Anda di halaman 1dari 11

RANGKUMAN PERATURAN MENTERI

KETENAGAKERJAAN NO 8 TAHUN 2010


TENTANG ALAT PELINDUNG DIRI

KELOMPOK I
Anfal Bahri
Dimas Bayu Saputra
Elvina Dwi Wahyuni
Ghufran Aziz
Nurdin Supama Wijaya
Zulfa Rera R
PASAL 1
1. APD adalah suatu alat yang mempunyai kemampuan utk melindungi seseorang
yang fungsinya mengisolasi sebagian atau seluruh tubuh dari potensi bahaya di
tempat kerja
2. Pekerja/buruh adalah setiap orang yang bekerja menerima upah atau imbalan
dalam bentuk lain
PASAL 2
Pengusaha wajib menyedikaan APD bagi pekerja/buruh ditempat kerja yang Sesuai
Standar Nasional Indonesi (SNI) yang berlaku dan diberikan oleh perusahaan secara
Cuma cuma
PASAL 3
Yang termasuk APD adalah :
pelindung kepala
pelindung mata dan muka
pelindung telinga
pelindung pernafasan
pelindung telingan dan
pelindung kaki
pakaian pelindung
alat pelindung jatuh perorangan danpelampung
PASAL 4
Menurut pasal 4 apd wajib di gunakan di tempat kerja dimana :
Di buat , di pakai, atau di pergunakan mesin , pesawat alat perkakas atau instalasi
yang berbahaya yang dapat menimbulkan kecelakaan dan peledakan
Pegawai pengawas ketenaga kerjaan atau ahli keselamatan dan kesehatan kerja
dapat mewajibkan penggunaan apd di tempaf kerja selain bagaimana di
dimaksudkan pada ayat (1) , yaitu semua tenaga kerja harus memakai alat pelindung
diri
PASAL 5
Pengusaha atau pengurus wajib mengumumkan secara tertulis dan memasang rambu
rambu mengenai kewajiban penggunaan APD
PASAL 6
Pekerja/buruh dan orang lain yang memasuki tempat kerja memakai atau
menggunakan APD sesuai dengan potensi bahaya dan resiko
Pekerja/buruh berhak menyatakan keberatan untuk melakukan pekerjaan apa bila
APD yang disediakan tidak memenuhi ketentuan dan persyaratan
PASAL 7
1. Pengusaha atau pengurus wajib melaksanakan manajemen APD ditempat kerja.
Dimana manajemen APD, meliputi :
a. Identifikasi mkebutuhan dan syarat APD.
b. Pelatihan.
c. Penggunaan, perawatan dan penyimpanan
d. Pembinaan
PASAL 8
Pasal 8 menjelaskan mengenai hal hal yang perlu dilakukan apabila terdapat APD
yang sudah tidak digunakan/rusak / kadaluarsa dan nngandung bahan berbahaya
maka harus dimusnahkan sesuai Undang Undang yang dilengkapi dengan berita
acara
PASAL 9
Apabila pengusaha tidak memenuhi ketentuan sesuai pasal 2, 4, dan 5 daapt
dikenakan sanksi sesuai dengan uu 1 th 1970
PASAL 10
Hanya pengawasa ketenagakerjaan yang berhak melakukan pengawasan ditaatinya
peraturan menteri

Anda mungkin juga menyukai