Anda di halaman 1dari 21

VIGNETE KEP

MATERNITAS

Tim Maternitas
1

Pasien perempuan (27 tahun), primigravida, UK 21 minggu


datang ke poliklinik mengeluh khawatir dengan keputihan
yang dialaminya, sehingga semalaman sulit tidur. Hasil
pengkajian: pasien gelisah, tampak tegang, TD 130/90 mmHg,
nadi 92 kali/ menit.
Apakah masalah keperawatan utama yang tepat untuk klien
tsb?
A. Ketidakefektifan koping
B. Gangguan rasa nyaman
C. Gangguan pola tidur
D. Defisit pengetahuan
E. Ansietas
2

Pasien perempuan (29 tahun) datang ke Poliklinik KIA untuk


periksa kehamilan. Hasil pengkajian: UK 36 minggu, TD 120/80
mmHg, nadi 86 kali/menit. Saat ini perawat sedang
melakukan palpasi leopold dengan menentukan bagian janin
yang terdapat di fundus.
Apakah tindakan selanjutnya yang harus dilakukan perawat?
A. Menentuk TFU
B. Menentukan letak punggung
C. Menentukan presentasi janin
D. Menentukan sejauh mana presentasi masuk PAP
E. Menentukan apakah presentasi janin sudah masuk PAP
3

Pasien perempuan (31 tahun), hamil 21 minggu datang ke


poliklinik KIA untuk periksa kehamilan. Hasil pengkajian
riwayat persalinan tahun 2007 melahirkan bayi perempuan
dengan UK 39 minggu, 2009 melahirkan bayi laki-laki dengan
UK 38 minggu. Tahun 2012 mengalami keguguran saat usia
kehamilan 14 minggu.
Bagaimanakah penulisan status obstetrik yang tepat pada
kasus tersebut?
A. G4 P2 A1
B. G4 P3 A0
C. G4 P3 A1
D. G3 P2 A1
E. G3 P3 A1
4

Ibu hamil (32 minggu) datang ke poli kandungan untuk kontrol


kehamilan. Hasil pengkajian: TFU 34 cm, punggung kiri,
presentasi kepala, DJJ 145 kali/menit. Pasien bertanya terkait
hasil denyut jantung janin.
Apakah informasi yang perlu disampaikan kepada pasien?
A. Memberitahukan bahwa pasien tidak perlu khawatir
dengan janinnya
B. Menginformasikan bahwa DJJ normal: 120-160 kali/menit
C. Memberitahukan bahwa kondisi janin sehat
D. Memberitahukan bahwa kondisi DJJ baik
E. Menginformasikan bahwa DJJ normal
5

Perempuan usia 27 tahun G2P1A0 hamil 39 minggu diruang


bersalin pukul 13.00 WIB dengan inpartu. Hasil pengkajian
pukul 14.00 WIB pasien gelisah, kontraksi uterus 3 kali dalam
10 menit dengan durasi 40 detik, DJJ 140x/menit, pembukaan
serviks 5 cm, ketuban utuh.
Kapan perawat dapat melakukan pemeriksaan dalam
selanjutnya?
A. 15.00 WIB
B. 16.00 WIB
C. 17.00 WIB
D. 18.00 WIB
E. 19.00 WIB
6

Pasien perempuan (30 tahun) G2P1A0 UK 32 minggu datang


ke Poli Kandungan mengeluh sakit kepala dan penglihatan
kabur. Hasil pengkajian: TD 160/100 mmHg, TFU 34 cm,
punggung kiri, presentasi kepala, DJJ 160 x/menit, edema
tungkai bawah +2, proteinuria +1.
Apakah masalah keperawatan yang tepat pada kasus
tersebut?
A. Gangguan persepsi sensori: penglihatan
B. Ketidakefektifan proses kehamilan
C. Resiko cedera pada ibu dan janin
D. Kelebihan volume cairan
E. Nyeri akut
7

