Anda di halaman 1dari 14

PROPOSAL KEWIRAUSAHAAN

PROJEK PRNGUATAN PROFIL PELAJAR PANCASILA

‘’ Jelly Ball Fruit ‘’

Disusun Oleh :
Kelompok 3
1. Adia Ciara Putri 4. Nina Widya
2. Ardita Indah Pratiwi 5. Rheska Afni Azzahra
3. Aurelda Salsa Hoerunnisa 6. Syahrul Giansyah

Kelas : X.F

SMA NEGERI 1 LURAGUNG


TAHUN PELAJARAN 2024/205
KATA PENGANTAR

Puji dan syukur kami ucapkan kepada Allah Swt. atas ridha dan rahmat-Nya
sehingga kita dapat menyelesaikan Proposal berjudul ‘’ Jelly Ball Fruit ‘’

Tidak lupa kami mengucapkan terima kasih kepada pembimbing yang telah
membimbing dan membantu kami dalam proses penyususnan proposal. Ucapan terima
kasih juga kami sampaikan kepada teman-teman yang telah membantu baik secara moral
maupun material sehingga proposal ini dapat terwujud.

Dalam proses penyusunan tugas ini kami menjumpai hambatan, namun berkat
dukungan dari berbagai pihak, akhirnya kami dapat menyelesaikan tugas ini dengan baik,
oleh karena itu melalui kesempatan ini kami menyampaikan terimakasih dan pengahargaan
setinggi-tingginya kepada semua pihak terkait yang telah membantu terselesainya
proposal ini.

Luragung, 16 Maret 2024

Penyusun

i
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR........................................................................................................i
DAFTAR ISI......................................................................................................................ii
BAB 1 PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang Masalah..................................................................................1
1.2 Tujuan Dan Manfaat........................................................................................1
BAB II PEMBAHASAAN PRODUK
2.1 Landasan Teori ( Produk )...............................................................................3
2.2 Alat dan Bahan................................................................................................4
2.3 Langkah Langkah Pembuatan.........................................................................4
BAB III PEMASARAN
3.1 Strategi Pemasaran..........................................................................................6
3.1.1 Strategi Pemasaran.................................................................................6
3.1.2 Target Pemasaran...................................................................................6
3.2 Media Promosi.................................................................................................6
3.3 Analisa SWOT..................................................................................................7
3.1.1 Kelebihan (Strength)..............................................................................7
3.1.2 Kelemahan (Weaknes)...........................................................................7
3.1.3 Peluang (Opportunities).........................................................................7
3.1.4 Ancaman (Threats).................................................................................7
BAB IV RENCANA ANGGARAN
4.1 Modal ..............................................................................................................8
4.2 Penetapan Biaya ..............................................................................................8
4.3 Laba ................................................................................................................9
BAB V PENUTUP
5.1 Kesimpulan.....................................................................................................10
5.2 Saran...............................................................................................................10
LAMPIRAN

ii
BAB I
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang Masalah


Wirausaha adalah seseorang yang mampu menciptakan sebuah bisnis baru dengan
berani mengambil risiko dann ketidakpastian dalam mengambil keuntungan. Cara
yang digunakan pasti berkenan dengan upaya mengidentifikasi peluang yang
signifikan dan menggabungkan sumber-sumber daya yang memang diperlukan
supaya dapat dikapitalisasi. Salah satu jenis wirausaha adalah dengan berbisnis
makanan atau kuliner
Bisnis makanan (kuliner) merupakan salah satu bisnis yang berkembang pesat dan
memiliki potensi berkembang yang cukup besar. Sudah banyak pelaku usaha yang
meraup untung dari usaha kuliner ini. Namun tidak sedikit pula pelaku usaha kuliner
yang gulung tikar alias bangkrut, karena strategi pemasaran yang digunakan kurang
tepat dan kualitas pelayanan yang kurang optimal. Artinya keberhasilan sebuah
bisnis kuliner dalam memenangkan persaingan ditentukan oleh penerapan srategi
pemasaran yang tepat serta hubungan baik yang dijalani dengan konsumen.
Hubungan baik akan tercipta bila sebuah bisnis kuliner mampu memberikan
kepuasan terhadap kebutuhan, keinginan, dan selera konsumen. Salah satu kuliner
yang sedang baanyak digandrungi masyarakat adalah jajanan jelly manis berbentuk
bulat yang diisi dengan potongan buah segar dan disiram dengan kuah susu yang
manis atau sering disebut dangan Jelly Ball Fruit.
Berdasarkan latar belakang di atas, dengan ini kami mengangkat Jelly Ball Fruit
sebagai bahan wirausaha kami. Alasan kami mengangkat Jelly Ball Fruit sebagai
bahan penelitian yaitu karena kami sepakat ingin memperluas atau memperkenalkan
Jelly Ball Fruit pada khalayak ramai, dengan cara menarik perhatian konsumen
disertai dengan kemasan atau lebel yang di desain semenarik mungkin dengan
harapan Jelly Ball Fruit ini bisa lebih banyak dikenal orang.

