Anda di halaman 1dari 10

Soal sumatif genap kls 8

Kutipan cerpen berikut untuk soal nomor 1 dan 2.


Dari kuburan tua, beberapa gerobak kayu bergerak seakan dilahirkan oleh malam, menjemput
nasib di jalan-jalan yang sedikit kendur dari kendaraan yang tak pernah berhenti meraung.
Menjelang subuh mereka semua kembali.
Atap-atap kuburan yang lebar dan kukuh membuat mereka terlindung dari hujan. Mereka tinggal
membuat dinding dari plastik atau kardus-kardus bekas. Lantai marmer hangat dengan alas seadanya
menutupi huruf-huruf permohonan ampun yang tak penting artinya.
(Ganda Pekasih, “Peti Mati”)

1. Kutipan cerpen tersebut menunjukkan latar tempat ….

A. di jalan dan rumah

B. di kuburan dan rumah

C. di jalan dan kuburan

D. di kuburan rumah
2. Tema dalam kutipan cerpen tersebut adalah ....
A. religi
B. sosial
C. ketuhanan
D. pendidikan

3. Bacalah kutipan cerita berikut!


Hampir setiap hari pula, dia selalu mendengar suara mesin penebang kayu meraung- raung.
Tidak siang tidak malam. Beberapa hari kemudian, kayu-kayu yang sudah dirajang dengan rapi,
baik berbentuk papan maupun batangan segi empat, dikeluarkan oleh serombongan kerbau dari
hutan.
Jenis latar yang digambarkan dalam kutipan tersebut adalah ....

A. Waktu
B. Tempat
C. Rumah
D. hutan
Sekalipun miskin, Sandat selalu menanamkan kepercayaan diri yang besar kepada Cenaan, anak
semata wayangnya. “Hidup selalu berubah. Kau boleh banyak punya impian. Kita tahu bahwa kita
masih hidup, masih untung, tetapi jangan pernah memaksakan semua mimpimu menjadi kenyataan.
Kejarlah yang sekira-kiranya bisa kau capai saja.”

4. Sudut pandang kutipan novel tersebut ialah ….

A. orang pertama pelaku utama


B. orang pertama pelaku sampingan
C. orang ketiga serba tahu
D. orang ketiga sebagai pengamat

5. Penggambaran watak Sandat dilakukan melalui ….


A. tokoh lain
B. jalan pikiran tokoh
C. deskripsi langsung
D. gambaran fisik
6. Amanat yang terdapat dalam kutipan novel tersebut adalah ….

A. pasrah terhadap keadaan


B. memaksakan mimpi untuk menjadi kenyataan
C. menanamkan rasa percaya diri kepada anak
D. tidak perlu mengejar mimpi yang terlalu tinggi

7. Watak Sandat dalam kutipan novel tersebut adalah ….

A. Pemarah
B. Bijaksana
C. keras kepala
D. rendah diri

Bacalah Kutipan cerpen berikut!


Cahaya bulan tak pernah tampak dan jalan kini begitu lengang. Toko-toko telah lama tutup, lampu-
lampu taman pun sudah dipadamkan. Aku melesat dengan sebuah mobil kekar buatan Jepang, membelah
malam, menyingkap paksa tirai gerimis yang terus berderai. Mobil bagai kuda besi yang berderap-derap
melaju di padang rumput basah dan sunyi.
(Bamby Cahyadi, “Dunia Murakami”)

8. Latar yang tergambar dalam kutipan cerpen tersebut adalah ....

A. latar tempat
B. latar suasana dan tempat
C. latar waktu dan tempat
D. latar tempat, waktu, dan suasana

9. Sudut pandang yang tergambar pada kutipan cerpen tersebut adalah ....

A. orang pertama
B. orang kedua
C. orang ketiga
D. orang ketiga serba tahu

10. Bacalah puisi berikut dengan saksama! Bunga di tepi


jalan
Menampung debu kendaraan
Tumbuh di luar karang mati tidak berdekap
Tema kutipan puisi tersebut adalah ….

