunculkan kemampuan
untuk menghayati latihan yang anda lakukan.

Al-Kisah....
Salah satu cerita pewayangan Mahabarata mengisahkan
bagaimana sang Bambang Ekalaya yang sangat ingin mengusasi
Ilmu Panah berniat ingin belajar kepada Begawan Dorna, sang
Guru panah terhebat yang ada di zaman itu.

12
MODUL 7 GENDAM ONLINE, Supported by. WWW.NAQSDNA.COM
Namun sayang, ternyata Begawan Dorna terikat sumpah bahwa
tidak dapat menerima murid lain selain Pandawa dan Kurawa.

Maka Bambang Ekalaya memutuskan untuk menciptakan Guru


Virtual dengan membuat sebuah patung sosok Begawan Dorna,
dan ia menganggap dirinya dilatih langsung oleh Begawan Dorna
yang berujud patung tersebut. Setiap latihan, Bambang Ekalaya
menyatukan hati dan pikirannya di depan Begawan Dorna, ia
masuk dalam kesadaran Quantum Kontak Roso sehingga
menghadirkan Begawan Dorna dalam pikirannya. Kontak Roso
dari Bambang Ekalaya membimbingnya bahwa setiap latihan ia
ditemani dan diarahkan oleh Begawan Dorna. Bambang Ekalaya
melakuan dialog imajiner dalam dirinya. Kalau dalam istilah
sekarang semacam Ego State Communication dengan Introject.

Hingga pada suatu ketika, Dua anak panah tepat mengenai


seekor kijang buruan. Dua orang ksatria mengklaim bahwa
merekalah yang berhak atas kijang yang sudah tergolek mati itu.
Keduanya tidak ada yang mau mengalah. Hingga akhirnya
keduanya bersepakat untuk bertanding memanah. Siapa yang
unggul, dialah yang berhak mendapatkan kijang buruan itu. Dua

13
MODUL 7 GENDAM ONLINE, Supported by. WWW.NAQSDNA.COM
orang ksatria tampan itu adalah Arjuna dan Bambang Ekalaya.

Ekalaya, bukan nama yang familiar tentunya. Tapi dialah satu-


satunya orang yang bisa mengalahkan Arjuna, lelaki pilihan para
Dewa dalam adu panah. Ekalaya, nama ini bahkan tidak terdaftar,
baik sebagai penduduk Astina maupun Amarta, ia hanya wayang
oposan. Ekalaya adalah seorang pangeran dari kaum Nisada.
Kaum ini adalah kaum yang paling rendah yaitu kaum pemburu.

Dalam sebuah perburuan kijang di sebuah hutan, panah Ekalaya


tiba-tiba datang dari antah berantah dan merontokkan panah
Arjuna. Arjuna sangat geram atas peristiwa itu. Kemudian
ditantangnya Ekalaya untuk beradu cepat bermain panah. Tanpa
diduga Arjuna yang ditahbiskan oleh langit dan bumi sebagai ahli
panah, busur panah yang dilepaskannya selalu berhasil
dirontokkan oleh anak panah Ekalaya. Geram dan rasa malu
melingkupi hati Arjuna. Hingga dia bertanya pada Ekalaya, dari
mana dia belajar ketrampilan memanah?

Dengan lantang, Ekalaya menjawab dia belajar dari Mahaguru


Durna sama seperti Arjuna. Arjuna seperti disambar geledek
disiang bolong. Terngiang di telinganya sumpah Durna yang

14
MODUL 7 GENDAM ONLINE, Supported by. WWW.NAQSDNA.COM
hanya akan mengangkat murid dari kalangan Pandawa dan
Kurawa saja. Durna tidak akan mengangkat murid dari selain
Pandawa dan Kurawa.

Arjuna yang dirasuki perasaan cemburu langsung melabrak ke


Sokalima, padepokan Durna. Dengan disertai caci maki, dia
menghujat Durna yang dinilai Arjuna telah melanggar sumpahnya
sendiri. Arjuna juga mengatakan Durna telah berlaku nista
dengan mengajarkan ilmu memanah rahasia kepada orang lain
selain Pandawa dan Kurawa.

Durna tentu saja kaget dengan penuturan Arjuna tersebut. Lebih


kaget lagi dia mendengar penuturan Arjuna bahwa ada orang
yang sanggup menandingi ketrampilan memanah Arjuna. Dan
orang itu mengaku sebagai muridnya.

