Anda di halaman 1dari 6

SOAL STS BAHASA INDONESIA KELAS 8

A. PILIHAN GANDA
1. Bacalah kutipan cerita berikut !
Lampu di beranda depan rumah sudah dipasang ibu. Aprilia juga bercerita, kadang-
kadang lambat-lambat, kadang-kadang cepat- cepat. Angin mendesir-desirkan daun-daun
jarak. Bulan semakin terang. Aprilia berhenti bicara. Dari kantongnya dikeluarkan sehelai
kertas, diberikan kepada ayah. Air teh yang disediakan ibu, tidak disinggung-singgungnya.
Ia berdiri dengan merunduk, lalu meninggalkan kami.

Latar tempat kutipan cerita tersebut adalah….

a. Di Sungai
b. Di beranda
c. Di teras depan
d. Di ruang keluarga
2. Latar waktu dalam kutipan cerita tersebut adalah…..
a. Sore hari
b. Siang hari
c. Pagi hari
d. Malam hari
3. Kata ulasan berasal dari kata kerja revidere atau recensie yang berasal dari Bahasa
a. Perancis
b. Belanda
c. Jerman
d. Latin
4. Teks yang isinya berupa penilaian terhadap kualitas suatu karya baik dari segi kelebihan
maupun kekurangannya disebut teks…
a. Artikel
b. Deskripsi
c. Ulasan
d. Eksposisi
5. Teks ulasan memberikan manfaat untuk memberikan….
a. Pencerahan
b. Informasi
c. Wawasan
d. Minat baca
6. Penilaian buku harus dilakukan secara objektif, artinya…
a. Ulasan harus dilakukan secara jujur berdasarkan fakta
b. Penilaian tergantung orang lain
c. Mengulas dengan sekenanya
d. Ulasan dilakukan sesuai pendapat orang lain
7. Kata benda dapat dibagi menjadi dua macam, yaitu…
a. Riil dan mutlak
b. Konkret dan abstrak
c. Abstrak dan riil
d. Mutlak dan konkret
Bacalah kutipan cerita berikut !
“Boleh,” jawab ibu. Akhirnya Zain berjalan membeli baju. Di tikungan jalan dia bertemu
dengan pengemis itu. Zain tidak jadi membeli baju. “Zain, mana baju yang kamu beli ?”
tanya ibu kepada Zain. “Tidak jadi bu….. karena uangnya aku kasih ke pengemis yang
tidak makan 3 hari,”jawab Zain. Zain ke luar rumah, dan bertemu dengan temannya
Zafira dan Fakhri. Mereka mengasih baju kepada Zain. Zain pun senang.

8. Tokoh utama dalam cerita tersebut adalah…


a. Ibu
b. Zain
c. Fakhri
d. Zafira
9. Sifat tokoh Zain adalah…
a. Pemaaf
b. Penyayang
c. Pemarah
d. Penakut
10. Amanat kutipan cerita tersebut adalah…
a. Kita harus prihatin kepada pengemis dengan memberi uang yang banyak!
b. Berilah baju baru kepada para pengemis dan teman-teman yang membutuhkan!
c. Bantulah sesama dengan Ikhlas pasti Tuhan akan memberikan pahala yang setimpal
d. Sudah seharusnya kita selalu membagi-bagikan makanan kepada teman-teman
11. Bacalah puisi di bawah ini!
Saat dedaunan mulai memanggilmu.
Tersenyum manis kala bersentuhan
dengan alam.
Yang tak akan bosan menyapamu.
Awan pun menangis merindukan
hadirmu.

Majas yang terkandung dalam puisi tersebut adalah…

a. Majas hiperbola
b. Majas personifikasi
c. Majas parerelisme
d. Majas metonomia
12. Perhatikan puisi berikut!
Dalam ribaan Bahagia datang
Tersenyum Bagai kencana
Mengharum Bagai cendana
Dalam Bahagia cinta tiba melayang
Bersinar Bagai matahari
Mewarna bagaikan sari

Puisi tersebut termasuk jenis….

