Anda di halaman 1dari 8

Soal 5 Penatausahaan, Pembinaan, Pengawasan, dan Pengendalian BMD

1. Pengertian dari penatausahaan barang milik daerah yang tepat adalah….


a. Rangkaian kegiatan yang meliputi pelaporan dan pengawasan barang milik daerah
sesuai dengan ketentuan yang berlaku
b. Rangkaian kegiatan yang meliputi pembukuan dan pengendalian barang milik daerah
sesuai dengan ketentuan yang berlaku
c. Rangkaian kegiatan yang meliputi pembukuan dan pelaporan barang milik daerah
sesuai dengan ketentuan yang berlaku
d. Rangkaian kegiatan perencanaan kebutuhan barang milik daerah sesuai dengan
ketentuan yang berlaku
e. Rangkaian kegiatan yang meliputi pembukuan, inventarisasi dan pelaporan barang
milik daerah sesuai dengan ketentuan yang berlaku
2. Yang bukan merupakan kegiatan dalam rangka pembukuan barang milik daerah
adalah….
a. Pengkodean
b. Perhitungan
c. Pendaftaran
d. Pencatatan
e. Penyimpanan bukti kepemilikan
3. Kegiatan untuk melakukan pendataan, pencatatan dan pelaporan hasil pendataan barang
milik daerah disebut dengan….
a. Pembukuan
b. Inventarisasi
c. Pengendalian
d. Pengawasan
e. Pelaporan
4. Agar semua data dan informasi mengenai BMD (barang milik daerah) dapat disajikan
dan disampaikan kepada pihak yang berkepentingan dengan akurat guna mendukung
pelaksanaan pengambilan keputusan dalam rangka pengelolaan BMD dan sebagai bahan
penyusunan Neraca Pemerintah Daerah, merupakan maksud dari dilakukannya
kegiatan….
a. Pembukuan
b. Inventarisasi
c. Pengendalian
d. Pengawasan
e. Pelaporan
5. Inventarisasi barang milik daerah berupa tanah dan/atau bangunan yang berada dalam
penguasaan pengelola barang dilakukan paling sedikit 1 (satu) kali dalam….
a. 1 tahun
b. 3 tahun
c. 5 tahun
d. 7 tahun
e. 10 tahun
6. Dokumen untuk mencatat barang inventaris secara tersendiri atau kumpulan/ kolektif
yang diperlukan untuk inventarisasi atau tujuan lainnya selama barang tersebut belum
dihapuskan disebut dengan…
a. Kartu Inventaris Barang (KIB)
b. Kartu Inventaris Ruangan (KIR)
c. Buku Inventaris (BI)
d. Buku Induk Inventaris
e. Daftar Inventaris
7. Macam-macam kartu inventaris barang (KIB) terbagi dalam….
a. 2 macam
b. 4 macam
c. 6 macam
d. 3 macam
e. 5 macam
8. KIB-A mencatat barang milik daerah yang termasuk dalam golongan….
a. Tanah
b. Mesin dan peralatan
c. Gedung dan bangunan
d. Jalan, irigasi, dan jaringan
e. Konstruksi dalam pengerjaan
9. KIB-D mencatat barang milik daerah yang termasuk dalam golongan….
a. Tanah
b. Mesin dan peralatan
c. Gedung dan bangunan
d. Jalan, irigasi, dan jaringan
e. Konstruksi dalam pengerjaan
10. KIB-A yang mencatat barang milik daerah berupa tanah pada kolom 11 menunjukkan
tentang….
a. Tanggal sertifikat
b. Nomor sertifikat
c. Penggunaan
d. Perolehan
e. Harga
11. Pada kolom 5 KIB-A yang merupakan penggolongan barang milik daerah berupa tanah
diisi dengan….
a. Nomor urut pencatatan
b. Jenis barang
c. Tahun pengadaan tanah
d. Letak atau alamat
e. Luas tanah
12. Kolom yang menunjukkan harga taksiran barang milik daerah pada KIB-A adalah….
a. 7
b. 10
c. 12
d. 13
e. 14
13. KIB-F mencatat barang milik daerah yang termasuk dalam golongan….
a. Tanah
b. Mesin dan peralatan
c. Gedung dan bangunan
d. Jalan, irigasi, dan jaringan
e. Konstruksi dalam pengerjaan
14. Golongan gedung dan bangunan barang milik daerah dicatat dalam kartu inventaris
barang….
a. KIB-B
b. KIB-C
c. KIB-D
d. KIB-E
e. KIB-F
15. Asset tetap lainnya yang termasuk dalam barang milik daerah dimasukkan dalam
dokumen kartu inventaris barang E. yang termasuk dalam asset tetap lainnya adalah….
a. Jembatan
b. Jaringan listrik
c. Tanah ulayat
d. Alat kesehatan
e. Alat kesenian
16. Inventarisasi barang persediaan dilakukan untuk menentukan kuantitas dari setiap item
barang dan selanjutnya buku persediaan disesuaikan berdasarkan hasil inventarisasi.
Laporan atas persediaan wajib dibuat setiap….
a. Awal semesteran
b. Pertengahan semesteran
c. Akhir semesteran
d. Pembelian barang
e. Pemindahtanganan barang
17. Kartu Inventaris Ruangan (KIR) digunakan untuk mencatat inventaris yang berada di
setiap ruangan. Jumlah kolom dalam KIR adalah….
a. 11 kolom
b. 12 kolom
c. 13 kolom
d. 14 kolom
e. 15 kolom
18. Dalam rangka tertib administrasi pengelolaan barang milik daerah, setiap barang akan
diberikan kode yang terdiri….
a. 1 kode
b. 2 kode
c. 3 kode
d. 4 kode
e. 5 kode
19. Kode yang menerangkan mengenai kepemilikan barang beserta tahun
perolehan/pembelian/pembangunan dari BMD yang dimiliki suatu SKPD disebut
dengan….
a. Kode lokasi
b. Kode barang
c. Kode hak milik
d. Kode identitas
e. Kode spesifikasi
20. Kode golongan barang diklasifikasikan dalam 6 golongan, untuk barang asset tetap
lainnya ditunjukkan dengan kode barang….
a. 02
b. 03
c. 04
d. 05
e. 06
21. Kegiatan penghimpunan seluruh Laporan Pengguna Barang Semesteran, Tahunan dan 5
tahunan dari masing-masing SKPD, baik jumlah maupun nilainya, dan membuat
rekapitulasinya dilakukan oleh pihak….
a. Pengguna barang
b. Kuasa pengguna barang
c. Pengelola barang
d. Pembantu pengelola barang
e. Pembantu pengguna barang
22. Dalam rangka sensus barang, Pengelola Barang akan melakukan rekapitulasi buku
Inventaris terhadap hasil sensus barang menjadi….
a. Kartu Inventaris Barang (KIB)
b. Kartu Inventaris Ruangan (KIR)
c. Buku Inventaris (BI)
d. Buku Induk Inventaris
e. Daftar Inventaris
23. Pencatatan barang bertambah dan/atau berkurang selama 6 bulan untuk dilaporkan
kepada Kepala Daerah melalui pengelola disebut dengan….
a. Laporan mutasi barang
b. Daftar mutasi barang
c. Daftar kepemilikan barang
d. Daftar penyusutan barang
e. Laporan inventaris
24. Rekapitulasi seluruh barang milik daerah (daftar mutasi), akan disampaikan kepada….
a. Presiden
b. DPR
c. Menteri Dalam Negeri
d. Menteri Keuangan
e. Gubernur
25. Banyaknya kolom dalm laporan mutasi barang adalah….
a. 13 kolom
b. 15 kolom
c. 17 kolom
d. 19 kolom
e. 21 kolom
26. Pihak yang melakukan pembinaan barang milik daerah dan menetapkan kebijakan teknis
barang milik daerah adalah….
a. Presiden
b. Menteri
c. Gubernur
d. SKPD
e. UPT
27. Usaha atau kegiatan untuk menjamin dan mengarahkan agar pekerjaan yang dilaksanakan
berjalan sesuai dengan rencana yang telah ditetapkan adalah pengertian dari….
a. Pendidikan
b. Pelatihan
c. Pengendalian
d. Pengawasan
e. Pelaporan
28. Usaha atau kegiatan untuk mengetahui dan menilai kenyataan yang sebenarnya mengenai
pelaksanaan tugas dan/atau kegiatan yang dilakukan sesuai peraturan
perundangundangan merupakan definisi dari….
a. Pendidikan
b. Pelatihan
c. Pengendalian
d. Pengawasan
e. Pelaporan
29. Pihak yang bertugas dan bertanggungjawab atas perencanaan kebutuhan, pengadaan,
penyimpanan, penggunaan, penatausahaan, pemeliharaan/perbaikan, pengamanan dan
pengawasan barang adalah….
a. Menteri
b. Kepala daerah
c. Kepala SKPD
d. Sekertaris Daerah
e. DPRD
30. Yang tidak termasuk dalam langkah-langkah prosedur pengawasan dan pengendalian
barang milik daerah adalah….
a. Pengendalian barang milik daerah
b. Pengecekan status penggunaan barang milik daerah
c. Evaluasi penggunaan dan pemanfaatan barang milik daerah
d. Pengecekan inventaris barang milik daerah
e. Penetapan barang milik daerah
Kunci Jawaban