Diiringi seribu perasaan tak menentu, Durna meminta Arjuna


untuk mengantarkannya ke tempat Ekalaya ditemui. Ekalaya
yang saat itu sedang asyik menguliti kijang hasil panahannya,
langsung bersimpuh begitu melihat Mahaguru Durna
mendatanginya.

15
MODUL 7 GENDAM ONLINE, Supported by. WWW.NAQSDNA.COM
Selama ribuan hari dia menunggu Durna untuk datang sendiri
mengajarkan panah kepadanya. Teringat dalam benak Ekalaya,
saat dia datang menghadap ke Sokalima untuk berguru. Durna
menampiknya karena telah terikat sumpah dengan Pandawa dan
Kurawa. Meski begitu dia tidak pernah sakit hati. Justru hal itu
menjadi pemicu semangatnya untuk meluluhkan hati Sang
Mahaguru agar bisa membimbingnya memanah.

Dibuatnya patung Sang Mahaguru di padepokannya. Setiap pagi


dan sore hari di bersihkannya patung itu dari debu. Jika hujan
atau panas terik, patung itu diteduhkan dengan menggunakan
payung. Sementara di samping patung Durna itu, Ekalaya belajar
memanah. Setiap hari, sepanjang bulan, hingga bertahun-tahun,
hingga akhirnya bisa menguasai aji Danurwenda (ajian ini bekerja
seperti halnya roket, mau busurnya dilepaskan ke arah mana saja
pada akhirnya akan melesat lurus ke arah sasaran, ajian ini juga
banyak digunakan juru pancing ikan). Ketika Durna datang dan
bertanya siapa gurunya, Ekalaya langsung menjawab lantang
Durnalah guru yang selama ini membimbingnya belajar
memanah.

Ekalaya menunjukkan patung sang Mahaguru yang

16
MODUL 7 GENDAM ONLINE, Supported by. WWW.NAQSDNA.COM
menemaninya berlatih memanah selama ini. Durna terkesiap atas
keteguhan dan kejujuran hati Ekalaya. Tak pernah dinyana, orang
yang pernah ditampiknya dengan semena-mena, masih
mengagungkan dirinya. Dan bahkan berhasil belajar ilmu dari
Mahaguru Dorna secara imajiner saja.

Cerita pewayangan ini masihlan panjang, namun saya potong


hanya sampai disini saja agar kita lebih fokus pada topik kita yang
berkaitan dengan ‘NGEMAT Virtual Guru’.

Bagaimana Fenomena NGEMAT Virtual Guru yang dilakukan


oleh Bambang Ekalaya itu dapat dijelaskan...?

Sebagaimana yang telah anda baca dalam materi Quantum


Kontak bahwa Science telah membuktikan bahwa Otak bukanlah
alat untuk menyimpan memori. Memori seluruh makhluk,
termasuk manusia, sejak awal hingga akhir tersimpan di matriks
alam semesta (The FIeld, Zero Point Field, Divine Matrix, atau
apapunlah penamaannya). Otak ibaratnya adalah alat receiver
untuk mengakses memori yang mengapung di matriks ini. Sejak
awal mula penciptaan hingga sekarang, memori terus
terakumulasikan di dunia ini. Dengan demikian, sudah tidak

17
MODUL 7 GENDAM ONLINE, Supported by. WWW.NAQSDNA.COM
terhitung lagi banyaknya memori di dunia ini.

Dalam Kisah dari Bambang Ekalaya di atas, apa yang


dilakukannya secara tidak sadar telah mengakses Memori
Kesadaran Sang Guru Dorna yang ada di alam semesta, ia
adalah akses universal. Dan akses tersebut hanya bisa dilakukan
ketika seseorang masuk ke dalam Titik Nol dan melakukan
Quantum Kontak Roso. Wujud fisik dari MahaGuru Dorna adalah
sekedar sebuah sarana di alam materi sebagai simbol untuk
meng-akses kesadaran guru yang berada di Alam Semesta ini.
Bagi orang-orang yang belum bisa melakukan Quantum Kontak
Roso, maka wujud fisik tersebut diperlukan. Patung Dorna adalah
katalisator dari sebuah ‘kesadaran guru’ yang mengalir di alam
semesta.

