Anda di halaman 1dari 28

TAHUN AJARAN

2023/2024 PROGRAM KERJA


WAKIL KEPALA SEKOLAH
BAG. KESISWAAN

SMK BINA ESSA


Jl. CIHANJUANG, Km. 2,45, Kec. PARONGPONG, Kab. BANDUNG BARAT, Tlp. (022)
86001447
E-mail : smk.bina.essa@gmail.com, Web : smkbinaessa.sch.id
Izin Pendirian No : 821.20 / - Disdikpora/2009
Izin Operasional No : 421 / 4323 / Disdikpora 2013.
BAB I

PENDAHULUAN

A. LATAR BELAKANG

Upaya peningkatan mutu kualitas Sumber Daya Manusia yang unggul dalam iman,
pengetahuan, dan keterampilan adalah tuntutan dari perkembangan zaman pada saat ini.
Oleh karena itu upaya peningkatan SDM ini harus diprogramkan secara terstruktur,
berkesinambungan dan di evaluasi secara berkala. Hal ini menjadi semakin penting
karena perubahan-perubahan akibat perkembangan ilmu pegetahuan dan teknologi (Iptek)
serta komunikasi menjadi semakin pesat.

Salah satu bagian yang penting dalam upaya tersebut adalah sekolah sebagai
fungsi pendidikan berkewajban untuk mengembangkan kemampuan serta membentuk
watak dan kepribadian bangsa yang bermartabat, khususnya generasi muda sebagai
penerus cita-cita perjuangan bangsa dan sumber insani bagi pembangunan nasional.
Kompetensi penyelenggaraan pendidikan yang mengacu pada kompetensi siswa yang
diarahkan pada unggul dalam iman, pengetahuan, dan keterampilan sangatlah diharapkan.
Oleh karena itu Upaya pengembangan Potensi Diri Siswa sangatlah diperlukan dalam
mewujudkan tujuan pendidikan nasional.

Berdasarkan dengan hal tersebut, wakil kepala sekolah bagian kesiswaan SMK
BINA ESSA membuat program kerja yang bertujuan meningkatan mutu kualitas Sumber
Daya Manusia yang unggul dalam iman, pengetahuan, dan amal.

B. TUJUAN

1. Mengembangkan seluruh potensi siswa secara maksimal, baik potensi akademik


maupun non akademik.
2. Menyiapakan warga negara menuju masyarakat belajar yang berdasar iman dan amal
yang baik serta memahami nilai-nilai masyarakat yang beradab.
3. Menumbuhkan daya tangkal pada diri siswa terhadap pengaruh negatif yang datang
dari luar maupun dari dalam lingkungan sekolah
4. Meningkatkan kemampuan siswa sebagai anggota masyarakat dalam mengadakan
hubungan timbal balik dengan lingkungan sosial, budaya dan alam sekitar.
5. Menumbuhkan sikap berbangsa dan bernegara dengan berdasarkan Pancasila.
6. meningkatkan kesegaran jasmani dan daya kreasi siswa untuk memantapkan
keseimbangan antara pertumbuhan jasmani dan rohani.

C. RUANG LINGKUP PROGRAM KERJA KESISWAAN


1. Pembinaan OSIS
2. Kegiatan Ekstrakurikuler
3. Kegiatan Pembiasaan Siswa
4. Konseling Siswa
5. PPDB

Program Kerja Kesiswaan SMKS BINA ESSA – BANDUNG BARAT 1


D. SASARAN

Sasaran program kerja kesiswaan SMK BINA ESSA adalah seluruh siswa kelas X, XI,
dan XII tahun ajaran 2022/2023 dan calon siswa baru SMK BINA ESSA tahun ajaran
2023/2024.

E. HASIL YANG DIHARAPKAN

1. Mampu melahirkan SDM yang memiliki keimanan, pengetahuan, dan keterampilan


yang berkualitas.
2. Mampu meningkatkan prestasi siswa sesuai bakat dan minat siswa
3. Mampu meningkatkan perilaku budi pekerti yang luhur dengan kegiatan pembiasaan
di sekolah.
4. Mampu meningkatkan pelayanan pendidikan kepada siswa melalui jalur bimbingan
konseling siswa dari bahaya perilaku menyimpang di kalangan siswa dan jalur
pemberdayaan potensi diri

F. STRATEGI

1. Melakukan koordinasi dengan Dinas Pendidikan Prov. Jawa Barat


2. Program – Program Dapat Difasilitasi oleh :
a. Kepala Sekolah
b. Waka Kesiswaan
c. Wali kelas
d. Guru Mata Pelajaran
e. Pembina Ekstrakurikuler
f. Pelatih

Program Kerja Kesiswaan SMKS BINA ESSA – BANDUNG BARAT 2


BAB II

URAIAN DAN MEKANISME PROGRAM KERJA KESISWAAN

Seperti dikemukakan pada BAB I bahwa upaya pembinaan merupakan upaya


peningkatan mutu kualitas siswa yang unggul dalam iman, pengetahuan, dan
keterampilan, maka dari itu dibuatkanlah program kerja kesiswaan yang mengacu pada
visi dan misi SMK BINA ESSA yaitu sebagai berikut :

1. Program pembinaan karakter dan kebangsaan


2. Program laporan perkembangan kelas dan siswa
3. Program pembinaan keimanan dan ketaqwaan terhadap Tuhan Yang Maha Esa
4. Program pembinaan budi pekerti luhur dan sosial
5. Program bimbingan konseling
6. Program pembinaan pendidikan kepemimpinan
7. Program pembinaan kreativitas, keterampilan, kewirausahaan, dan prestasi siswa
8. Program kegiatan ekstrakurikuler
9. Program Kesehatan Siswa
10. Program menyusun petunjuk pelaksanaan operasional proses penerimaan peserta
didik baru

Program tersebut telah dirancang untuk memenuhi kebutuhan internal dan


eksternal SMK BINA ESSA berdasarkan Visi dan Misi SMK BINA ESSA, sekaligus
telah dibagi berdasarkan ruang lingkup program kerja kesiswaan yaitu sebagai berikut :

1. Program pembinaan OSIS


2. Program Kegiatan Ekstrakurikuler
3. Program Kegiatan Pembiasaan Siswa
4. Program Konseling siswa
5. Program Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB)

A. PROGRAM PEMBINAAN OSIS

1. Pengertian

Satu-satunya wadah organisasi siswa di sekolah untuk mencapai tujuan


pembinaan dan pengembangan kesiswaan adalah Organisasi Siswa Intra Sekolah
disingkat OSIS. OSIS bersifat intra sekolah, artinya tidak ada hubungan organisatoris
dengan OSIS di sekolah lain, dan tidak menjadi Bagian dari organisasi lain yang ada di
luar sekolah. Karena OSIS merupakan wadah organisasi siswa di sekolah. Oleh karena
itu setiap siswa secara otomatis menjadi anggota OSIS. Keanggotaan itu secara otomatis
berakhir dengan keluarnya siswa dari sekolah yang bersangkutan.

Program Kerja Kesiswaan SMKS BINA ESSA – BANDUNG BARAT 3


2. Tujuan dan Sasaran

Organisasi ini bertujuan mempersiapkan siswa sebagai kader penerus cita-cita


perjuangan bangsa dan sumber insani pembangunan nasional, untuk :

1. Meningkatkan kesehatan jasmani dan rohani serta memantapkan kehidupan


bermasyarakat,berbangsa dan bernegara
2. Mengembangkan potensi siswa secara optimal dan terpadu yang meliputi bakat,
minat, dan kreativitas;
3. Memantapkan kepribadian siswa untuk mewujudkan ketahanan sekolah sebagai
lingkungan pendidikan sehingga terhindar dari usaha dan pengaruh negatif yang
bertentangan dengan tujuan pendidikan;
4. Mengaktualisasikan potensi siswa dalam pencapaian prestasi unggulan sesuai bakat
dan minat;
5. Menyiapkan siswa agar menjadi warga masyarakat yang berakhlak mulia, demokratis,
menghormati hak-hak asasi manusia dalam rangka mewujudkan masyarakat madani.

