Anda di halaman 1dari 14

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN DIFERENSIASI

DENGAN PENERAPAN KOMPETENSI SOSIAL & EMOSIONAL

Satuan Pendidikan : SMK Negeri 1 Sambirejo


Mata Pelajaran : Pemeliharaan Mesin Kendaraan Ringan
Kelas : XI TKRO 3
Materi Pokok : Perawatan Berkala Sistem EFI ( Electronic Fuel Injection )
Sub Materi : Memahami Sistem EFI ( Electronic Fuel Injection ).
Alokasi Waktu : 2 x 40 menit

Kompetensi Dasar
3.8. Memahami pengertian Sistem EFI ( Electronic Fuel Injection )
4.8. Mengetahui fungsi sensor-sensor pada sistem EFI ( Electronic Fuel Injection )

Tujuan Pembelajaran (A-B-C-D)


Setelah melakukan serangkaian kegiatan pembelajaran,
● Murid dapat mengidentifikasi komponen sistem EFI ( Electronic Fuel Injection ) dengan
tepat
● Murid dapat menyebutkan fungsi sensor-sensor pada sistem EFI ( Electronic Fuel Injection ).
● Murid dapat mencari letak dan konstruksi sensor-sensor pada sistem EFI ( Electronic Fuel
Injection ) sesuai dengan Standar Operasional Prosedur.

Kegiatan Pembelajaran
Pendahuluan - 10 menit
● Guru membuka pelajaran dengan melakukan kegiatan awal runtin seperti berdoa dan
presensi kehadiran.
● Guru meminta murid untuk mengkomunikasikan kesulitan mengenai materi sebelumnya
dan /atau pekerjaan rumah
● Guru meminta murid untuk berbicara mengenai tanggapan terhadap kesulitan yang muncul
● Guru memberikan penguatan terhadap jawaban murid atau memberikan scaffolding untuk
menyelesaikan masalah tersebut dengan menampilkan penyelesaian dari sumber
internet/video/buku referensi dari perpustakaan, apabila tidak ada murid yang
memberikan jawaban yang benar. (Menanyakan kesiapan belajar siswa terhadap
materi baru yang akan dipelajari. (Kegiatan rutin ditujukan untuk membangun
suasana pembelajaran yang positif dan mempersiapkan murid untuk melakukan
kegiatan pembelajaran selanjutnya)

● Guru akan mencatat dan menggunakan informasi yang didapat dari kegiatan awal rutin tersebut
untuk memetakan sejauh mana pengetahuan awal murid tentang sistem EFI ( Electronic Fuel
Injection ) .
STOP sejenak
- Sebagai ice breaking dilakukan tebak-tebakan emosi (disajikan gambar di slide kemudian
siswa menebak emosi pada gambar) KSE 1 Pengenalan Emosi
- Diberikan 4 gambar emosi (senang, marah, kecewa, dan sedih), siswa menggambarkan salah
satu gambar emosi tersebut. Kemudian guru meminta siswa untuk mengungkapkan tentang
perasaannya.
- Guru mengajak siswa untuk menentukan pilihan yang harus dilakukan ketika mengalami
perasaan tersebut agar dapat fokus kembali. KSE 2 Mengelola emosi dan fokus
- Guru meminta siswa untuk memberikan opini berupa solusi yang dapat dilakukannya jika
temannya mengalami salah satu emosi pada gambar. KSE 3 Empati
- Siswa melakukan teknik STOP (rileks) dipandu guru setelah berusaha mengenali perasaannya
maupun perasaan temannya agar kembali fokus dan siap menerima materi pelajaran
berikutnya.

Kegiatan Inti
Kegiatan 1 (10 menit)
● Lakukan kegiatan think--write--share
● Berikan murid instruksi dan waktu untuk menuliskan (misalnya dalam bentuk
mind-map) apa saja yang mereka ketahui tentang Sistem EFI ( Electronic Fuel
Injection ). Pastikan guru memberikan waktu untuk mereka berpikir (WAIT TIME).
Dengan memberikan waktu untuk berpikir, menulis dan menyampaikan hasil
pemikirannya, murid berkesempatan untuk membangun fokus terhadap materi
pembelajaran. Pada saat tersebut, kita berharap murid melakukan review atas apa yang
telah mereka pelajari di jenjang kelas sebelumnya.
● Setelah itu, minta beberapa murid untuk membagikan (share) apa yang telah mereka
tulis.
● Berikan apresiasi bagi usaha yang telah mereka lakukan untuk mengingat kembali
pelajaran yang telah dipelajari sebelumnya bukan pada yang menjawab benar saja
(kesadaran sosial)
● Guru akan menggunakan hasil pekerjaan murid untuk memetakan kebutuhan belajar
murid.
● Setelah memetakan kebutuhan belajar murid, guru menyiapkan kebutuhan tersebut
sesuai dengan gaya belajar masing-masing murid seperti : (diferensiasi
konten)
- Visual (gambar-gambar mengenai Sistem EFI ( Electronic Fuel Injection )
- Auditory (mendengarkan penjelasan guru, mendengarkan audio atau dari video)
- Kinestetik (murid melakukan praktik mengumpulkan data secara langsung di
lingkungan belajar sekolah)