Bisa saja orang berguru melalui guru fisik di depannya, namun


belum tentu mereka mengalami Quantum Kontak Roso dengan
sang Guru, dan hal itulah biasanya yang menyebabkan sang
murid tidak berhasil untuk menyerap ilmu dari sang guru secara
penuh.

Saat ini Rekaman Kesadaran guru-guru bijaksana dari seluruh

18
MODUL 7 GENDAM ONLINE, Supported by. WWW.NAQSDNA.COM
dunia sedang ‘berhamburan’ di dalam Matrix Kesadaran
Universal, dan mereka siap membimbing anda untuk sebuah
pemahaman dan pengetahuan yang anda butuhkan. Quantum
Kontak Roso inilah sebenarnya yang menjadi spirit dasar dari
Pelatihan NGEMAT Virtual Guru. Dan anda dapat menjadi
apapun saja yang anda inginkan dan impikan sesuai harapan dan
impian anda..

Syaratnya adalah kemauan, maukah anda untuk


mengaksesnya..? Dan maukah Anda masuk kedalam kesadaran
quantum dalam Quantum Kontak Roso dan mengalami
pengalaman yang melampui batas logika untuk mengakses "the
infinite intelligence", yaitu sebuah sumber pengetahuan tak
terbatas..? Dan Maukah anda untuk berkembang lebih baik dan
lebih maju...?

Ya, ini adalah soal pilihan. Pilihan anda untuk mengambil


keputusan bagi diri anda sendiri. Dan soal itu semua, tentu
semuanya terserah anda sendiri bukan..?

Ingat..!!!
Tidak ada yang sempurna di dunia ini. Dan ini artinya, senantiasa

19
MODUL 7 GENDAM ONLINE, Supported by. WWW.NAQSDNA.COM
akan ada perbaikan yang terus menerus dari segala seuatu yang
ada. Akan ada barang-barang baru dengan model dan kualitas
yang baru. Akan ada cara-cara baru yang lebih baik, lebih efektif,
dan lebih efisien dari cara yang sebelumnya. Dan begitulah
dinamika perkembangan dunia.Pembaharuan dan pembangunan
akan selalu ada di segala bidangnya. Dan orang yang sukses
adalah seseorang yang dapat berselancar dengan baik di atas
gelombang samudera perubahan dunia ini. Itulah sebabnya,
Manusia yang sukses pasti mempunyai Spirit Pembelajar sejati di
dalam dirinya.

Ya, mungkin hasil pembelajaran anda tidak sehebat Bambang


Ekalaya. tetapi paling tidak, anda sudah berjalan di atas jalan
yang tepat dari jalan sukses anda... dan mekanisme servo di
dalam pikiran bawah sadar anda akan memberikan arah yang
tepat bagi anda dalam mencapai impian anda dengan cara yang
paling nyaman dan paling aman untuk anda...

Akhirul Kalam, Salam sukses untuk anda semua.

GENERASI KRISTAL
MIRACLE EVERY DAY

20
MODUL 7 GENDAM ONLINE, Supported by. WWW.NAQSDNA.COM
Latihan 1, QUANTUM KONTAK ROSO

Awali dengan Doa.

1. Silahkan anda duduk dengan nyaman.

2. Fokuskan perhatian pada nafas, dan turunkan irama nafas


selembut dan sehalus mungkin dengan cara yang paling nyaman
buat anda. Dan masuki kondisi No Mind State (Gak Mikir).

3. Setelah terasa cukup nyaman. Amati dan perhatikan dengan


kepekaan rasa, diri anda sendiri, mulai dari ujung rambut hingga
ke ujung kaki.

4. Rasakan dan catat apapun sensasi yang terasa. Dingin dan


hangatnya kulit, denyutan nadi, degupan jantung, energy diri, dll.

5. Catat ini sebagai kondisi Normal anda dalam keadaan rileks.


Dan kita beri nama kondisi ini sebagai NORMAL STATE.

6. Sekarang rasakan kondisi lingkungan di sekitar anda.


Fokuskan perhatian ke luar diri, dan niatkan untuk menyatu
dengan alam.

7. Catat sensasinya, dan kondisi ini kita beri nama kondisi RAMA
(RASA MANUNGGAL ALAM).

8. Kemudian, tarik nafas yang dalam dan hembuskan dengan


keras. Lakukan beberapa kali sehingga anda terlepas dari kondisi
RAMA dan kembali ke Kondisi Normal State.