1.2 Manfaat dan Tujuan Wirausaha


Manfaat dari wirausaha ini adalah :
1. Meningkatkan kemampuan untuk mandiri
2. Meningkatkan jiwa kreatifitas dan jiwa kewirausahaan penyusun
1
3. Memberikan peluang untuk menciptakan lapangan kerja bagi orang lain

Tujuan dari kegiatan Wirausaha ini adalah :


1. Memperluas atau memperkenalkan produk jelly ball fruit pada khalayak ramai
2. Menarik perhatian konsumen dengan cara mendesain kemasan atau label
semenarik mungkin.
3. Dapat meningkatkan sikap kewirausahaan dalam diri seorang siswa.

2
BAB II
PEMBAHASAN PRODUK

2.1 Landasan Teori


Jelly merupakan produk olahan semi padat yang terbuat dari sari buah yang di
masak dalam gula. Perbandingan bobot sari buah dan gula pasir adalah 45% 55%.
Jelly bisa dikonsumsi saat makan roti atau makan secara langsung. Penambahan gula
dalam pembuatan jelly berfungsi sebagai bahan pengawet alami dan pengendap
pektin. Pektin merupakan komponen penting untuk memperoleh struktur jelly.
Kandunggan pektin yang rendah tidak akan mampu membentuk jelly.
Adanya asam diperlukan juga dalam proses pembuatan jelly sebagai pengokoh
jaringan. Tingkat keasaman yang terlalu rendah membuat jelly yang terbentuk lernah
atau hancur karena terjadi hidrolisis pektin. Sebaliknya tingkat keasaman yang
terlalu tinggi menyebabkan jelly tidak terbentuk karena dehidrasi.
Karena itu, perbandingan antara gula, pektin, dan keasaman harus tepat sehingga
Diproleh tekstur jelly yang baik. Semakin tinggi kandungan pektin dalam buah,
maka semakin tinggi pula jumlah gula yang harus ditambahkan. Namun perlu diingat
bahwa penambahan gula yang terlalu tinggi (melampaui batas maksimum) membuat
jelly lembek atau seperti sirup (Saptoningsih dan Ajat, 2012).
Jelly merupakan produk yang mudah ditemukan dan banyak penggemarnya, baik
itu dari anak-anak hingga orang dewasa. Jelly adalah salah satu produk makanan
jajanan yang digemari oleh anak-anak dengan bahan dasar dari sari buah
(Suprapti,2004). Padmaningrum (2013), menjelaskan bahwa jelly merupakan
makanan setengah padat yang terbuat dari sari buah-buahan dan gula. Dalam jelly
umumnya terdiri 45 bagian buah dan 55 bagian gula, serta dibutuhkan sejumlah air
(60-62 %) untuk melarutkannya hingga diperoleh produk akhir (Padmaningrum,
2013). Kemasan, rasa, bentuk jelly juga semakin banyak dan beragam. Umumnya
jelly dikemas dengan bahan plastik berupa botol plastik, cup plastik, dan kemasan
pouch. Dari banyaknya jenis produk yang terbuat dari jelly, salah satunya adalah
Jelly Ball Fruit, yaitu jajanan yang baru baru ini buming. Jelly Ball Fruit adalah
hidangan penutup yang menyegarkan dan lezat yang terbuat dari jelly yang
didalamnya berisi potongan buah-buahan segar yang disiram dengan kuah susu. Jelly
Ball Fruit disajikan dengan campuran susu UHT, susu evaporasi, dan kental manis.