A. Kesenangan
B. Keharuan
C. Kemiskinan
D. kesengsaraan

11. Cermati puisi berikut!


Api Suci
Pesyair: Sutan Takdir Alisyahbana
Selama napas masih mengalun Selama
jantung masih memukul Wahai api
bakarlah jiwaku
Biar mengaduh, biar mengeluh
Seperti wajah merah membara Dalam
bakaran api nyala
Bias jiwaku habis terlebur
Sesak menyesak di kalbu
Gelisah liar air mata memandang Di mana
duduk rasa di hujan Demikian rahmat
tumpahkan selalu Nikmat rasa api
mengapus Nyanyian semata bunyi jeritku
Maksud isi puisi tersebut adalah ....

A. kehebatan seseorang melawan penderitaan hidup


B. perjuangan seseorang yang tidak pernah berakhir
C. membangkitkan semangat hidup seseorang
D. ketakutan seseorang akan kehilangan tanah airnya

12. Cermati penggalan puisi berikut!


Sepi di luar, sepi menekan mendesak
lurus kaku pepohonan tak bergerak sampai ke puncak Tema
penggalan puisi tersebut adalah ....

A. Penekanan
B. Penderitaan
C. Kematian
D. kesunyian

13. Cermati penggalan puisi berikut!


Wahai deru ...
Janganlah kau lengah di jalan keputusan Karena di
alam ini ternyata berjuta harapan
Janganlah kau berlalu mengarah pada kegelapan Karena
di alam ini terdapat cahaya iman
Tema puisi di atas adalah ….

A. cahaya iman
B. kepercayaan
C. keputusasaan
D. penyemangat

14. Perhatikan kutipan puisi berikut!


Sinar rembulan di gelap malam(1)
Begitu cerahnya (2)
Bagaikan pelita di gelap gulita (3)
Sungguh indahnya (4)
Tak akan kulupakan (5)
Larik bermajas pada puisi tersebut ditandai nomor ....
A. (1)
B. (2)
C. (3)
D. (4)

15. Bacalah puisi berikut!

Kangen
Kau takkan mengerti bagaimana kesepianku
Menghadapi kemerdekaan tanpa cinta
Kau takkan mengerti segala lukaku Karena cinta
telah sembunyikan pisaunya Membayangkan
wajahmu adalah siksa
Kesepian adalah ketakutan dalam kelumpuhan Engkau
telah menjadi racun bagi darahku Apabila aku dalam
kangen dan sepi
Itulah berarti
Aku tungku tanpa api
Suasana yang terdapat dalam puisi tersebut adalah ….

A. Kecewa
B. Takut
C. Bimbang
D. sepi

16. Perhatikan kutipan pidato berikut!


Selamat sore, Bapak, Ibu, dan Saudara-Saudara.
Sebelumnya, marilah kita panjatkan rasa syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa atas limpahan
rahmat-Nya.
Kalimat di atas merupakan pidato bagian ….

A. Pembukaan
B. Isi
C. Pengantar
D. penutup

17. Perhatikan ilustrasi berikut!


Dalam rangka memperingati hari ulang tahun SMP Wijaya Kusuma, OSIS menggalakkan
kegiatan bakti sosial. Kegiatan ini dapat dilaksanakan melalui Pramuka, PMR, dan PKS. Sekolah
mengawali kegiatan tersebut dengan pidato.
Kalimat pembuka pidato yang paling tepat sesuai dengan ilustrasi adalah ....

A. Dalam rangka memperingati ulang tahun SMP Wijaya Kusuma, OSIS diharapkan dapat
melakukan kegiatan bakti sosial melalui Pramuka, PMR, dan PKS.
B. Untuk mengawali kegiatan ulang tahun sekolah. OSIS dapat memulai kegiatannya dengan
melaksanakan bakti sosial dengan melalui Palang Merah Remaja.
C. Kegiatan bakti sosial bukan hanya milik rakyat awam saja melainkan juga untuk pelajar.
D. Dalam pidato ini, topik yang akan kita bahas yaitu masalah gerakan bakti sosial yang
dilaksanakan oleh OSIS melalui Pramuka, PKS, dan PMR.

18. Anak-anak yang saya banggakan,


Bayam sangat baik untuk kesehatan. Bayam mencegah penyakit mata dan kehilangan
penglihatan, sangat baik untuk fungsi otak, menjaga usus dari kanker usus besar, mencegah
penyakit jantung dan strok, menurunkan tekanan darah, serta sangat bagus untuk kesehatan tulang.
Bayam memiliki nutrisi tinggi, vitamin A, kalsium, vitamin C, folat, magnesium, dan zat besi.
Sangat banyak manfaat bayam, bukan?
Isi dari pidato tersebut adalah ....