21
MODUL 7 GENDAM ONLINE, Supported by. WWW.NAQSDNA.COM
Tekhnik berpindah kesadaran dari RAMA ke NORMAL STATE ini
namanya BREAK STATE.

***
LATIHAN 2 : ROSO MANUNGGAL
***

Akan lebih bagus jika latihan ini dilakukan berpasangan, tetapi


jika tidak ada kawan, maka lakukan sendiri saja.

1. Masuki Kondisi NORMAL STATE.

2. Visualkan seorang kawan atau saudara anda hadir di hadapan


anda, seolah-olah sebagai sebuah tubuh transparan atau tubuh
Hologram.

3. Raih tubuh hologram tadi seperti anda meraih baju, dan


pakailah tubuh hologram tadi seperti anda memakai baju.

4. Sekarang tubuh anda menyatu dengan tubuh hologram


tersebut, dan untuk sementara, anda sekarang menjadi dia.
Merasakan apa yang dia rasakan.

5. Saat anda sedang menjadi dia ini, berjalanlah beberapa


langkah mengelilingi ruangan, atau berkata sepatah dua patah
kata, lalu duduk.. Lalu berjalan lagi beberapa langkah. Lakukan
ini sekitar 2 sampai 3 menit. Kondisi ini saya sebut Kondisi
RAMAKU (Rasamu Manunggal Rasaku / Rasamu Menyatu
dengan rasaku).

22
MODUL 7 GENDAM ONLINE, Supported by. WWW.NAQSDNA.COM
6. Setelah itu, lakukan tekhnik Break State, lepaskan tubuh
hologram, lalu tarik nafas yang dalam dan hembuskan nafas
dengan keras, lakukan beberapa kali sampai anda terlepas dari
kondisi RAMAKU dan menjadi diri anda sendiri dalam kondisi
Normal State.

Inilah tekhnik Ngemat untuk membaca pikiran dan perasaan


orang lain, atau Scanning secara menyeluruh. Yang bermanfaat
juga untuk membangun dan memperkuat Jembatan Emosi.

Tekhnik inilah yang merupakan hakikat dari mantra GENDAM


NGEMAT DALAM BONUS 16 JUTA, yang saya larang anda
gunakan sebelum tahu hakikat maknanya.

Dalam Latihan 2 ini, yang kita akses adalah data kepribadiannya


secara menyeluruh. Termasuk semua sifat, karakter, kesukaan,
hobi, dan juga kelemahan-kelemahan diri yang dia sembunyikan
akan juga menjadi bagian dari diri anda. Tentu ini tidak baik
bukan..?

Dan tentu saja, dalam metode Ngemat versi saya, hal ini hanya
kita gunakan untuk membangun jembatan emosi dan sekedar
agar tahu mengenai apa yang dia fikirkan dan rasakan, dan
bukan dalam rangka Ngemat atau memodel dia....

Karena kalau tekhnik ini yang dijadikan tekhnik Ngemat Utama,


dan dilakukan dalam jangka panjang untuk satu orang yang kita
jadikan model , maka karakter serta kepribadian kita bisa berubah
menjadi seperti model yang kita akses. Dan belum tentu ini bagus
dan cocok bagi kita.

23
MODUL 7 GENDAM ONLINE, Supported by. WWW.NAQSDNA.COM
Fokus kita dalam melakukan NGEMAT adalah untuk
menDownload Skill serta kemampuan yang dimiliki orang hebat.
Dan bukan pribadinya.

Jadi, jangan sampai salah kaprah...

***
LATIHAN 3, NGEMAT VIRTUAL GURU
***

Sekarang tentukan, skill dan kemampuan apa yang anda


inginkan, dan siapa orang hebat yang memiliki skill serta
kemampuan itu.

Sosok itulah yang hendak kita Copy atau Model Skillnya.

Tokoh ini boleh orang yang masih hidup ataupun orang yang
sudah mati,

Tata caranya hampir sama dengan latihan 2, yang


membedakannya hanyalah pada NIAT.

Jadi, sebelum anda melakukan Ngemat, maka tentukan dulu apa


yang menjadi tujuan anda.

Misal :

Saya ingin menjadi Penghipnotis Hebat seperti Yan Nurindra.


Maka yang menjadi target saya adalah skill dan kemampuan Yan
Nurindra dalam menghipnotis saja, dan bukan dalam bidang yang
lain.