Kegiatan 2 : Memahami Sistem EFI ( Electronic Fuel Injection ) pada trainer


kendaraan (15 menit)
- Guru menyiapkan dan menyusun sendiri Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD)
tentang nama komponen sistem EFI ( Electronic Fuel Injection ) . (LKPD ada
dibagian lampiran)
- Guru membentuk kelompok menjadi 3 sesuai dengan kebutuhan belajar,
Kelompok A adalah kelompok belajar Auditory.
Kelompok B adalah kelompok belajar Visual. Kelompok C
adalah kelompok belajar Kinestetik.
- Guru menugaskan murid untuk bekerjasama dalam satu kelompoknya, untuk
menyelesaikan persoalan yang di berikan dan guru memfasilitasi diskusi kelompok
tersebut sesuai kebutuhan. ( diferensiasi proses)
- Guru membimbing murid yang menemui kesulitan dalam pengerjaan.

Kegiatan 3 : identifikasi komponen sistem EFI (20 menit)


- Guru menugaskan murid untuk membuat hasil kerja dari diskusi kelompoknya, sesuai
dengan gaya belajarnya.
Bekerjasama (KSE Kesadaran sosial dan ketrampilan berelasi)
 Kelompok Auditory, ditugaskan mempersiapkan persentasi identifikasi
komponen sistem EFI ( Electronic Fuel Injection ) untuk di presentasikan
di depan kelas.
 Kelompok Visual, ditugaskan membuat powerpoint/ video tayangan sensor pada
sistem EFI ( Electronic Fuel Injection ) berdasarkan video yang mereka amati dan
sesuai hasil diskusi mereka.
 Kelompok Kinestetik, ditugaskan untuk mencari kendaraan/ unit mobil disekitar yang
terdapat sistem EFI ( Electronic Fuel Injection ) dan praktik membuat video tentang
macam-macam sensor. ( diferensiasi produk)
- Bekerjasama, Berkomunikasi dengan jelas dan efektif, Menghormati pendapat orang
lain, Mampu menggunakan informasi ( KSE. rampilan berhubungan sosial dan
berelasi)
Kegiatan 4 : Evaluasi materi sistem EFI ( Electronic Fuel Injection ) (15 menit)
- murid akan belajar secara mandiri untuk menyelesaikan soal-soal tentang nama
komponen sistem EFI ( Electronic Fuel Injection )
(Kesadaran diri dan Pengambilan Keputusan yang Bertanggung Jawab)

Kegiatan Penutup (10 menit)


Sebagai penutup pembelajaran minta murid melakukan refleksi. (KSE Kesadaran diri).
Pertanyaan pemandu berikut dapat digunakan untuk memandu proses refleksi murid :

1. Apakah bagian yang paling menarik dari pembelajaran hari ini ? Mengapa?
2. Berdasarkan apa yang telah kalian pelajari, menurut kalian, apa yang yang dibutuhkan
untuk memahami nama,fungsi dan letak sensor sistem EFI ?
3. Strategi apa yang kamu gunakan untuk memudahkan memahami sistem EFI ( Electronic
Fuel Injection ) ?
4. Menurutmu, apakah penting mempelajari nama, fungsi dan letak s e n s o r sistem EFI
( Electronic Fuel Injection ) ?
5. Tantangan apa yang masih kamu temui dalam mempelajari materi ini? Bagaimana kamu
akan berlatih untuk mengatasi tantangan tersebut?
6. Apa yang akan kamu lakukan agar hasil belajarmu lebih memuaskan di masa
mendatang? (pertanyaan no.6 ini dapat diberikan pada akhir pembelajaran topik)
Berikan apresiasi atas semua usaha murid sepanjang mempelajari materi ini.

Penilaian
Penilaian akan dilakukan secara on-going (berkelanjutan)
1. Teknik Penilaian penugasan (terlampir)
- tes tertulis (mandiri)
- Observasi, unjuk kerja, produk (laporan, video)
2. Instrumen Penilaian ( terlampir )

Mengetahui, Sragen, 20 Januari 2024


Kepala Sekolah Guru Mata Pelajaran

Afif Suryono,S.Pd., M.Pd. Eko Prasetyo, S.Pd.


NIP. 19691123 200501 1 009 NIP. 19870119 202221 1 005
LAMPIRAN

1. Penugasan untuk siswa tipe auditory


Dengarkan dan amati tayangan video terkait sistem EFI berikut, kemudian sebutkanlah nama-nama
sensor dari sistem EFI tersebut !

