Anda di halaman 1dari 32

LAPORAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN

Oleh
Irma Yulfiana
NIM. 1705021028

PROGRAM STUDI MANAJEMEN INFORMATIKA


JURUSAN TEKNIK INFORMATIKA
FAKULTAS TEKNIK DAN KEJURUAN
UNIVERSITAS PENDIDIKAN GANESHA
SINGARAJA
2020
LEMBAR PENGESAHAN

Lokasi PKL : CV. Rumah Media

Pelaksana :

Nama : Irma Yulfiana

NIM : 1705021028

Menyetujui,
Dosen Pembimbing, Pembimbing Lapangan,

Agus Aan Jiwa Permana, S.Kom.,M.Cs I Ketut Adi Sutrisna, S.Kom


NIP. 198708042015041001 Direktur

Mengetahui,
Koorprodi, Ketua Panitia PKL,

Ni Wayan Marti, S.Kom.,M.Kom Agus Aan Jiwa Permana,S.Kom.,M.Cs


NIP. 197711282001122001 NIP. 198708042015041001

ii
KATA PENGANTAR

Puji syukur kehadirat Tuhan Yang Maha Esa, karena berkat


rahmat dan anugerahnya penulis bisa menyusun dan menyelesaikan
laporan Praktik Kerja Lapangan ini tepat pada waktunya.

Penulis mengucapkan banyak terima kasih kepada semua pihak


yang telah bersedia membantu penulis baik dalam proses pengerjaan
program maupun dalam pembuatan laporan ini. Terima kasih penulis
sampaikan kepada :

1. Bapak Dr. I Gede Sudirtha, S.Pd.,M.Pd. selaku Dekan Fakultas


Teknik dan Kejuruan Universitas Pendidikan Ganesha.
2. Ibu Dr. Luh Joni Erawati Dewi, S.T.,M.Pd. selaku Ketua Jurusan
Teknik Informatika Universitas Pendidikan Ganesha.
3. Ibu Ni Wayan Marti, S.Kom.,M.Kom. selaku Ketua Program
Studi Manajemen Informatika Universitas Pendidikan Ganesha.
4. Bapak Agus Aan Jiwa Permana, S.Kom.,M.Cs. selaku Ketua
Panitia PKL sekaligus dosen pembimbing yang selalu
memberikan dukungan dan bimbingan dalam penyusunan laporan
ini.
5. Bapak I Ketut Adi Sutrisna, S.Kom. selaku Kepala dan
Pembimbing Lapangan CV. Rumah Media yang telah
mengijinkan dan menerima penulis untuk melaksanakan Praktik
Kerja Lapangan serta seluruh jajaran staf CV. Rumah Media yang
iii
ikut dalam memberikan dukungan dalam menyelesaikan laporan
ini.
6. Seluruh jajaran staf program studi dan dosen Manajemen
Informatika yang ikut serta dalam memberikan dukungan dalam
menyelesaikan laporan ini.
7. Seluruh keluarga besar yang telah memberi semangat, dukungan
serta doa sehingga seluruh kegiatan Praktik Kerja Lapangan ini
dapat terlaksana dengan lancar.
8. Serta seluruh pihak yang telah membantu penulis selama kegiatan
Praktik Kerja Lapangan berlangsung.

Penulis menyadari bahwa dalam penyusunan laporan ini masih


terdapat banyak kekurangan dan jauh dari kesempurnaan. Oleh
karena itu, penulis mengharapkan adanya kritik serta saran yang
membangun guna menyempurnakan laporan Praktik Kerja Lapangan
ini. Serta nantinya laporan ini diharapkan dapat bermanfaat dan
memberikan wawasan bagi pembaca.