3
Setiap tegukan minuman es buah jelly ball menyajikan sensasi kenyal dan segar
dari jelly ball yang lezat. Ditambah lagi dengan tambahan biji selasih yang
memberikan sensasi renyah khas minuman es buah. Dengan harga sekitar Rp7.000
per mangkuk, minuman es buah jelly ball ini menjadi pilihan menarik untuk
dinikmati di segala suasana.

2.2 Alat dan Bahan


2.2.1 Alat
Alat yang digunakan dalam proses pembuatan Jelly Ball Fruit adalah :
1) Panci
2) Sendok
3) Gelas ukur
4) Cetakan jelly bentuk bulat

2.2.2 Bahan
bahan yang digunakan dalam proses pembuatan Jelly Ball Fruit adalah :
1) Buah Melon potong kecil
2) Buah Semangka potong kecil
3) Buah Mangga potong kecil
4) Buah Naga potong kecil
5) 2 bungkus bubuk jelly plain.
6) 6 sdm gula pasir
7) 1200 ml air.
8) Biji selasih
9) 700 ml susu cair
10) ½ kaleng susu evaporasi.
11) 1 bungkus susu kental manis.

2.3 Langkah Pembuatan


Cara membuat :
1. Campur bubuk jelly plain dengan air dan gula pasir didalam sebuah panci. Aduk
hingga larut dan tercampur rata.

4
2. Rebus campuran bubuk jelly dengan api sedang cenderung kecil hingga
mendidih dan sambil terus diaduk.
3. Siapkan cetakkan jelly bulat, lalu tuangkan jelly yang telah direbus kedalamnya
secara perlahan
4. Beri potongan buah didalam setiap jelly selagi cair. Tutup dan biarkan jelly
memadat dan mengeras di suhu ruangan
5. Sementara itu, buat kuah susu dengan mencampurkan susu cair, susu evaporasi,
dan susu kental manis. Aduk hingga tercampur rata.
6. Setelah bola jelly buah memadat, keluakan jelly dari cetakannya dan tata dalam
sebuah mangkuk plastik
7. Kemudian, beri siraman kuah susu dan biji selasih diatasya. Simpan Jelly Ball
Fruit didalam kulkas sebelum dinikmati.

5
BAB III
PEMASARAN

3.1 Strategi Pemasaran dan Target


3.1.1 Strategi Pemasaran
Strategi pemasaran adalah rencana menyeluruh, terpadu dan menyatu
dibidang pemasaran yang memberikan pedoman tentang kegiatan yang akan
dilakukan dalam mencapai tujuan perusahaan melalui pengiklanan program
promosi, penjualan, program penduduk, dan pendistribusian. Strategi
pemasaran kami yaitu dengan mengubah tampilan pada jelly, umumnya pada
jelly ball hanya jelly berbentuk bulat saja, namun kami ingin mengubah
tampilan pada jelly agar terlihat lebih berwarna dan menggugah selera
dengan menambah potongan kecil buah-buahan pada isian jelly ball agar
tampilan jelly ball terlihat lebih cantik dan berwarna, selain itu dengan
menambahkan isian buah pada jelly ball ini dapat menambah tekstur dalam
setiap gigitannya
.
3.1.2 Target pemasaran
Target pemasaran merupakan suatu kelompok konsumen yang menjadi
sasaran pendekatan bisnis untuk membeli produk yang hendak ditawarkan.
Pada penjualan produk jelly ball ini target pemasarannya yaitu seluruh
kalangan masyarakat, namun lebih difokuskan kepada kalangan anak-anak
dan remaja.

3.2 Media Promosi


Media promosi adalah segala bentuk alat, media, atau aktivitas yang digunakan
untuk mempromosikan serta mengkomunikasikan isi pesan terkait produk. Jenis
jenis media promosi antara lain brosur, spanduk, banner, poster, iklan social media,
dll. Pada media promosi jelly ball fruit ini kami menggunakan media promosi
berupa poster pada promosi offline dan iklan sosial media pada promosi online
kami.