a. Distikon
b. Terzina
c. Sektet
d. Kuatrain
13. Puisi yang disusun dengan mengutamakan bentuk grafis berupa tata wajah hingga
menyerupai gambar tertentu disebut puisi….
a. Lama
b. Baru
c. Konkret
d. Kontemporer
14. Berikut yang tidak termasuk jenis puisi baru adalah….
a. Balada
b. Himne
c. Ode
d. Syair
15. Risik risau ombak memecah di Pantai landau buih berderai.
Penggalan puisi tersebut termasuk majas….
a. Personifikasi
b. Metafora
c. Litotes
d. Hiperbola
16. Perhatikan kedua kutipan puisi berikut!
Puisi 1 Puisi 2
Sahabat selalu setia Engkau adalah teman sejati
Seperti Mentari yang tak pernah bosan Kau dengar semua keluhanku
menyinari dunia Tentang sekolah, pekerjaan
Sahabat membawa ketenangan Engkau tak kan kulupakan
Ibarat bulan yang menyejukkan malam

Perbedaan amanat kedua puisi tersebut adalah…

a. Puisi 1 : jadilah sahabat setia!


Puisi 2 : jadilah teman sejati !
b. Puisi 1 : rahasia harus dijaga!
Puisi 2 : sahabat harus memberi ketenangan!
c. Puisi 1 : sebagai sahabat harus setia
Puisi 2 : jadilah teman tempat curhat!
d. Puisi 1 : harus bisa menjaga rahasia sahabat!
Puisi 2 : jadilah sahabat yang menyenangkan!
17. Perhatikan baris puisi berikut!
Kala burung bernyanyi menyambut pagi

Baris puisi tersebut termasuk majas…


a. Metafora
b. Simile
c. Personifikasi
d. Repetisi
18. Kesan yang ditangkap oembaca atau pendengar setelah membaca atau mendengar
pembacaan puisi merupakan….
a. Amanat puisi
b. Tema puisi
c. Diksi puisi
d. Bait puisi
19. Bacalah teks berikut !

Aku hanyalah insan biasa


Bernaung di Gedung ini untuk belajar
Berjuang demi cita-cita
Sampai di mana pun akan kukejar

Berikut ini sajak yang benar dalam penggalan puisi tersebut adalah…
a. (a-b-a-b)
b. (a-b-b-a)
c. (a-a-b-b)
d. (a-a-a-a)
20. Bacalah puisi berikut!

Pegunungan Hijau
Karya Poltak. B

Menjulang tinggi, hijau dan kaku


Dan kabut selalu membungkusmu
Serta awan selalu menyelimutimu
Itulah kamu, oh gunungku

Tak ada satu pun yang membatasimu


Termasuk hujan yang tidak sekalipun
menggerusmu
Tetap kokoh dan membisu
Itulah kamu, oh gunungku

Kala burung bernyanyi menyambut pagi


Embun pagi berkilau tersirat sang Mentari
Pohon-pohon bergoyang seakan menari
Memberi harapan dan Impian yang tinggi

Imaji yang digunakan dalam puisi bait pertama tersebut adalah…

a. Rabaan
b. Penciuman
c. Penglihatan
d. Pendengaran
21. Jika dilihat dari isi puisi yang tercantum dalam setiap baitnya puisi tersebut bertemakan….
a. Alam
b. Persahabatan
c. Sosial
d. Budaya
22. Jumlah bait dalam puisi “Pegunungan Hijau” adalah…
a. 1
b. 2
c. 3
d. 4
23. Penyair pada puisi “Pegunungan Hijau” adalah menggambarkan keindahan alam seperti…
a. Pantai
b. Pegunungan
c. Lembah
d. Kota
24. Berikut yang merupakan karya fiksi adalah….
a. Biografi
b. Sejarah
c. Novel
d. Karya ilmiah
25. Judul karya berikut termasuk fiksi, kecuali….
a. Siti nurbaya
b. Belenggu
c. Si kancil
d. Salah asuhan

B. URAIAN

Kau tak pernah meminta imbalan


Kau tak pernah mengeluh
Meskipun tulang dan badanmu mulai rapuh
Tak pernah
Dan tak pernah kau hiraukan
Karena hanya satu dan satu tujuanmu
Yaitu membuat Indonesia Merdeka dan Sejahtera…
(Ki Hajar Dewantoro,Karya Nur Laili Pangertika)

26. Tentukan tema puisi tersebut !


27. Tentukan makna pada larik kedua dan ketiga pada puisi tersebut!
28. Tentukan amanat kutipan puisi tersebut!
29. Sebutkan tokoh dan watak pada cerpen tersebut !
30. Apa amanat yang terkandung pada cerpen tersebut!

Anda mungkin juga menyukai