Anda di halaman 1dari 5

Modul Akuntansi Biaya

PERTEMUAN KE-15
PENGENDALIAN BIAYA TENAGA KERJA
(LANJUTAN)

A. TUJUAN PEMBELAJARAN:

B. URAIAN MATERI:

C. LATIHAN SOAL:

4. Sebuah perusahaan elektronik yang menggunakan mesin besar dan canggih,


mempekerjakan karyawannya secara kelompok dengan jam kerja per-hari 8 jam.
Setiap kelompok terdiri dari 10 orang, dengan upah Rp. 4.000,-/jam/orang.
Produksi standar setiap kelompok 60 unit per-jam atau 480 unit per-hari. BOP
Rp. 25.000,- per-jam atau Rp. 200.000,- per-kelompok per-hari. Berikut
produksi aktual masing-masing kelompok: A = 420 unit, B = 480 unit, C = 510
unit, D = 540 unit, E = 525 unit, F = 492 unit. Berdasarkan data tersebut,
hitunglah:
a) Upah tetap kelompok?
b) Bonus penghematan?
c) Total penghasilan kelompok?
d) Biaya tenaga kerja per-unit?
e) BOP per-unit?
f) Biaya konversi per-unit?

Penyelesaian:
Perhitungan biaya per-hari per-kelompok:
Kelompok A B C D E F
Produk standar (a) 480 480 480 480 480 480
Produk actual (b) 420 480 510 540 525 492
Waktu actual © 80 80 80 80 80 80
Waktu standar(d=b:axc)70 80 85 90 87,5 82
Waktu hemat (e=d-c) -- -- 5 10 7,5 2
Upah standar/jam (f) 4.000 4.000 4.000 4.000 4.000 4.000
Program Studi Manajemen Page 100
Modul Akuntansi Biaya

Upah tetap (g=c x f) 320.000 320.000 320.000 320.000 320.000 320.000


Bonus (h=e x f) -- -- 20.000 40.000 30.000 8.000
Total upah (i= g+h) 320.000 320.000 340.000 360.000 350.000 328.000
Upah/unit (j=i : b) 761,90 666,67 666,67 666,67 666,67 666,67
BOP/jam (k) 200.000 200.000 200.000 200.000 200.000 200.000
BOP/unit (l=k : b) 476,19 416,67 392,16 370,37 380,95 406,50
B.Konversi/unit(l=j+l) 1.238,09 1.083,34 1.058,83 1.037,04 1.047,62 1.073,17

5. PT. Makmur memproduksi produk baru yaitu komponen motor. Para perancang
produk memproyeksikan kurva kemahiran 90% yang akan dicapai jika pekerja
telah mahir dalam tehnik pembuatan produk ini. Lima unit pertama yang
dihasilkan memakan waktu 4 jam/unit, sedang tarip upah Rp. 8.000,- per-jam.
a) Hitunglah jam yang dibutuhkan sampai pada unit yang ke-40?
b) Hitunglah hasil produksi per-jam sampai pada unit yang ke-40?
c) Hitunglah biaya tenaga kerja per-unit untuk setiap unit komulatif dari
produksi?
d) Hitunglah total upah sampai pada unit yang ke-40?

Penyelesaian:
Keterangan Tahap 1 Tahap 2 Tahap 3 Tahap 4
Produk komulatif (a) 5 10 20 40
Jam kerja/unit (b) 4 3,6 3,24 2,916
Ttl jam kerja (c=axb) 20 36 64,8 116,64
Produksi/jam (d=a:c) 0,25 0,28 0,31 0,34
Upah/jam (e) 8.000 8.000 8.000 8.000
Upah/unit (f=bxe) 32.000 28.800 25.920 23.328
Total upah (g=axf) 160.000 288.000 518.400 933.120

D. TUGAS MANDIRI:
1. PT. Sabar memproduksi produk baru dan telah mengeluarkan biaya pemula
sebesar Rp. 7.500.000, yang terdiri dari biaya bahan baku Rp. 2.500.000,- dan
biaya tenaga kerja sebesar Rp. 5.000.000,- Manajemen memutuskan biaya
tersebut diperlakukan sebagai biaya langsung.
Pertanyaan: Buatlah ayat jurnal yang diperlukan?

Program Studi Manajemen Page 101


Modul Akuntansi Biaya

2. PT. Subur memiliki 5 orang karyawan yang bekerja secara mingguan. Satu
minggu bekerja selama 40 jam. Dalam minggu pertama bulan Juli 2016 terjadi
kerusakan mesin sehingga karyawan harus menunggu kerja selama 3 jam. Tarip
upah per-jam sebesar Rp. 6.000,-.
Pertanyaan: Buatlah ayat jurnal yang diperlukan?

