Anda di halaman 1dari 11

KEPOLISIAN NEGARA REPUBLIK INDONESIA DAERAH JAWA TIMUR RESOR SURABAYA SELATAN PRO JUSTITIA BERITA ACARA PENDAPAT

AT (RESUME) ----- Pada hari ini Rabu tanggal 28 bulan Juli tahun 2000 duabelas Jam.10.00 Wib, Saya : -----ARIF SUHARTO Pangkat IPTU NRP 65110472, Jabatan Anggota Satuan Reskrim Polres Surabaya Selatan selaku penyidik pada kantor tersebut diatas berdasarkan skep kapolda Jatim No. Pol. : Skep / 27 / XII/1998, tanggal 30 Desember 1998. -------------------------------------------------------------------- Setelah membaca Berita Acara Pemeriksaan keterangan para saksi dan keterangan tersangka, kemudian membuat Berita Acara Pendapat (Resume) sebagai berikut : ----------------I. DASAR : a. Laporan Polisi No. Pol. : LP / K / 482 / IV / 2008 / Resor, tanggal 16 April 2008. -----b. Surat Perintah Penyidikan No. Pol. : Sprin-Dik / 46 / IV / 2004 / Reskrim, tanggal 16 April 2008. -----------------------------------------------------------------------------------------c. Surat Pemberitahuan dimulainya Penyidikan No. Pol. : K / LP / 181 / IV / 2008 / Reskrim tanggal 16 April 2008. ----------------------------------------------------------------II. PERKARA :

----- Pada hari Rabu tanggal 16 April 2008 sekitar jam 08.00 wib di Jl. Dukuh Pakis Gg V-D / 19 Surabaya telah terjadi tindak pidana penganiayaan / pembunuhan yang dilakukan oleh tersangka SUTIKNAN bin SUPARDI terhadap korban MOCH. KHALIK dan AMINAH , tersangka melakukan tindak pidana tersebut dengan cara membacok korbannya dengan sebuah clurit ke arah kepala dan anggota badan lainnya . Peristiwa ini mengakibatkan korban MOCH. KHALIK mennggal di Tkp dan korban AMINAH selamat dengan luka berat di kepala. Disita satu buah clurit yang terdapat lumuran darah sebagai barang bukti , atas kejadian tersebut tersangka SUTIKNAN bin SUPARDI telah melanggar pasal 338 KUHP .----------------------------------------------------III. FAKTA FAKTA :

A. Penanganan TKP : Tindakan pertama pada saat ditempat kejadian perkara berupa kegiatan mengamankan tempat kejadian perkara, mempertahankan Status Quo pada saat ditinggalkan pelaku. B. Pemanggilan : 1. Tanpa Surat panggilan telah dilakukan pemeriksaan terhadap saksi An . EKO SUHARTONO bin AGUS TAMAN,alamat Ds. Kaliawen Timur No. 02 RW. 05 Kec. Plemahan Kab. Kediri, sebagaimana tertuang dalam Berita Acara Pemeriksaan tanggal 16 April 2008. 2. Tanpa Surat Panggilan telah dilakukan Pemeriksaan terhadap saksi SUTRISO bin BIKIS, alamat Jl. Putat Jaya C Timur V / 6 RT. 06/012 Kec. Sawahan Surabaya, sebagaimana tertuang dalam Berita Acara Pemeriksaan tanggal 16 April 2008. 3. Tanpa Surat Panggilan telah dilakukan pemeriksaan terhadap saksi SIGIYANTO bin KUSWANDI, alamat Jl. Dukuh Pakis V-A no.12 Surabaya, sebagaimana tertuang dalam Berita Acara Pemeriksaan tanggal 16 April 2008. 4. Tanpa Surat Panggilan telah dilakukan pemeriksaan terhadap saksi AMENAH bin DJAMAL, alamat Jl. Dukuh Pakis Gg. V-D/ No. 19 Surabaya, sebagaimana tertuang dalam Berita Acara Pemeriksaan tanggal 16 April 2008. 5. Tanpa surat panggilan telah dilakukan pemeriksaan tanggal 16 April 2008, terhadap Tersangka SUTIKNAN bin SUPARDI, alamta Jl. Dukuh Pakis V-D no.19 Surabaya, sebagiamana tertuang dalam Berita Acara Pemeriksaan tanggal 16 April 2008.