A. manfaat dan kandungan gizi yang terdapat pada bayam


B. nutrisi tinggi yang terdapat pada bayam
C. jumlah kandungan gizi dan vitamin pada bayam
D. kebaikan bayam untuk kesehatan

19. Ketua Tim Penggerak PKK Randusari menyampaikan informasi tentang pentingnya mengolah
sampah rumah tangga agar dapat dimanfaatkan, baik sebagai kompos maupun kerajinan rumah
tangga.
Pembuka pidato yang tepat sesuai ilustrasi tersebut adalah ....

A. Kompos rumah tangga adalah sampah atau limbah yang berasal dari taman, halaman, meja
makan, maupun limbah rumah tangga lainnya, tidak selalu harus dibuang.
B. Puji syukur kita sampaikan kepada Tuhan Yang Maha Esa sehingga dapat berkumpul dalam
rangka menyampaikan perlunya pengolahan sampah. Jangan disangka sampah tidak
bermanfaat. Kalau kita jeli justru sampah bisa bermanfaat untuk kehidupan.
C. Sebagai masyarakat yang peduli lingkungan, kita dapat mengelola sampah sehingga lebih
bermanfaat. Langkah pertama yang dapat kita lakukan ialah memisahkan antara sampah
organik dengan sampah nonorganik.
D. Demikian yang dapat saya sampaikan, bahwa cara pembuatan dan pengolahan kompos
cukup sederhana, dengan membuat lubang galian di tanah dan menyimpan sampah organik
dari rumah tangga selama kurun waktu tertentu.

20. Topik yang tepat untuk pidato bertema pendidikan adalah ....

A. sosialisasi kesehatan di kalangan usia lanjut


B. prioritas utama untuk perkembangan anak
C. pentingnya pengaruh globalisasi pada remaja
D. pendidikan wajib selama sembilan tahun

PILIHAN GANDA KOMPLEKS 10


21. Seperginya tetanggaku, ibu langsung masukke kamarku sembari memelukku erat. Tanpa berkata
panjang, ia memberikan sejumlah uang untuk membayar biaya study tour-ku. Air mata tak bisa
tertahankan dari mata kami dan malam itu rasa bersyukur memenuhi hatiku.
Sebutkan 2 latar cerita yang ada dalam cerita tersebut adalah...
A. Latar tokoh
B. Latar suasana
C. Latar waktu
D. Latar belakang pengarang
Jawaban= B,C

22. Bacalah teks resensi berikut!


(1)Buku berjudul Tidur Berbantal Koran merupakan autobiografi pengarangnya, yaitu
N. Mursidi. Semua pengalaman N. Mursidi mulai dari penjaja koran hingga menjadi penulis dan
wartawan ibu kota disajikan dengan jelas dalam autobiografi ini. (2) Sampul buku ini cukup
menarik. Tulisan disajikan secara mengalir dan diselingi cerita-cerita pengalaman menarik dan
lucu. Bahasa yang digunakan pun mudah dicerna. (3) Satu-satunya kritik terhadap buku ini tertuju
pada label yang diberikan penerbit. Pada sampul buku ini tertulis “Sebuah Novel”, padahal pada
bagian pendahuluan disebutkan autobiografi. (4) Singkatnya, buku ini akan mendorong pembaca
untuk tidak menyerah dalam menggapai mimpi walau seribu kesulitan dan tantangan menghadang.
Pernyataan berupa keunggulan dan kekurangan buku terdapat pada bagian …
A. (1)
B. (2)
C. (3)
D. (4)

23. Kalimat penutup pidato yang tepat adalah ....( pilih 2 jawaban yang benar)

A. Rasanya, pidato saya tidak perlu berpanjang-panjang.


B. Sebelum pidato ini saya akhiri, mohon maaf jika ada kata-kata yang kurang berkenan.
C. Sekian pidato, saya harap Saudara-Saudara mencerna ceramah saya dengan baik.
D. Sekian pidato saya, mohon maaf apabila ada kata yang salah.