Sasaran/Target Pembinaan.

1. Meningkatkan peran siswa dalam membina sekolah sebagai wawasan wiyata mandala
sehingga terhindar dari usaha dan pengaruh yang bertentangan dengan kebudayaan
nasional
2. Menumbuhkan daya tangkal pada diri siswa terhadap pengaruh negatf yang datang
dari luar maupun dari dalam lingkungan sekolah.

3. Materi Pembinaan

Materi pembinaan OSIS mencakup :

1. Pembinaan karakter dan kebangsaan


2. Pembinaan keimanan dan ketaqwaan terhadap Tuhan Yang Maha Esa
3. Pembinaan budi pekerti luhur dan sosial
4. Pembinaan pendidikan kepemimpinan
5. Pembinaan kreativitas, keterampilan, kewirausahaan dan prestasi siswa

4. Perangkat OSIS

Perangkat OSIS terdiri dari :

1) Pembina OSIS
2) Perwakilan kelas (MPK)
3) Pengurus OSIS
4) Anggota OSIS

5. Rincian dan Tugas Perangkat OSIS


Program Kerja Kesiswaan SMKS BINA ESSA – BANDUNG BARAT 4
a. Pembina OSIS

Pembina OSIS bertanggung jawab atas seluruh pengelolaan, pembinaan dan


pengembangan OSIS di sekolah.

Rincian tugas pembinan OSIS adalah :

a) Bertanggung jawab atas seluruh pembinaan dan pengembangan OSIS di sekolah


b) Memberikan nasihat kepada perwakilan kelas dan pengurus.
c) Mengesahkan keanggotaan perwakilan kelas dengan surat keputusan kepala sekolah.
d) Mengesahkan dan melantik pengurus OSIS denga surat keputusan kepala sekolah.
e) Mengarahkan penyusunan anggaran rumah tangga dan program kerja OSIS.
f) Menghadiri rapat-rapat OSIS
g) Mengadakan evaluasi terhadap pelaksanaan tugas OSIS

b. Perwakilan Kelas

a) Perwakilan kelas terdiri atas pengurus inti yaitu :


1) Ketua MPK
2) Wakil Ketua MPK
3) Sekertaris MPK
4) Bendahara MPK
5) Komisi 1 ( Kebijakan )
6) Komisi 2 ( Program Kerja )
b) Perwakilan kelas terdiri atas anggota, yaitu siswa/i minimal 2 (dua) orang per kelas.
c) Perwakilan kelas bertugas memilih dan mengawasi OSIS, mengajukan usulan-usulan
untuk dijadikan program kerja OSIS dan menilai laporan pertanggungjawaban pengurus
OSIS pada akhir masa jabatannya.
d) Perwakilan kelas bertanggung jawab langsung kepada Pembina OSIS
e) Masa jabatan perwakilan kelas selama 1 tahun ajaran.
f) Rincian tugas perwakilan kelas adalah :
1) Mewakili kelasnya dalam rapat perwakilan kelas
2) Mengajukan usul kegiatan untuk dijadikan program kerja OSIS
3) Mengawasi program kerja dan perilaku pengurus OSIS
4) Sebagai fasilitator dalam memilih ketua dan wakil ketua OSIS
5) Menilai laporan pertanggungjawaban dan segala tugas pengurus Osis pada akhir masa
jabatannya.

c. Pengurus OSIS

Pengurus OSIS terdiri atas :

a) Seorang ketua dan seorang wakil ketua


b) Seorang sekretaris dan seorang wakil sekretaris
c) Seorang bendahara dan seorang wakil bendahara
d) Lima orang ketua divisi wajib yaitu :
1. Pembinaan karakter, wawasan kebangasaan dan bela negara (Divisi Bela
Negara)
2. Pembinaan keimanan dan ketaqwaan terhadap Tuhan YHE (Divisi Rohis)
3. Pembinaan budi pekerti luhur dan sosial (Divisi Sosial)

Program Kerja Kesiswaan SMKS BINA ESSA – BANDUNG BARAT 5


4. Pembinaan pendidikan kepemimpinan dan keorganisasian (Divisi P2KK)
5. Pembinaan kreativitas, keterampilan, kewirausahaan dan prestasi siswa (Divisi
Keterampilan)
e) Empat orang ketua divisi khusus yaitu :
1. Divisi Kesekretariatan
2. Divisi Publikasi, dan Informasi
3. Divisi Kesehatan Siswa

d. Pembinaan Divisi :

Ketua OSIS :

1. Memimpin organisasi dengan baik dan bijaksana;


2. Mengkoordinasikan semua aparat kepengurusan;
3. Menetapkan kebijaksanaan yang telah dipersiapkan dan direncanakan oleh aparat
kepengurusan;
4. Memimpin rapat;
5. Menetapkan kebijaksanaan dan mengambil keputusan berdasarkan musyawarah dan
mufakat;
6. Setiap saat mengevaluasi kegiatan aparat kepengurusan

Wakil Ketua OSIS :

1. Bersama-sama ketua menetapkan kebijaksanaan


2. Memberikan saran kepada ketua dalam rangka mengambil keputusan

3. Menggantikan ketua jika berhalangan

4. Membantu ketua dalam melaksanakan tugasnya

5. Bertanggung jawab kepada ketua

6. Wakil ketua bersama dengan wakil sekretaris mengkoordinasikan divisi

Sekertaris OSIS :

1. Memberikan saran kepada ketua dalam rangka mengambil keputusan


2. Mendampingi ketua dalam memimpin setiap rapat
3. Menyiarkan dan mendistribusikan surat
4. Menyiapkan laporan, surat, hasil rapat dan evaluasi kegiatan
5. Bersama ketua menandatangani setiap surat
6. Bertanggung jawab atas tertib administrasi organisasi

Program Kerja Kesiswaan SMKS BINA ESSA – BANDUNG BARAT 6


7. Bertindak sebagai notulis dalam rapat, atau diserahkan kepada wakil sekretaris

Bendahara OSIS :

1. Bertanggung jawab dan mengetahui segala pemasukan pengeluaran uang/biaya yang


diperlukan
2. Membuat tanda bukti kuitansi setiap pemasukan pengeluaran uang untu pertanggung
jawaban
3. Bertanggung jawab atas inventaris dan perbendaharaan
4. Menyampaikan laporan keuangan secara berkala

Divisi Bela Negara :

Pembinaan karakter, wawasan kebangasaan dan bela negara, antara lain:

1. Melaksanakan upacara bendera setiap hari senin


2. Menyanyikan lagu Indonesia Raya setiap pagi sebelum memulai pelajaran
3. Melaksanakan ketaatan dan kepatuhan terhadap aturan yang berlaku kepada seluruh
siswa
4. Membantu menciptakan rasa aman disekolah
5. Melaksanakan kegiatan hari besar nasional
6. Melaksanakan Kegiatan LKBB di Sekolah

Divisi Rohis :

Pembinaan keimanan dan ketaqwaan terhadap Tuhan YHE, antara lain:

1. Melaksanakan sholat duha setiap pagi (selain hari senin) sebelum memulai pelajaran
2. Membaca asmaul husna setiap senin selesai upacara bendera

3. Melaksanakan sholat zhuhur setiap hari

4. Melaksanakan sholat jumat setiap hari jumat

5. Melaksanakan kencleng jumat dan pengumuman uang kenjeng jumat

6. Melaksanakan kajian jumat setelah selesai sholat duha dan keputrian

7. Melaksanakan kegiatan hari besar keagamaan

8. Melaksanakan istighasah

Divisi Sosial :