Seorang ibu hamil UK 28 minggu datang ke poli


kandungan untuk memeriksakan kehamilannya. Hasil
pengkajian: pasien mengatakan sejak kemarin ia tidak
merasakan gerakan janin seperti biasanya.
Apakah tindakan keperawatan utama yang harus
dilakukan?
A. Mengukur TTV
B. Mengkaji riwayat persalinan
C. Mengkaji riwayat kehamilan
D. Melakukan pemeriksaan fisik
E. Melakukan pemeriksaan Leopold
8
Seorang perawat maternitas saat ini sedang yang berdinas di
Poli Kandungan. Ketika perawat hendak memberikan
pelayanan, salah seorang keluarga pasien datang dan
meminta untuk didahulukan. Perawat dengan tegas
menyampaikan bahwa semua pasien harus sesuai dengan
nomor antrian, kecuali pasien membutuhkan penanganan
segera.
Apakah prinsip etik yang diterapkan pada kasus tersebut?
A. Nonmaleficience
B. Beneficence
C. Otonomi
D. Justice
E. Veracity
9

Pasien perempuan usia 23 tahun P1A0 Post SC hari ke2


rawat gabung dengan bayi. Hasil pengkajian didapatkan
TFU 1 jari bawah pusat, kontraksi baik. Kondisi bayi
sehat, BBL 2600 gr dan reflek hisap baik. Pasien
mengeluh ASI hanya keluar sedikit, sehingga ibu jarang
menyusui.
Apakah informasi yang tepat disampaikan pada kasus
tersebut?
A. Ibu harus belajar melakukan perawatan payudara
B. Ibu harus memperhatikan posisi pelekatan
C. Ibu dapat melakukan kompres hangat
D. Ibu harus belajar teknik relaksasi
E. Ibu harus sering menyusui bayi
10

Ibu hamil UK 38 minggu datang ke poliklinik untuk periksa


kehamilan. Situasi poliklinik saat ini sedang ramai dan
pasien masih mengantri menunggu panggilan. Tiba-tiba
pasien merasa mulas dan perut mengeras sehingga ia
minta untuk didahulukan.
Apakah tindakan yang harus dilakukan perawat?
a. Mendahulukan pasien untuk melakukan pemeriksaan
b. Meminta pasien untuk sabar mengantri
c. Melakukan pengukuran tekanan darah
d. Meminta pasien agar lebih rileks
e. Meminta pasien untuk istirahat
11

Pasien perempuan usia 18 tahun datang ke poliklinik KIA


diantar oleh ibunya dengan keluhan keputihan sejak 1 minggu
yang lalu. Ketika dilakukan anamnesa pasien menyebutkan
bahwa setiap pasien selesei BAK maupun BAB, kemaluan tidak
dikeringkan. Kemudian Perawat menjelaskan tentang
kebersihan vagina.
Apakah evaluasi yang diharapkan dari intervensi tersebut?
A. Pasien mengatakan mengerti dengan penjelasan perawat
B. Pasien dapat menjelaskan cara vulva hygiene
C. Pasien bersedia melakukan imunisasi HPV
D. Pasien mengatakan keputihan berkurang
E. Pasien mengatakan dirinya sehat
12

Seorang perempuan usia 28 Tahun datang ke Poliklinik KIA


dengan keluhan terlambat haid ± 5 minggu. Hasil pengkajian:
pasien mengatakan mual pagi hari, riwayat menikah 8 bulan
yang lalu, belum memiliki anak serta tidak ada riwayat
abortus. Pemeriksaan fisik didapatkan tekanan darah 120/80
mmHg, frekuensi nadi 82 kali/menit, suhu tubuh 37 C.
Apakah pengkajian selanjutnya yang harus dilakukan?
a. Riwayat persalinan dan nifas yang lalu
b. Hari pertama haid terakhir
c. Pemeriksaan head to toe
d. Riwayat kehamilan
e. Hasil tes urine
13

Pasien perempuan usia 26 tahun G2P1A0 datang ke


Puskesmas untuk memeriksakan kehamilan. Hasil pengkajian
HPHT 9 Juni 2019, siklus 28 hari, tekanan darah 120/70
mmHg, frekuensi nadi 84 kali permenit.
Kapan taksiran persalinan pada pasien tersebut?
A. 16 Maret 2020
B. 17 Maret 2020
C. 18 Maret 2020
D. 16 April 2020
E. 17 April 2020
14

Seorang Ibu hamil baru saja didiagnosis Diabetes Gestasional.