Penulis

iv
DAFTAR ISI

LEMBAR PENGESAHAN................................................ ii

KATA PENGANTAR ...................................................... iii

DAFTAR ISI ....................................................................... v

DAFTAR GAMBAR ....................................................... vii

DAFTAR TABEL ........................................................... viii

BAB 1 PENDAHULUAN ............................................... 1

1.1 Latar Belakang .................................................... 1

1.2 Masalah ............................................................... 3

1.3 Tujuan ................................................................. 3

1.4 Manfaat ............................................................... 3

BAB 2 PEMBAHASAN ................................................. 5

2.1 Gambaran Umum Tempat PKL .......................... 5

2.2 Kegiatan di Tempat PKL..................................... 6

2.2.1 Kegiatan 1 ................................................. 16

2.2.2 Kegiatan 2 ................................................. 18

2.2.3 Kegiatan 3 ................................................. 19

v
BAB 3 PENUTUP ......................................................... 22

3.1 Simpulan ........................................................... 22

3.2 Saran.................................................................. 23

DAFTAR PUSTAKA ....................................................... 24

vi
DAFTAR GAMBAR

Gambar 1. Tampilan Website Bali Top News ..................... 7

Gambar 2. Tampilan Website SD 1 Saraswati Denpasar ... 8

Gambar 3. Tampilan Website SMK Rekayasa Denpasar.... 9

Gambar 4. Tampilan Website Bali Berkarya .................... 10

Gambar 5. Modul Tutorial Penggunaan Instagram ......... 11

Gambar 6. Modul Website Behikeyacht ............................ 12

Gambar 7. Modul Website Kejaksaan Negeri Badung ..... 13

Gambar 8. Modul Website HIPMI Badung ....................... 14

Gambar 9. Modul Website Bali Berkarya ......................... 15

Gambar 10. Pelatihan Hari Pertama ................................ 17

Gambar 11. Input Data ke Backoffice dtukad.com ........... 17

Gambar 12. Kegiatan Proses Migrasi Website ................. 19

Gambar 13. Input Data ke Backoffice Website


badungtourism.com ........................................................... 20

Gambar 14. Akun Sosial Media Sejarah Klungkung ........ 21

vii
DAFTAR TABEL

Tabel 1 Kegiatan Bulan Januari ........................................ 16

Tabel 2 Kegiatan Bulan Februari ...................................... 18

Tabel 3 Kegiatan Bulan Maret .......................................... 19

viii
BAB 1 PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Perkembangan teknologi yang sangat pesat di era


globalisasi saat ini telah memberikan banyak manfaat bagi
manusia dalam melakukan segala hal. Sumber daya
manusia merupakan model utama dalam suatu usaha, maka
kualitas tenaga kerja harus dikembangkan dengan baik.
Praktik Kerja Lapangan (PKL) merupakan kegiatan
pendidikan, pelatihan dan pembelajaran yang dilaksanakan
untuk meningkatkan keterampilan sesuai dengan
kompetensi keahlian atau bidang yang telah dipilih.
Dengan adanya Praktik Kerja Lapangan (PKL) ini dapat
melatih mahasiswa dalam dunia kerja yang sebenarnya.

Manajemen Informatika merupakan salah satu


diploma tiga yang ada di Universitas Pendidikan Ganesha.
Dikutip dari halaman undiksha.ac.id, Manajemen
Informatika memiliki visi menjadi program studi
pendidikan vokasi yang unggul di bidang teknologi
informasi dan komunikasi berlandaskan falsafah Tri Hita
Karana di Indonesia Timur pada tahun 2030. Salah satu
lulusan dari Manajemen Informatika yaitu menjadi seorang

1
Programmer yang mampu sebagai perancang, pembuat,
penguji, pengevaluasi, pembuat aturan bisnis, hingga
menyiapkan sumber-daya pendukung sistem agar tujuan/
permasalahan bisnis organisasi dapat tercapai/diselesaikan
dengan efisien dan efektif melalui bantuan Sistem
informasi. Lulusan ini biasanya terserap pada software
house, bagian IT dalam sebuah perusahan.

CV. Rumah Media menjadi pilihan penulis dalam


melaksanakan Praktik Kerja Lapangan (PKL) karena
perusahaan ini merupakan software house yang
menyediakan solusi bisnis mulai dari desain sampai ke
pengembangan situs web, pengembangan piranti lunak,
sampai ke pengembangan aplikasi. Banyak perusahaan
yang mempercayakan pembuatan web perusahaan mereka
seperti website pemerintahan, sekolah, bank, travel, wisata
dan masih banyak lagi.

Dengan adanya Praktik Kerja Lapangan (PKL) ini,


penulis mendapatkan ilmu baru serta pengalaman bekerja
di bidang programmer. Seperti migrasi beberapa Website
dari php native menjadi CI (CodeIgniter) dengan metode
HMVC (Hierarchical Model View Controller). Dan juga,
memahami dan menguasai di bidang tersebut.

