Anda di halaman 1dari 17

PENCATATAN TRANSAKSI

Jurnal
 Setelah bukti-bukti transaksi dianalisis dan dinyatakan
sah, kegiatan selanjutnya adalah melakukan pencatatan
transaksi berdasarkan bukti-bukti yang tersedia.
Kegiatan awal dalam pencatatan transaksi tersebut
adalah mencatatanya ke dalam buku jurnal.
 Pengertian jurnal/buku jurnal adalah buku catatan
kronologis terhadap transaksi atau peristiwa keuangan
disuatu perusahaan.
 Aspek manfaat jurnal:
1. Aspek riwayat transaksi
2. Aspek deteksi kesalahan
3. Aspek pengendalian
Nama dan Kode Akun

 Akun yaitu tempat/media untuk mencatat


transaksi keuangan. Biasanya setiap
perusahaan telah menetapkan akun-akun apa
saja yang digunakan dalam kegiatan
akuntansinya.
 Akun di klasifikasikan menjadi dua kelompok,
yaitu:
1. Akun Neraca (Akun Riil)
2. Akun Laba Rugi (Akun Nominal/Sementara)
Daftar Nama Akun Dan Kode Akun
 Akun Neraca (Akun Riil)
Kode Nama Akun Kode Nama Akun
Akun Akun
1 ASET 2 KEWAJIBAN
11 Aset Lancar: 21 Kewajiban Lancar:
1101 Kas 2101 Utang usaha
1102 Piutang usaha 2102 Utang wesel
1103 Piutang wesel 2103 Utang bank (jatuh tempo < 1 tahun)
1104 Perlengkapan 2104 Utang gaji
1105 Biaya dibayar dimuka 2105 Biaya yang masih harus dibayar
2106 Penghasilan diterima dimuka
12 Aset Tidak Lancar: 2107 Utang pajak
1201 Tanah
1202 Gedung 22 Kewajiban Jangka Panjang:
1203 Akumulasi penyusutan gedung 2201 Utang bank (jatuh tempo > 1 tahun)
1204 Kendaraan 2202 Utang obligasi
1205 Akumulasi penyusutan kendaraan
1206 Mesin-mesin 3 MODAL (EKUITAS)
1207 Akumulasi penyusutan mesin 3101 Modal pribadi
1208 Peralatan 3102 Prive
1209 Akumulasi penyusutan peralatan 3103 Laba ditahan
Daftar Nama Akun Dan Kode Akun
 Akun Laba Rugi (Akun Nominal)
Kode Nama Akun Kode Nama Akun
Akun Akun
4 PENDAPATAN 5 BIAYA-BIAYA
41 Pendapatan Operasi/Usaha: 51 Biaya Operasi/Usaha:
4101 Penjualan 5101 Beban gaji
4102 Retur penjualan 5102 Beban sewa
4103 Potongan penjualan 5103 Beban asuransi
5104 Beban reparasi dan pemeliharaan
42 Pendapatan di Luar Usaha/Non Operasi: 5105 Beban penyusutan gedung
4201 Pendapatan bunga 5106 Beban penyusutan kendaraan
4202 Laba penjualan aset tetap 5107 Beban penyusutan mesin
4203 Pendapatan lainnya 5108 Beban penyusutan peralatan
5109 Beban air, listrik, telepon
43 Harga Pokok Penjualan 5110 Beban perlengkapan
4301 Pembelian 5111 Beban lain-lain
4302 Retur pembelian
4303 Potongan pembelian 52 Biaya Non Operasi/Diluar Usaha:
4304 Beban angkut pembelian 5201 Beban bunga
5202 Rugi penjualan aset tetap
Aturan Debet Kredit
 Salah satu fungsi jurnal adalah fungsi analisis, yaitu analisis debet dan kredit,
bagaimana cara menempatkan akun disisi debet dan kredit. Penempatan akun
sesuai dengan transaksi yang ada, yaitu pengaruh dari transaksi tersebut, apakah
berpengaruh terhadap penambahan atau pengurangan suatu akun.

