Anda di halaman 1dari 7

CETAK TINGGI

atau
SENI CUNGKIL
Nama Kelompok :
1.
2.
3.
4.
5.
• Definisi Cetak Tinggi atau Seni Cungkil
Cetak tinggi merupakan salah satu proses kegiatan mencetak seni grafis yang
memanfaatkan bentuk yang paling tinggi yang berasal dari plat klise untuk
menghasilkan bentuk karya berupa gambar. Acuan cetak tinggi itu serupa dengan
panel ukiran atau panel relief. Oleh sebab itu, cetak tinggi disebut juga cetak relief.
Acuan cetak tinggi dibuat dari bahan-bahan keras dan lunak.
• Alat dan Bahan
1) Wortel/Kentang, Pelepah pisang, batang daun papaya.
2) Cutter/pisau
3) Bantalan tinta/spons
4) Tinta (pewarna makanan)
5) Kertas gambar
• Langkah – Langkah
1) Siapkan alat dan bahan yang digunakan.
2) Potong wortel/kentang/batang daun pepaya menjadi beberapa bagian menggunakan kater, kemudian
bentuklah wotel/kentang/batang daun pepaya sesuai dengan yang diinginkan atau pola-pola tertentu.
3) Potong melintang pelepah pisang, kita akan melihat bagian dalam pada pelepah pisang yang memiliki
tekstur yang unik berbentuk seperti rumah siput. Bisa pula dengan membelah pelepah bisang menjadi dua
bagian, kita akan melihat tekstur unik berbentuk kotak sepertitangga. Bentuklah pelepah pisang sesuai
dengan yang diinginkan.
4) Permukaan wortel/kentang/pelepah pisang haruslah rata. Karena apabila tidak rata, tinta tidak akan
menempel rata pada alat pencetak sehingga gambar yang dihasilkan pun tidak akan sesuai dengan apa yang
dibentuk pada alat pencetak tersebut. Untuk memperoleh permukaan yang rata dan besar kecilnya cetakan
yang diinginkan bisa memotong alat pencetak dengan tegak lurus untuk mendapatkan hasil cetakan yang
normal/kecil ataupun dengan memotong alat pencetak dengan sudut kemiringan tertentu untuk
mendapatkan cetakan yang besar.
5) Setelah selesai membentuk alat pencetak sesuai keinginan/pola tertentu yang hendak diguinakan. Ambil
bantalan stempel/spons kemudian tuangkan sedikit demi sedikit tinta yangkita ingin gunakan ke atas
permukaan bantalan tinta. Coba terlebih dahulu di atas kertas lain yang sudah tidak terpakai untuk
menghindari kesalahan. Jika tinta dirasa kurang tebal, tuanglah lagi tinta ke atas permukaan bantalan tinta.
Kemudian coba lagi pada kertas lain yang sudah tidak terpakai. Jika hasil cetakan sudah sesuai harapan kita
barulah mencoba pada kertas gambar.
6) Lakukanlah berulang kali, dengan bentukan dan warna yang berbeda-beda sesuai keinginan kita, agar
gambar yang dihasilkan sesuai dengan harapan kita.
• Contoh Gambar
• Peluang Usaha
1). Pasar seni tinggi
2). Pabrik stempel
3). Industri seni cungkil

Anda mungkin juga menyukai