2
1.2 Masalah

Dalam pelaksanaan Praktik Kerja Lapangan (PKL)


penulis menemukan beberapa masalah, yaitu:

1. Bagaimana cara migrasi website dari php native


ke CI (CodeIgniter)?

2. Bagaimana cara mengubah syntax dari statis ke


dinamis?

1.3 Tujuan

Tujuan dari pelaksanaan Praktik Kerja Lapangan


(PKL) ini, yaitu:

1. Agar dapat lebih memahami bagaimana cara


untuk migrasi sebuah website dari php native ke
CI (CodeIgniter).

2. Agar dapat mengetahui cara mengubah syntax


dari statis ke dinamis.

1.4 Manfaat

Manfaat yang didapatkan dari Praktik Kerja


Lapangan (PKL) ini, yaitu:

3
1. Bagi Lembaga

Dengan adanya Praktik Kerja Lapangan (PKL)


ini diharapkan mampu meningkatkan hubungan
kerjasama antara lembaga dengan pihak instansi
atau perusahaan.

2. Bagi Instansi Tempat PKL

Dengan adanya Praktik Kerja Lapangan (PKL)


ini dapat membantu instansi dalam meningkatkan
produktivitas secara keseluruhan serta dapat
meningkatkan citra perusahaan.

3. Bagi Mahasiswa

 Menambah ilmu baru karena bekerja


bersama dengan yang memiliki ilmu lebih
dalam bidang Programmer.

 Memberikan pengalaman kerja yang


sebenarnya dalam bidang Programmer.

 Memahami arti kedisiplinan dan tanggung


jawab dalam mengerjakan tugas yang
diberikan.

4
BAB 2 PEMBAHASAN

2.1 Gambaran Umum Tempat PKL

CV. Rumah Media adalah salah satu software house


yang menyediakan layanan pembuatan Web Desaign, Web
Development, Website, Sistem Informasi dan juga
Aplikasi. CV. Rumah Media berdiri pada tahun 2004 yang
terwujud dari kreatifitas sekelompok anak muda dalam
multimedia interaktif, yang dimana setiap ide-ide itu
tumbuh menjadi ide untuk mengembangkan Teknologi
Informasi di Denpasar, Bali. Jadi tidak usah diragukan lagi,
karena CV. Rumah Media mampu bersaing dengan
software house lainnya.

Dalam menjalankan bisnisnya, CV. Rumah Media


memiliki visi yaitu menjadi perusahaan Teknologi
Informasi terkemuka di Bali pada umumnya dan khususnya
di Denpasar, dengan misi menjadi perusahaan terdepan
dalam bidang Teknologi Informasi dalam mengembangkan
kualitas layanan, kreativitas, meningkatkan kualitas
layanan, cepat, akurat dan tepat dalam aspek teknologi
informasi.

5
Seiring berkembangnya zaman dan teknologi, CV.
Rumah Media juga tidak ingin mengalami ketertinggalan.
Oleh karena itu, yang dulunya menggunakan codingan php
native sekarang memigrasi semua Website menjadi
Framework Codeigniter dengan metode HMVC
(Hierarchical Model View Controller). Diambilnya
langkah ini agar tidak menyulitkan klien dan programmer
karena banyaknya masalah yang di temukan seperti
banyaknya terdapat eror pada website, mudahnya bagi para
cyber crime untuk menghack website serta banyaknya code
coding yang lebih sulit untuk di pahami.

2.2 Kegiatan di Tempat PKL

Dalam melaksanakan kegiatan Praktik Kerja


Lapangan (PKL) penulis diberikan beberapa tugas
diantaranya adalah migrasi website dari php native menjadi
framework CI (CodeIgniter) dengan metode HMVC
(Hierarchical Model View Controller), membuat modul
pelatihan administrator pengelolaan website, serta
menginputkan data ke Backoffice website. Website yang
penulis kerjakan yakni:

6
1. Website Bali Top News (balitopnews.com) yang
tampilannya bisa dilihat pada Gambar 1.

Gambar 1. Tampilan Website Bali Top News

7
2. Website SD 1 Saraswati Denpasar (sd1saraswati-
dps.sch.id) yang tampilannya bisa dilihat pada Gambar
2.

