Anda di halaman 1dari 2

Pengamalan QS.

al-Isrā’ [17]: 23-24


1. Selalu beribadah kepada Allah Swt. dan tidak menyekutukan-Nya.
2. Membiasakan berbuat baik (iḥsān) kepada kedua orang tua.
3. Membiasakan untuk tidak berkata-kata buruk kepada kedua orang tua.
4. Selalu bersikap baik dan berlaku sopan santun kepada kedua orang tua dengan rasa penuh hormat dan memuliakannya.
5. Selalu mendoakan orang tua sebagai ungkapan terima kasih anak.

Pengamalan QS. Luqmān [31]: 13-17 :


1. Selalu mengesakan Allah Swt. dan tidak menyekutukan-Nya dengan sesuatupun
2. Selalu berbuat baik kepada kedua orang tua, terutama ibu, karena ia telah mengandung kita dalam kepayahan,
melahirkan, merawat dan mendidik kita sebagai ungkapan terima kasih kepada mereka.
3. Membiasakan diri untuk berbuat baik dan menaati orang tua sepanjang tidak untuk berbuat maksiat kepada Allah
dan menyekutukan-Nya.
4. Selalu berbuat baik, karena sekecil apapun perbuatan kita, baik maupun jelek, pasti akan mendapat balasan dari
Allah Swt.
5. Senantiasa menjalankan salat, amar-ma’rūf nahī-munkar, dan bersabar.

Pengamalan hadis Nabi :


1. Selalu berbakti kepada orang tua terutama ketika mereka masih hidup, jika sudah tiadapun kita harus senantiasa
mendo’akan mereka.
2. Senantiasa berbakti kepada kedua orang tua karena nilai kebaikannya di sisi Allah Swt. disejajarkan dengan jihad.
Perilaku berbakti dan hormat kepada orangtua :  
 Senantiasa mengindahkan nasihat dan perintah kedua orangtua kita.
 Tidak membantah perkataan dan perintah kedua orang tua
 Meringankan segala pekerjaan rumah yang mampu kita kerjakan.
 Memohon izin kepada orangtua terlebih dahulu apabila akan bepergian meninggalkan rumah.
 Senantiasa mendoakan kedua orangtua serta memohon ampunkan dosa kedua orangtua
 Senantiasa meluangkan waktu untuk mengabari atau menjenguk kedua orangtua.
 Tidak berkata kasar dan bertindak tidak sopan terhadap kedua orangtua.
 Berusaha membalas jasa-jasa kedua orangtua seperti dengan belajar sungguh-sungguh, tidak terjerumus dalam
pergaulan bebas, dan tidak mencemarkan nama baik orangtua.

Perilaku berbakti dan hormat kepada guru :  


 Senantiasa mendengarkan dengan baik pengajaran serta ilmu yang disampaikan oleh guru.
 Memohon izin kepada Guru terlebih dahulu apabila akan bepergian meninggalkan kelas ataupun sekolah.
 Senantiasa mendoakan kebaikan, kesehatan, dan keselamatan bagi guru-guru kita.
 Berusaha menjadi Siswa atau Siswi yang rendah hati, taat aturan, cerdas, sopan, dan santun.
 Tidak menggunjing serta mengolok-olok kelemahan guru.
 Tidak berkata kasar dan bertindak tidak sopan terhadap guru.
 Menanyakan kepada guru perihal ilmu yang belum dipahami tanpa ada maksud tidak menggurui guru.
 Mengerjakan seluruh tugas yang diamanahkan oleh guru baik tugas rumah/tugas sekolah

Anda mungkin juga menyukai