C. Penangkapan : Berdasarkan surat perintah penangkapan No. Pol : SP. Kap /188/IV/2008/Reskrim, Didalam Perkara ini telah dilakukan penangkapan terhadap tesangka SUTIKNAN bin SUPARDI, alamat Jl. Dukuh Pakis V-D no.19 Surabaya, sebagaimana trtuang dalam Berita Acara Penangkapan tanggal 16 April 2008. D. Penahanan : Berdasarkan surat perintah penahanan No. Pol : SPRIN. HAN / 128 / IV/ 2008 / RESKRIM, dalam perkara ini telah dilakukan penahanan terhadap tersangka SUTIKNAN bin SUPARDI , alamat Jl. Dukuh Pakis V-D no 19 Surabaya, sebagaimana tertuang dalam Berita Acara Penahanan tanggal 16 April 2008.

E. Perpanjangan Penahanan : Berdasarkan surat perintah perpanjangan penahanan Nomor : 1676 / 0.5.10.3/epp.1/04/2008, dalam perkara ini telah diberlakukan perpanjangan penahanan terhadap tersangaka SUTIKNAN bin SUPARDI trhitung mulai 7 Mei 2008 sampai 15 Juni 2008 di RUTAN , sebagaimana teryuang dalam Berita Acara Perpanjangan Penahanan tanggal 16 April 2008. E. Penyitaan : Dengan berdasarkan Surat Perintah Penyitaan No. Pol. : Sprint-Ta / 372 / IV / 2008 / Reskrim, tanggal 16 April 2008, telah dilakukan penyitaan terhadap barang bukti berupa : a. 1 (satu) buah clurit yanng terdapat lumuran darah, beserta sarungnya. b. 1 (satu) celana warna coklat kehijauan. c. 1 (satu) baju lengan pendek warna biru garis putih merk Benhil yang terdapat bercak darah Barang Bukti disita dari TKP (tempat tinggal tersangka SUTIKNAN) pada tanggal 16 April 2008. Bahwa tindakan hukum berupa penyitaan terhadap barang bukti tersebut diatas telah dimintakan Penetapan penyitaan kepada Ketua pengadilan Negeri Surabaya dengan Surat No.Pol. : B/373/IV/2008/reskrim tanggal 17 April 2008 dan telah diterbitkan Penetapan Penyitaannya oleh Ketua Pengadilan Negeri Surabaya dengan Penetapan Nomor : 2309 / IV / pen.pid/2008/PN.SBY tanggal 17 April 2008. F. Keterangan saksi : 1. N a m a Tempat, tgl Lahir Agama Pekerjaan Kewarganegaran Alamat : : : : : : EKO SUHARTONO bin AGUS TAMAN Surabaya, 31 Agustus 1983 Islam Swasta Indonesia Ds. Kaliawen Timur No. 02 RW. 05 Kec. Plemahan Kab. Kediri

Menerangkan : a. Saksi menerangkan bahwa saksi dalam keadaan sehat baik jasmani maupun rohani dan saksi bersedia diperiksa dan saksi bersedia untuk memberikan keterangan yang sebenarnya dan saksi menjelaskan peristiwa pembunuhan yang tejadi pada diri Sdr. KHOLIK.

b. Sakasi menjelaskan bahwa hubungannya dengan korban adalah keluarga (korban dalah paman saksi) dan tersangka SUTIKNAN adalh hanya sekedar kenal saja . Dan sejauh yang saksi ketahui , hubungan pamannya dengan SUTIKNAN itu baik-baik saja. c. Saksi menjelaskan bahwa dirinya mengetahui peristiwa pembunuhan terhadap pamannya itu dari tetangganya , bahwa pamannya yang bernama KHOLIK telah meninggal dunia akibat dibunuh oleh orang lain. Dan mengetahui pelaku pembunuhan tersebut setelah saksi berada di kantor Polres Surbaya Selatan. d. Saksi menjelaskan bahwa setelah mendapat kabar tersebut , saksi langsung mendatangi kediaman korban KHOLIK untuk mengecek kebenaran berita tersebut. Ternyata berita itu benar, dan ia didatangi petugas dari kepolisian yang namanya tidak ia ketahui karena petugas itu berpakaian preman . Saksi diminta datang ke kantor Polres Surabaya Selatan. e. Saksi menerangkan bahwa keadaan dan kondisi pamannya tersebut hingga sekarang belum ia ketahui persis. Karena ia belum melihat pa,annya tersebut. f. Dalam memberikan keterangan tersebut di atas , saksi tidak meras dipaksa , ditekan, atau dipengaruhi oleh pihak lain.