24
MODUL 7 GENDAM ONLINE, Supported by. WWW.NAQSDNA.COM
Maka Niat yang saya ucapkan dalam hati adalah :

"Aku Niat Ngemat (Memodel) Kemampuan Yan Nurindra


dalam Menghipnotis" ulangi 3 kali.

Setelah mengucapkan Niat barulah lakukan tata cara seperti


latihan 2.

Hanya saja bedanya, di langkah ke-6 sebelum break state. Kita


ucapkan affirmasi ini :

"Dan mulai saat sekarang dan seterusnya, kemampuan ini


akan menjadi bagian dari diriku untuk selama-lamanya,
terima Kasih, Terima Kasih, Terima Kasih..."

Ulangi affirmasinya 3 kali,

Dalam Latihan 3 ini, anda harus mampu membedakan kondisi diri


antara Kesadaran saat Normal State dan Kondisi kesadaran
RAMAKU (Saat memakai baju hologram dari tokoh yang kita
model).

Untuk itu lakukan latihan 3 ini beberapa kali, sampai akhirnya


sensasi yang dirasakan antara Kondisi Normal State dan kondisi
RAMAKU sudah sama persis. Ini artinya kita sudah sinkron dan
sudah punya frekwensi yang sama. Dan skill yang kita download
sudah tersimpan secara sempurna di dalam pikiran bawah sadar
kita, dan menjadi program baru bagi diri kita, yang akan
mengarahkan kita secara tanpa sadar menjadi sehebat atau
melebihi kehebatan tokoh yang kita model.

25
MODUL 7 GENDAM ONLINE, Supported by. WWW.NAQSDNA.COM
Perlu di ingat, bahwa yang barusan kita instal itu adalah Software
Aplikasinya. Hardware nya tetap tubuh kita apa adanya.

Jadi, seumpama anda tadi melakukan Ngemat pada seorang


Pemain Sepak Bola, atau pendekar silat, atau ahli bela diri.

Maka yang masuk baru aspek insting, naluri, spirit, serta ide
kreatif di dalam pikiran bawah sadar.

Sedangkan soal Speed, ketahanan tubuh, dll. Tentu saja belum


bisa persis sama.

Jadi, setelah ngemat seorang pendekar silat misalnya, entah


kenapa tanpa alasan yang jelas, anda jadi mampu mengeluarkan
berbagai jurus silat yang sebelumnya belum pernah anda
lakukan. Tahu-tahu saja bisa gerak silat.

Akan tetapi, walaupun anda sudah mampu menjalankan software


aplikasi program silat yang sudah terinstal di dalam pikiran bawah
sadar. Hardware nya, alias tubuh fisik anda tetaplah tubuh anda
apa adanya, artinya bisa jadi gerak anda kurang lincah karena
otot yang belum terlatih, atau daya tahan fisik anda hanya mampu
bertahan beberapa putaran gerak saja, setelah itu sudah ngos-
ngosan tidak kuat.

Oleh sebab itu, setelah anda melakukan Upgrade Software, maka


secara bertahap hardware anda juga harus anda upgrade.
Sehingga seimbang antara wadah dengan isi.

Demikian juga mengenai skill yang lain.

26
MODUL 7 GENDAM ONLINE, Supported by. WWW.NAQSDNA.COM
Seperti contoh di awal, saya memberi contoh Ngemat pak Yan
Nurindra, maka setelah spirit pak Yan dalam hal melakukan
hipnotis sudah masuk ke dalam pikiran bawah sadar saya, maka
saya tetap harus rajin belajar, baca teori sampai faham, dan juga
rajin praktek, sehingga antara aspek wadah dan isi menjadi
sinkron, harmoni, dan seimbang. Dan betul-betul merasuk
menjadi bagian diri.

Mempelajari sesuatu dengan Ngemat itu merupakan sebuah cara


tercepat untuk menguasai sesuatu.

Jika secara normal untuk menguasai suatu ilmu kita


membutuhkan waktu satu tahun. Maka dengan Ngemat, jadinya
lebih singkat, mungkin hanya dibutuhkan satu bulan saja.

Syariat, Tharikat, + Hakikat maka jadilah Makrifat.

Ngemat itu mengisi aspek hakikat.


Upgrade hardware itu masuk syariat & thariqat.

Maka hasilnya adalah Makrifat... Mampu dan menguasai sebuah


skill...

Tekhnik Ngemat ini bisa digunakan untuk memodel apapun saja.


