Anda di halaman 1dari 5

BAB III

METODOLOGI PENELITIAN

3.1 Jenis Penelitian


Pada penelitian ini digunakan jenis penelitian evaluasi yaitu jenis dengan
melakukan kajian terhadap penilaian suatu hasil atau penyelesaian masalah pada kondisi
telah selesai dilaksanakan.
Variabel dalam penelitian ini adalah melakukan evaluasi terhadap sirkulasi dan
parkir bus di Terminal Tipe A Jatijajar Kota Depok dan variabel berikutnya adalah
melakukan penataan sirkulasi dan parkir bus di Terminal Tipe A Jatijajar Kota Depok.
Setelah mengetahui jenis penelitian dan variabelnya, maka metodologi yang
digunakan pada penelitian ini metodologi observasi dalam penelitian. Dimana observasi
yang dilakukan yaitu dengan melakukan pengamatan terhadap sirkulasi dan parkir di
Terminal Tipe A Jatijajar Kota Depok untuk mengumpulkan informasi dan data relevan
yang dibutuhkan dalam penelitian ini. Adapun teknik pengolahan data yaitu kualitatif
dimana hasil analisis data akan disajikan secara sistematis sehingga mudah dipahami dan
diambil kesimpulan.

3.2 Pola Pikir/kerangka Pemikiran


Pola pikir penelitian dalam penulisan ini merupakan tahapan-tahapan kegiatan
dalam melakukan analisis dari tahapan awal penelitian sampai tahapan akhir penelitian.
Tahapan penelitian ini dimulai dari menentukan rumusan masalah, dilanjutkan dengan
pengumpulan data primer dan data sekunder. Selanjutnya dilakukan analisis data dan
pembahasan hasil analisis untuk dapat mendapatkan kesimpulan dari evaluasi kinerja
terhadap sirkulasi dan parkir di Terminal Tipe A Jatijajar Kota Depok.
Berikut ini adalah diagram alur penelitian evaluasi kinerja terhadap sirkulasi dan
parkir di Terminal Tipe A Jatijajar Kota Depok.
Mulai

RUMUSAN MASALAH

PENGUMPULAN DATA

DATA PRIMER DATA SEKUNDER


 Obeservasi. Lay out Terminal Tipe A Jatijajar Kota
 Menyebarkan kuesioner kepada Depok
penumpang dan sopir

ANALISIS DATA

Analisis sirkulasi dan parkir di Analisis penataan sirkulasi dan


Terminal Tipe A Jatijajar Kota parkir di Terminal Tipe A
Depok Jatijajar Kota Depok

PEMBAHASAN HASIL ANALISIS

Pembahasan hasil analisis sirkulasi Pembahasan hasil analisis


dan parkir di Terminal Tipe A penataan sirkulasi dan parkir di
Jatijajar Kota Depok Terminal Tipe A Jatijajar Kota
Depok
KESIMPULAN