Pembinaan budi pekerti luhur dan sosial

1. Melaksanakan tata tertib dan kultur sekolah

Program Kerja Kesiswaan SMKS BINA ESSA – BANDUNG BARAT 7


2. Melaksanakan gotong royong dan kerja bakti (bakti sosial)

3. Melaksanakan norma-norma yang berlaku dan tata krama pergaulan

4. Menumbuhkembangkan kesadaran untuk rela berkorban terhadap sesama


5. Menumbuhkembangkan sikap hormat dan menghargai warga sekolah
6. Melaksanakan kegiatan 7K (keamanan, kebersihan, ketertiban, keindahan,
kekeluargaan, kedamaian, dan kerindangan)
7. Melaksanakan penghijauan dan perindangan lingkungan sekolah

Divisi P2KK :

Pembinaan pendidikan kepemimpinan dan keorganisasian

1. Mengikuti kegiatan workshop, seminar, pelatihan, diskusi yang bernuansa


keorganisasian
2. Memantapkan dan mengembangkan peran siswa di dalam OSIS sesuai dengan
tugasnya masing-masing
3. Melaksanakan MPLS
4. Melaksanakan LDKS
5. Melaksanakan LDKO
6. Melaksanakan pengkaderan OSIS
7. Membentuk dan mengawasi organisasi ektrakulikuler
8. Melaksanakan study banding OSIS

Divisi Keterampilan :

Pembinaan kreativitas, keterampilan dan kewirausahaan

1. Menyelenggarakan kegiatan ilmiah


2. Mengikuti kegiatan workshop, seminar, diskusi panel yang bernuansa iptek
3. Mendesain dan memproduksi media pembelajaran
4. Mengadakan pameran karya inovatif dan hasil penelitian
5. Mengoptimalkan pemanfaatan perpustakaan sekolah
6. Membuat dan mengawasi kotak saran
7. Mengadakan kerjasama dengan sekolah lain atau sponsorship
8. Mengadakan dana usaha dalam setiap kegiatan OSIS
9. Melaksanakan dan atau mengikuti lomba antar siswa yang bernuansa akademik atau
kompetensi keahlian, seni, agama, atau olahraga

Divisi Kesekretariatan :
1. Melaksanakan pengarsipan surat masuk dan keluar
2. Melaksanakan pengarsipan proposan dan LPJ kegiatan
3. Mengarsipkan dokumen – dokumen lain yang dianggap penting
4. Membuat berita acara, absensi, dan buku tanda terima
5. Membuat aturan-aturan ruangan OSIS
6. Membuat jadwal piket keamanan, kebersihan, dan ketertiban ruangan OSIS

Program Kerja Kesiswaan SMKS BINA ESSA – BANDUNG BARAT 8


7. Menjaga keamanan, kebersihan, dan ketertiban ruangan OSIS
8. Mencatat dan menjaga iventaris OSIS

Divisi Publikasi, Informasi :


1. Mengarsipkan gambar-gambar digital dan non digital yang dianggap penting
2. Melaksanakan publikasi melalui sosial media
3. Melaksanakan publikasi melalui mading OSIS

Divisi Kesehatan Siswa :


1. Melaksanakan perilaku hidup bersih dan sehat
2. Melaksanakan usaha kesehatan sekolah (UKS)
3. Melaksanakan pencegahan penyalahgunaan narkotika, psikotropika, dan zat adiktif
(narkoba), minuman keras, merokok, dan HIV/AIDS
4. Meningkatkan kesehatan reproduksi remaja
5. Melaksanakan hidup aktif
6. Melaksanakan pengamanan kesehatan siswa

e. Syarat Pengurus OSIS

Syarat dasar untuk menjadi pengurus OSIS, yaitu :

1. Taqwa terhadap Tuhan Yang Maha Esa


2. Mermiliki budi pekerti luhur dan sopan santun terhadap orang tua, guru, dan
teman
3. Memiliki bakat sebagai pemimpin siswa
4. Memiliki kemauan, kemampuan, dan pengetahuan yang memadai
5. Dapat mengatur waktu dengan sebaik-baiknya.
6. Pengurus telah melalui tahapan MPLS, LDKS, Pengkaderan OSIS dan
Pengangkatan OSIS

Khusus untuk Ketua OSIS , ditambah persyaratan :


1. Mempunyai kemampuan berpikir yang jernih
2. Memiliki wawasan mengenai kondisi yang sedang dihadapi sekolah dan
bangsa.
3. Tidak duduk di kelas terakhir.

f. Rincian Tugas Pengurus OSIS

1. Bertugas menyusun dan melaksanakan program kerja OSIS sesuai dengan AD ART
2. Bekewajiban mengikuti dan melaksanakan program kerja OSIS, GBHK, dan aturan
sekolah.
3. Menyampaikan laporan pertangungjawaban kepada rapat perwakilan kelas pada akhir
masa jabatannya.

Program Kerja Kesiswaan SMKS BINA ESSA – BANDUNG BARAT 9


4. Bertanggung jawab langsung kepada perwakilan kelas dan pembina OSIS.
5. Mempunyai masa kerja selama satu tahun pelajaran.

g. Anggota dan Pengurus OSIS

Ketentuan-ketentuan anggota OSIS sebagai berikut :

1. Anggota OSIS secara otomatis adalah siswa yang masih aktif belajar pada sekolah yang
bersangkutan
2. Keanggotan berakhir apabila siswa yang bersangkutan tidak menjadi siswa lagi di
sekolah, atau meninggal dunia
3. Setiap anggota OSIS mempunyai kewajiban :
a) Belajar sesuai bakat, minat dan kemampuan
b) Mentaati dan menjalankan aturan sekolah
c) Mengikuti kegiatan OSIS
d) Membayar SPP pada waktunya
e) Membayar infaq untuk keperluan kegitan OSIS
4. Setiap anggota OSIS mempunyai hak :
a) Mendapat perlakuan yang sama sesuai bakat, minat dan kemampuannya
b) Memilih dan dipilih sebagai perwakilan kelas atau pengurus OSIS.
c) Bicara secara lisa maupun tertulis.

Ketentuan-Ketentuan penggurus OSIS sebagai berikut :

1. Pengurus OSIS merupakan anggota yang memiliki jabatan pada struktural OSIS
2. Pengurus OSIS dikatakan berakhir apabila telah menjabat 1 tahun ajaran
3. Pengurus OSIS dikatakan berhenti dari jabatan apabila telah diberikan surat
peringatan 1, 2, dan 3 oleh ketua OSIS karena perilaku yang kurang baik, mengalami
gangguan kesehatan, meninggal dunia atau faktor-faktor lain.
4. Pemberhentian pengurus OSIS dapat dilakukan dengan dua cara yaitu :
a) Pemberhentian secara terhormat, adalah pemberian sertifikat OSIS oleh ketua
OSIS atas kinerja yang telah dilakukan.
b) Pemberhentian secara tidak terhormat, adalah pemberian surat pemberhentian
oleh ketua OSIS.
5. Setiap pengurus OSIS mempunyai kewajiban :
a) Belajar sesuai bakat, minat dan kemampuan
b) Mengikuti rapat, sidang, atau diskusi OSIS atau MPK
c) Mentaati dan menjalankan aturan sekolah
d) Menjalankan program kerja OSIS
e) Membayar SPP pada waktunya
f) Membayar infaq untuk keperluan kegitan OSIS
6. Setiap pengurus OSIS mempunyai hak :
a) Mendapat perlakuan yang sama sesuai bakat, minat dan kemampuannya
b) Memilih dan dipilih sebagai perwakilan kelas atau ketua atau wakil ketua OSIS.
c) Mendapatkan sertifikat OSIS

6. Keuangan

Program Kerja Kesiswaan SMKS BINA ESSA – BANDUNG BARAT 10


 Keuangan OSIS diperloleh dari sumbangan yang tidak mengikat. Keuangan OSIS
disimpan oleh bendahara sekolah dan dapat diambil setelah proposal pengajuan dana
telah disetujui oleh kepala sekolah.
 Keungan OSIS diperoleh dari dana usaha yang sah, dan disimpan oleh bendahara
OSIS.