Gambar 2. Tampilan Website SD 1 Saraswati Denpasar

8
3. Website SMK Rekayasa Denpasar (smkrekayasa-
dps.sch.id) yang tampilannya bisa dilihat pada Gambar
3.

Gambar 3. Tampilan Website SMK Rekayasa Denpasar

9
4. Website Bali Berkarya (baliberkarya.com) yang
tampilannya bisa dilihat pada Gambar 4.

Gambar 4. Tampilan Website Bali Berkarya

10
Adapun beberapa modul yang dibuat oleh penulis, yaitu:

1. Modul Pelatihan Tutorial Penggunaan Sosial Media


Instagram. Adapun tampilannya seperti pada Gambar 5.

Gambar 5. Modul Tutorial Penggunaan Instagram

11
2. Modul Pelatihan Website Behikeyacht. Adapun
tampilannya seperti pada Gambar 6.

Gambar 6. Modul Website Behikeyacht

12
3. Modul Pelatihan Kejaksaan Negeri Badung. Adapun
tampilannya seperti pada Gambar 7.

Gambar 7. Modul Website Kejaksaan Negeri Badung

13
4. Modul Pelatihan Website HIPMI Badung. Adapun
tampilannya seperti pada Gambar 8.

Gambar 8. Modul Website HIPMI Badung

14
5. Modul Pelatihan Website Bali Berkarya. Adapun
tampilannya seperti pada Gambar 9.

Gambar 9. Modul Website Bali Berkarya

15
2.2.1 Kegiatan 1
Dalam pelaksanaan Praktik Kerja Lapangan (PKL)
pada bulan pertama, terdapat beberapa kegiatan. Adapun
kegiatan yang dilakukan setiap harinya dijabarkan dalam
bentuk tabel kegiatan dibawah ini:

Tabel 1 Kegiatan Bulan Januari

No Tanggal Kegiatan

1 6 Januari 2020 Perkenalan dan Jenis Kegiatan yang


dilakukan perusahaan. Seperti pada
Gambar 10.

2 7 Januari – 31 Migrasi Website dari php native


Januari 2020 menjadi CI (CodeIgniter) dengan
metode HMVC (Hierarchical Model
View Controller) pada website Bali
Top News (balitopnews.com). Seperti
pada Gambar 1.
3 20 Januari 2020 Membuat Modul Tentang Penggunaan
Sosial Media Instagram. Seperti pada
Gambar 5.
4 21 Januari 2020 Tugas Keluar Mendampingi Team
Teknis ke HDS.
5 23 Januari 2020 Membuat Modul Website
behikeyacht.com. Seperti pada Gambar
6.
6 28 Januari 2020 Menginputkan Data ke Backoffice
dtukad.com. Seperti pada Gambar 11.

16
Gambar 10. Pelatihan Hari Pertama

Gambar 11. Input Data ke Backoffice dtukad.com

17
2.2.2 Kegiatan 2
Dalam pelaksanaan Praktik Kerja Lapangan (PKL)
pada bulan kedua, terdapat beberapa kegiatan. Adapun
kegiatan yang dilakukan setiap harinya dijabarkan dalam
bentuk tabel kegiatan dibawah ini:

Tabel 2 Kegiatan Bulan Februari

No Tanggal Kegiatan

1 1 Februari – 22 Migrasi Website dari php native


Februari 2020 menjadi CI (CodeIgniter) dengan
metode HMVC (Hierarchical Model
View Controller) pada website SD 1
Saraswati Denpasar (sd1saraswati-
dps.sch.id). Seperti pada Gambar 2.

2 10 Februari 2020 Membuat Modul Website Kejari


Badung. Seperti pada Gambar 7.

3 23 Februari 2020 Membuat Modul Website HIPMI


Badung. Seperti pada Gambar 8.

4 24 Februari – 8 Migrasi Website dari php native


Maret 2020 menjadi CI (CodeIgneter) dengan
metode HMVC (Hierarchical Model
View Controller) pada website SMK
Rekayasa Denpasar (smkrekayasa-
dps.sch.id). Seperti pada Gambar 3.