6
3.3 Analisa SWOT
Analisa SWOT adalah singkatan yang berasal dari empat elemen, dalam metode
analisis ini yakni Strength yang berarti kelebihan, Weakness yang berarti kelemahan,
Opportunities yang berarti kesempatan, dan Threats yang berarti ancaman.

3.3.1 Kelebihan (strength)


Kelebihan produk kami yaitu:
1) Fruit jelly ball memiliki tampilan yang unik dan menarik karena
memiliki berbagai isian buah sehingga membuat konsumen ingin
merasakan produk ini.
2) Keunggulan dari produk kami selain memiliki rasa yang lezat dan
menyegarkan, produk kami juga mengandung banyak vitamin dan
nutrisi.

3.3.2 Kelemahan (weakness)


Kelemahan produk kami yaitu :
1) Produk kami memiliki ketahanan yang tidak cukup lama
2) Pengemasan yang tidak benar dapat membuat produk mudah tumpah
karena pada produk kami menggunakan campuran kuah susu yang
berpotensi tumpah jika pengemasan tidak tepat

3.3.3 Peluang (opportunities)


Peluang pada produk kami yaitu :
1) Tingginya peminat Fruit jelly ball di kalangan masyarakat
2) Pemasarannya mudah karena dapat menjangkau banyak kalangan

3.3.4 Ancaman (Threats)


Ancaman pada produk kami yaitu :
1) Akan banyak pihak lain yang akan meniru usaha fruit jelly ball ini,
terutama keunikan dan produknya hal ini tentu akan membuat saingan
yang baru bagi kita.
2) Produk Jelly Ball Fruit hanya menjadi trend semata karena sedang
populer di masyarakat

7
BAB IV
RENCANA ANGGARAN BIAYA

4.1 Modal
Modal yang harus dikeluarkan untuk sekali produksi sebesar Rp121.000. Adapun
perinciannya :
1. Alat dan Bahan
18.000 + 63.000 = 81.000
2. Biaya Tidak Tetap
Kemasan Cup Thinwall : 660x40 pcs = 13.200
Sendok Plastik : 240x40 pcs = 4.800
Label Produk : 1.000x10 = 10.000
Bahan : 63.000
Total : 91.000
3. Biaya Tetap
ITEMS JUMLAH
Label produk 10.000
Transportasi 10.000
Biaya lainnya 10.000
Jumlah 30.000

4. Total Biaya
Biaya tidak tetap + biaya tetap
= 91.000 + 30.000
= 121.000
Dengan modal Rp. 121.000 ditargetkan dapat memproduksi mencapai 20pcs atau
lebih.

4.2 Penetapan Biaya


1. Harga Pokok Produksi
HPP = total biaya : jumlah produksi
= 121.000 : 20 kemasan
= 6.050
2. Keutugan

8
Keuntungan = 20%
= 20% x 6.050
= 1.210
3. Biaya Penjualan
BP = HPP + Keuntungan
= 6.050 + 1.210
= 7.260
4. Harga Jual
HPP + 20% = 6.050 + 1.210
= 7.260
Dengan hasil rencana anggaran yang seperti itu serta dengan mempertimbangkan
target pasar, kami akan membuat 20 pcs dan menjualnya dari harga sekitar 7.500-
8.000.

4.3 Laba
Laba = harga jual – HPP
= 8.000-6.050
= 1.950

Adapun perhitungan laba yang didapatkan sekali produksi adalah sebagai berikut
= (hasil produksi x harga jual) – modal awal
=(20x8.000) – 121.000
= 160.000 – 121.000
= 39.000

BAB V

9
PENUTUP

4.1 Kesimpulan
Kesimpulan yang kami peroleh dari hasil diskusi kami adalah
pembuatan/produksi dan pengemasan Jelly Ball Fruit harus dibuat semenarik
mungkin agar banyak peminat.

3.4 Saran
Saran yang kami peroleh adalah bagaimana kami membuat wadah pengemasan
yang unik dan lebih kreatif agar bias menjadi ciri khas dari produk yang kami jual.

10
LAMPIRAN

Gambar 1.1 Penyusunan Laporan

Gambar 1.2 Proses Pembuatan

Gambar 1.3 Proses Pembuatan

Anda mungkin juga menyukai