Anda di halaman 1dari 1

Pengertian Kriptografi

Secara etimologi kata kriptografi (Cryptography) berasal dari bahasa Yunani, yaitu kryptos
yang artinya yang tersembunyi dan graphein yang artinya tulisan (Prayudi, 2005). Awal mula
kriptografi dipahami sebagai ilmu tentang menyembunyikan pesan (Sadikin, 2012), tetapi seiring
perkembangan zaman hingga saat ini pengertian kriptografi berkembang menjadi ilmu tentang
teknik matematis yang digunakan untuk menyelesaikan persoalan keamanan berupa privasi dan
otentikasi (Diffie, 1976).
Kriptografi mempunyai 2 (dua) bagian yang penting, yaitu :
a. Enkripsi adalah proses dari penyandian pesan asli menjadi pesan yang tidak dapat diartikan
seperti aslinya.
b. Dekripsi adalahmerubah pesan yang sudah disandikan menjadi pesan aslinya. Pesan asli
biasanya disebutplaintext, sedangkan pesan yang sudah disandikandisebut ciphertext.
Pada Gambar 2.1 dapat dilihat bahwa masukan berupa plaintext akan masuk ke dalam blok
enkripsi dan keluarannya akan berupa ciphertext, kemudian ciphertext akan masuk ke dalam blok
dekripsi dan keluarannya akan kembali menjadi plaintext semula.

Anda mungkin juga menyukai