2. Nama Tempat / Tgl Lahir Agama Pekerjaan Alamat

: SUTRISO bin BIKIS : Surabaya , 28 Januari 1968 : Islam : Indonesia : Jl. Putat Jaya C Timur V / 6 RT. 06/012 Kec. Sawahan Surabaya. Menerangkan :

a.

b.

c.

d.

Saksi menerangkan bahwa saksi dalam keadaan sehat baik jasmani maupun rohani dan saksi bersedia diperiksa dan saksi bersedia untuk memberikan keterangan yang sebenarnya dan saksi menjelaskan peristiwa pembunuhan yang tejadi pada diri Sdr. KHOLIK. Saksi menerangkan bahwa peristiwa pembunuhan terjadi pukul 08.45 Surabaya, ia tidak mengetahui jelas alamat dari si korban (KHOLIK) , tetapi ia mengetahui alamat dari tersangka (SUTIKNAN). Saksi menjelaskan pada saat kejadian itu ia tidak tahu bagaimana dan dengan apa tersangka melakukan pembunuhan itu , karena saat itu saksi sedang berkumpul santai dengan keluarganya. Saksi mengetahui peristiwa itu saat tersangka memeberi tahukan peristiwa pembunuhan ini kepadanya. Tersangka menceritakan peristiwa ini atas dasar

e.

f.

hubungan saksi dengan tersangaka adalah kaka ipar dan hubungan saksi dengan korban hanya sekedar teman biasa saja. Saksi menerangkan bahwa dari keterangan tersangka , alasan pembunuhan ini adalah korban kedapatan sedang meniduri istri tersangka.Karena emosi dan tidak terima , ia langsung membunuh korban . Dalam memberikan keterangan tersebut di atas , saksi tidak meras dipaksa , ditekan, atau dipengaruhi oleh pihak lain.

1. Nama Tempat / tgl lahir Agama Pekerjaan Kewarganegaraan Alamat

: : : : : :

SUGIYANTO bin KUSWANDI Jombang , tahun 1980 Islam Kuli Bangunan Indoenesia Jl. Dukuh Pakis V-D no.12 Surabaya Menerangkan :

a.

b. c.

d.

e.

Saksi menerangkan bahwa saksi dalam keadaan sehat baik jasmani maupun rohani dan saksi bersedia diperiksa dan saksi bersedia untuk memberikan keterangan yang sebenarnya dan saksi menjelaskan peristiwa pembunuhan yang tejadi pada diri Sdr. KHOLIK. Saksi menerangkan bahwa ia mengetahui terjadinya peristiwa pembunuhan ini, yang nama korban dan terssangkanya ia ketahui dari surat kabar. Saksi menjelaskan bahwa pada saat peristiwa pembunuhan tersebut ia sedang berada di lokasi yang secara kebetulan hendak bekerja sebagai kuli bangunan yng trletak di samping lokasi kejadian. Tiba-tiba ia mendengar suara wanita orang minta tolong dari dalam rumah (ternyata istri KHOLIK , sdr. AMENAH) , dan ada suara orang bertengkar . Ketika saya datang ke rumah tersebut , saya melihat tersangka SUTIKNAN sedang dalam keadaan membacok korban , kemudian secara reflek saya langsung masuk dan merangkul tersangka dan merebut clurit dari tangan tersangka , kemnudian saya menenangkan tersangka . SUTIKNAN melakukan pembunuhan terhadap KHOLIK sendirian , tanpa di bantu orang lain. Saksi menambahkan bahwa setelah itu , SUTIKNAN langsung mengambil hand phonenya dan pergi dengan sepeda motor. Kemudian clurit saya amankan dengan menyimpannnya di sela-sela bangunan rumah. Beberapa saat kemudian , sudah banyak orang bergerombol datangi lokasi , karena ketakutan saya langsung pulang , setelah itu saya tidak tahu. Dalam memberikan keterangan tersebut di atas , saksi tidak meras dipaksa , ditekan, atau dipengaruhi oleh pihak lain.