7. Forum Organisasi

a. Rapat, Sidang, Audit dan Diskusi

1. Rapat Pleno perwakilan kelas adalah rapat yang dihadiri


seluruh pengurus dan anggota perwakilan kelas. Rapat ini diadakan untuk :
a. Persiapan tatacara pemilihan ketua, dan wakil ketua OSIS
b. Pengajuan aspirasi
c. Sosialisasi program kerja OSIS
d. Sosialisasi program kerja/agenda kerja MPK
2. Rapat Kerja adalah rapat untuk membentuk program
kerja OSIS dan MPK. Program kerja MPK dan OSIS dikatakan sah jika dihadiri oleh
Pembina dan sekurang-kurangnya ½ + 1 dari pengurus MPK dan OSIS.
3. Rapat Koordinasi adalah pertemuan pengurus OSIS,
dengan pengurus MPK, pertemuan pengurus OSIS dengan anggota OSIS, pertemuan
pengurus dan pengurus MPK dengan Guru, untuk membahas program kerja,
mempererat silahturahmi, dan hal-hal yang dianggap penting.
4. Rapat Umum adalah rapat pengurus OSIS atau rapat
pengurus MPK untuk mebahas program kerja yang akan dilaksanakan sesuai kalender
yang telah dibuat.
5. Sidang Pleno dihadiri oleh peserta, dan peninjau. Siding
pleno perwakilan kelas memuat :
a) Sidang Pleno mengesahkan SOP organisasi, yang dihadiri oleh peserta yaitu
pengurus OSIS, dan peninjau yaitu perwakilan kelas.
b) Sidang Pleno mengesahkan AD, ART OSIS, yang dihadiri oleh peserta yaitu
pengurus OSIS, dan peninjau yaitu perwakilan kelas
c) Sidang Pleno mengesahkan GBHKO (Garis Besar Haluan Kerja Organisasi), yang
dihadiri oleh peserta yaitu Pengurus organisasi (OSIS, MPK, dan Pramuka), dan
peninjau yaitu perwakilan kelas.
d) Sidang Pleno mengesahkan atau menolak laporan pertanggung jawaban (LPJ)
OSIS, yang dihadiri oleh peserta yaitu pengurus OSIS dan peninjau yaitu
perwakilan kelas
6. Audit adalah pengawasan MPK terhadap kinerja OSIS,
memuat :
a) Audit Ketua dan Wakil Ketua OSIS, yaitu MPK meminta kebijakan ketua dan
wakil ketua OSIS terhadap kinerja pengurus OSIS. Kebijakan ketua dan wakil
ketua OSIS dapat berupa teguran atau pemberian surat pringatan kepada pengurus
yang memiliki kinerja buruk.
b) Audit Sekertaris, yaitu MPK meminta laporan pengarsipan OSIS.
c) Audit Bendahara, yaitu MPK meminta laporan hasil pendanaan OSIS dan dana
usaha OSIS
d) Audit Program Kerja, yaitu MPK meminta laporan program kerja OSIS yang telah
dikerjakan dan yang akan dikerjakan

Program Kerja Kesiswaan SMKS BINA ESSA – BANDUNG BARAT 11


e) Audit Pelaksana, yaitu MPK hadir dalam pelaksanaan dan evaluasi kegiatan OSIS,
serta MPK memberikan saran untuk kegiatan OSIS kedepannya
f) Audit Kebijakan, yaitu MPK memberikan masukan dan saran terhadap kebijakan
serta aturan-aturan yang berlaku.
7. Diskusi merupakan forum yang diselengarakan oleh
OSIS untuk membahas masalah keorganisasian atau kesiswaan. Diskusi dihadiri oleh
Guru, pengurus OSIS, Pengurus MPK, dan siswa/i BINA ESSA.

B. PROGRAM KEGIATAN EKSTRAKURIKULER

1. Pengertian Kegiatan Ekstrakurikuler

Kegiatan Ekstra Kurikuler adalah kegiatan pendidikan di luar jam pelajaran


biasa yang dilakukan di sekolah/luar sekolah untuk membantu pengembangan peserta
didik sesuai dengan kebutuhan, potensi, bakat, dan minat mereka melalui kegiatan
yang secara khusus diselenggarakan oleh pendidik dan atau tenaga kependidikan yang
berkemampuan dan berkewenangan di sekolah/madrasah secara berkala dan
terprogram.

2. Tujuan

a. Memberikan pengayaan kepada siswa yang menyangkut aspek pengetahuan,


keterampilan dan sikap.
b. Menambah pengetahuan dan keterampilan kepada siswa untuk memanfaatkan
potensi lingkungan alam, lingkungan sosial dan lingkungan budaya.
c. Mengembangkan kemampuan siswa untuk memanfaatkan kegiatan industri dan
dunia usaha (kewiraswastaan)
d. Mengembangkan keterampilan dan nilai-nilai kemanusiaan, ketekunan, kerja
keras dan disiplin melalui kegiatan ekstrakurikuler.
e. Menanamkan kemampuan dan keterampilan melakukan tindakan dan perilaku
hidup sehat secara jasmani dan rohani.
f. Menanamkan nilai-nilai gotong royong, kerjasama, tanggungjawab dan disiplin
melalui kegiatan ekstrakurikuler.
g. Memberikan bekal kemampuan berorganisasi melalui kegiatan di sekolah dan di
luar sekolah.
h. Memberikan bekal keterampilan praktis yang diperlukan siswa untuk hidup di
masyarakat, mencukupi kebutuhannya sendiri maupun membantu kebutuhan
orangtuanya.
i. Menanamkan rasa cinta dan tanggung jawab dalam upaya melestarikan
lingkungan alam dan budaya
j. Menanamkan budaya kerja dan etos kerja yang diperlukan untuk pembangunan
berkelanjutan
k. Menanamkan dan menambah wawasan kerohanian, mental dan agama untuk
hidup dalam masyarakat, bangsa dan negara.
l. Memberikan bekal kemampuan berbakti dan berpartisipasi.

3. Fungsi Kegiatan Ekstrakurikuler

Program Kerja Kesiswaan SMKS BINA ESSA – BANDUNG BARAT 12


a. Pengembangan, yaitu fungsi kegiatan ekstra kurikuler untuk mengembangkan
kemampuan dan kreativitas peserta didik sesuai dengan potensi, bakat dan minat
mereka.
b. Sosial, yaitu fungsi kegiatan ekstra kurikuler untuk mengembangkan kemampuan
dan rasa tanggung jawab sosial peserta didik.
c. Rekreatif, yaitu fungsi kegiatan ekstra kurikuler untuk mengembangkan suasana
rileks, mengembirakan dan menyenangkan bagi peserta didik yang menunjang
proses perkembangan.
d. Persiapan karir, yaitu fungsi kegiatan ekstra kurikuler untuk mengembangkan
kesiapan karir peserta didik.