2. Penugasan untuk siswa tipe visual


Bacalah buku PMKR tentang Sistem EFI di halaman 103 – 111 atau artikel di internet, kemudian
jawablah pertanyaan berikut di buku tulismu !
a. Sistem kontrol elektronik dibagi menjadi 3, Sebutkan apa sajakah kontrol elektronik pada sistem
EFI ( Electronic Fuel Injection ) ?

b. Sebutkan nama-nama sensor pada sistem EFI ! Tes Tertulis (uraian)

3. Penugasan untuk siswa tipe kinestetik


Amati sistem EFI yang ada pada trainer kendaraan/ unit mobil secara langsung.
Kemudian diskusikan dengan kelompokmu !

a. Apakah yang dimaksud dengan MIL ?


b. Apa yang terjadi jika sensor pada mobil EFI mengalami kerusakan ?

c. Buatlah video terkait sensor-sensor pada sistem EFI ! Tes Tertulis (uraian)
Tes Tertulis ( Uraian)

No Soal
1 Apakah yang dimaksud dengan sistem EFI !

2 Sistem Kontrol elektronik pada sistem EFI dibagi menjadi 3 macam,


sebutkan !
3 Apa yang kamu ketahui tentang MIL ( Malfunction Indicator Lamp ) ?

4 Sebutkan macam2 sensor pada mobil EFI !


5 Sebutkan macam2 actuator pada mobil EFI !
KUNCI JAWABAN DAN PEDOMAN PENSKORAN

No Alternatif Pembahasan Soal Skor

1 sistem EFI adalah sistem yang digunakan untuk 20


menyuntikkan atau menyemprotkan bahan bakar ke bagian
manifold/silinder mesin memakai kontrol elektronik.

Atau suatu sistem penyemprotan bahan bakar yang memiliki


proses kerja dikontrol secara elektronik
2 Sistem Kontrol elektronik pada EFI dibagi menjadi 3 20
macam,yaitu ; Sensor, ECU dan Actuator

3 MIL ( Malfunction Indicator Lamp ) yaitu : fitur untuk


memberikan informasi kepada pengendara terkait kinerja 20
sistem EFI.
Indikator yang berada di panel instrumen ini akan
menginformasikan kepada pengendara jika ada kerusakan
pada sistem injeksi melalui kedipan nyala lampu MIL. Sering
juga disebut lampu check engine.
macam2 sensor pada mobil efi antara lain : 20
4
IATS, MAPS, O2 Sensor, WTS ( ECT ), TPS, CKP, CMP,
Konck Sensor,

macam2 actuator pada mobil efi antara lain : 20


5
Injector,
koil pengapian,
VSV valve,
ESA (Electronic Spark Advancer)
ISC (Idle Speed Control)
Kontrol pompa bahan bakar.
Kontrol Cut AC system (Air Conditioner)
Kontrol Electric Cooling Fan.
.
EGR (Exhaust Gas Recirculation)
Check Engine Lamp/ MIL
OCV ( Oil Control Valve )

Total Skor 100


RUBRIK PENILAIAN
PRODUK YANG DIBUAT SISWA

Kelompok : Auditori

Skor Penilaian
No. Aspek yang dinilai
1 2 3 4
1 Sistematika hasil diskusi presentasi

2 Kesesuaian ide/gagasan dengan materi

3 Penyajian presentasi didepan kelas

4 Ketepatan waktu pengumpulan hasil diskusi


Skor yang diperoleh

Kelompok : Visual

Skor Penilaian
No. Aspek yang dinilai
1 2 3 4
1 Sistematika bahan presentasi/ powerpoint

2 Kesesuaian isi materi presentasi/ powerpoint

3 Penyajian presentasi didepan kelas

4 Ketepatan waktu pengumpulan bahan presentasi


Skor yang diperoleh
Kelompok : Kinestetik

Skor Penilaian
No. Aspek yang dinilai
1 2 3 4
1 Hasil video yang dibuat

2 Kesesuaian isi video

3 Kerjasama dalam pembuatan video

4 Ketepatan waktu pengumpulan video


Skor yang diperoleh

Nilai = Skor yang diperoleh x 100


Skor maksimum

DESKRIPSI PEMBELAJARAN SOSIAL EMOSIONAL

1. KOMPETENSI SOSIAL EMOSIONAL

Adapun Kompetensi sosial emosional yang saya pilih adalah :