18
Gambar 12. Kegiatan Proses Migrasi Website

2.2.3 Kegiatan 3
Dalam pelaksanaan Praktik Kerja Lapangan (PKL)
pada bulan ketiga, terdapat beberapa kegiatan. Adapun
kegiatan yang dilakukan setiap harinya dijabarkan dalam
bentuk tabel kegiatan dibawah ini:

Tabel 3 Kegiatan Bulan Maret

No Tanggal Kegiatan

1 9 Maret – 13 Menginputkan Data ke Backoffice


Maret 2020 Website badungtourism.com. Seperti
pada Gambar 13.

2 14 Maret – 28 Migrasi Website dari php native


menjadi CI (CodeIgneter) dengan

19
Maret 2020 metode HMVC (Hierarchical Model
View Controller) pada website Bali
Berkarya (baliberkarya.com). Seperti
pada Gambar 4.

3 30 Maret 2020 Membuat Modul Website


baliberkarya.com. Seperti pada
Gambar 9.

4 31 Maret 2020 – 3 Mengelola akun sosial media sejarah


April 2020 klungkung. Seperti pada Gambar 14.

Gambar 13. Input Data ke Backoffice Website


badungtourism.com

20
Gambar 14. Akun Sosial Media Sejarah Klungkung

21
BAB 3 PENUTUP

3.1 Simpulan

Kegiatan Praktik Kerja Lapangan (PKL) yang


dilaksanakan pada tanggal 6 Januari sampai 3 April 2020 di
CV. Rumah media ini sangat menguntungkan karena
penulis mendapatkan ilmu baru, pengalaman kerja yang
sebenarnya dalam bidang programmer, dan mampu bekerja
dalam individu maupun team yang nantinya dapat berguna
ketika penulis memasuki dunia kerja yang sesungguhnya.

Dalam kegiatan Praktik Kerja Lapangan (PKL) ini


penulis diberikan tugas utama yaitu migrasi beberapa
website seperti Bali Top News (balitopnews.com), SD 1
Saraswati Denpasar (sd1saraswati-dps.sch.id), SMK
Rekayasa Denpasar (smkrekayasa-dps.sch.id), dan Bali
Berkarya (baliberkarya.com). Tujuan dilakukannya migrasi
ini adalah agar memudahkan programmer dalam
pembuatan website, menghasilkan struktur pemrograman
yang rapi pada segi kode, serta membuat standar coding
yang mudah dipahami oleh semua orang. Serta CV. Rumah
Media juga tidak ingin adanya banyak complain dari klien
karena banyak terdapat eror pada website.

22
Selain tugas utama diatas, penulis juga membuat
beberapa modul Pelatihan Administrator Pengelolaan
Website, seperti modul website behikeyacht.com, kejari-
badung.go.id, hipmibadung.or.id, baliberkarya.com,
tentang penggunaan instagram dan menginputkan data ke
backoffice dtukad.com, badungtourism.com serta
mengelola akun sosial media sejarah klungkung.

3.2 Saran

Penulis menyadari bahwa selama kegiatan yang


dilakukan dalam Praktik Kerja Lapangan (PKL) ini masih
jauh dari kata sempurna. Karena penulis sendiri mengalami
kesulitan diawal dalam memigrasi website dari php native
ke CI (CodeIgniter) serta mengubah syntax statis ke
dinamis dalam Praktik Kerja Lapangan (PKL) ini, jadi
diharapkan untuk banyak mendapat saran dan masukan dari
banyak pihak, untuk nantinya bisa menambah pengalaman
penulis dalam mengerjakan tugas-tugas yang diberikan
nantinya.

23
DAFTAR PUSTAKA

Bali Top News, 2020. http://balitopnews.com/ (diakses


pada tanggal 04 April 2020).

SD 1 Saraswati Denpasar, 2020. https://sd1saraswati-


dps.sch.id/ (diakses pada tanggal 04 April 2020).

SMK Rekayasa Denpasar, 2020. http://smkrekayasa-


dps.sch.id/ (diakses pada tanggal 04 April 2020).

Bali Berkarya, 2020. https://www.baliberkarya.com/


(diakses pada tanggal 04 April 2020).

Rumah media, 2020. Aboutus. http://rumahmedia.com/


(diakses pada tanggal 07 April 2020).

D3 Manajemen Informatika, 2020. D3 Manajemen


Informatika – Universitas Pendidikan Ganesha.
https://undiksha.ac.id/ (diakses pada tanggal 09 April
2020).

24

Anda mungkin juga menyukai