4. Prinsip Kegiatan Ekstrakurikuler


a. Individual, yaitu prinsip kegiatan ekstra kurikuler yang sesuai dengan potensi,
bakat dan minat peserta didik masing-masing.
b. Pilihan, yaitu prinsip kegiatan ekstra kurikuler yang sesuai dengan keinginan dan
diikuti secara sukarela peserta didik.
c. Keterlibatan aktif, yaitu prinsip kegiatan ekstra kurikuler yang menuntut
keikutsertaan peserta didik secara penuh.
d. Menyenangkan, yaitu prinsip kegiatan ekstra kurikuler dalam suasana yang
disukai dan mengembirakan peserta didik.
e. Etos kerja, yaitu prinsip kegiatan ekstra kurikuler yang membangun semangat
peserta didik untuk bekerja dengan baik dan berhasil.
f. Kemanfaatan sosial, yaitu prinsip kegiatan ekstra kurikuler yang dilaksanakan
untuk kepentingan masyarakat.
5. Bidang dan Jenis Kegiatan
a. Bidang Olah raga
1) Futsal
2) Tennis Meja
3) Bola Voli
4) Bola Basket
5) Badminton
b. Bidang Seni
1) Seni Musik Tradisional (Angklung)
2) Seni Tari (Jaipong dan Modern)
3) Silat
c. Bidang Ketaqwaan Terhadap Tuhan Yang Maha Esa
1) IRMA
d. Bidang keterampilan dan Kewirausahaan
1) Unit Bisnis
2) Desain Grafis
3) English Club
4) Paduan Suara
5) Desain Grafis

e. Bidang kebangsaan dan bela negara


1) Pramuka (Wajib)

Program Kerja Kesiswaan SMKS BINA ESSA – BANDUNG BARAT 13


2) Paskibra
f. Bidang Kesehatan
1) PMR
g. Bidang Keorganisasian
1) MPK
2) OSIS
6. Peranan dan Tugas Guru

Dalam kegiatan ekstrakurikuler tugas guru antara lain memberikan rangsangan


dan motivasi serta arahan-arahan/pembinaan mulai dari persiapan, pelaksanaan,
penilaian dan upaya pengembangan. Selama kegiatan ekstrakurikuler berlangsung,
peranan guru/kepala sekolah adalah sebagai berikut :

a. Sebagai Motivator
Memberikan rangsangan dan dorongan bagi siswa agar dapat mau melakukan
sesuatu secara perorangan, berpasangan, kelompok maupun menurut
rombongan belajar (klasikal)
b. Sebagai fasilitator/tutor
Berperan memberikan materi dan membantu kesulitan-kesulitan yang dihadapi
siswa dalam melaksanakan kegiatan ekstrakurikuler
c. Sebagai Dinamisator/akselelator
Mendorong aktifitas siswa agar dapat melakukan kegiatan yang lebih banyak
dan lebih bervariasi dari segi kualitas dan kreatifitas siswa.
d. Sebagai konselor
Memberikan bimbingan dan menjadi nara sumber, tempat berkonsultasi untuk
kegiatan dari tahap persiapan, pelaksanaan, penilaian, tidak lanjut dan
pengembangannya.
7. Penyusunan Program Kegiatan Ekstrakurikuler

Untuk menunjang kelancaran, efisiensi dan efektifitas kegiatan ekstrakurikuler


perlu disusun program kerja kegiatan ekstrakurikuler siswa. Komponen yang perlu
dimasukan dalam program ini meliputi :

1. Pendahulian/pengertian
2. Kebijakan mengenai program ekstrakurikuler;
3. Tujuan program ekstrakurikuler;
4. Deskripsi program ekstrakurikuler meliputi:
a. Ragam kegiatan ekstrakurikuler yang disediakan;
b. Tujuan dan kegunaan kegiatan ekstrakurikuler;
c. Keanggotaan/kepesertaan;
d. Jadwal kegiatan;
5. Manajemen program ekstrakurikuler meliputi:

Program Kerja Kesiswaan SMKS BINA ESSA – BANDUNG BARAT 14


Struktur organisasi pengelolaan program ekstrakurikuler pada satuan
pendidikan;

6. Pendanaan dan mekanisme pendanaan program


ekstrakurikuler.
Dalam pelaksanaan kegiatan ekstrakurikuler, peserta didik harus mengikuti
program ekstrakurikuler wajib (kecuali bagi yang terkendala), dan dapat mengikuti
suatu program ekstrakurikuler pilihan baik yang terkait maupun yang tidak terkait
dengan suatu mata pelajaran di satuan pendidikan tempatnya belajar.Kegiatan
ekstrakurikuler dilakukan di luar jam pelajaran kurikuler yang terencana setiap
hari. Kegiatan ekstrakurikuler dapat dilakukan setiap hari atau waktu tertentu (blok
waktu). Kegiatan ekstrakurikuler seperti OSIS, klub olahraga, atau seni mungkin
saja dilakukan setiap hari setelah jam pelajaran usai. Sementara itu kegiatan lain
seperti Klub Pencinta Alam, Panjat Gunung, dan kegiatan lain yang memerlukan
waktu panjang dapat direncanakan sebagai kegiatan dengan waktu tertentu
Khusus untuk Kepramukaan, kegiatan yang dilakukan di luar sekolah atau
terkait dengan berbagai satuan pendidikan lainnya, seperti Jambore Pramuka,
ditentukan oleh pengelola/pembina Kepramukaan dan diatur agar tidak bersamaan
dengan waktu belajar kurikuler rutin.
Penilaian kegiatan ekstrakurikuler perlu diberikan terhadap kinerja peserta
didik dalam kegiatan ekstrakurikuler. Kriteria keberhasilan lebih ditentukan oleh
proses dan keikutsertaan peserta didik dalam kegiatan ekstrakurikuler yang
dipilihnya. Penilaian dilakukan secara kualitatif.
Peserta didik diwajibkan untuk mendapatkan nilai memuaskan pada
kegiatan ekstrakurikuler wajib pada setiap semester. Nilai yang diperoleh pada
kegiatan ekstrakurikuler wajib Kepramukaan berpengaruh terhadap kenaikan kelas
peserta didik.

8. Daftar Pembina

No. Nama Jabatan Keterangan


1. Meifita Ratikasari, S.Pd Pembina Pramuka Wajib
2. Aam Setiadi, A.Md.T Pembina Paskibra Pilihan
3. Aam Setiadi, A.Md.T Pembina UNIT BISNIS Pilihan
4. Neng Lalas Laswati, S.Pd Pembina IRMA Pilihan
5. Iqbal Ramdani, S.Tr.T Pembina Osis & MPK Pilihan
6. Anna Astriana, S.Pd., Gr., QPOA Pembina PMR Pilihan
7. Robby Hartono, S.Pd Pembina Silat Pilihan
8. Wilman Rosdiana Putra, S.Pd Pembina Futsal Pilihan
9. Intan Tri Puspita, S.Pd Pembina Tari Pilihan
10. Robby Hartono, S.Pd. Pembina Degung Pilihan
11 Siti Shopiah, S.Pd. Pembina English Club Pilihan
12 Wilman Rosdiana Putra, S.Pd Pembina Tennis Meja Pilihan
13 Intan Novianti, S.Pd Pembina Paduan Suara Pilihan
14 Wilman Rosdiana Putra, S.Pd Pembina Bola Voli Pilihan
15 Wilman Rosdiana Putra, S.Pd Pembina Bola Basket Pilihan
16 Wilman Rosdiana Putra, S.Pd Pembina Badminton Pilihan
17 Iqbal Ramdani, S.Tr.T. Pembina Desain Grafis Pilihan

Program Kerja Kesiswaan SMKS BINA ESSA – BANDUNG BARAT 15


C. PROGRAM KEGIATAN PEMBIASAAN SISWA

1. Pengertian

Penanaman dan sosialisasi budi pekerti adalah tugas utama dan pertama seorang guru selain
orang tua. Tanpa pengenalan dan pembiasaan setiap peserta didik akan acuh dan tidak
memiliki karakter yang diharapkan. Oleh karena itu SMK BINA ESSA melalui Wakil Kepala
Sekolah Bidang Kesiswaan mempunyai beberapa program pembiasaan siswa yaitu:

a. Keagamaan
- Melaksanakan kegiatan ibadah
- Berdoa setiap memulai dan mengakhiri kegiatan