Hasil pengkajian: pasien menanyakan masalah yang
dialaminya. Saat ini perawat akan memberikan pendidikan
kesehatan terkait masalahnya tersebut.
Apakah hal penting yang perlu disampaikan pada pasien
tersebut?
A. Pemahaman terkait penyakit
B. Panduan tentang diit
C. Cara konsumsi obat
D. Dampak penyakit
E. Kontrol rutin
15

Pasien perempuan (30 tahun) hamil 32 minggu datang ke Poli


Kandungan untuk periksa kehamilan. Hasil pengkajian: TFU 30
cm, punggung kiri, DJJ 150 kali/menit, presentasi kepala. Saat
ini perawat menjelaskan cara menghitung gerakan janin.
Apakah hasil yang diharapkan dari intervensi tersebut?
A. Pasien mengatakan bayinya sehat
B. Pasien mengatakan kondisinya sehat
C. Pasien mengatakan bayinya bergerak
D. Pasien menyampaikan bahwa ia paham
E. Pasien menyampaikan jumlah gerakan janin
16

Ibu hamil usia 32 tahun datang ke poliklinik dengan keluhan


sering merasa haus/lapar, frekuensi buang air kecil meningkat
serta mudah lelah. Hasil pemeriksaan tanda vital didapatkan
tekanan darah 120/80 mmHg, frekuensi nadi 87 kali
permenit, frekuensi nafas 24 kalipermenit. Pasien memiliki
riwayat DM 1 tahun yang lalu.
Apakah pengkajian selanjutnya yang perlu dilakukan saat itu?
A. Pengkajian riwayat kehamilan /persalinan yang lalu
B. Pengkajian riwayat DM dalam keluarga
C. Pengkajian riwayat kesehatan
D. Pemeriksaan glukosa darah
E. Pemeriksaan head to toe
17

Pasien perempuan usia 36 tahun datang ke Poliklinik KB untuk


konsultasi terkait kontrasepsi yang tepat, klien mengatakan
tidak ingin memiliki anak lagi. Hasil pengkajian pasien
memiliki 3 anak, anak paling kecil berusia 3 tahun.
Apakah metode kotrasepsi yang tepat untuk pasien?
A. Pil
B. Suntik
C. Implant
D. Kontrasepsi mantap
E. Alat kontrasepsi dalam rahim
18

Ibu nifas post SC hari ke 1 dirawat di irna B dan akan dilakukan


pemeriksaan oleh perawat. Pada pemeriksaan didapatkan
hasil bahwa pasien masih belum dapat mobilisasi secara
mandiri, terlihat genetalianya mengeluarkan lochea rubra,
pembalut tampak penuh dan kotor.
Apakah implementasi keperawatan yang tepat pada kasus
diatas?
A. Anjurkan pasien membersihkan diri
B. Kaji tentang keluhan pasien
C. Anjurkan pasien mobilisasi
D. Lakukan vulva hygiene
E. Ganti pembalut pasien
19

Pasien perempuan usia 27 tahun hamil 39 minggu berada di


Poli kandungan untuk memeriksakan kehamilan. Berdasarkan
hasil pengkajian, Dokter menyampaikan bahwa pasien
diharuskan untuk SC. Saat ini perawat turut menyampaikan
namun pasien menolak.
Apakah komunikasi yang tepat disampaikan pada pasien?
a. “Apakah ibu yakin sudah paham dengan apa
disampaikan?”
b. “Seharusnya ibu paham dengan keputusan ini”
c. “Keputusan Dokter sudah yang terbaik bu”
d. “Apakah ibu yakin dengan pilihan ibu?”
20

Pasien perempuan usia 30 tahun G1P0A0 berada di kamar


bersalin dengan keluhan mules dan keluar bercak darah sejak
5 jam yang lalu. Hasil pemeriksaan dalam menunjukkan
pembukaan belum lengkap, namun pasien terus meneran dan
Perawat membiarkan hal tersebut.
Apakah prinsip etik yang dilanggar pada kasus tersebut?
a. Justice
b. Veracity
c. Otonomi
d. Fidelity
e. Nonmaleficence

Anda mungkin juga menyukai