24. Karya fiksi merupakan karya yang berisi.....( pilih 2 pernyataan)


A. Reakaan penulis
B. Imajinasi penulis
C. Berdasar fakta
D. Berdasar data
25. Padahal, itu menjadi penting untuk kita ketahui…. Tidak terjerumus ke jalan yang salah.
Kata hubung yang tepat untuk melengkapi bagian rumpang di dalam kalimat di
atas yaitu… ( pilih 2 jawan yang benar)
A. supaya
B. jika
C. karena
D. agar
26. Bacalah kutipan puisi berikut!

Kembang melatih putih…….


Semerbak harummu
Ingin rasa hati tuk memetikmu
Kau kuselipkan di…….

Kata yang tepat untuk melengkapi puisi rumpang di atas adalah….(2 jawaban yang
benar)
A. Warnamu
B. Merah
C. Rambutku
D. Daunmu

27. Berikut ini yang termasuk unsur fisik puisi adalah…(pilih 3 jawaban yang benar)
A. Bait
B. Imaji
C. Diksi
D. Tema

28. Hal berikut yang ada dalam penutup pidato adalah ….( pilih 3 jawaban yang benar)

A. Kesimpulan
B. ungkapan penutup
C. ungkapan terima kasi
D. ungkapan pembuka

29. Manakah penggalan teks pidato berikut yang mengandung makna persuasif?

A. Kita tahu bahwa minat membaca di kalangan pelajar sangat rendah. Jangankan
membaca membaca buku, banyak siswa yang malas walaupun hanya membaca cerpen
atau artikel singkat. Ditambah lagi, maraknya media sosial dan permainan online. Oleh
karana itu, ayo kita membuat daya minat baca siswa menjadi lebih baik.
B. Tingginya angka kecelakaan lalu lintas banyak diakibatkan oleh kelalaian
pengendara. Dalam sebuah video viral, saya pernah menonton seorang pengendara
motor menabrak pemotor lainnya karena bermain HP. Padahal, aturan lalu lintas
melarang pengendara bermain HP saat berkendara.
C. Kesehatan perlu dijaga. Apalagi saat ini kita sudah bangkit dari pandemi. Pandemi
mengajarkan kita untuk lebih menjaga kesehatan tubuh. Rajin berolahraga adalah satu
di antara contoh cara menjaga kesehatan tubuh. Mari bersama-sama rajin olahraga agar
badan kita menjadi sehat.
D. Begadang tentu mengurangi waktu tidur seseorang. Padahal, kurang tidur bisa
melemahkan sistem kekebalan tubuh. Kurang tidur juga bisa membuat daya konsentrasi
menjadi rendah. Menurut hasil penelitian dari University of Wisconsin, kurang tidur
ternyata juga bisa menyebabkan penuaan kulit.

30. Perhatikan penggalan teks pidato persuasif berikut!


Budaya menyontek berdampak buruk bagi siswa. Daya kreativitas mereka dalam
belajar tidak akan berkembang karena selalu mengandalkan hasil menyontek.
Degradasi kepercayaan diri juga pasti akan dialami siswa. Menyontek juga
membiasakan siswa untuk berbohong. Karena dampak negatifnya sangat besar, mari
hindari kebiasaan menyontek.
Pernyataan yang sesuai dengan isi teks pidato persuasif di atas adalah ...(2 pernyataan)
A. Kebiasaan menyontek membuat siswa lebih kreatif.
B. Kepercayaan diri siswa akan turun jika membiasakan menyontek.
C. Menyontek bukanlah termasuk perbuatan yang memiliki dampak negatif.
D. Menyontek membiasakan tindakan berbohong.

SALAH BENAR

31. Tatkala matahari sudah condong ke barat, Said meminta diri pada sahabatnya untuk pulang.
Tidak lupa Said mengundangnya makan di rumahnya besok siang. Ia memberikan secarik
kertas pada temannya. Pergilah ke ibu kota, Berikan kertas ini pada tentara yang kau temui
di sana. Ia akan mengantarkanmu ke rumahku.

Pernyataan benar atau salah


A. Latar yang terdapat dalam cerita di atas di rumah temannya, siang hari. / s
B. Tokoh dalam cerita di atas adalah Said /B
C. Latar waktu dalam cerita di atas sore hari / B

32. Novel ini cocok untuk semua kalangan karena berisi tentang semangat anak Belitung untuk
bersekolah. Jika pembacanya anak-anak, mereka dapat mengambil pelajaran berharga dari
persahabatan Laskar Pelangi. Bagi orang tua atau mahasiswa, mereka dapat mempelajari
lingkungan Pendidikan di Belitung.

