Anda di halaman 1dari 1

Selamat pagi bapak/ibu guru yang saya hormati

Selamat pagi semua teman-teman yang saya sayangi

Nammo buddhaya

Pertama-tama saya ucapkan terima kasih banyak untuk waktu dan tempat yang diberikan
kepada saya untuk berdiri disini, untuk menyampaikan pidato singkat saya mengenai
keamanan sekolah. Tak lupa saya juga ucapkan banyak terima kasih kepada bapak/ibu guru
yang telah banyak memberikan arahan kepada saya untuk menjadi semakin lebih baik
kedepannya.

Bapak/ibu guru dan teman-teman sekalian, seperti yang kita ketahui bersama, keamanan
sekolah adalah aspek yang penting untuk dibahas dan kita jaga. Dengan lingkungan sekolah
yang aman, maka kita dapat belajar dan mengembangkan kemampuan kita dengan nyaman di
sekolah. Kurang lebih delapan jam kita menghabiskan waktu bersama di sekolah, tentunya
kita menginginkan lingkungan yang aman, nyaman dan tenteram bagi kita semua. Saya
merasa beruntukng sekali berada di sekolah ini, dengankondisi yang aman, nyaman serta
mendukung kegiatan belajar mengajar dengan baik. Di depan gerbang sekolah, kita telah
disambut baik dengan pak satpam yang telah 24 jam menjaga lingkungan sekolah kita
dengan baik, serta Ms. Iin yang juga selalu membantu kita dalam berbagai agenda kegiatan
di lingkungan sekolah.

Bapak/ibu dan teman-teman semua, bicara tentang keamanan sekolah, tentunya keamanan
sekolah bukan hanya kewajiban pak satpam, pastinya ini adalah kewajiban semua warga
sekolah, tal terkecuali kita sebagai siswa harus ikut menjaga keamanan lingkungan sekolah
kita. Menjaga kebersihan dan kenyamanan sekolah tentunya akan membantu kita untuk
merasa aman dari berbagai macam penyakit atau bakteri di sekitar kita. Mari teman-teman,
kita jaga keamanan sekolah kita dengan melakukan apaun selama yang kita bisa. Mari terus
kita dukung peraturan-peraturan sekolah yang mendukung kita semua untuk merasakan
keamanan di lingkungan sekolah kita. Sekolah kita akan selalu terasa aman jika setiap warga
sekolahnya selalu saling mendukung dalam berbagai kegiatan yang kita lakukan.

Sekiranya itu saja yang saya dapat sampaikan pagi ini, lebih kurangnya saya ucapkan terima
kasih. Mohon maaf jika ada kata-kata saya yang kurang berkenan. Saya Epin Cin dari kelas
8.2 mengharapkan kita semua untuk selalu menjaga keamanan sekolah, kapanpun, dan dalam
keadaan apapun. Akhir kata saya ucapakan terima kasih banyak, selamat pagi.

Nammo Buddhaya

Anda mungkin juga menyukai