No Nama Akun Bertambah Berkurang Saldo Normal


1 Aset Debet Kredit Debet
2 Kewajiban (Utang) Kredit Debet Kredit
3 Ekuitas Kredit Debet Kredit
4 Pendapatan Kredit Debet Kredit
5 Beban Debet Kredit Debet
Aturan Debet Kredit
1.) Akun Neraca (Akun Riil)
No Nama Akun Bertambah Berkurang Saldo Normal
A ASET
1 Aset Lancar:
Kas Debet Kredit Debet
Piutang usaha Debet Kredit Debet
Perlengkapan Debet Kredit Debet
Biaya dibayar dimuka Debet Kredit Debet
2 Aset Tidak Lancar
Tanah Debet Kredit Debet
Bangunan Debet Kredit Debet
Kendaraan Debet Kredit Debet
Mesin-mesin Debet Kredit Debet
Peralatan Debet Kredit Debet
Akumulasi penyusutan Kredit Debet Kredit
No Nama Akun Bertambah Berkurang Saldo Normal
B KEWAJIBAN
1 Kewajiban Lancar:
Utang usaha Kredit Debet Kredit
Utang wesel Kredit Debet Kredit
Utang bank (< 1 tahun) Kredit Debet Kredit
Utang gaji Kredit Debet Kredit
Penghasilan diterima dimuka Kredit Debet Kredit
Utang pajak Kredit Debet Kredit
Kewajiban Jangka Panjang
Utang bank (> 1 tahun) Kredit Debet Kredit
Utang obligasi Kredit Debet Kredit
C MODAL (EKUITAS)
Modal probadi Kredit Debet Kredit
Prive Kredit Debet Kredit
Laba ditahan Kredit Debet Kredit
Aturan Debet Kredit
2.) Akun Laba Rugi (Akun Nominal)

No Nama Akun Bertambah Berkurang Saldo Normal


A PENDAPATAN
1 Pendapatan Operasi/Usaha:
Penjualan Kredit Debet Kredit
Retur penjualan Debet Kredit Debet
Potongan penjualan Debet Kredit Debet
2 Pendapatan di Luar Usaha
Pendapatan bunga Kredit Debet Kredit
Laba penjualan aset tetap Kredit Debet Kredit
Pendapatan lainnya Kredit Debet Kredit
3 Harga Pokok Penjualan
Pembelian Debet Kredit Debet
Biaya angkut pembelian Debet Kredit Debet
Retur pembelian Kredit Debet Kredit
Potongan pembelian Kredit Debet Kredit
No Nama Akun Bertambah Berkurang Saldo Normal
B BIAYA-BIAYA
1 Beban Operasi/Usaha:
Beban gaji Debet Kredit Debet
Beban sewa Debet Kredit Debet
Beban asuransi Debet Kredit Debet
Beban reparasi dan pemeliharaan Debet Kredit Debet
Beban penyusutan aset tetap Debet Kredit Debet
Beban air, listrik, dan telepon Debet Kredit Debet
Beban perlengkapan Debet Kredit Debet
2 Beban Non Operasi
Beban bunga Debet Kredit Debet
Rugi penjualan aset tetap Debet Kredit Debet
Bentuk Buku Jurnal
1. Bentuk Buku Jurnal Sederhana

 Tgl/Bln/Thn Kas Rp xxxx


Pendapatan Rp xxxx

 Contoh 1
Pada tanggal 3 Januari 2021, Tuan Ardi menginvestasikan dananya ke suatu perusahaan
sebesar Rp 10.000.000.
Pengaruh transaksi ini adalah aset berupa kas bertambah sehingga akun kas dicatat disisi
debet dan ekuitas bertambah sehingga akun modal dicatat disisi kredit.
Jurnalnya sebagai berikut:

3/1/2021 Kas Rp 10.000.000


Modal Tn. Ardi Rp 10.000.000
Bentuk Buku Jurnal

1. Bentuk Buku Jurnal Sederhana

 Contoh 2
Pada tanggal 17 Januari 2021, perusahaan membeli perlengkapan secara kredit seharga
Rp 40.000
Transaksi ini menyebabkan aset berupa perlengkapan bertambah sehingga akun
perlengkapan dicatat disisi debet, dan kewajiban berupa utang usaha bertambah sehingga
akun utang usaha dicatat disisi kredit.
Jurnalnya sebagai berikut:

17/1/2021 Perlengkapan Rp 40.000


Utang Usaha Rp 40.000
Bentuk Buku Jurnal

1. Bentuk Buku Jurnal Sederhana

 Contoh 3
Pada tanggal 4 Maret 2021, perusahaan membayar gaji karyawan sebesar Rp 500.000
Transaksi ini menyebabkan aset berupa kas berkurang sehingga akun kas dicatat disisi
kredit, dan beban bertambah sehingga akun beban gaji dicatat disisi debet.
Jurnalnya sebagai berikut:

4/3/2021 Beban Gaji Rp 500.000


Kas Rp 500.000
Bentuk Buku Jurnal
2. Bentuk Buku Jurnal Standar
PERCETAKAN VIRGI
JURNAL UMUM
Periode 31 Januari 2021
Halaman: 01
Tanggal Keterangan Ref Debet Kredit
2021
Jan 01 Kas 111 10.000.000
Modal Tn. Virgi 311 10.000.000

Jan 03 Peralatan 121 5.000.000


Kas 111 3.000.000
Utang Usaha 211 2.000.000

Jan 05 Kas 111 500.000


Pendapatan Jasa 411 500.000

Jan 10 Beban Gaji 511 200.000


Kas 111 200.000
Jumlah 15.700.000 15.700.000
Contoh Soal:
Pada tanggal 1 Januari 2021, Tuan Riri mendirikan bengkel mobil dan motor, diberi nama “Bengkel Riri”.
Transaksi-transaksi yang terjadi selama bulan Januari 2021 adalah sebagai berikut:

01 Jan : Riri menanamkan uangnya sebesar Rp 4.000.000 sebagai modal awal bengkel yang
didirikannya.
05 Jan : Menarik pinjaman dari Bank Makmur sebesar Rp 6.000.000
10 Jan : Bengkel Riri membeli perlengkapan seharga Rp 2.000.000. Dari jumlah itu sebesar Rp
1.500.000 dibayar tunai dan sisanya akan dicicil dua bulan
22 Jan : Membeli obeng, kunci pas, dan peralatan bengkel lainnya seharga Rp 1.000.000
23 Jan : Menerima uang dari tanggal 2 sampai 31 Januari 2021 untuk ongkos reparasi yang telah
dikerjakan sebesar Rp 2.600.000
25 Jan : Membayar beban sewa sebesar Rp 100.000 untuk bulan Januari 2021
27 Jan : Membayar utang pembelian perlengkapan sebesar Rp 250.000
28 Jan : Berdasarkan perhitungan fisik pada akhir bulan, sisa perlengkapan bengkel senilai Rp 100.000
30 Jan : Riri mengambil uang perusahaan untuk membayar kuliah adiknya sebesar Rp 300.000

Diminta:
Berdasarkan transaksi-transaksi tersebut, buatlah jurnal Bengkel Riri untuk periode 31 Januari 2021.
BENGKEL RIRI
JURNAL UMUM
Periode 31 Januari 2021
Halaman: 1
Tanggal Keterangan Ref Debet Kredit
2021 4.000.000
Jan 01 Kas 4.000.000
Modal Tn. Riri
Jan 05 Kas 6.000.000
Utang Bank 6.000.000
Jan 10 Perlengakapan 2.000.000
Kas 1.500.000
Utang Usaha 500.000
Jan 22 Peralatan 1.000.000
Kas 1.000.000
Jan 23 Kas 2.600.000
Pendapatan Jasa 2.600.000
Jan 25 Beban Sewa 100.000
Kas 100.000
Jan 27 Utang Usaha 250.000
Kas 250.000
Jan 28 Beban Perlengkapan 1.900.000
Perlengkapan 1.900.000
Jan 30 Prive Tn. Riri 300.000
Tugas:
Pada bulan Februari 2021, Tuan Arman membuka sebuah lembaga bimbingan akuntansi bernama “Bina
Insan Profesi”. Selama bulan Februari 2021, dilakukan transaksi-transaksi sebagai berikut:

1 Feb : Menginvestasikan uang tunai sebesar Rp 15.000 ke perusahaan


3 Feb : Membeli peralatan kantor seharga Rp 3.000 dibayar tunai
5 Feb : Membayar sewa gedung untuk bulan februari 2021 sebesar Rp 500
7 Feb : Membeli perlengkapan kantor secara kredit seharga Rp 2.000
10 Feb : Menerima pembayaran dari peserta bimbingan sebesar Rp 5.000
11 Feb : Membayar gaji para karyawan Rp 250
15 Feb : Membayar tagihan telepon dan listrik Rp 400
20 Feb : Membayar utang atas pembelian perlengkapan sebesar Rp 1.500
23 Feb : Perlengkapan yang terpakai untuk bulan februari 2021 sebesar Rp 1.200
25 Feb : Pada akhir bulan Februari 2021 diketahui ada peserta bimbingan yang belum membayar biaya
bimbingan untuk bulan Februari 2021 Rp 500
28 Feb : Mengambil kas perusahaan untuk keperluan pribadi sebesar Rp 700

Diminta:
Berdasarkan transaksi-transaksi tersebut, buatlah jurnal Bina Insan Profesi untuk periode 31 Februari 2021.

Anda mungkin juga menyukai