Termasuk untuk memodel kemampuan seseorang menjadi kaya,
dll.

Silahkan kembangkan sendiri dengan segala kreativitas dan


inovasi anda, demi kebaikan serta kemajuan anda.

27
MODUL 7 GENDAM ONLINE, Supported by. WWW.NAQSDNA.COM
Dan dengan tersampaikkannya materi NGEMAT SHAKTI
GENDAM ini, maka selesai sudah semua materi dari Pelatihan
Gendam Online.

Saya ucapkan terima kasih atas partisipasi semua member, dan


saya mengucapkan beribu-ribu maaf, jika saya dalam berinteraksi
dengan anda semua selama ini banyak melakukan kesalahan
serta kehilafan yang mungkin tanpa sengaja menyinggung hati
anda.

Akhirul kalam.. semoga ridlo dan bimbingan Tuhan senantiasa


bersama kita semua. Aamiin...

Salam sukses..

Edi Sugianto
( Gubes NAQS DNA)

Menyambut Mentari pagi dari pelosok Gresik.


Selasa 3 Mei 2016, Jam : 05.37 WIB.

28
MODUL 7 GENDAM ONLINE, Supported by. WWW.NAQSDNA.COM
NAQS DNA INSTITUTE OF QUANTUM MIND TECHNOLOGY
Pusat Pelatihan & Terapi Quantum Husada, Hypnosis, Hypnotherapy, & NLP.

NAQS DNA (Neuro Atomic Quanta System Deo Nadi Adham) adalah suatu
organisasi profesi di bidang Hypnotherapy, NLP, & Quantum Energy yang
didirikan pada tahun 2010 oleh Edi Sugianto seorang Praktisi NLP, Hypnotherapy,
dan Energy Healing terkemuka di Indonesia, dengan tujuan utama
mengembangkan dan mempopulerkan Hypnotherapy, NLP , dan Quantum Energy
Healing kepada masyarakat Indonesia agar dapat lebih diterima dan dimanfaatkan
sebagai salah satu metoda pengembangan diri & terapi yang efektif bagi
penyembuhan penyakit mental maupun penyakit fisik yang bersumber dari
gangguan atau ketidak seimbangan psikologis (psikosomatis).

Dalam upaya memasyarakatkan Hypnotherapy, NLP, dan Quantum Energy healing


secara benar dan ilmiah, maka NAQSDNA CENTER berupaya membentuk
standar pengetahuan dan kode etik profesi bagi dunia Healing Indonesia, dimana
dalam hal ini NAQSDNA menjalin kerjasama dengan berbagai organisasi profesi
sejenis di dalam dan di luar negeri yang dianggap secara de-facto sebagai acuan di
bidang Healing, serta menjalin hubungan baik dengan para tokoh Hypnotherapy,
NLP dan Healing yang telah diakui kompetensinya di dunia Hypnotherapy
Internasional.

Salah satu agenda yang menjadi prioritas dari NAQS DNA adalah upaya untuk
membawa Healer Indonesia agar dapat diakui kompetensinya oleh organisasi

29
MODUL 7 GENDAM ONLINE, Supported by. WWW.NAQSDNA.COM
profesi Healer Internasional.

NAQSDNA merupakan organisasi profesi Healing yang pertama di Indonesia


dengan pendekatan berbagai metode, dan pada saat ini keanggotaan NAQSDNA
telah menyebar di berbagai wilayah di Indonesia, bahkan telah menyebar pula ke
beberapa negara tetangga.

Untuk Informasi Public Workshop & Inhouse Training


NAQS DNA INSTITUTE OF QUANTUM MIND TECHNOLOGY

Alamat Kantor :
SOHO, Jl. Ketintang Baru III No. 79
Surabaya

Alamat Rumah :
Desa Sekapuk Rt: 02 / Rw : 01 No. 16
Kecamatan Ujung Pangkah – Kabupaten Gresik
Jawa Timur – Indonesia Kode Pos 61154

SMS/WA : +62 812 3164 9477


HP : +62 822 3458 3577
Telegram Messenger : @Hipnotis
Pin BB : 7ccd0ca5
Twitter : @edi5758
Facebook : https://www.facebook.com/haryopanuntun

NAQS DNA WORKSHOP


Secara Umum, NAQS DNA Institute dalam mengadakan Roadshow Workshop di
berbagai kota di Indonesia dan Luar Negeri. Terdiri dari tiga Program Pelatihan.
Yaitu :