Selesai

Gambar 3.1 Skema Pola Pikir/kerangka Pemikiran


3.3 Metode Penelitian
3.3.1. Metode Pengumpulan Data
Pengumpulan data pada penelitian ini dilakukan dengan metode yaitu
sebagai berikut:
1. Observation, adalah pengamatan melibatkan semua indera (penglihatan,
pendengaran, penciuman, pembau, juga perasa), pencatatan dapat
menggunakan alat bantu elektronik pada objek penelitian yaitu Terminal Tipe
A Jatijajar Kota Depok.
2. Quesioner, adalah daftar pertanyaan tertulis yang ditujukan kepada responden,
jawaban responden atas semua pertanyaan pada kuesioner kemudian
dicatat/direkam.
Adapun form kuesioner untuk pengumpulan data pada penelitian ini
adalah sebagai berikut:
KUESIONER EVALUASI KINERJA TERHADAP SIRKULASI DAN PARKIR BUS DI
TERMINAL TIPE A JATIJAJAR KOTA DEPOK
Nama :
Pekerjaan :
Usia :
Beri tanda silang (X) pada pilihan yang sesuai.
Sangat Tidak Setuju/STS (Skor 1), Tidak Setuju/TS (Skor 2), Cukup Setuju/CS (Skor 3),
Setuju/S (Skor 4), Sangat Setuju/SS (Skor 5).
NO HARAPAN KINERJA
PERTANYAAN
STS TS CS S SS ST TS C S SS
S S
1 Tersedia tempat parkir yang aman, nyaman, dan bersih
2 Adanya petugas pengatur parkir bus
3 Adanya petugas pengatur sirkulasi bus
4 Tersedia tempat menaikan dan menurunkann penumpang
yang aman, nyaman, dan bersih
5 Sirkulasi Bus yang lancer
6 Fasilitas lapangan parkir yang bagus, kokoh sesuai
standar
7 Tesedia marka dan rambu-rambu parkir
8 Biaya parkir sesuai tarif atau biaya yg di tetapkan
9 Tercukupnya penerangan parkir pada malam hari
10 Adanya fasilitas umum dan fasilitas pendukung di parkir
3. Dokumen, pengambilan data dalam bentuk dokumen tertulis atau elektronik
dari lembaga/institusi atau pihak pemilik data atau pengamatan obyek secara
langsung.
Data yang diperoleh terdiri dari 2 (dua) macam yaitu:
1. Data Primer

Data yang diperboleh secara langsung melalui data kuesioner yang


telah di sebar kepada responden penumpang dan sopir di Terminal Tipe A
Jatijajar Kota Depok dan Obeservasi melalui pengamatan langsung sirkulasi
parkir Terminal Tipe A Jatijajar Kota Depok.
2. Data Sekunder
Pengambilan data sekunder berupa layout Terminal diperoleh dari
pihak Badan Pengelola Transportasi Jabodetabek selaku pengelola Terminal
Tipe A Jatijajar Kota Depok.

3.3.2. Metode Analisis Data


1. Evaluasi terhadap sirkulasi dan parkir bus di Terminal Tipe A Jatijajar Kota
Depok
Setelah melakukan pengumpulan data yang di perlukan, maka
langkah selanjutnya adalah melakukan pehitungan atau pengolah data
tersebut. Adapun langkah-langkah perhitungan data-data tersebut adalah
sebagai berikut:
a. Menghitung uji validitas dan uji realibitas.
b. Menghitung IPA (Importance Peformance Analysis).
2. Penataan sirkulasi dan parkir bus di Terminal Tipe A Jatijajar Kota Depok
Setelah data primer dan sekunder terkumpul, maka proses analisis
data dapat dilaksanakan. Data tersebut akan di evaluasi untuk mengukur
tingkat ideal Terminal tipe A Jatijajar Kota Depok berdasarkan Peraturan
Menteri Perhubungan Nomor 24 tahun 2021 tentang Penyelenggaraan
Terminal Penumpang Angkutan Jalan dan Pedoman Perencanaan dan
Pengoperasian Fasilitas Parkir Direkorat Jenderal Perhubungan Darat tahun
1998.
3.3.3. Metode Pembahasan Hasil Analisis Evaluasi Terhadap Sirkulasi dan Parkir
Bus Di Terminal Tipe A Jatijajar Kota Depok dan Penataan Sirkulasi dan
Parkir Bus Di Terminal Tipe A Jatijajar Kota Depok
Langkah selanjutnya dari hasil penelitian dan pembahasan adalah
menginterprestasikan dan pembahasan hasil penelitian dengan langkah-langkah
sebagai berikut:
1. Pemaparan hasil penelitian pada dasarnya adalah konsep penyelesaian.
2. Penyajian paparan hasil berurutan sejalan dengan urutan rumusan masalah
penelitian.
3. Paparan dari hasil analisis dalam bentuk tabel dan grafik.

Anda mungkin juga menyukai