3. PT. Makmur mempekerjakan 10 orang karyawan, setiap karyawan bekerja 8 jam


sehari, masing-masing karyawan menghasilkan 30 unit barang jadi per-hari, tarif
upah per-jam sebesar Rp. 9.000,-. Perusahaan akan menerapkan tarif upah
insentif dengan maksud untuk meningkatkan penghasilan karyawan serta
harapan dapat mengurangi besaran biaya per-unit. Jika seorang karyawan dapat
menghasilkan 35 unit barang jadi per-hari, maka tarif upah akan dinaikkan
menjadi Rp. 10.000,- per-jam. Biaya lain yang dikeluarkan perusahaan adalah
biaya bahan langsung sebesar Rp. 3.000,- per-unit dan biaya overhead pabrik
sebesar Rp. 2.500,- per-unit.
Pertanyaan:
a. Hitunglah biaya produksi per-unit sebelum kenaikan tarif upah?
b. Hitunglah biaya produksi per-unit setelah kenaikan tarif upah?
c. Berikanlah kesimpulan dengan adanya kenaikan tarif upah?

4. PT. Sejahtera mempekerjakan 5 kelompok karyawan dengan standar kerja


harian. Setiap kelompok terdiri dari 12 orang dengan jam kerja per-hari 8 jam.
Produksi standar per-kelompok per-hari sebesar 120 unit. Tarif upah per-jam
per-orang sebesar Rp. 12.000,-. Setiap penghematan waktu akan diberikan upah
tambahan sebagai bonus. Berikut data yang tersedia secara kelompok untuk
tanggal 24 Juni 2016:
Klompok Jamkerja Pdks standar Pdks actual Tarif upah BOP
A 96 jam 120 unit 130 unit 12.000 500.000
B 96 jam 120 unit 128 unit 12.000 500.000
C 96 jam 120 unit 125 unit 12.000 500.000
D 96 jam 120 unit 122 unit 12.000 500.000
E 96 jam 120 unit 118 unit 12.000 500.000

Program Studi Manajemen Page 102


Modul Akuntansi Biaya

Pertanyaan:
a. Hitunglah upah tetap kelompok?
b. Hitunglah bonus penghematan?
c. Hitunglah total penghasilan kelompok?
d. Hitunglah biaya tenaga kerja per-unit?
e. Hitunglah BOP per-unit?
f. Hitunglah biaya konversi per-unit?
g. Berikan kesimpulan saudara?

5. PT. Sentosa mempekerjakan 10 orang karyawan dengan tarif upah Rp. 80.000,-
per-hari per-karyawan. Produksi standar untuk setiap karyawan 25 unit per-jam.
Jika karyawan menghasilkan diatas standar unit yang ditetapkan akan diberikan
tambahan upah secara proporsional. Biaya overhead pabrik per-hari Rp. 60.000,-
Berikut hasil produksi per-jam masing-masing karyawan: A =22 unit; B = 25
unit; C = 28 unit; D = 30 unit dan E = 32 unit.
Pertanyaan:
a. Hitunglah upah per-jam masing-masing karyawan?
b. Hitunglah biaya tenaga kerja per-unit?
c. Hitunglah biaya overhead per-unit?
d. Hitunglah biaya konversi per-unit?
e. Berikan kesimpulan saudara?

6. PT. Bahagia mempekerjakan 5 orang karyawan dengan standar kerja mingguan.


Data yang tersedia untuk minggu pertama bulan September 2016, sebagai
berikut:
Nama Jamkerja Pdks standar Pdks actual Tarif upah BOP
A 40 jam 100 unit 95 unit 400.000 375.000
B 40 jam 100 unit 100 unit 440.000 375.000
C 40 jam 100 unit 110 unit 480.000 375.000
D 40 jam 100 unit 120 unit 500.000 375.000
E 40 jam 100 unit 150 unit 550.000 375.000

Pertanyaan:
a. Hitunglah rasio efisiensi?
b. Hitunglah total penghasilan masing-masing karyawan?
Program Studi Manajemen Page 103
Modul Akuntansi Biaya

c. Hitunglah biaya tenaga kerja per-unit?


d. Hitunglah biaya overhead pabrik per-unit?
e. Hitunglah biaya konversi per-unit?

7. PT. Lestari memproduksi produk baru berupa spare part pesawat terbang. Para
perancang produk memproyeksikan kurva kemahiran 85% yang akan dicapai
jika pekerja telah mahir dalam tehnik pembuatan produk ini. Dua unit pertama
yang dihasilkan memerlukan waktu 6 jam per-unit, sedangkan tarif upah per-jam
sebesar Rp. 12.000,-
Pertanyaan:
a. Hitunglah jam kerja untuk setiap komulatif sampai pada unit yang ke-
32?
b. Hitunglah hasil produksi per-jam?
c. Hitunglah biaya tenaga kerja per-unit sampai pada unit yang ke-32?
d. Hitunglah total biaya tenaga kerja sampai pada unit yang ke-32?

E. DAFTAR PUSTAKA:
1. Mulyadi, “Akuntansi Biaya”, Edisi ke-5. Unit Penerbit dan Percetakan Sekolah
Tinggi Ilmu Manajemen YKPN, Yogyakarta, 2014.

2. Bastian Bustami, Nurlela, “Akuntansi Biaya”, Mitra Wacana Media, Jakarta,


2009.

3. Charles T. Horngren, Srikant M. Datar, George Foster, “Akuntansi Biaya”,


Edisi keduabelas, Erlangga, Jakarta, 2006.

Program Studi Manajemen Page 104

Anda mungkin juga menyukai