Anda di halaman 1dari 5

Pengaruh sifat koligatif larutan

laut mati
Laut Mati (atau Laut Asin) adalah danau yang membujur di
daerah antara Israel, Palestina,dan Yordania, di 417,5 m di
bawah permukaan laut, merupakan titik terendah di
permukaan bumi. Laut mati terletak pada perbatasan
antara Yordania dan bagian barat Palestina, laut mati memiliki
titik terendah di bumi pada 1.300 kaki (400m) di bawah
permukaan laut.
Secara geologi laut mati terbentuk tiga juta tahun yang
lalu ketika timbul retakan kecil pada lembah sungai
Yordan (Jordan Riff Valley) di mana air laut masuk
dan terkumpul, iklim kering dan evaporasi tinggi
meningkatkankonsentrasi mineral dalam air. Garam,
kapur dan gipsum terdapat pada sepanjang retakan
ini dan membentuk danau dengan
kandungan garam tertinggi.
Molekul - molekul zat cair yang meninggalkan permukaan menyebabkan
adanya tekanan uap zat cair. Semakin mudah molekul - molekul zat cair
berubah menjadi uap, makin tinggi pula tekanan uap zat cair. Apabila
tekanan zat cair tersebut dilarutkan oleh zat terlarut yang tidak menguap,
maka partikel - partikel zat terlarut ini akan mengurangi penguapan
molekul - molekul zat cair. Laut mati adalah contoh dari terjadinya
penurunan tekanan uap pelarut oleh zat terlarut yang tidak mudah
menguap. Air berkadar garam sangat tinggi ini terletak di
daerah gurun yang sangat panas dan kering, serta tidak berhubungan
dengan laut bebas, sehingga konsentrasi zat terlarutnya semakin tinggi

Anda mungkin juga menyukai