- Kompetensi pengenalan emosi (kesadaran diri),
- Mengelola emosi dan fokus (Pengelolaan diri),
- Kesadaran sosial (empati) dan
- Ketrampilan berelasi (Bekerjasama, Berkomunikasi dengan jelas dan efektif,
Menghormati pendapat orang lain, Mampu menggunakan informasi)
2. TEKNIK PEMBELAJARAN
- Tebak emosi, dan mengungkap rasa empati, dilanjutkan dengan teknik STOP
- Berkelompok dan bekerja sama untuk mencari solusi terhadap materi yang diberikan sampai
dengan berkoordinasi menentukan project yang harus dikerjakan dalam satu kelompok.
3. HAL YANG DILAKUKAN GURU
- Memberikan gambar bermacam emosi dan siswa menggambar emosi sesuai keadaan hari itu
kemudian memberikan penjelasan terhadap perasaannya saat itu dan siswa lain
mengungkapkan rasa empati dari perasaan temannya.
- Dilanjutkan dengan guru menginstruksikan untuk berhenti sejenak dan memandu teknik
STOP.
- Guru memandu siswa berkelompok sesuai dengan gaya belajar siswa.
4. HAL YANG DIKATAKAN PADA MURID
- Mari kita laksanakan teknik STOP untuk meregangkan otot-otot kita.
- Apa yang anak rasakan?
- Sudah rileks sejenak?
- Mari kita lanjutkan dengan mengambarkan perasaan kalian saat ini?
- Tolong ceritakan apa yang kamu rasakan!
- Apa yang kamu lakukan jika temanmu mengalami perasaan tersebut?
- Berkelompok sesuai dengan gaya belajar siswa
5. TUJUAN
- Mengenali berbagai emosi sebagai wujud kesadaran diri dan pengelolaan diri
- Berempati dalam berinteraksi dengan teman
- Membangun relasi dalam bekerja sama dengan teman.
KEGIATAN PADA PEMBELAJARAN SOSIAL EMOSIONAL

KSE 1 : Pengenalan Emosi (kesadaran diri)


Empat simbol emosi : Gambar perasaanmu hari ini !

Senang Kecewa Sedih Marah

Gambar

hari ini
KSE 2 : Mengelola emosi dan fokus (Pengelolaan Diri)

Menceritakan apa yang sedang dirasakan secara lisan

KSE 3: Empati (Kesadaran sosial)


Nama Teman :

Tanggapan :

Melakukan Teknik STOP Sejenak


- Mengajak murid untuk menghentikan segala aktifitasnya.
- Duduk senyaman mungkin.
- Melakukan tarik nafas, berhenti, dan dihembuskan dengan model: HIRUP, STOP,BUANG 4 7 8
Yaitu : hirup udara melalui hidung dalam 4 hitungan, kemudian tahan selama 7 hitungan, dan
buang melalui mulut dengan mulut membuka selama 8 hitungan.
- Dilakukan 5 kali.

KSE 4 : Ketrampilan berelasi


- Menentukan gaya belajar siswa sesuai minat siswa
- Mengelompokkan siswa sesuai gaya belajar
- Memandu dan memantau siswa selama berdiskusi
LEMBAR REFLEKSI DIRI

Skor
Tidak
No Peristiwa Merasakan(3) Belum
sepenuhnya
merasakan
merasakan
(1)
(2)
Saya memahami dengan baik tujuan
1. yang diharapkan dari materi yang
disampaikan
Saya memperoleh banyak
2. pengetahuan dan Informasi dari
materi yang disampaikan
Saya memperoleh banyak
3.
pengalaman selama belajar
Saya dapat mengidentifikasi
4.
tantangan selama belajar
Saya dapat mencari solusi terhadap
5.
pembelajaran saya ke depannya
saya berusaha jujur terhadap
6. kelebihan dan kelemahan yang saya miliki
untuk mengelola diri saya
Saya menyadari pentingnya bersikap
7. sesuai dengan materi yang
disampaikan.
Saya meyakini diri akan lebih
8. baik,apabila bersikap sesuai dengan materi
yang disampaikan.
Saya dapat mengembangkan
9. perilaku yang lebih positif setelah
mendapatkan materi
Saya dapat mengubah perilaku
sehingga kehidupan saya menjadi lebih
10.
teratur dan bermakna

Skor: Jumlah nilai


3
LEMBAR KERJA PESERTA DIDIK
(LKPD)
SISTEM EFI ( ELECTRONIC FUEL INJECTION )
Nama anggota ke lompok :
1. …………………………. 6. ………………………….
2. …………………………. 7. ………………………….
3. …………………………. 8. ………………………….
4. …………………………. 9. ………………………….
5. …………………………. 10. ………………………….

Instruksi Pengerjaan LKPD


● Persiapkan Unit Sistem EFI

● Persiapkan buku manual

● Sebutkan nama sensor-sensor sistem EFI dengan fungsinya masing-masing !

No Nama Sensor Fungsi

2 \

Refleksi (Tuliskan kesimpulan dari pembelajaran hari ini)

Selamat Berdiskusi, Semoga Sukses

*Bila lembar jawab kurang ditulis dibelakang.

Anda mungkin juga menyukai