- Mengucapkan salam ketika memasuki kelas dan bertemu dengan guru

- Melaksanakan infaq
b. Sosial dan Budaya
- Santun dalam berbicara dan berperilaku
- Saling bergotong ronyong
- Saling menghormati perbedaan
- Berempati terhadap sesama yang mendapat musibah
- Antri saat memakai atau mengambil sesuatu yang berkatan dengan fasilitas
sekolah
- Menaati aturan sekolah
c. Kesehatan
- Jumat Bersih
- Senam Pagi
- Membersihkan kelas sebelum KBM dimulai
- Membawa misting dan tambler

2. Pelaksanaan

Kegiatan program pembiasaan dilaksanakan berdasarkan rapat dewan guru dengan


penyempurnaan KTSP sesuai situasi dan kondisi. Peran guru dan siswa sangat menentukan
keberhasilan program. Adapun penjelasannya adalah sebagai berikut:

a. Keagamaan
Pelaksanaannya setiap hari kecuali hari libur. Setiap guru membantu melaksanakan
program pembiasaan keagamaan antara lain yaitu :
- Mengarahkan peserta didik untuk melaksanakan ibadah
- Berbartisipasi dalam khutbah dan imam jumat
- Menasehati peserta didik jika tidak berdoa sebelum memulai atau mengakhiri
kegiatan pembelajaran
- Memberikan motivasi kepada peserta didik tentang membiasakan diri memberi
salam kepada orang lain
- Mengisi kuisoner kegiatan pembiasaan siswa yang pelaksanaannya di koordinir
oleh waka kesiswaan.

b. Sosial dan Budaya

Program Kerja Kesiswaan SMKS BINA ESSA – BANDUNG BARAT 16


Pelaksanaan program pembiasaan sosial dan budaya menuntut siswa untuk memiliki
jiwa sosial yang tinggi dan meningkatkan sikap kedisiplinan yang tertuang dalam kegiatan
kesiswaan meliputi :
NO Kegiatan Waktu Penanggung Jawab
Waka Kesiswaan
1 Razia 3 Bulan 1 Kali
dan Guru BK
2 Piket Pagi Setiap Pagi Senin - Jumat Guru dan OSIS
Sosialisasi Aturan dan Awal Semester Ganjil dan
3 Guru dan OSIS
Budaya Sekolah Genap
4 Peduli Sesama Insidental OSIS

Sebelum pelaksanaan sosialisasi aturan dan budaya sekolah terdapat rapat dewan
guru untuk merumuskan aturan dan budaya sekolah yang akan diterapkan di sekolah
sesuai dengan kondisi sekolah. Adapun aturan/budaya sekolah pada Tahun ajaran
2022/2023 adalah sebagai berikut :
TATA TERTIB
SMK BINA ESSA
TAHUN PELAJARAN 2023/2024

1. Siswa wajib hadir di Sekolah 15 menit sebelum bel berbunyi pukul 07:00 untuk hari senin, 15 menit sebelum bel
berbunyi pukul 07:15 untuk hari selasa-jumat dan pulang setelah seluruh jam pelajaran selesai kecuali
mendapatkan izin tertulis.
2. Siswa diwajibkan mengikuti sholat dhuha, sholat dzuhur, dan tadarus berjamaah.
3. Siswa wajib menerapkan 5S (Senyum, Salam, Sapa, Sopan, Santun) kepada guru.
4. Siswa wajib memakai pakaian sesuai dengan yang telah ditentukan sebagai berikut :
Senin : Putih abu-abu lengkap dengan atribut dan rompi dengan ketentuan seragam dimasukan.
Selasa : Putih abu-abu lengkap dengan atribut dan rompi, jika ada pelajaran produktif siswa wajib
menggunakan seragam kejuruan lengkap sesuai ketentuan seragam kejuruan masing-masing.
Rabu : Putih abu-abu lengkap denganatribut dan rompi, jika ada mata pelajaran produktif siswa
wajib menggunakan seragam kejuruan lengkap sesuai dengan ketentuan seragam kejuruan
masing-masing.
Kamis : Putih abu-abu lengkap denganatribut dan rompi, jika ada mata pelajaran produktif siswa
wajib menggunakan seragam kejuruan lengkap sesuai dengan ketentuan seragam kejuruan
masing-masing.
Jumat :Baju muslim (dikeluarkan untuk siswa perempuan maupun laki-laki).
Catatan :Tidak ada baju diluar seragam yang ditentukan dipakai dilingkungan SMK BINA ESSA, baik
di kelas ataupun di halaman sekolah.
5. Siswa diwajibkan membawa kantong kresek, tempat makan, dan tumbler.
6. Siswa putra dan putri dilarang memakai aksesoris (gelang, kalung, tindik, topi, perhiasan dan aksesoris lain)
berlebihan.
7. Siswa perempuan diwajibkan memakai kerudung putih setiap hari (kecuali non muslim).
8. Siswa perempuan dilarang ber-make up dan memakai contact lens berwarna.
9. Siswa diwajibkan memakai kaos kaki ½ betis berwarna putih dan sepatu bewarna hitam.
10. Untuk siswa perempuan wajib memakai rok berlipat untuk rok bewarna abu-abu dan rok span untuk berwarna
span.
11. Setelah pelajaran terakhir selesai siswa diwajibkan membersikah ruangan kelas dan koridor kelas serta bangku
dirapikan dan membuang sampah ke tempat pembuangan sampah akhir sekolah.
12. Siswa dilarang membuang sampah dan meludah sembarangan.
13. Siswa putra, rambut tidak boleh melebihi kerah kemeja atau telinga dan alis untuk rambut depan.
14. Siswa dilarang mengecat rambut.
15. Siswa dilarang mengaktifkan HP pada saat pembelajaran berlangsung kecuali ada perintah dari guru yang sedang
mengajar.
16. Siswa dilarang makan dan minum pada saat berlangsungnya jam pelajaran baik dalam kelas atau diluar kelas.
17. Siswa dilarang membawa dan menghisap rokok di dalam dan di luar lingkungan sekolah dengan memakai seragam
sekolah.
18. Siswa dilarang dengan sengaja memegang bagian terlarang orang lain.
19. Siswa dilarang membawa dan menggunakan senjata tajam/ api tanpa izin.
20. Siswa dilarang membawa dan menggunakan obat-obatan yang melebihi dosis / obat-obatan terlarang / minuman
keras ke sekolah.

Program Kerja Kesiswaan SMKS BINA ESSA – BANDUNG BARAT 17


21. Siswa dilarang berkelahi/tawuran antar siswa/kelas/sekolah lain SMK BINA ESSA baik berdampak dan/ tidak
berdampak luas.
22. Siswa dilarang menjadi provokator perkelahian/ tawuran.
23. Siswa dilarang mengintimidasi siswa lain di sekolah sehingga yang bersangkutan merasa terancam di sekolah.
24. Siswa dilarang bermain-main pada saat melaksanakan ibadah di masjid sekolah.
25. Siswa dilarang mengganggu, mengejek atau mengintimidasi teman yang sedang beribadah
26. Siswa dilarang berpacaran di lingkungan sekolah.

c. Kesehatan
Pelaksanaan program pembiasaan kesehatan tidak terlepas dari peran guru dan
keseriusan siswa, antara lain:
- Guru menjadi instruktur senam pada setiap pagi hari jumat agar menjadi contoh
kepada peserta didik
- Guru mengawasi peserta didik untuk membersihkan kelas dan lingkungan
sekolah
- Guru wajib membawa misting dan tambler kesekolah agar dapat menjadi contoh
bagi peserta didik

D. PROGRAM KONSELING SISWA

1. Pengertian

Program Konseling Siswa adalah program kegiatan kesiswaan yang merupakan


program prioritas sekolah dengan fokus :
a. Tercapainya sumber daya manusia yang berakhlak, berbudi pekerti luhur,
bertanggung jawab, etika dan sopan santun yang baik
b. Adanya perubahan dari siswa pasif menjadi siswa aktif
c. Menciptakan suasana sekolah yang kondusif.