1. Kelas Master Neo Hipnotis


2. Kelas Quantum Mind Technology / Kontak The Alchemy of Mind (KAM)
3. Kelas Advanced Hypnotherapy.

Paket Program dua hari workshop biasaya terdiri dari :

30
MODUL 7 GENDAM ONLINE, Supported by. WWW.NAQSDNA.COM
1. Kelas Master Neo Hipnotis
2. Kelas Quantum Mind Technology / Kontak The Alchemy of Mind (KAM)

Sedangkan untuk Kelas Advanced Hypnotherapy, seminar, ataupun materi khusus


yang lain diberikan sesuai permintaan peserta atau EO.

Semua Materi Pelatihan di NAQS DNA bersifat Logis, ilmiah, dan Universal
untuk segala bangsa dan agama.

Deskripsi Program : One day Professional Hypnotherapy (CHt) Workshop,


silahkan KLIK :[http://goo.gl/R0wV5I]

DESKRIPSI SINGKAT PAKET DUA HARI WORKSHOP

PELATIHAN SUPER LENGKAP SUPER DAHSYAT ALL IN ONE :


Spiritual & Metaphisical Hypnotherapy, Quantum Telepati, Ego State Mapping
For Success/sedulur papat limo pancer, Sahabat Virtual (Khodam Ilmiah), Money
Magnet, Melipatgandakan Omzet & Profit, Menarik Pelanggan & Pembeli,
Mempertajam Intuisi, Daya Naluri, & Indra Ke-enam, Magnetisme, Inner Power &
Inner Beauty, Ngemat (DTI), Aura, Kharisma, Meditasi, Quantum, Prana & Reiki
Sufi, Self Therapy & Penyembuhan Ajaib, Metafisika Modern, Proteksi & Pagar
Gaib, Pencerahan Spiritual. DLL.

SEMUA ITU ANDA BISA DAPATKAN HANYA DALAM WAKTU 2 x 10


JAM, PRAKTEK LANGSUNG DAN BERSIFAT PERMANEN !!!

Agenda Pelatihan 2 Hari Workshop :

Hari Pertama : MASTER NEO HIPNOTIS WORKSHOP


Pelatihan Hipnotis Berbonus Ilmu Tenaga Dalam & Ilmu Quantum Healing.

Pelatihan Hipnotis, Fundamental Hipnoterapi, Gendam ilmiah, Mesmerism,


Magnetism, Hipnotis Gaib, Self Hipnotis, Silat Gaib, Hipnotis Mata Dewa,
Hipnotis Tanpa Kata, Hipnotis Tanpa Tidur, dll. Secara Ilmiah & Logis, Tanpa
Ritual, Tanpa Puasa, Tanpa Mantra, No Klenik, No Mistik, dan Pasti Bisa selama
anda mempunyai kecerdasan yang cukup normal.

Apakah anda seorang yang awam ataukah sudah master hipnotis, pelatihan ini

31
MODUL 7 GENDAM ONLINE, Supported by. WWW.NAQSDNA.COM
adalah media yang tepat bagi peningkatan wawasan dan kompetensi anda.

Dalam Pelatihan ini, anda akan mendapatkan pemahaman yang menyeluruh dan
benar mengenai apa itu hipnotis. Serta dapat mengaplikasikan berbagai tekhnik
Hipnotis Legendaris dari Era Mesmerisme, Magnetisme, Hipnotis Modern
Konvensional, Hingga terobosan terbaru dari Ilmu Hipnosis yaitu Neo Hipnosis &
Hipnotis Tanpa Tidur. Baik untuk kebaikan serta kemajuan diri sendiri, ataupun
anda pergunakan untuk membantu orang lain. Dan dalam pelatihan ini, anda juga
akan kami bekali dengan materi pelajaran Hipnotis Yang sudah berstandard
International. Sehingga dapat anda gunakan sebagai penunjang karier dan
melangkah lebih jauh menjadi seorang Professional di bidang Pemberdayaan
Sumber Daya Manusia yang berbasiskan Ilmu Hipnosis.