2. Nama Tempat / tgl lahir Agama Pekerjaan Kewarganegaraan Alamat

: : : : : :

AMENAH binti DJAMAL Surabaya, 5 Agustus 193 Islam Penjual jamu Indonesia Jl. Dukuh Pakis V-D no.19 Surabaya Menerangkan :

a. Saksi menerangkan bahwa saksi dalam keadaan sehat baik jasmani maupun rohani dan saksi bersedia diperiksa dan saksi bersedia untuk memberikan keterangan yang sebenarnya dan saksi menjelaskan peristiwa pembunuhan yang tejadi pada diri Sdr. KHOLIK. b. Saksi menerangkan bahwa tersangka SUTIKNAN adalah suaminya yang sudah menikah dengan saksi sejak 1976 dan telah membpunyai 4 orang anak. Dan ia mengebal korabn KHOLIK sudah kurang lebih dua tahunan dalam hubungan pertemanan saja . c. Saksi mengaku bahwa korban datang ke rumah pada hari rabu 16 April 2008 pukul 07.30 wib, korban datang sendiri dengan sepeda motor merk Suzuki no.pol tidak ingat , dengan keperluan mengantar uang tagihan pembelian jamu. Suami saya sedang pergi , pamitnya akan pergi ke Sidoarjo . d. Saksi AMENAH mengaku , korban sudah sering datang ke rumah untuk sekedar main / main play station dengan suaminya . e. Saat suami AMENAH pamit pergi ke Sidoarjo , anak nya pun pamit pergi kerja pukul 07.00 wib , saat itu kasur saya tarik ke depan ruang tv , dengan alasan bila ada tamu , ia bisa mendengar. f. Saksi mengatakan pada saat KHOLIK datang , ia memanggil SUTIKNAN , tapi saya katakan sedang pergi , setelah itu dia langsung masuk ke ruang tengah danduduk di kasur menghadap saya sambil bersandar di tembok dan saya tiduran menghadap tv. g. Saksi menambahkan bahwa antara ruang tamu dengan ruang tengah memang ada korden , yang pada saat itu terutup dan penenragan menyala. Ia membiarkan KHOLIK langsung duduk di kasur tempat ia tiduran dasarnya karen asaya ada perasaan suka , entah perasaan apa dalam sebulan terakhir ini ia ingin melihat KHOLIK terus. h. Saksi mengaku terkejut saat melihat suaminya tiba-tiba datang dan langsung menuju ke ruang tengah dan melihat saksi dalam keadaan telanjang menghadap KHOLIK . Yang melepasi pakaian AMENAH sampai telanjang bulat adalah dirinya sendiri , karena dirayu oleh KHOLIK . Ssaksi mendengar suara suaminya teriak KURANG AJAR sambil memukul ke arah kepala dan muka saya sampai terjatuh dan tdak ingat apa-apa lagi.

i. Sakasi menambahkan , ia menyesal karena adanya kasus ini sampai membuat suaminya di hukum dan mengakibatkan meninggalnya orang , dalam memberikan keterangan sekarang ini tanpa ada tekanan/ paksaan dari siapa pun. G. Keterangan Tersangka Nama Tempat / tgl lahir Agama Pekerjaan Kewarganegaraan Alamat

: : : : : :

SUTIKNAN bin SUPARDI Surabaya, 5 Agustus 1957 Islam pejual rokok Indoenesia Jl. Dukuh Pakis V-D no.19 Surabaya

a.

b. c.

d.

e.

f.

