Anda di halaman 1dari 2

BAB 1

PENDAHULUAN

1.1 Dasar Teori


Mata kuliah Menggambar Teknik merupakan salah satu mata kuliah di
semester 2 Jurusan Teknik Geologi, yang mana pada mata kuliah ini terutama
dalam Praktikum Menggambar Teknik ini memberikan bekal pemahaman kepada
mahasiswa mengenai filosofi simbol gambar geologi, cara menggambar terkait
dengan proses pembuatan peta geologi seperti halnya plotting lokasi, pemahaman
dan penggambaran kontur 2D dan 3D dan lainnya. Pada Praktikum Menggambar
Teknik ini juga memberi pemahaman kepada praktikan mengenai penggambaran
terkait kondisi geologi di lapangan.

1.2 Maksud dan Tujuan


Adapun maksud dan tujuan dalam pelaksanaan Praktikum Menggambar
Teknik ini ialah :
a. Maksud dari Praktikum Menggambar Teknik ini ialah mengenalkan dan
memberikan pemahaman kepada mahasiswa mengenai filosofi simbol
gambar geologi, cara menggambar terkait dengan proses pembuatan peta
geologi seperti halnya plotting lokasi, pemahaman mengenai
penggambaran kontur baik secara 2D dan 3D.
b. Tujuan dalam pelaksanaan Praktikum Menggambar Teknik ini sendiri
ialah praktikan dapat memahami proses, cara, dan tahapan dalam
menggambar topografi kontur, penggambaran penerapan hukum v,
penggambaran lipatan, penggambaran penampang geologi, cara plotting
data dan lokasi, dan juga penggambaran peta geologi.

1.3 Alat dan Bahan


Alat dan bahan yang dibutuhkan dalam pelaksanaan Praktikum Menggambar
Teknik ini ialah :
a. Alat Tulis Lengkap

1
b. Busur 360°/Busur Derajat
c. Drawingpen 0.2, 0.3, dan 0.5
d. Jangka
e. Kertas A3
f. Kertas Milimeter block
g. Kertas Pre-test
h. Penggaris Segitiga Satu Set
i. Pensil Mekanik

Anda mungkin juga menyukai