Pernyataan benar/ salah


A. Dalam penggalan resensi/ ulasan karya fiksi di atas adalah kelebihan dari sebuah karya./ B
B. Informasi penting yang dapat diambil dari kutipan teks ulasan di atas adalah Novel Laskar
Pelangi cook dibaca untuk semua orang / B
C. Kutipan teks ulasan di atas adalah kekurangan karya novel. / S

33. Bacalah kutipan cerpen berikut!


"Jika kamu, aku tunjuk sebagai ketua kelompok kita, apa yang akan kamu lakukan dengan
kewenangan tersebut?" Budi menunduk, "Saya sungguh tidak berani memikirkan hal tersebut."

Pernyataan benar/ salah

A. Karakter Budi yang sesuai dengan penggalan cerita di atas adalah Pemberani./ S
B. Karakter Budi yang sesuai dengan penggalan cerita di atas adalah Penakut./ B
C. Karakter Budi yang sesuai dengan penggalan cerita di atas adalah pinter./ S

MENJODOHKAN

34. Wahai deru ...


Janganlah kau lengah di jalan keputusan Karena di alam
ini ternyata berjuta harapan
Janganlah kau berlalu mengarah pada kegelapan
Karena di alam ini terdapat cahaya iman

Pernyataan dan jodohnya


A. Karena di alam ini ternyata berjuta harapan. Ini disebut = baris
B. Kata yang sama bunyinya dalam puisi (an-an—an-an) = rima/sajak
C. Puisi satu bait diatas terdiri dari... = 5 baris
= bait
35. Imaji diartikan sebagai susunan kata yang dapat menimbulkan efek imaji,melihat,
mendengar, atau penciuman.dll.

Pernyataan
A. Ada burung dua, jantan dan betina
Hinggap di dahan

B. Pagi ini tak ada kicau burung di ranting pohon

C. Dihitam matamu kembang mawar dan melati


Harum rambutmu mengalun bergelut senda

Jodohnya
A. Imaji penglihatan
B. Imaji pendengaran
C. Imaji penciuman
D. Imaji perabaan

ESSAE 5

36. Cermati ilustrasi berikut!


Kepala SMP Wijaya Kusuma memberikan sambutan pada upacara bendera hari Senin.
Upacara tersebut merupakan hari pertama masuk sekolah di semester genap. Dalam pidato tersebut,
Kepala Sekolah mengajak siswa untuk memanfaatkan waktu dengan baik.
Tulislah isi pidato singkat sesuai ilustrasi tersebut....
Jawaban ; Hari pertama masuk semester genap.anak-anak di ajak memamfaatkan waktu
dengan baik.
37. Jelaskan yang kamu ketahui tentang pidato persuasif!

Jawaban : Pidato yang berisi ajakan/ bujukan kepada masyarakat untuk melakukan sesuatu

38. Entah apa yang dicari dengan kembali ke sini. Ke desa ini. Tempat yang dahulu kala, selama
berhari-hari, sempat terbungkus kecemasan dan rasa takut. Setidaknya aku tidak melihat dengan
mata jendela dan kepala atapku sendiri.
(Bernard Batubara, “Rumah”)

Bagaimana sudut pandang yang digunakan pengarang dalam kutipan cerita di atas?
Jawaban : Sudut pandang orang pertama/ aku sebagai tokoh utama

39. Bacalah puisi berikut dengan saksama!

Si Jago Merah
Beribu rumah ludes karenamu
Meninggalkan onggokan sampah-sampah hangus Berjuta
kerugian terbang mengawan
Seiring dengan api dan asap yang mengepul ke udara

Bagaimana suasana yang tergambar dalam puisi tersebut?


Jawaban : kesedihan
40. Perhatikan kutipan pidato berikut!
Bapak dan Ibu yang saya hormati,
Apotek hidup adalah tumbuh-tumbuhan berkhasiat obat yang ditanam di halaman rumah.
Tumbuhan yang dipelihara ini dapat dijadikan obat penyakit tertentu. Misalnya, daun pepaya
berguna untuk menyembuhkan malaria.

Apa tujuan kutipan pidato di atas?


Jawaban : menginformasikan pengertian dan mamfaat apotek

Anda mungkin juga menyukai