Menerangkan : Tersangka menerangkan bahwa saksi dalam keadaan sehat baik jasmani maupun rohani dan saksi bersedia diperiksa dan saksi bersedia untuk memberikan keterangan yang sebenarnya. Tersangka menunjuk Bpk. H. HARIYADI, SH.MH dari kantor Advokad H.HARIYADI, SH law firm untuk mendampingi nya dalam pemeriksaan. Tersangka mengaku telah melakukan tindakan penganiayaan yang mengakibatkan matinya seseorang . dilakukan dengan cara membacok. Dan dilakukan tanpa dibantu, disuruh dan di pengaruhi oleh siapa pun Tersangka mengatakan ia tiba di rumah pukul 08.00 wib, ia mendapati rumah nya dalam keadaan pintu tertutup (membuka sedikit), kemudia ia masuk dan melihat korden ke arah ruang tengah terutup, maka saya singkap korden tersebut . Tersangka mengaku ia mendapati KHOLIK sedang duduk di atas kasur yang di hamparkan di tengah, berhadapan dengan AMENAH u=yang masih dalam keadaan telanjang bulat. Sehingga membuat SUTIKNAN cemburu dan seketika mengambil clurit yang ada di atas lemari (berjarak 2,5 M) dari kasur, kemudian ia bacokkan ke tubuh KHOLIK berkali-kali hingga tersungkur di atas kasur. Tersangka mengakui bahwa clurit itu miliknya sendiri dan maksudnya melakukan ini adalah hanya untuk memberi pelajaran agar tidak selingkuh lagi.

H. Barang Bukti Barang bukti yang akan dipergunakan untuk pembuktian dalam perkara ini adalah sebagai berikut : Disita dari TKP berupa : a. 1 (satu) buah clurit yanng terdapat lumuran darah. b. Potongan rambut korban laki-laki (KHOLIK). c. Bercak darah di dekat pintu masuk. d. Bercak darah di kipas angin.

e. f. g. h. i. j.

Bercak darah dekat korban laki-laki (KHOLIK). Bercak darah di tembok. Bercak darah di Televisi. Darah yang terdapat di Baju korban laki-laki (KHOLIK). Darah yang terdapat di kain sarung bantal. Darah yang terdapat di jaket korban laki-laki (KHOLIK).

IV. ANLISA KASUS Berdasarkan laporan polisi No. Pol : LP / K / 482 / IV / 2008 / Resor tanggal 16 April 2008, dan keterangan dari para saksi yang tertuang dalam berita acara pemeriksaan tanggal 16 April 2008 , adanya kesesuaian terhadap keterangan saksi , alat bukti yang di temukan dan dukungan BB terbukti sehingga terbentuk rekonstruksi tindak pidana yang di sangkakan , Yaitu : tersangka SUTIKNAN melakukan pembunuhan terhadap korban KHOLIK dengan cara membacokkan clurit ke arah tubuh dan kepala korban hingga mengakibatkan meninggalnya korban. Barang bukti yang ditemukan di TKP adalah murni milik tersangka dan tersangka benar melakukan perbuatan tersebut karena cemburu dan ingin memberi pelajaran terhadap korbannya itu , agar tidak selingkuh lagi. V. ANALISA YURUDIS Pasal 338 KUHP Yang berbunyi sebagai berikut : Barang siapa dengan sengaja merampas nyawa orang lain , diancam karena pembunuhan dengan dipenjara paling lama lomabelas tahun. yang unsur-unsurnya: a. Dengan sengaja b. Menghilangkan jiwa orang lain Fakta Fakta yang dapat diungkapkan atas nama tersangka SUTIKNAN bin SUPARDI berdasarkan keterangan saksi dan tersangka dan alat bukti sebagai berikut : a. Tersangka mengaku telah melakukan tindakan penganiayaan yang mengakibatkan matinya seseorang . dilakukan dengan cara membacok. Pada hari rabu , tanggal16 April 2008 pukul 08.00 wib di Jl. Dukuh Pakis V-D / No.19 Surbaya. Dan dilakukan tanpa dibantu, disuruh dan di pengaruhi oleh siapa pun . Tersangka mengatakan ia tiba di rumah pukul 08.00 wib, ia mendapati rumah nya dalam keadaan pintu tertutup (membuka sedikit), kemudia ia masuk dan melihat korden ke arah ruang tengah terutup, maka saya singkap korden tersebut . Tersangka mengaku ia mendapati KHOLIK sedang duduk di atas kasur yang di hamparkan di tengah, berhadapan dengan AMENAH yang masih dalam keadaan telanjang bulat. Sehingga membuat SUTIKNAN cemburu dan seketika mengambil clurit yang ada di atas lemari (berjarak 2,5 M) dari kasur, kemudian ia bacokkan ke tubuh KHOLIK berkali-kali hingga tersungkur di atas

