Anda di halaman 1dari 3

Sumber Energi Panas

Energi panas diartikan sebagai aliran energi antara dua sistem dari benda yang
berpindah dari benda bersuhu lebih tinggi ke benda yang bersuhu lebih rendah.
Energi panas juga disebut sebagai kalor.
Dalam satuan internasional, kalor dinyatakan dengan Joule (J). Satu kalori (kal)
sekitar 4,2 joule (sehingga satu kilokalori (kkal) sekitar 4,2 kilojoule atau 4.200
joule).
Energi panas dapat diperoleh dari berbagai sumber, yaitu:
1) Matahari
2) Api
3) Listrik
4) Panas bumi
5) Gesekan dari dua benda
Dari mana energi panas muncul?
Energi panas muncul dari getaran dan pergerakan partikel. Baik zat padat, cair,
dan gas, semuanya tersusun dari partikel yang bergerak. Partikel-partikel tersebut
dapat bergetar, bergerak secara acak, dan juga bertabrakan. Hal itulah yang
menciptakan bentuk energi yang disebut sebagai energi panas.
Sumber energi panas merupakan sesuatu yang bisa menghasilkan energi panas.
Energi tersebut nantinya akan disalurkan ke berbagai media supaya bisa
digunakan untuk mendukung kegiatan sehari-hari.

Macam-Macam Sumber Energi Panas


1. Sumber Energi Panas Matahari
Matahari merupakan salah satu sumber energi panas terbesar di tata surya. dan
tentunya memberikan banyak manfaat bagi makhluk hidup yang ada di bumi.
Adapun manfaat matahari yang bisa dirasakan, di antaranya:
 Energi panas matahari dapat membuat bumi menjadi lebih hangat
 Cahaya matahari mengandung vitamin D yang bermanfaat bagi tubuh
manusia.
 Panas yang dihasilkan matahari bisa kita gunakan untuk mengeringkan
pakaian yang basah, untuk mengeringkan berbagai bahan makanan, hingga
untuk membuat air laut menguap dan menghasilkan garam.
 Energi panas yang dihasilkan matahari memberikan manfaat pada tumbuhan
dalam proses membuat makanan atau yang kita kenal sebagai fotosintesis.
 Untuk hewan, energi matahari secara tidak langsung telah memberikan
manfaat melalui tumbuhan, yaitu berupa makanan dan oksigen.
2. Sumber Energi Panas dari Gesekan
Dua benda yang digesekkan dapat menghasilkan energi panas. Ketika kita
berada di tempat yang memiliki suhu dingin, maka kita akan otomatis
menggosokkan kedua telapak tangan dengan cepat. Hasilnya, telapak tangan akan
terasa lebih hangat. Hal tersebut juga akan terjadi pada benda-benda lain yang
digesekkan secara cepat.
Pada zaman purba, manusia akan membuat energi panas dengan cara:
 Menggosokkan dua buah batang kayu kering.
 Menggosokkan dua buah batu.

Dari gesekan tersebut akan mengeluarkan percikan api yang dapat membuat
api unggun ataupun api besar yang bisa digunakan untuk memasak dan
menghangatkan badan.
3. Sumber Energi Panas Api
Api merupakan sumber panas yang dapat dihasilkan dari batu bara, bahan
bakar minyak, gas, dan kayu yang dibakar. Energi panas dari api sangat
bermanfaat untuk:
 Memasak
 Menghangatkan badan
 Menyalakan lilin ataupun lampu minyak saat kondisi gelap

Saat ini api biasanya dapat diperoleh dari korek api dan kompor. Api dari korek
api muncul dikarenakan adanya gesekan pada roda logam dan menimbulkan
percikan kecil, dimana bahan bakar dalam korek api akan langsung tebakar ketika
tersulut percikan tersebut, sehingga menghasilkan api. Sementara pada kompor
dapat menyalakan api dikarenakan adanya bahan bakar berupa gas.
Meski bermanfaat bagi kehidupan kita, api juga bisa berbahaya bagi manusia
dan makhluk hidup lain. Sebab api dapat dengan mudah membakar apa saja yang
ada di sekitar kita.
4. Sumber Energi Panas Listrik
Energi listrik bisa menghasilkan energi panas. Di sekitar kita banyak alat dan
benda yang dijalankan menggunakan energi listrik. Contohnya: rice cooker, oven,
setrika, dan alat elektronik lain.
Alat-alat elektronik tersebut dapat dimanfaatkan untuk:
 Memasak nasi
 Membuat kue
 Menyetrika pakaian
 Dan lainnya.

Energi listrik juga menjadi salah satu energi yang sangat kita butuhkan saat ini.
Mengingat semua hal yang kita gunakan mayoritas membutuhkan energi listrik
untuk bisa tetap berfungsi. Energi listrik juga digunakan sebagai lampu penerang
pada malam hari.
5. Sumber Energi Panas Bumi
Energi panas bumi merupakan energi panas yang berasal dari inti bumi dan
dikeluarkan dalam sumber wujud air panas, kawah vulkanis, dan juga geyser.
Energi panas bumi sendiri dihasilkan dan disimpan di dalam inti bumi. Energi ini
juga dikenal sebagai energi geothermal.
Energi panas bumi dimanfaatkan dalam berbagai hal, yaitu:
 Sebagai penggerak generator yang berfungsi sebagai pembangkit listrik
 Untuk keperluan pemandian air panas.
 Sebagai sumber pemanas di gedung-gedung. Pemanasan menggunakan
panas bumi terjadi ketika musim dingin dengan menggunakan mesin yang
menyerap energi panas dari dalam bumi.

Teks Eksplanasi
Teks yang berisi berbagai peristiwa yang terjadi di sekitar kita disebut teks
eksplanasi. Dalam teks eksplanasi mengandung fakta yang dirangkai secara
berurutan dan hubungan sebab akibat. Teks eksplanasi adalah teks yang berisi
penjelasan suatu topik yang berkaitan dengan berbagai fenomena alam, sosial,
budaya, dan lainnya. Teks eksplanasi menggunakan kata kunci sesuai topik yang
dibahas. Teks eksplanasi memiliki struktur, yaitu pernyataan umum, deretan
penjelas, dan kesimpulan

Langkah-langkah dalam memahami teks ekplanasi yaitu:


1) Membaca keseluruhan isi teks. Dengan membaca keseluruhan isi teks
tersebut dapat memahami informasi yang terkandung dalam teks tersebut.
2) Menentukan kata- kata kunci di dalam teks. Langkah menemukan kata kunci
dalam teks eksplanasi adalah membaca teks dengan cermat, menuliskan kata-
kata penting yang terdapat dalam teks, mencari makna kata-kata penting.
3) Menjawab pokok-pokok pertanyaan dari teks eksplanasi dengan
menggunakan kata tanya apa, dimana, siapa, dan, bagaimana. Contoh:
Mengapa matahari terbit dari barat? Matahari terbit dari barat karena adanya
rotasi bumi.

Anda mungkin juga menyukai