2. Sasaran Konseling

Sasaran konseling adalah seluruh siswa kelas X, XI dan XII yang memiliki perilaku
yang baik dan kurang baik di lingkungan sekolah.

3. Program-Program Konseling Siswa


a. Menguatkan sosialisasi
1. Mengusulkan kepada pimpinan untuk diadakan pertemuan wali kelas setiap 2
bulan sekali, untuk evaluasi peserta didik berdasarkan perwalian masing – masing
2. Mengadakan pendekatan secara khusus kepada kepala sekolah, guru-guru, dan
atau siswa dalam rangka mensosialisasikan yang berkaitan dengan pembinaan.
3. Meyakinkan kepada siswa tentang rinsip penyelenggaraan konseling, agar bisa
dipercaya dan dimanfaatkan oleh siswa.
b. Mewujudkan jaringan sistem kerja sama yang solid antara guru mata pelajaran, Wali
Kelas dan Waka Kesiswaan
1. Kerjasama penanganan kasus/masalah, mulai dari guru mata pelajaran, wali kelas,
dan selanjutnya diteruskan ke Waka kesiswaan.
2. Mensosialisasikan dan mentrasformasikan prosedur tersebut kepada semua warga
sekolah, dengan melakukan sosialisasi sebagaimana tersebut dalam poin 1
3. Proaktif mengadakan pendekatan khusus kepada fihak-fihak yang strategis
c. Melengkapi sarana , prasarana dan media konseling
1. Mewujudkan lemari data yang bisa menjamin privasi

Program Kerja Kesiswaan SMKS BINA ESSA – BANDUNG BARAT 18


2. Mewujudkan ruang konseling yang ideal
d. Menyelenggarakan himpunan data yang lengkap, tepat, dan cepat diakses.
1. Membuat dan mencatat buku catatan pribadi peserta didik yang bermasalah
2. Membuat dan mengarsipkan surat perjanjian, surat home visit dan mutasi siswa
3. Melengkapi dan mengisi administrasi kesiswaan buku induk mutasi siswa
e. Laporan-laporan dan hasil konseling
1. Menindak lanjuti laporan dari wali kelas, guru mata pelajaran dan lainnya dengan
mengadakan pemanggilan murid setelah diadakan studi kasus sebelumnya
2. Melaporkan dan atau mengkonsultasikan kebijakan konseling ke pimpinan
3. Hasil konseling di diskusikan kepada orang tua peserta didik yang bersangkutan
untuk ditindak lanjuti
f. Membuat panflet, handouts, dan atau informasi lain tentang aturan – aturan sekolah
dan ditempel pada ruang guru dan tempat-tempat strategis lainnya.

E. PROGRAM PENERIMAAN PESERTA DIDIK BARU (PPDB)

1. PENGERTIAN

Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) merupakan kegiatan yang


dilaksanakan oleh suatu badan atau wadah secara berencana untuk menarik didik baru
khusus nya bagi SMK BINA ESSA yang teratur dan terarah guna mencapai tujuan
yang diharapkan. Pada dasarnya pelaksanaan suatu program PPDB harus sejalan
dengan kondisi yang ada, baik itu di lapangan maupun di luar lapangan. Yang mana
dalam kegiatannya melibatkan beberapa unsur disertai dengan usaha-usaha dan
didukung oleh alat-alat penunjang. Selain itu perlu adanya batasan waktu dan
penentuan tata cara pelaksanaan. Terdapat faktor-faktor yang mempengaruhi berhasil
atau tidaknya suatu pelaksanaan PPDB yaitu :

a. Komunikasi atau sosialiasi, merupakan suatu cara yang dapat dilaksanakan dengan
baik bagi para panitia PPDB. Hal ini menyangkut proses penyampaian informasi,
kejelasan informasi dan konsistensi informasi yang disampaikan.
b. Sumber daya, dalam hal ini maliputi empat komponen yaitu terpenuhinya panitia,
sumber dana, dan peralatan peraga sosialiasi serta informasi yang diperlukan.
c. Birokrasi, yang mengatur tata aliran dalam pelaksanaan PPDB, karena
penyelesaian masalah – masalah administrasi kepada instansi terkait akan
memerlukan penanganan dan penyelesaian khusus.

Ketigat faktor di atas, dipandang mempengaruhi keberhasilan suatu proses pelaksanaan


PPDB, namun juga adanya keterkaitan dan saling mempengaruhi antara faktor yang
satu dengan faktor yang lain. Selain itu dalam proses implementasi pelaksanaan
terdapat teknik-teknik pelaksanaan PPDB SMK BINA ESSA yang juga dapat
mempengaruhi keberhasilan pelaksanaan PPDB.

1. KOMPETENSI KEAHLIAN

d. Teknik dan Bisnis Sepeda Motor


e. Otomatisasi dan Tata Kelola Perkantoran

Program Kerja Kesiswaan SMKS BINA ESSA – BANDUNG BARAT 19


2. KEGIATAN PENERIMAAN PESERTA DIDIK BARU

Kegiatan yang berkaitan dengan Penerimaan Siswa Baru diselenggarakan


beberapa tahap, antara lain:
a. Persiapan
Mengadakan promosi ke SMP dan MTs yang berada disekitar SMK BINA
ESSA, anatara lain:
- Mengadakan MOU dengan SMP dan MTs
- Membagikan brosur
- Memasang Bener
- Memasang spanduk

Program Kerja Kesiswaan SMKS BINA ESSA – BANDUNG BARAT 20


Adapun daftar SMP dan MTs target promosi PPDB SMK BINA ESSA :
No Nama Sekolah NPSN BP Status
1 SMP NEGERI 4 CIMAHI 20224084 SMP Negeri
2 SMP NEGERI 7 CIMAHI 20224078 SMP Negeri
3 SMP NEGERI 8 CIMAHI 20224069 SMP Negeri
4 SMP NEGERI 9 CIMAHI 20224088 SMP Negeri
5 SMP DHARMA KARTINI 20224076 SMP Swasta
6 SMP IT BAITUL ANSHOR 20224073 SMP Swasta
7 SMP KREATIF HARAPAN BANGSA 20254076 SMP Swasta
8 SMP MUSLIMIN CIBEUREUM 20224086 SMP Swasta
9 SMP PASUNDAN 2 20224100 SMP Swasta
10 SMP PGRI CIBEUREUM 20224097 SMP Swasta
11 SMP PGRI LEUWIGAJAH 20224093 SMP Swasta
12 SMP PLUS YPP DARUSSURUR 20253241 SMP Swasta
13 SMP SANTO MIKAEL 20224092 SMP Swasta
14 SMP WARGA BAKTI 20224087 SMP Swasta
15 SMP NEGERI 1 CIMAHI 20224072 SMP Negeri
16 SMP NEGERI 2 CIMAHI 20224082 SMP Negeri
17 SMP NEGERI 3 CIMAHI 20224091 SMP Negeri
18 SMP NEGERI 6 CIMAHI 20224071 SMP Negeri
19 SMP BUDI LUHUR 20224080 SMP Swasta
20 SMP KARTIKA XIX-3 20224070 SMP Swasta
21 SMP MUHAMMADIYAH 5 20224085 SMP Swasta
22 SMP PASUNDAN 3 20224099 SMP Swasta
23 SMP PGRI 1 CIMAHI 20224095 SMP Swasta
24 SMP PGRI 3 CIMAHI 20224094 SMP Swasta
25 SMP PGRI 5 CIMAHI 20224096 SMP Swasta
26 SMP WIYATA BAKTI 20224068 SMP Swasta
27 SMP NEGERI 10 CIMAHI 20224079 SMP Negeri
28 SMP NEGERI 11 CIMAHI 20253267 SMP Negeri
29 SMP NEGERI 5 CIMAHI 20224077 SMP Negeri
30 SMP BINA PERSADA 20275353 SMP Swasta
31 SMP PASUNDAN 1 20224101 SMP Swasta
32 SMP PGRI 4 CIMAHI 20224098 SMP Swasta
33 SMP SEMESTA HATI 20258451 SMP Swasta
34 SMP TARUNA MANDIRI 20224090 SMP Swasta
35 SMP TUTWURI HANDAYANI 20224089 SMP Swasta
36 SMPK BPK PENABUR 20224081 SMP Swasta
37 SMP NEGERI 1 PARONGPONG 20206114 SMP Negeri