Info Materi Lengkap KLIK http://www.naqsdna.com/2016/03/pelatihan-grand-


master-hipnotis-super.html

Hari Kedua : Kontak The Alchemy of Mind (The New Quantum Mind
Technology Workshop)
Kontak The Alchemy of Mind adalah adalah sebuah Pelatihan berbasis Terapi &
Pemberdayaan Potensi diri yang mengeksplorasi kemampuan luar biasa manusia
dari sisi Unconscious Mind-nya. Ini merupakan media yang dapat mempertemukan
Potensi Kekuatan pikiran bawah sadar, Keajaiban Vibrasi Quantum, Energy
Psychology, Metafisika, Esoterism, Spiritualism, Mind Control, Mind Technology,
Mind Power, bahkan LOA, yang ternyata di tingkat Kesadaran Quantum memiliki
benang merah yang sangat jelas.

Training ini akan memudahkan anda meraih semua cita-cita jauh lebih cepat dan
lebih gampang. Kontak The Alchemy of Mind akan menyelaraskan potensi otak
(pikiran) dan Hati (perasaan) anda, agar sejalan dalam mencapai semua cita-cita
anda.

Melalui pemahaman Kontak The Alchemy of Mind , seseorang akan memahami


kembali state of mind yang telah lama tidak disadarinya, kemampuan alaminya
untuk masuk ke titik Nol dan mengakses kesadaran Murni. Yang justru merupakan
jembatan yang menyediakan cara pandang yang berbeda tentang kehidupan, juga
sebuah cara pencapaian yang menyediakan banyak kemungkinan, serta dalam
jangka panjang akan meningkatkan kendali akan pikiran itu sendiri. Yang akan
mengantarkan Anda menyelami makna kehidupan menuju kesuksesan yang hakiki

32
MODUL 7 GENDAM ONLINE, Supported by. WWW.NAQSDNA.COM
dan mendapatkan kedamaian hati serta memperoleh keberuntungan-
keberuntungan.

SILABUS WORKSHOP Kontak The Alchemy of Mind

Q-Formation, Menyelami dan Mengeksplorasi Keajaiban Kesadaran Quantum


Cara mudah menguasai ilmu metafisika, Quantum, Spiritual, dll. Secara Ilmiah &
alamiah dengan menggunakan Meta State of Mind ReProgramming. Untuk
berbagai solusi hidup, serta terapi untuk diri sendiri dan orang lain. Mampu
mengaplikasikan Quantum Healing & Empowerment, Quantum Sufi, Quantum
Love Healing Touch, Inner Power, Inner Beauty, Buka Aura, Ho’o Pono Pono
Technique, Personal Magnetisme, Rahasia Terapi Telur Magnetis, Rahasia
Metaresonansi untuk meningkatkan frekwensi air atau benda menjadi berenergi,
SMITH (Somatic Mind Intelligence Therapeutic Healing), dan masih banyak lagi.

Meta State of Mind Control adalah sebuah kerangka kerja (Framework) di layer
Quantum, yang mampu menghasilkan Quantum Tranceformation (Quantum
Perubahan) secara nyata dan terverifikasi, yang dengan sangat mudah bisa
dipelajari karena memanfaatkan kemampuan dasar manusia dan alam semesta.
Tidak memerlukan inisiasi energy maupun ritual apapun, karena transformasi di
layer quantum adalah peristiwa yang terjadi sehari-hari, sayangnya lebih sering di
luar kendali kita.

State of Mind Control, Mengakses Keajaiban Pikiran Bawah Sadar.


Cara Mudah Menguasai Potensi Bawah Sadar yang bisa diaplikasikan untuk
memberdayakan potensi diri yang selama ini masih terpendam di dalam DNA kita
serta untuk berbagai solusi kehidupan. Diantaranya adalah untuk Telepati, ESP,
Astral Projection, Sahabat Virtual dan kembaran diri virtual sedulur papat limo
pancer, Rahasia Hidup Kaya & Berkah, Money Magnet, Mengendalikan emosi,
Rahasia Doa makbul, Quantum Modeling (Meta DTI), dll. Dengan menggunakan 3
pintu rahasia untuk mengakses keajaiban bawah sadar ~ Alpha Thetha
Programming, FB Programming, & NT Programming ~ maka tingkat keberhasilan
siswa dalam mengakses keajaiban bawah sadarnya akan dapat dipastikan hingga
mencapai level 100%.

Info Materi lengkap, KLIK : [ http://www.naqsdna.com/2016/03/workshop-


kontak-alchemy-of-mind-jakarta.html ]

33
MODUL 7 GENDAM ONLINE, Supported by. WWW.NAQSDNA.COM

Anda mungkin juga menyukai