Anda di halaman 1dari 3

Soal Kuis AKUNTANSI MANAGEMEN

PETUNJUK : PILIH 4 DARI 5 SOAL YANG TERSEDIA.


1. Pierre Machine Works selalu membuat komponen-komponen sendiri. Akan tetapi, Couples
Company belakangan ini telah menawarkan untuk memasok satu komponen, C-430, dengan
harga $11 per unit. Pierre menggunakan 5.300 unit komponen C-430 tiap tahunnya. Biaya
penyerapan per unit komponen ini adalah :
Bahan baku langsung $ 5,00
Tenaga kerja langsung $ 2,38
Overhead variabel $ 1,50
Overhead tetap $ 3,00
Total $12,28
Overhead tetap adalah pengeluaran tetap, tidak satu pun yang akan dihapus jika produksi
komponen C-430 dihentikan.
Diminta :
a. Apakah alternatif-alternatif yang dihadapi Pierre Machine Works dalam kaitannya
dengan produksi komponen C-430 ?
b. Susunlah daftar biaya-biaya relevan untuk tiap alternatif. Alternatif manakah yang lebih
baik?

2. Ryan Chesser sedang mempetimbangkan untuk menanamkan modal dalam salah satu proyek.
Baik kedua proyek akan membutuhkan suatu investasi sebesar $60.000, dengan perkiraan
biaya modal tertimbangnya adalah 10%. Arus kas setelah pajak yang dibutuhkan untuk kedua
proyek adalah sebagai berikut : (anggaplah bahwa tiap proyek dapat disusutkan).
Tahun Proyek A Proyek B
1 $ 18.000 $ 18.000
2 $ 24.000 $ 24.000
3 $ 30.000 $ 36.000
4 $ 60.000 $ 18.000
5 $ 60.000 $ 18.000
Diminta :
1. Berapakah periode pengembalian tiap proyek
2. Jika pengembalian cepat adalah penting, proyek manakah yang seharusnya dipilih
3. Hitunglah tingkat pengembalian akuntansi untuk tiap proyek, proyek manakah yang
seharusnya dipilih berdasarkan tingkat pengembalian akuntansi.
4. Jika tingkat suku bunga 10%, maka hitunglah NPV dan IRR-nya ? Hitung NPV apakah
proyek tersebut diterima atau ditolak?
Disc Factor th 1: 0,909; th 2: 0,826 ; th 3: 0,751 ; th 4: 0,683 ; th 5: 0,621
3. PT Ina memutuskan untuk menggunakan sistem manufaktur yang terautomasi. Keputusan
otomatisasi tersebut diambil dengan harapan dapat mengurangi penggunaan input bahan
baku dan tenaga kerja. Setelah beroperasi satu tahun, pihak manajemen ingin
mengevaluasi perubahan produkstivitas. Direktur utama sangat ingin mengetahui apakah
trede-off antara tenaga kerja, bahan baku dan modal menguntungkan atau tidak. Berikut
data yang berkaitan dengan output, tenaga kerja, bahan baku dan modal setahun sebelum
implementasi dan setahun sesudahnya.

Tahun Sebelum Tahun Sesudah

Output : 200.000 240.000

Kuantitas Input :

 Bahan Baku (Kg) 50.000 40.000

 Tenaga Kerja (Jam) 10.000 4.000

 Modal Rp. 10.000.000 Rp. 60.000.000

Harga Input :

 Bahan Baku Rp. 2.000 Rp. 2.000

 Tenaga Kerja Rp. 5.000 Rp. 5.000

 Modal 15% 15%

Diminta :
a. Hitunglah ukuran produkstivitas parsial untuk bahan baku, tenaga kerja dan modal untuk
setiap tahun! Apa yang menyebabkan perubahan produktivitas tenaga kerja dan bahan
baku ?
b. Hitunglah perubahan laba yang disebabkan oleh perubahan produktivitas ketiga input !
Dengan asumsi hanya terdapat tiga input, evaluasilah keputusan otomatisasi tersebut,
apakah menguntungkan atau merugikan?

4. Saat ini pabrik sepatu GAYAKU menghadapi persaingan bisnis. Biasanya pabrik ini
menjual sepatu casual pada harga Rp 400.000 per pasang. Namun baru-baru ini, pesaingnya
menjual sepatu yang sejenis dengan sepatu yang dijual GAYAKU seharga Rp 350.000 per
pasang. Oleh karena itu, pihak manajemen GAYAKU harus melakukan perubahan harga jual
dan menetapkan target costing yang baru. Target costing adalah strategi jangka pendek untuk
menyelamatkan perusahaan. Selama ini, pabrik sepatu GAYAKU menetapkan harga jual Rp
400.000 per pasang karena biaya produksinya sebesar Rp 250.000 per pasang (Biaya Bahan
Baku kwalitas premium = Rp 75.000, Biaya Tenaga Kerja Langsung = Rp 125.000, BOP =
Rp 50.000) artinya target laba GAYAKU sebesar Rp 100.000 per pasang. Jika GAYAKU
akhirnya menetapkan harga jual yang sama dengan pesaingnya:
Diminta :
a. Hitunglah target costing GAYAKU (tuliskan juga rumusnya)
b. Untuk merealisasi target costing tersebut, apa yang harus dilakukan oleh GAYAKU?
Berikan 3 solusi

5. PT ABC adalah perusahaan yang memproduksi textil yang diekspor ke beberapa negara
di luar negeri. Mata uang yang digunakan dalam melakukan transaksi perdagangan
internasional adalah dollar Amerika.
Dibawah ini adalah sebagaian transaksi-transaksi keuangan PT ABC :
 Tanggal 10 Nopember 2017 Perusahaan mengekspor textil ke Amerika Serikat sebesar
$10.000. Kurs spot pada saat penjualan adalah sebesar Rp. 13.500 per dollar Amerika.
Kredit satu bulan.
 Tanggal 10 Desember 2017 perusahaan menerima pelunasan piutang untuk transaksi
tanggal 10 Nopember 2017. Kurs spot tanggal 10 Desember adalah Rp. 14.000 per dollar
Amerika.
 Tanggal 20 Desember 2017 Perusahaan mengekspor textil ke Belanda sebesar $20.000.
Kurs spot pada saat penjualan adalah sebesar Rp. 15.000 per dollar Amerika. Kredit satu
bulan..
 Pada tanggal 31 Desember 2017 Perusahaan menyusun laporan keuangan. Kurs yang
berlaku tanggal 31 Desember 2017 adalah sebesar Rp. 14.500 per dollar Amerika.
Berdasarkan transaksi-transaksi di atas, saudara diminta untuk :
a. Buatlah jurnal untuk transaksi penjualan tanggal 10 Nopember 2017.
b. Hitunglah keuntungan/kerugian selisih kurs pada saat penerimaan piutang tanggal 10
Desember 2017. Buatlah jurnal untuk mencatat penerimaan kas tersebut.
c. Hitunglah keuntungan/kerugian selisih kurs tanggal 31 Desember 2017. Haruskah
keuntungan/kerugian selisih kurs tersebut diakui perusahaan? Buatlah jurnal jika
diperlukan.
d. Berapakah nilai piutang yang harus disajikan di neraca 31 Desember 2017, yaitu pada
saat penyusunan laporan keuangan tahun 2017?
e. Bagaimana akuntan manajemen mengelola risiko transaksi keuangan yang disebabkan
karena perusahaan bertransaksi dengan mata uang asing ?

Anda mungkin juga menyukai