Program Kerja Kesiswaan SMKS BINA ESSA – BANDUNG BARAT 21


No Nama Sekolah NPSN BP Status
38 SMP NEGERI 2 PARONGPONG 20279863 SMP Negeri
39 SMP NEGERI 3 PARONGPONG 20279857 SMP Negeri
40 SMP ADVENT PARONGPONG 20252580 SMP Swasta
41 SMP AMAL KELUARGA 20227799 SMP Swasta
42 SMP DAARUT TAUHIID BOARDING SCHOOL 69959505 SMP Swasta
43 SMP DARUL HIKMAH 20252582 SMP Swasta
44 SMP ISLAM TERPADU DAARUL FIKRI 20271615 SMP Swasta
45 SMP IT MADINATUL ULUM 69966325 SMP Swasta
46 SMP IT NURUL IMAM 69943091 SMP Swasta
47 SMP ROUDLOTUL ULUM 69965773 SMP Swasta
SPK
48 SMP MUTIARA NUSANTARA 20229809 Swasta
SMP
49 SMP NEGERI 1 CISARUA 20206036 SMP Negeri
50 SMP NEGERI 2 CISARUA 20206088 SMP Negeri
51 SMP NEGERI 3 CISARUA 20279859 SMP Negeri
52 SMP NEGERI 4 CISARUA 20267622 SMP Negeri
53 SMP IT BAITURRAHMAN CISARUA 69961854 SMP Swasta

b. Pelaksanaan
1) Pendaftaran siswa baru merupakan tahap pelaksanaan PPDB. Alur dari
pendaftaran PPDB SMK BINA ESSA :

Program Kerja Kesiswaan SMKS BINA ESSA – BANDUNG BARAT 22


2) Persyaratan umum bagi calon siswa baru adalah :
- Fotocopy Ijazah SMP/MTs/yang sederajat legalisir (1 lembar)
- Fotocopy SHUN SMP/MTs/yang sederajat legalisir (1 lembar)
- Pas poto 3x4 (4 lembar)
- Fotocopy KTP Orang tua/wali siswa
- Fotocopy Kartu Keluarga (1 lembar)

Catatan :
Peryaratan pendaftaran dapat berubah dikumudian hari berdasarkan
hasil diskusi panitia PPDB.

3) Tata cara pembayaran


Pembayaran langsung dilakukan melalui bendahara/staf keuangan
SMK BINA ESSA setelah siswa mendaftar atau dinyatakan lulus
sebagai siswa SMK BINA ESSA

c. Hasil
Hasil merupakan pelaksanaan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS),
yang dimana siswa baru akan mengikuti masa pengenalan likungan sekolah,
pengenalan sarana prasarana sekolah, pengenalan pembelajaran dan
pengenalan kegiatan yang ada di SMK BINA ESSA.
3. PANITIA DAN TUGAS PANITIA PPDB
a. Tugas Pokok Panitia
1. Merencanakan proses penerimaan siswa baru SMK BINA ESSA
2 . Melaksanakan Program penerimaan peserta didik baru

b. Tugas Unsur-Unsur Panitia


1. Penanggung Jawab
Menanggung jawabi semua kegiatan PPDB yang di laksanakan
2. Pelindung/Penasehat
a) Mengawasi jalannya proses kegiatan PPDB
b) Memberikan arahan mengenai administrasi dan keuangan
c) Memberikan arahan kepada seluruh panitia sehingga terciptanya suasana
yang kondusif dalam kegiatan PPDB
3. Ketua
a) Memimpin, mengkoordinasikan, mengawasi serta mengendalikan semua
kegiatan panitia
b) Mempertanggungjawabkan tugas-tugas panitia baik secara teknis
operasional maupun teknik administrasi

Program Kerja Kesiswaan SMKS BINA ESSA – BANDUNG BARAT 23


c) Menyusun dan menetapkan program kerja
d) Menyusun laporan pertanggungjawaban PPDB
4. Sekretaris
Bertugas membantu dan bertanggung jawab kepada ketua dalam hal ini:
a) Melaksanakan administrasi umum
b) Mengatur agenda keluar dan masuk surat
c) Mengatur kesekretariatan panitia
5. Bendahara
Bertugas membantu dan bertanggung jawab kepada ketua dalam hal ini:
a) Melaksanakan administrasi keuangan
b) Mengatur penerimaan dan pengeluaran keuangan
c) Menyiapkan dan menyusun rencana anggaran
d) Menyusun laporan keuangan
6. Publikasi/Informasi
Bertugas membantu dan bertanggung jawab kepada ketua dalam hal ini:
a) Merancang dan menyusun pelaksanaan publikasi
b) Menyiapkan semua keperluan publikasi
c) Menyebarkan stiker, brosur, spanduk dan baner sebagai keperluan
publikasi
7. Penerimaan dan Pendaftaran
Bertugas membantu dan bertanggung jawab kepada ketua dalam hal ini:
a) Menerima semua pendaftaran
b) Memberikan pelayanan prima kepada pendaftar
c) Mengatur dan melaksanakan administrasi pendaftran
d) Menyiapkan administrasi pendaftaran
8. Pengembalian Berkas (Arsip)
Bertugas membantu dan bertanggung jawab kepada ketua dalam hal ini :
a) Menerima kelengkapan administrasi pendaftar
b) Memeriksa kelengkapan administrasi pendaftar
c) Menyusun administrasi pendaftar di buku besar
9. Seksi Pembantu Umum
Bertugas membantu dan bertanggung jawab kepada ketua dalam hal ini:
a) Menyiapkan administrasi dan kelengkapan PPDB
b) Melaksanakan kegiatan PPDB dengan baik
Program Kerja Kesiswaan SMKS BINA ESSA – BANDUNG BARAT 24
c) Ikut menjaga suasana kondusif selama pelaksanaan PPDB

Program Kerja Kesiswaan SMKS BINA ESSA – BANDUNG BARAT 25


BAB III
PENUTUP

Demikian Program Kerja Kesiswaan yang merupakan upaya program Pengembangan


Potensi Diri Siswa di SMK BINA ESSA dengan harapan dapat terlaksana sesuai dengan
tujuan dan target yang diharapkan.

Program Kerja ini tidak mungkin bisa terlaksana tanpa adanya dukungan dari semua
pihak. Oleh karena itu upaya pemahaman terhadap program kerja ini dapat diupayakan secara
maksimal demi terwujudnya Visi dan Misi SMK BINA ESSA.

Bandung Barat, Agustus 2023

Menyetujui, Mengetahui,
Kepala SMK BINA ESSA Wakasek Kesiswaan

Rini Risanti, S.Si., M.P Iqbal Ramdani, S.Tr.T

Program Kerja Kesiswaan SMKS BINA ESSA – BANDUNG BARAT 26


Program Kerja Kesiswaan SMKS BINA ESSA – BANDUNG BARAT ii

Anda mungkin juga menyukai