1. Jawaban: e. Rangkaian kegiatan yang meliputi pembukuan, inventarisasi dan


pelaporan barang milik daerah sesuai dengan ketentuan yang berlaku
2. Jawaban: b. Perhitungan
3. Jawaban: b. Inventarisasi
4. Jawaban: e. Pelaporan
5. Jawaban: c. 5 tahun
6. Jawaban: a. Kartu Inventaris Barang (KIB)
7. Jawaban: c. 6 macam
8. Jawaban: a. Tanah
9. Jawaban: d. Jalan, irigasi, dan jaringan
10. Jawaban: c. Penggunaan
11. Jawaban: e. Luas tanah
12. Jawaban: d. 13
13. Jawaban: e. Konstruksi dalam pengerjaan
14. Jawaban: b. KIB-C
15. Jawaban: e. Alat kesenian
16. Jawaban: c. Akhir semesteran
17. Jawaban: d. 14 kolom
18. Jawaban: b. 2 kode
19. Jawaban: a. Kode lokasi
20. Jawaban: d. 05
21. Jawaban: d. Pembantu pengelola barang
22. Jawaban: d. Buku Induk Inventaris
23. Jawaban: a. Laporan mutasi barang
24. Jawaban: c. Menteri Dalam Negeri
25. Jawaban: e. 21 kolom
26. Jawaban: b. Menteri
27. Jawaban: c. Pengendalian
28. Jawaban: d. Pengawasan
29. Jawaban: c. Kepala SKPD
30. Jawaban: e. Penetapan barang milik daerah

Anda mungkin juga menyukai