kasur. Tersangka mengakui bahwa clurit itu miliknya sendiri dan maksudnya melakukan ini adalah hanya untuk memberi pelajaran agar tidak selingkuh lagi. b. Saksi menerangkan bahwa saksi dalam keadaan sehat baik jasmani maupun rohani dan saksi bersedia diperiksa dan saksi bersedia untuk memberikan keterangan yang sebenarnya dan saksi menjelaskan peristiwa pembunuhan yang tejadi pada diri Sdr. KHOLIK. Saksi menerangkan bahwa tersangka SUTIKNAN adalah suaminya yang sudah menikah dengan saksi sejak 1976 dan telah membpunyai 4 orang anak. Dan ia mengebal korabn KHOLIK sudah kurang lebih dua tahunan dalam hubungan pertemanan saja . Saksi mengaku bahwa korban datang ke rumah pada hari rabu 16 April 2008 pukul 07.30 wib, korban datang sendiri dengan sepeda motor merk Suzuki no.pol tidak ingat , dengan keperluan mengantar uang tagihan pembelian jamu. Suami saya sedang pergi , pamitnya akan pergi ke Sidoarjo . Saksi AMENAH mengaku , korban sudah sering datang ke rumah untuk sekedar main / main play station dengan suaminya . Saat suami AMENAH pamit pergi ke Sidoarjo , anak nya pun pamit pergi kerja pukul 07.00 wib , saat itu kasur saya tarik ke depan ruang tv , dengan alasan bila ada tamu , ia bisa mendengar. Saksi mengatakan pada saat KHOLIK datang , ia memanggil SUTIKNAN , tapi saya katakan sedang pergi , setelah itu dia langsung masuk ke ruang tengah danduduk di kasur menghadap saya sambil bersandar di tembok dan saya tiduran menghadap tv. Saksi menambahkan bahwa antara ruang tamu dengan ruang tengah memang ada korden , yang pada saat itu terutup dan penenragan menyala. Ia membiarkan KHOLIK langsung duduk di kasur tempat ia tiduran dasarnya karen asaya ada perasaan suka , entah perasaan apa dalam sebulan terakhir ini ia ingin melihat KHOLIK terus. Saksi mengaku terkejut saat melihat suaminya tiba-tiba datang dan langsung menuju ke ruang tengah dan melihat saksi dalam keadaan telanjang menghadap KHOLIK . Yang melepasi pakaian AMENAH sampai telanjang bulat adalah dirinya sendiri , karena dirayu oleh KHOLIK . Ssaksi mendengar suara suaminya teriak KURANG AJAR sambil memukul ke arah kepala dan muka saya sampai terjatuh dan tdak ingat apa-apa lagi. Sakasi menambahkan , ia menyesal karena adanya kasus ini sampai membuat suaminya di hukum dan mengakibatkan meninggalnya orang , dalam memberikan keterangan sekarang ini tanpa ada tekanan/ paksaan dari siapa pun.

VI. KESIMPULAN ----- Oleh karena itu penyidik berpendapat bahwa perbuatan tersangka sudah memenuhi unsur unsur delik yang tercantum dalam pasal 338 KUHP. ------------------------------------------------- untuk itu perkara tersebut dapat ditingatkan ke Tahap Penuntutan dan sudah layak diajukan kepersidangan untuk proses peradilan. ------------------------------------------------------------

----- Demikian Berita Acara Pendapat (Resume) ini dibuat dengan sebenarnya atas kekuatan sumpah jabatan sekarang ini kemudian ditutup dan ditanda tangani pada, hari, tanggal, bulan serta tahun tersebut diatas di Surabaya. -------------------------------------------------------------------

Penyidik,

ARIF SUHARTO IPTU NRP 65110472

TUGAS FT. RESERSE RESUME PASAL 338 KUHP

DISUSUN OLEH : BERYLLIANI UTAMI BRIGADIR DUA TARUNA NO.AK. 10.070 KELAS E NO.ABSEN 08

AKADEMI KEPOLISIAN 2012

Anda mungkin juga menyukai